Anda di halaman 1dari 68

PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG

DINAS PERUMAHAN, KAWASAN PERMUKIMAN


DAN CIPTA KARYA

Detail Engineering Design (DED)


SPAM Regional Way Sabu
Daerah Hilir Wilayah 1

TA. 2023
Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Memenuhi surat perjanjian kerja antara Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta
Karya Provinsi Lampung dengan CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT untuk
pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1
dengan kontrak Nomor: 43/SPK/Kons.SPAM/V.05/APBD-P/X/2023 tanggal 30 Oktober 2023,
bersama ini kami sampaikan Laporan Pendahuluan.

Laporan Pendahuluan merupakan salah satu produk keluaran (output) dari Konsultan yang
harus diserahkan kepada Direksi Pekerjaan seperti tertuang dalam kerangka acuan kerja.
Laporan Pendahuluan berisi pendahuluan, gambaran umum wilayah kajian, metodologi
pelaksanaan, Rencana kerja, survey dan pengumpulan data.

Semoga laporan yang kami susun ini sudah sesuai dengan persyaratan dan dapat diterima oleh
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Provinsi Lampung. Akhir kata dari
kami CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT mengucapkan banyak terima kasih
kepada semua pihak yang telah membantu hingga Laporan ini selesai.

Bandar Lampung, November 2023


CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT

Eko Widarsono, S.T.


Direktur

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT i


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Halaman
KATA PENGANTAR........................................................................................................ i
DAFTAR ISI ..................................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL.............................................................................................................. v
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN....................................................................................................... viii
BAB 1. PENDAHULUAN............................................................................................ 1 - 1
1.1 Latar Belakang Pekerjaan.................................................................... 1 - 1
1.2 Maksud dan Tujuan Pekerjaan ............................................................ 1 - 3
1.3 Sasaran Pekerjaan .............................................................................. 1 - 3
1.4 Lokasi Pekerjaan.................................................................................. 1 - 3
1.5 Standar Teknis ..................................................................................... 1 - 5
1.6 Dasar Hukum ....................................................................................... 1 - 5
1.7 Ruang Lingkup Pekerjaan.................................................................... 1 - 6
1.8 Jangka Waktu Pelaksanaan ................................................................ 1 - 8
1.9 Sistematika Pelaporan ......................................................................... 1 - 8

BAB 2. GAMBARAN UMUM WILAYAH KAJIAN ..................................................... 2 - 1


2.1 Letak Geografis dan Wilayah Administrasi .......................................... 2 - 1
2.2 Kondisi Demografi ................................................................................ 2 - 2
2.3 Kondisi Fisik Wilayah Kajian ................................................................ 2 - 2
2.3.1 Kondisi Topografi dan Kemiringan Lereng.............................. 2 - 2
2.3.2 Kondisi Geologi ....................................................................... 2 - 3
2.3.3 Kondisi Klimatologi .................................................................. 2 - 5
2.3.4 Kondisi Kerawanan Bencana .................................................. 2 - 5
2.4 Kondisi Eksisting Pelayanan Air Minum .............................................. 2 - 6
2.4.1 Kondisi Eksisting SPAM Kabupaten Pesawaran .................... 2 - 8
2.4.2 Kondisi Eksisting SPAM IKK ................................................... 2 - 9
2.4.3 Kondisi Eksistinf SPAM Pedesaan ......................................... 2 - 10

BAB 3. METODOLOGI PELAKSANAAN .................................................................. 3 - 1


3.1 Kegiatan Pendahuluan......................................................................... 3 - 3

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT ii


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3.1.1 Administrasi ............................................................................. 3 - 3


3.1.2 Mobilisasi dan Demobilisasi Personil, Alat dan Bahan ........... 3 - 3
3.1.3 Pengumpulan Data Sekunder ................................................ 3 - 4
3.1.4 Survey Pendahuluan ............................................................... 3 - 5
3.2 Kegiatan Survey dan Analisa Data ...................................................... 3 - 5
3.2.1 Pengukuran Topografi............................................................. 3 - 5
3.2.2 Analisa Data Ukur Topografi ................................................... 3 - 7
3.2.3 Penyusunan Konsep Desain ................................................... 3 - 11
3.2.4 Penyusunan Laporan Pendahuluan ........................................ 3 - 12
3.3 Kegiatan Detail Desain ....................................................................... 3 - 13
3.3.1 Detail Desain dan Penggambaran .......................................... 3 - 13
3.3.2 Analisa Biaya Konstruksi......................................................... 3 - 22
3.3.3 Penyusunan Laporan Akhir ..................................................... 3 - 22
3.3.4 Penyusunan Spesifikasi Teknis dan Metode Pelaksanaan .... 3 - 22
3.3.5 Penyusunan Laporan Rancangan Konseptual SMKK ............ 3 - 23
3.3.6 Softcopy Pelaporan ................................................................. 3 - 23

