Anda di halaman 1dari 11

PETUNJUK TEKNIS

LOMBA PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ICT


UNTUK GPAI TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB
BIDANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI

DALAM RANGKA HARI AMAL BHAKTI KE 78


KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA
PROVINSI JAWA TIMUR
TAHUN 2023
PETUNJUK TEKNIS
LOMBA PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ICT
UNTUK GPAI TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB
BIDANG PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI

A. Latar Belakang
Dalam beberapa dekade terakhir, teknologi informasi dan komunikasi telah
berkembang pesat. Ini termasuk peningkatan akses ke internet, perangkat
bergerak, dan platform digital yang memungkinkan akses mudah ke berbagai jenis
informasi dan sumber belajar. Pendidikan, termasuk PAI, dihadapkan pada
tuntutan untuk lebih adaptif dan responsif terhadap perkembangan zaman.
Teknologi memungkinkan metode pembelajaran yang lebih menarik, interaktif,
dan efektif. Penggunaan teknologi dan media berbasis ICT (Information and
Communication Technology) telah terbukti sukses di berbagai sektor, termasuk
bisnis, hiburan, dan pendidikan. Ini mendorong pendekatan yang sama dalam
konteks PAI. Media pembelajaran berbasis ICT dan alat peraga dapat membantu
siswa memahami konsep PAI dengan cara yang lebih visual, interaktif, dan
menarik. Mereka dapat menggantikan metode pembelajaran tradisional yang
mungkin kurang menarik bagi siswa.
Media berbasis ICT memberikan kesempatan untuk menyediakan sumber
belajar yang lebih beragam, termasuk video pembelajaran, permainan edukasi,
dan konten interaktif lainnya. Kepala sekolah, guru, dan pengambil kebijakan
pendidikan mungkin memiliki kepentingan untuk meningkatkan kualitas kurikulum
PAI melalui penggunaan teknologi berbasis ICT. Dalam konteks ini, penggunaan
media berbasis ICT dalam pembelajaran GPAI adalah upaya untuk meningkatkan
kualitas pendidikan agama Islam dengan memanfaatkan potensi teknologi dan
berbagai sumber belajar yang tersedia. Ini dapat membantu siswa lebih memahami
dan menghargai nilai-nilai dan ajaran Islam, serta mengintegrasikan pembelajaran
agama dalam kehidupan sehari-hari mereka.
Penggunaan Media Berbasis ICT cukup efektif diterapkan di dalam
Pembelajaran, karena dapat membantu pendidik untuk meningkatkan kualitas
Pendidikan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Hendra Saputra S Adiko,
dengan digunakannya Media Berbasis ICT dalam Pembelajaran didapatlah
persentase ketuntasan belajar sebesar 91% , yang mana keberhasilannya berada
pada tingkat sangat tinggi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dengan
digunakannya Media Berbasis ICT dapat membantu peserta didik untuk mencapai
tujuan dari Pembelajaran yang dilakukan. Selain itu juga, menurut penelitian yang
dilakukan oleh Deni Rapnotri (guru SD Negeri 1 Niwin Hilir), yaitu dengan cara
mempraktekkan Pembelajaran menggunakan Media digital kepada anak-anak
didiknya.
Dengan digunakannya Media Pembelajaran Berbasis ICT di dalam proses
Pembelajaran dapat membantu peserta didik untuk lebih memahami materi yang
dipelajari dan dapat meningkatkan motivasi peserta didik dalam belajar, sehingga
ketuntasan peserta didik dalam belajar pun akan meningkat dan dapat membantu
peserta didik untuk mencapai tujuan Pembelajaran yang telah ditetapkan. Media
Berbasis ICT dalam Pembelajaran penting untuk digunakan karena mempunyai
banyak manfaat diantaranya adalah menarik perhatian peserta didik,
Pembelajaran dapat menjadi menyenangkan dan mempermudan penyampaian
materi.
Ekosistem implementasi kurikulum merdeka memberi ruang pada pemanfaatan
teknologi dan media untuk memberikan ruang fleksibilitas bagi satuan pendidikan
dalam membuat kurikulum operasional yang kontekstual, sehingga pembelajaran
yang diterapkan sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik, juga bisa
mendorong sekolah, guru, dan orang tua untuk menciptakan lingkungan belajar
yang lebih mandiri, inovatif dan kreatif. Sehingga diharapkan siswa lebih percaya
diri, lebih semangat untuk belajar di sekolah dan mampu mengembangkan bakat
sesuai minat siswa.
Pada Kurikulum Merdeka ini guru harus lebih kreatif dalam membuat bahan
ajar yang menarik dan mudah dipahami oleh peserta didik. Oleh karena itu,
pentingnya teknologi dalam pendidikan, khusunya saat pelaksanaan Kurikulum
Merdeka yang saat ini sedang dilaksanakan di setiap sekolah. Siswa bisa
berkreativitas dan bekerja sama dengan guru-guru atau teman-temanya dalam
membuat suatu kegiatan yang penting dan relevan.
Guru yang terbaik itu bukan guru yang terpintar. Guru yang terbaik adalah guru
yang tidak berhenti belajar, guru yang belajar menggunakan teknologi untuk
menggala ilmu baru, dan guru yang dapat berkarya dengan menggunakan dan
memanfaatkan aplikasi dalam pembelajaran.
Berdasarkan paparan tersebut, Bidang PAI Kantor Wilayah Kementerian Agama
Provinsi Jawa Timur ingin menfasilitasi guru dalam berkreasi dan berinovasi
membuat media pembelajaran berbasis ICT dalam implementasi kurikulum
merdeka. Dalam rangka HAB kemenag RI ke-78, Bidang Pendidikan Agama Islam
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur akan mengadakan lomba
media pembelajaran berbasis ICT bagi GPAI TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB.

