Anda di halaman 1dari 3

Fakultas Kedokteran Magister Kesehatan Mayarakat

Universitas Lambung Mangkurat


1

Tugas Ujian Akhir Semester


Nama : Taupik Rahman
NIM : 2320930310018
Dosen Pengampu : Dr. Silvi Kristanti Tri F,M.Psi.,Psikolog
Mata Kuliah : Ilmu Sosial dan Perilaku

Paper Info : ABSTRACT


Setiap manusia mempunyai kepribadian yang berbeda-beda. Karena perbedaan
Dibuat untuk memenuhi itulah setiap kepribadian manusia terbilang unik. Dalam kehidupan sehari-hari,
Ujian Akhir Semester Ilmu kata kepribadian digunakan untuk menggambarkan identitas diri, jati diri
Sosial dan Perilaku seseorang, seperti “Saya seorang yang terbuka” atau “Saya seorang yang
pendiam”, kesan umum sesorang tentang diri anda atau orang lain, seperti “Dia
agresif” atau “Dia jujur” dan fungsi-fungsi kepribadian yang sehat atau
bermasalah, seprti “Dia baik” atau “Dia pendendam” (Syamsu & Juntika, 2011).
Dalam kamus besar bahasa Indonesia, definisi sehat adalah baik seluruh badan
serta bagian-bagiannya. Dahulu, sehat identik dengan kondisi badan atau tubuh.
Tapi sekarang seiring kemajuan zaman, kata sehat tidak hanya berhubungan
dengan badan, tetapi juga segala sesuatu yang dapat bekerja, jika berlangsung
secara normal dan semestinya maka akan di sebut dengan sehat. Tetapi jika
mengalami gangguan maka di sebut dengan istilah tidak sehat.
Manusia sebagai makhluk sosial memiliki konsekuensi untuk terus-menerus
melakukan interaksi dengan individu atau kelompok sosial lain di sekitarnya.
Interaksi dengan individu lain disebut dengan hubungan interpersonal
(interpersonal relationship). Dalam suatu relationship, individu tidaklah lepas
dari harapan (expectancy) tertentu yang dipengaruhi oleh pengalaman-
pengalamannya. Salah satu karakteristik individu dengan mental yang sehat
adalah memiliki hubungan interpersonal yang sehat pula.

Jelaskan apa yang anda pahami mengenai pribadi yang sehat dengan
menggunakan pendekatan teori psikodinamik?

Apa yang dimaksud dengan kepribadian yang sehat?


Ciri-ciri dari pribadi sehat ini adalah memiliki perasaan yang kuat, dapat
memilih bertindak bebas, kreatif dan spontan. Memiliki keberanian untuk menjadi ”ada”
yaitu menjadi diri sendiri tanpa bersembunyi dibalik topeng atau berpura-pura menjadi
sesuatu yang bukan dirinya

Apa itu Teori Psikodinamik?


Teori psikodinamik adalah teori bahwa pasien mempunyai konflik yang perlu
diatasi untuk pemahaman diri dan realisasi diri. Gagasan di balik teori psikodinamik
adalah bahwa, melalui introspeksi, pasien dapat merasakan konflik batinnya, baik di
bawah sadar maupun tidak sadar. Pasien juga mungkin mengalami penolakan,
keengganan terhadap pengobatan psikodinamik, atau pemindahan di mana pasien mulai
Kesehatan Lingkungan 2

menganggap terapis lebih tinggi daripada keluarga atau teman dekat. Teori
psikodinamik berpendapat bahwa kombinasi keinginan bawah sadar dan bawah sadar,
serta pengalaman awal kehidupan, itulah yang membentuk kepribadian kita.

Bagaimana Konsep Pribadi Yang sehat menurut teori psikodinamik?


Kepribadian Sehat adalah keadaan individu yang mengarah pada perkembangan
yang adekuat dan kemampuan mental yang memiliki kesesuaian fungsi, sehingga
individu mampu mengembangkan kemampuan-kemampuan mentalnya secara lebih
baik. Kepribadian sehat merupakan proses yang berlangsung terus-mene-rus dalam
kehidupan manusia, sehingga kualitasnya dapat menurun atau naik. Hal inilah yang akan
mempengaruhi kondisi kesehatan mental individu tersebut. Berbagai pendekatan dalam
Psikologi juga membahas konsep-konsep kepribadian sehat, antara lain teori
psikodinamik, yaitu
Teori Psikodinamik menjelaskan individu yang memiliki kepribadian sehat
sebagai individu yang:
a. Mampu untuk mencintai & bekerja (lieben und arbeiten)
(Freud): individu mampu peduli pada orang lain secara mendalam, terikat dalam
suatu hubungan yang intim dan mengarahkannya dalam kehidupan kerja yang
produktif. Selain itu, impuls seksual dapat diekspresikan dalam relasi dengan orang
dewasa yang berlainan gender, sedangkan impuls yang lain tersalurkan dalam
kegiatan sosial produktif.
b. Memiliki ego strength
Ego dari individu yang berkepribadian sehat memiliki kekuatan mengendalikan dan
mengatur id dan superego-nya, sehingga ekspresi primitif id berkurang dan ekspresi
yang sesuai dengan situasi yang muncul tanpa adanya represi dari ego secara
berlebihan.
c. Merupakan creative self
(Jung & Adler): mengungkapkan bahwa individu yang berkepribadian sehat
merupakan self yang memiliki kekuatan untuk mengarahkan
perilakumengembangkan potensi yang dimilikinya.
d. Mampu melakukan kompensasi bagi perasaan inferiornya
(Adler): juga menambahkan bahwa individu haruslah menyadari ketidaksempurnaan
dirinya dan mampu mengembangkan potensi yang ada untuk mengimbangi
kekurangannya tersebut.

Magister Kesehatan Mayarakat Universitas Lambung Mangkurat


Kesehatan Lingkungan 3

e. Memiliki hasil yang positif dalam setiap tahap interaksinya dengan lingkungan sosial
(Erikson): Setiap keberhasilan dalam tiap tahap psikososial yang diungkap Erikson
memberikan kontribusi pada individu yang sehat kepribadiannya. Misal: bayi akan
sangat baik apabila memiliki kepercayaan dasar, sehingga akan dapat berkegiatan
aktif ketika masa sekolah, dan mampu memahami dirinya ketika remaja, yang akan
membantu mereka menjalin relasi yang intim dengan pasangan setelah dewasa.

Terimakasih Banyak

Magister Kesehatan Mayarakat Universitas Lambung Mangkurat

Anda mungkin juga menyukai