BAB 4. RENCANA KERJA ....................................................................................... 4 - 1


4.1 Struktur Organisasi Pelaksanaan Pekerjaan ...................................... 4 - 1
4.2 Tugas dan Tanggung Jawab Personil ................................................. 4 - 1
4.3 Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan .......................................................... 4 - 2
4.4 Jadwal Penugasan Personil................................................................. 4 - 3

BAB 5. SURVEY DAN PENGUMPULAN DATA ....................................................... 5 - 1


5.1. Data Sekunder ..................................................................................... 5 - 1
5.1.1. Review Desain Penyediaan Air Baku Way Sabu Atas ........... 5 - 1
5.1.2. Feasibility Study (FS) Spam Regional 1 Provinsi Lampung ... 5 - 2
5.1.3. Detail Engineering Design (DED) Sistem Penyediaan Air
Minum Regional 1 Provinsi Lampung ..................................... 5 - 6
5.2. Survey Pendahuluan ............................................................................ 5 - 7
5.3. Identifikasi Permasalahan di Lokasi Kajian ......................................... 5 - 9
5.4. Kegiatan Survey Topografi .................................................................. 5 - 9
5.4. Konsep Desain SPAM Kabupaten Pesawaran .................................... 5 - 12

BAB 6. PENUTUP ...................................................................................................... 6 - 1

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT iii


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Halaman
Tabel 2.1. Jumlah Penduduk di Kecamatan Teluk Pandan ......................................... 2 - 2
Tabel 2.2. Data Curah Hujan di Kabupaten Pesawaran Tahun 2022 .......................... 2 - 5
Tabel 2.3. Sumber Air Baku, Kapasitas Produksi dan Wilayah Pelayanan PDAM
Pesawaran Kabupaten Pesawaran ............................................................. 2 - 8
Tabel 2.4. Sumber Air Baku pada SPAM Kabupaten Pesawaran................................ 2 - 9
Tabel 2.5. Sumber Air Baku SPAM Kabupaten Pesawaran ......................................... 2 - 10
Tabel 2.6. Pelayanan SPAM Kabupaten Pesawaran ................................................... 2 - 10
Tabel 3.1. Daftar Personil Tenaga Ahli dan Asisten Tenaga Ahli yang akan di
Mobilisasi ..................................................................................................... 3 - 4
Tabel 3.2. Matrik Kriteria Utama Penyusunan Rencana Induk Pengembangan
SPAM untuk Berbagai Klasifikasi Kota ........................................................ 3 - 12
Tabel 3.3. Kategori Wilayah untuk Menentukan Kebutuhan Air Bersih........................ 3 - 13
Tabel 4.1. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan .................................................................. 4 - 3
Tabel 4.2. Jadwal Penugasan Personil ........................................................................ 4 - 4