B. Tema Kegiatan
Adapun tema kegiatan ini adalah “Optimalisasi Pembuatan Media Pembelajaran
Berbasis ICT dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) untuk
Mewujudkan Student Wellbeing di Sekolah”.

C. Pengertian Media Pembelajaran Berbasis ICT (Information And


Communication Technology)
ICT adalah singkatan dari Information and Comunication Technology atau
dalam bahasa Indonesia disebut Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Media pembelajaran berbasis ICT adalah sarana atau alat yang digunakan dalam
proses pembelajaran untuk memfasilitasi pengajaran dan pembelajaran
menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.
H.M. Stationery dalam bukunya yang berjudul British Advisory Council for
Applied Research and Development menjelaskan, ICT adalah berbagai aspek yang
melibatkan teknologi, rekayasa, dan teknik pengelolaan yang digunakan dalam
pengendalian dan pemrosesan informasi.
Menurut Darmawan (2013: 1) Information and Communication Technology
(ICT) atau yang lebih dikenal dengan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)
adalah semua teknologi yang berhubungan dengan pengambilan, pengumpulan
(akuisisi), pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi.
Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan
penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer dari satu perangkat
ke lainnya (Sutopo, 2012: 23).
Berdasarkan uraian tersebut, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran
yang berbasis ICT adalah alat yang digunakan untuk mengolah, mentransfer dan
memuat data atau informasi dari perangkat yang satu dengan perangkat yang
lainnya. Sehingga proses dalam mengkomunikasikan setiap data atau informasi
mudah untuk dipahami oleh anak.
Dalam prakteknya, ICT terbagi menjadi dua aspek, yakni teknologi informasi
dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi adalah segalah hal yang berkaitan
dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan
informasi. Sedangkan teknologi komunikasi yakni segala hal yang berkaitan
dengan proses dan transfer data dari perangkat satu ke perangkat lainnya.
Penggunaan ICT sebagai media pembelajaran dapat berbentuk file slide Power
Point, gambar, animasi, video, audio, program CAI (computer aided instruction),
program simulasi, dan lain-lain.
Dikutip dari buku ICT Dalam Pembelajaran oleh Nanda Septiana, M. Pd, ada
empat macam media pembelajaran berbasis ICT, yakni:
1. Teknologi Komputer
Media pembelajaran ini sering disebut sebagai computer assisted
instructional atau CAI, yakni salah satu pembelajaran yang menggunakan media
komputer sebagai media belajar interaktif. Pengggunaannya dapat diwujudkan
dalam berbagai bentuk, di antaranya program computer assited learning,
konferensi komputer, dan multimedia. Jenis pembelajaran ini memanfaatkan
seluruh kemampuan komputer, seperti teks, grafis, gambar, photo, audio, video,
dan animasi.
2. Teknologi Multimedia
Yang termasuk ke dalam teknologi multimedia adalah kamera digital,
kamera video, pemutar suara, pemutar video, dan masih banyak lagi.
Pembelajaran ini sering diartikan sebagai gabungan dari banyak media untuk
menghasilkan suatu karya berbentuk video maupun audio.
3. Teknologi Komunikasi
Seiring berkembangnya zaman, teknologi komunikasi juga ikut
berkembang pesat. Tidak hanya telepon seluler dan faximile saja, namun ada
macam-macam teknologi komunikasi baru, salah satunya media sosial.
Contohnya adalah Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, dan lain-lain.
Teknologi komunikasi baru tersebut juga turut berperan menjadi alat
pembelajaran interaktif bagi guru dan siswa. Pemberian tugas berupa video
maupun audio bisa memanfaatkan media sosial seperti Youtube dan Instagram
untuk menunjang kemampuan kreativitas para siswa.
4. Teknologi Jaringan Komputer
Teknologi ini terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak. Contoh
perangkat keras yakni LAN, internet, wifi, dan lain-lain. Sedangkan perangkat
lunak atau aplikasi jaringannya yaitu web, email, html, java, php, dan aplikasi
basis data lainnya. Setelah mengetahui macam-macam pembelajaran berbasis
ICT, penjelasan di bawah ini adalah manfaat ICT dalam dunia pendidikan.