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT iv


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Halaman
Gambar 1.1. Peta Lokasi Pekerjaan............................................................................ 1 - 4
Gambar 2.1. Peta Topografi Kabupaten Pesawaran .................................................. 2 - 3
Gambar 2.2. Peta Geologi Kabupaten Pesawaran ..................................................... 2 - 4
Gambar 2.3. Peta Kerawanan Bencana Kabupaten Pesawaran ................................ 2 - 6
Gambar 2.4. Peta Pelayanan SPAM Kabupaten Pesawaran ..................................... 2 - 7
Gambar 3.1. Pengukuran Poligon ............................................................................... 3 - 8
Gambar 3.2. Prinsip Dasar Pengukuran Beda Tinggi ................................................. 3 - 9
Gambar 3.3. Grafik Kebutuhan Air Domestik .............................................................. 3 - 14
Gambar 3.4. Grafik Kebutuhan Air Non Domestik ...................................................... 3 - 14
Gambar 3.5. Sistem Pengaliran Cara Gravitasi .......................................................... 3 - 17
Gambar 3.6. Sistem Pengaliran Cara Pemompaan .................................................... 3 - 17
Gambar 3.7. Sistem Pengaliran Cara Gabungan ........................................................ 3 - 18
Gambar 4.1. Bagan Alir Organisasi Pekerjaan............................................................ 4 - 1
Gambar 5.1. Skema Rencana Air Baku Way Sabu dengan Sistem Pompa ............... 5 - 2
Gambar 5.2. Rencana Lokasi Sumber Air Baku Sungai Way Sabu (Titik koordinat:
105°11'7.338"E 5°33'21.651"S) .............................................................. 5 - 3
Gambar 5.3. Rencana Jalur Perpipaan Sistem Transmisi Zona Pelayanan 1 ............ 5 - 4
Gambar 5.4. Rencana Tapak Unit IPAM Zona Pelayanan 1....................................... 5 - 5
Gambar 5.5. Sistem Planning SPAM Regional 1 Provinsi Lampung .......................... 5 - 6
Gambar 5.6. Peta Kerja SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1.............. 5 - 8
Gambar 5.7. Kegiatan Survey Pendahuluan ............................................................... 5 - 9
Gambar 5.8. Titik Refrensi Pengukuran SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir
Wilayah 1 ................................................................................................ 5 - 10
Gambar 5.9. Tahapan Perhitungan (Vektor) Baseline ................................................ 5 - 11
Gambar 5.10. Pelaksanaan Pengukuran Topografi ...................................................... 5 - 12
Gambar 5.11. Skema Rencana Konsep DED SPAM Regional Way Sabu Daerah
Hilir Wilayah 1 ......................................................................................... 5 - 13

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT v


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Lampiran 1. Kerangka Acuan Kerja (KAK)


Lampiran 2. Surat Perintah Tugas

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT vi


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG PEKERJAAN


Air minum merupakan salah satu kebutuhan dasar bagi kualitas dan keberanjutan
kehidupan manusia, mutlak harus tersedia dalam kuantitas dan kualitas yang memadai.
Daya dukung air baku yang semakin terbatas, karena pencemaran air sebagai akibat
rendahnya kesadaran masyarakat, pengelolaan daerah tangkapan air kurang baik, dan
adanya perubahan iklim, merupakan isu lingkungan yang penting untuk ditangani.
Sementara itu ketersediaan air di suatu wilayah merupakan suatu hal yang sangat
penting untuk mendorong peningkatan ekonomi di wilayah tersebut karena pesat
pertumbuhan di suatu wilayah hanya akan terjadi bila didukung sarana dan prasarana
dasar, termasuk sarana dan prasarana air minum.

Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum adalah kegiatan yang bertujuan


membangun, memperluas dan/atau meningkatkan sistem fisik (teknik) dan non-fisik
(kelembagaan, manajemen, keuangan, peran masyarakat dan hukum) dalam kesatuan
yang utuh untuk melaksanakan penyediaan air minum kepada masyarakat menuju
keadaan yang lebih baik. Penyelenggaraan pengembangan SPAM adalah kegiatan
merencanakan, melaksanakan, konstruksi, mengelola, memelihara, merehabilitasi,
memantau dan/atau mengevaluasi sistem fisik (teknik) dan non fisik penyediaan air
minum. Penyelenggaraan pengembangan SPAM adalah badan usaha milik
negara/badan usaha milik daerah, koperasi, badan usaha swasta, dan/atau kelompok
masyarakat yang melakukan penyelenggaraan pengembangan SPAM. Pengaturan
dalam penyelenggaraan pengembangan SPAM dimaksud sebagai pedoman
perencanaan, pelaksanaan dan pengelolaan SPAM untuk mewujudkan pengelolaan dan
pelayanan air minum yang berkualitas dengan harga terjangkau, mencapai kepentingan
efisiensi dan cakupan pelayanan air minum dan mendorong upaya Gerakan
penghematan pemakaian air.

Penyelenggaraan SPAM meliputi pengembangan SPAM dan pengelolaan SPAM yang


pelaksanaannya berlandaskan pada Kebijakan dan Strategi Penyelenggaraan SPAM dan
Rencana Induk SPAM serta wajib memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang
ditetapkan oleh Menteri. Pengembangan SPAM meliputi pembangunan baru,
peningkatan dan perluasan. Sedangkan pengelolaan meliputi operasi dan pemeliharaan,

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 1


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

perbaikan dan pengembangan sumber daya manusia. Penyelenggaraan SPAM harus


dilaksanakan secara terpadu dengan penyelenggaraan sanitasi untuk mencegah
pencemaran air baku dan menjamin keberlanjutan fungsi penyediaan air minum.
Penyelenggaraan sanitasi meliputi penyelenggaraan Sistem Pengelolaan Air Limbah
(SPAL) dan pengelolaan sampah.

Pengawasan terhadap Penyelenggaraan SPAM oleh Menteri, Gubernur dan Bupati atau
walikota sesuai dengan kewenangannya. Menteri melakukan pengawasan
penyelenggaraan SPAM yang dilakukan oleh BUMN dan UPT. Pemerintah Daerah
melakukan pengawasan terhadap penyelenggaraan SPAM yang dilakukan oleh BUMD,
UPTD, dan Kelompok Masyarakat. Pengawasan terhadap penyelenggaraan SPAM oleh
Menteri, Gubernur dan Bupati/Walikota dilaksanakan dengan melibatkan partisipasi
masyarakat. Peraturan Pemerintah Nomor 122 tahun 2015 tentang Sistem Penyediaan
Air Minum (SPAM) bahwa kebijakan dan strategi daerah pengembangan SPAM
merupakan arah pengembangan sistem penyediaan air minum dalam 5 (lima) tahun
mendatang, serta sebagai pedoman dalam melaksanakan penyelenggaraan
pengembangan SPAM. Dalam Peraturan Pemerintah tersebut, diamanatkan Pemerintah
Daerah untuk menyusun dokumen Kebijakan dan Strategi Daerah (Jakstrada)
pengembangan SPAM dan Rencana Induk Sistem Penyediaan Air Minum (RISPAM),
sebagai pedoman bagi Pemerintah Daerah dalam melaksanakan penyelenggaraan dan
pengembangan SPAM.

Kebijakan dan Strategi Daerah (Jakstrada) SPAM merupakan pedoman untuk


penyelenggaraan pengembangan SPAM dan sebagai landasan penyusunan rencana
induk SPAM (RISPAM) yang dirumuskan untuk menjawab isu strategis dan
permasalahan dalam penyelenggaraan SPAM, dengan menentukan arahan kebijakan
sebagai dasar dalam mencapai sasaran penyelenggaraan SPAM.

Kebijakan Jakstrada didukung oleh kebijakan RISPAM Regional Provinsi Lampung 2021
dimana mengamanatkan beberapa wilayah perencanaan SPAM yang akan
dikembangkan dimasa mendatang. Sejalan dengan itu pada periode tahun 2021 telah
disusun Dokuman Rencana Induk Sistem Penyediaan Air Minum (RISPAM) Provinsi
yang juga perwujudan dari rencana SPAM lintas Kabupaten/Kota yang memegang peran
sangat penting dalam penyelenggaraan pengembangan SPAM Regional Provinsi
Lampung. Perencanaan Pengembangan SPAM Regional yang dibagi dalam 4 (empat)
zona pelayanan. Zona 1 SPAM Regional Way Sabu, Zona 2 SPAM Regional Agro
Guruh, Zona 3 SPAM Regional Bendungan Marga Tiga, dan Zona 4 SPAM Regional
Way Tulang Bawang.

Sebagai lanjutan dari pelaksanaan kegiatan Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Provinsi Lampung, maka Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 2


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Karya Provinsi Lampung berencana menyusun Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 dengan daerah pelayanan Kecamatan Teluk
Pandan Kabupaten Pesawaran. Kegiatan tersebut merupakan pengembangan dari Detail
Engineering Design (DED) SPAM Regional Zona 1. Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini
merupakan petunjuk bagi Konsultan Perencana yang memuat masukan, asas, kriteria,
keluaran dan proses yang harus dipenuhi dan diperhatikan serta diinterpretasikan
kedalam pelaksanaan tugas perencanaan pembangunan prasarana dan sarana air
minum.

1.2. MAKSUD DAN TUJUAN PEKERJAAN


Maksud dari kegiatan ini adalah untuk menyiapkan dokumen teknis pelaksanaan
kegiatan secara detail atau rinci, yang memuat rancangan teknis sistem pengembangan,
perhitungan dan gambar teknis, spesifikasi teknis, dan dokumen pelaksanaan kegiatan
berdasarkan norma, standar, pedoman, dan manual yang berlaku.