D. Tujuan Lomba Membuat Media Pembelajaran Berbasis ICT untuk GPAI


TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB
Adapun tujuan lomba media pembelajaran berbasis ICT untuk GPAI
TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB antara lain:
a. Mendorong guru GPAI di tingkat TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB untuk
mengembangkan kreativitas dalam pembuatan media pembelajaran
berbasis ICT yang inovatif dan efektif.
b. Meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam
proses pembelajaran Agama Islam, sehingga memungkinkan
pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif.
c. Memotivasi guru GPAI untuk merancang media pembelajaran yang sesuai
dengan kurikulum dan kebutuhan siswa di tingkat sekolah, sehingga
membantu siswa dalam pemahaman dan praktik ajaran agama Islam.
d. Mengidentifikasi dan membagikan model terbaik dalam penggunaan ICT
dalam pembelajaran Agama Islam di tingkat sekolah, kab/kota maupun
provinsi.
Melalui lomba ini, diharapkan para guru GPAI akan mendapatkan dorongan
untuk meningkatkan kemampuan dalam menggunakan teknologi dan alat
peraga yang relevan dengan pendidikan Agama Islam, sehingga dapat
memberikan pengalaman pembelajaran yang lebih baik bagi siswa mereka.
Selain itu, kompetisi semacam ini juga dapat memperluas wawasan mengenai
pendekatan yang efektif dalam pembelajaran agama Islam di berbagai
tingkatan pendidikan di provinsi Jawa Timur.
E. Ketentuan Lomba
Adapun ketentuan lomba Media Pembelajaran Berbasis ICT untuk GPAI
TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB adalah sebagai berikut:
1. Peserta harus membuat media pembelajaran berbasis ICT yang relevan
dengan materi ajar Pendidikan Agama Islam sesuai dengan kurikulum
pendidikan yang berlaku dan di kelas menjadi tanggung jawabnya pada
jenjang TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB.
2. Peserta harus memberi nama/judul media pembelajaran tersebut
3. Peserta boleh memilih kategori jenis media pembelajaran yang diinginkan,
seperti bentuk video pembelajaran, aplikasi pembelajaran, animasi
pembelajaran, situs web pembelajaran, atau bentuk format lainnya.
4. Peserta harus menyerahkan media pembelajaran dalam format link You
Tube, link situs web pembelajaran, link google drive atau bentuk format
lainnya pada form pendaftaran yang diberikan oleh panitia
5. Peserta mengisi formulir pendaftaran melalui link pendaftaran yang sudah
dibuat oleh panitia disertai persyaratan yang dibutuhkan.
6. Peserta harus memastikan bahwa karya yang mereka ajukan adalah karya
asli mereka sendiri dan bukan hasil dari plagiat yang dibuktikan dengan
surat pernyataan keaslian karya disertai materai. Peserta yang terindikasi
melakukan plagiarisme akan didiskualifikasi.
7. Media yang sudah dibuat harus disahkan oleh kepala sekolah dibuktikan
dengan surat pengesahan oleh kepala sekolah.

b. Syarat Pendaftaran
1. Peserta mengisi link pendaftaran di google form berikut:
https://bit.ly/pendaftaranMediaBerbasisICT
2. Peserta mencantumkan link media pembelajaran yang sudah di upload
di youtube, situs web pembelajaran, link google drive atau bentuk
format lainnya pada link pendaftaran
3. Upload media pembelajaran di youtube, situs web pembelajaran, link
google drive atau bentuk format lainnya dimulai pada tanggal 15
Desember 2023 sampai 21 Desember 2023 pada pukul 23.59 Wib,
4. Pendaftaran dimulai tanggal 15 Desember 2023 sampai 21 Desember 2023
pada pukul 23.59 Wib.
5. Peserta harus melengkapi persyaratan berikut yang harus diisikan pada
formulir pendaftaran:
a. Deskripsi tentang aplikasi, perangkat maupun property lainnya yang
digunakan dalam membuat media pembelajaran berbasis ICT
b. Deskripsi tentang cara penggunaan media pembelajaran berbasis ICT
tersebut
c. Surat pengesahan kepala sekolah dengan stempel basah
d. Surat pernyataan keaslian karya dengan dibubuhi materai Rp.10.000,-