Sedangkan tujuan dari pekerjaan adalah sebagai pedoman dan acuan dalam
pelaksanaan konstruksi, sehingga pelaksanaan kegiatan Detail Engineering Design
(DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 dapat terwujud sesuai dengan
perencanaan awal.

1.3. SASARAN PEKERJAAN


Sasaran utama dari pekerjaan ini adalah penyiapan Detail Engineering Design (DED)
SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 dengan daerah pelayanan Kecamatan
Teluk Pandan Kabupaten Pesawaran sebagai pedoman/panduan kerja dalam
pelaksanaan pekerjaan fisik nantinya.

1.4. LOKASI PEKERJAAN


Kegiatan Penyusunan Detail Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional Way
Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 dengan daerah pelayanan di Kecamatan Teluk Pandan
Kabupaten Pesawaran. Daerah pelayanan terdiri dari 4 desa meliputi Desa Sidodadi,
Desa Hanura, Desa Hurun dan Desa Sukajaya Lempasing.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 3


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Gambar 1.1. Peta Lokasi Pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 4


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

1.5. STANDAR TEKNIS


Landasan hukum penyusunan Detail Engineering Design (DED) pengembangan SPAM
adalah sebagai berikut:
a. SNI 06-2552-1991 tentang Metode Pengambilan Contoh Uji Pipa PVC Untuk Air
Minum;
b. SNI-03-6419-2000 tentang Spesifikasi Pipa PVC bertekanan berdiameter 110-315
mm Untuk Air Bersih;
c. SK SNI S-20-1990-2003 tentang Spesifikasi Pipa Pipa PVC Untuk Air Minum;
d. SNI 06-4829-2005 tentang Pipa Polietilena Untuk air Minum;
e. SNI 03-6481-2000 tentang Sistem Plumbing;
f. 6. Pedoman Ketentuan Teknis SPAM Jaringan Perpipaan Sesuai dengan Lampiran
III Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor
27/PRT/M/2016, tanggal 5 Agustus 2016 tentang Penyelenggaraan Sistem
Penyediaan Air Minum
g. Pedoman Dokumen Standar Perencanaan Teknis Terinci sesuai dengan Lampiran
VI Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor:
27/PRT/M/2016, tanggal 5 Agustus 2016 tentang Penyelenggaraan Sistem
Penyediaan Air Minum;
h. Petunjuk Teknis Sistem Penyediaan Air Minum dengan Jaringan Perpipaan
Direktorat Pengembangan SPAM Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan
Rakyat Tahun 2017;
i. Petunjuk Teknis Perencanaan Teknis Terinci Direktorat Pengembangan SPAM
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Tahun 2017.

1.6. DASAR HUKUM


Dasar hukum dalam penyusunan Detail Engineering Design (DED) pengembangan
SPAM adalah sebagai berikut:
a. Undang-Undang Nomor 01 Tahun 2011 Tentang Perumahan Kawasan Permukiman
b. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2019 Tentang Sumber Daya Air;
c. Peraturan Pemerintah No. 16 Tahun 2005 tentang Pengembangan Sistem
Penyediaan Air Minum;
d. Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 Tentang Pengelolaan Kualitas Air Dan
Pengendalian Pencemaran Air;
e. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2008 Tentang Pengelolaan Sumber Daya
Air;
f. Peraturan Pemerintah Nomor 122 Tahun 2015 Tentang Sistem Penyediaan Air
Minum (SPAM);
g. Peraturan Pemerintah Nomor 02 Tahun 2018 Tentang Standar Pelayanan Minimal
(SPM);

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 5


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

h. Peraturan Peresiden Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah


Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur;
i. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 02 Tahun 2010 Tentang Kualitas Air Minum;
j. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 27/PRT/M/2016 tentang
Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum;
k. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 100 Tahun 2018 Tentang Penerapan
Standar Pelayanan Minimal (SPM);
l. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Nomor 29 Tahun 2018
Tentang Standar Teknis SPM PUPR;
m. Peraturan Menteri PUPR Nomor 1 Tahun 2022 Tentang Pedoman Penyusunan
Perkiraan Biaya Pekerjaan Konstruksi Bidang Pekerjaan Umum dan Perumahan
Rakyat;
n. Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah
Nomor 1 Tahun 2010 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi
Lampung Tahun 2009 Sampai Dengan Tahun 2029.
o. Peraturan Daerah Provinsi Lampung Nomor 10 Tahun 2022 tentang Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah Provinsi Lampung Tahun Anggaran 2023.
p. Peraturan Gubernur Lampung Nomor 38 Tahun 2022 tentang Penjabaran Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah Provinsi Lampung Tahun Anggaran 2023.