c. Prosedur dan Ketentuan Lomba


1. Media pembelajaran berdurasi 10 - 15 menit jika dalam bentuk video.
2. Media pembelajaran diberi identitas (Judul, nama GPAI, nama sekolah,
dan diberi keterangan “Dibuat dalam rangka mengikuti lomba membuat
media pembelajaran berbasis ICT untuk GPAI TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB
pada HAB Kemenag ke 78 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi
Jawa Timur”.
3. Media pembelajaran yang dikirim belum pernah dipublikasikan/diikutkan
dalam lomba lain yang sejenis.
4. Karya harus dipublikasikan melalui akun pribadi, bukan dipublikasi dari
orang atau konten lain.
5. Media pembelajaran akan diseleksi oleh Tim Penyeleksi lomba.
6. Akan diambil 3 Media pembelajaran terbaik dari masing- masing jenjang GPAI
TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB untuk dipresentasikan di depan dewan juri
sebagai pengambilan keputusan juara 1,2 dan 3.
7. Peserta harus memastikan bahwa karya yang mereka ajukan adalah karya
asli mereka sendiri dan bukan hasil dari plagiat. Plagiat dapat
mengakibatkan diskualifikasi.
8. Semua karya yang masuk menjadi milik panitia dan bisa dimanfaatkan
untuk pembelajaran PAI di Jawa Timur
9. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

F. Scedhule Pelaksanaan
1. Sosialisasi mulai tanggal 7 Desember 2023 sampai 14 Desember 2023
2. Pendaftaran dan Upload video/media 15 Desember s.d. 21 Desember 2023 pukul
23.59.
3. Penilaian dilakukan oleh tim penilai pada tanggal 22 – 23 Desember 2023
4. Nominator 3 besar masing- maisng jenjang akan dipanggil untuk
mempresentasikan karyanya. Hasil presentasi untuk menentukan juara 1,2 dan
3 pada masing- masing jenjang.
5. Juara 1,2,3 besar masing- masing jenjang akan diumumkan pada tanggal 3
Januari 2024 dan akan diberi penghargaan dalam momen HAB kemenag ke-78
di kantor wilayah kementerian Agama Provinsi Jawa Timur

G. Kriteria Penilaian
Adapun kriteria penilaian lomba ini adalah sebagai berikut:
1. Aspek Desain Pembelajaran (40%)
- Relevansi tujuan pembelajaran dengan kurikulum yang diterapkan
- Kesesuaian materi dengan tujuan pembelajaran
- Sistematika, alur dan kejelasan logika
- Kedalaman materi
- Kemudahan untuk dipahami
- Integrasi dengan asesmen formatif
2. Aspek Komunikasi Visual (60%)
- Audio (narasi, sound effect, backsound,musik)
- Visual (layout design, typography, warna)
- Media bergerak (animasi, movie)
- Kreatifitas dalam ide berikut penuangan gagasan

H. Penghargaan
1. Pemenang akan diambil juara 1,2,3 pada masing- masing jenjang
(TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB).
2. Bagi pemenang akan mendapatkan sertifikat penghargaan dan tropy dari kantor
wilayah kementerian Agama Provinsi Jawa Timur

I. Tim Kepanitiaan dan Dewan Juri


1. Kepanitiaan terdiri dari pengurus pengawas PAI provinsi Jawa Timur, terdiri
dari ibu Dr. Mamik Rosita, S.Ag., M.Pd.I. sebagai koordinator, dibantu oleh tim
panitia yang akan tercantum dalam SK Kepanitiaan.
2. Narahubung, ibu Mamik Rosita dengan nomor WA 085648938058
3. Dewan juri dipilih dari para professional yang menguasai di bidangnya.

J. Penutup
Demikian petunjuk teknis ini kami buat, agar dapat dipedomani oleh para GPAI
jenjang TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB sebagaimana mestinya. Juknis ini juga untuk
memudahkan panitia dan dewan juri dalam melaksanakan penjurian lomba
pembuatan media pembelajaran berbasis ICT pada GPAI jenjang
TK/SD/SMP/SMA/SMK/SLB di kantor wilayah kementerian Agama provinsi Jawa
Timur.
Lampiran 01

SURAT PERNYATAAN
KEASLIAN KARYA MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ICT

Dengan ini, kami yang bertanda tangan dibawah ini:


Nama :
Nip :
Tempat tanggal lahir :
Tempat Tugas :
Jabatan :
Menyatakan bahwa karya media pembelajaran yang kami buat adalah benar- benar hasil
karya kami, bukan jiplakan ataupun karya orang lain serta belum pernah dipublikasikan di media
manapun.
Demikian pernyataan ini kami buat dengan sebenar- benarnya

Jombang,………

Pembuat Pernyataan
Materai
10000
…………………………..

Anda mungkin juga menyukai