1.7. RUANG LINGKUP PEKERJAAN


Ruang Lingkup pekerjaan adalah sebagai berikut :
a. Persiapan
Kegiatan persiapan dalam pelaksanaan pekerjaan ini terdiri dari:
1. Pengumpulan data sekunder, meliputi:
− Peta dasar, topografi, hidrologi, geohidrologi, morfologi, tata guna lahan foto
udara atau citra satelit
− Data cuaca dan iklim
− Data kependudukan, sosioekonomi, kepadatan peduduk
− Kondisi eksisting sistem air minum
− Peraturan perundangan yang berlaku
2. Persiapan peralatan, meliputi :
− Peralatan survei yang dipergunakan sesuai dengan jenis survei
− Peralatan survei sudah dikalibrasi
− Memenuhi persyaratan yang telah ditentukan
b. Perhitungan Kebutuhan Air di masing-masing Kabupaten
Kebutuhan air didasarkan pada jumlah penduduk rencana wilayah pelayanan,
pemakaian air (lt/org/hari) dan ketersediaan air.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 6


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

c. Survei dan Pengkajian


Kegiatan survei dan pengkajian yang dilaksanakan dalam pekerjaan ini adalah:
1. Survei dan Pengkajian Topografi
Ketentuan teknis untuk melaksanakan survei dan pengkajian topografi adalah
sebagai berikut:
− Skala peta jalur distribusi 1:2000;
− Pada setiap lokasi titik pengukuran jalur distribusi pelayanan hingga
sambungan rumah (SR) dipasang patok kayu ukuran 5 cm kali 5cm kali 50
cm yang ditanam sedalam kurang lebih 30 cm dan dicat warna terang, serta
diberi nomor penandaan.
2. Survei dan Pengkajian Ketersediaan Bahan Kontruksi
Kriteria penilaian survei dan pengkajian bahan konstruksi meliputi:
− Ketersediaan bahan/material:
− Kualitas bahan/material:
− Kemampuan suplai;
− Harga bahan
3. Survei dan Pengkajian Lokasi SPAM Daerah Hilir
Survei dan Pengkajian lokasi SPAM Daerah Hilir dilakukan terhadap:
− Survei primer wilayah layanan
− Pemetaan rencana jaringan distribusi perpipaan dan sambungan rumah
(SR)
− Kuantitas/ jumlah pelayanan yang bisa terlayani hingga sambungan rumah
(SR).
d. Perencanaan Teknis Unit Pelayanan
Unit Pelayanan terdiri dari sambungan rumah dan hidran kebakaran.
1. Sambungan Rumah
Yang dimaksud dengan pipa sambungan rumah adalah pipa dan
perlengkapannya, dimulai dari titik penyadapan sampai dengan meter air.
2. Hidran Kebakaran
Hidran kebakaran adalah suatu hidran atau sambungan keluar yang disediakan
untuk mengambil air dari pipa air minum untuk keperluan pemadam kebakaran
atau pengurasan pipa. Unit hidran kebakaran (fire hydrant) pada umumnya
dipasang pada setiap interval jarak 300 m, atau tergantung kepada kondisi
daerah/peruntukan dan kepadatan bangunannya.
e. Perencanaan Bangunan Penunjang
Bangunan penunjang SPAM antara lain jembatan pipa, crossing jalan, manhole,
trust block, booster pump, BPT dan lain-lain.
f. Penyusunan Gambar Teknis

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 7


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Gambar teknis DED SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir dibuat dalam ukuran A3
dengan skala menyesuaikan ketentuan yang berlaku, terdiri dari:
1. Gambar jaringan pipa distribusi pelayanan hingga sambungan rumah (SR) dan
pelengkapnya
2. Gambar bangunan penunjang
3. Gambar bangunan pelengkap
4. Gambar detail konstruksi
g. Penyusunan Rencana Anggaran Biaya / Engineering Estimate
Perhitungan-perhitungan anggaran biaya mulai dari harga satuan biaya, analisis
harga satuan pekerjaan, perhitungan rincian biaya pekerjaan dan rekapitulasi
rencana anggaran biaya pekerjaan. Engineer Estimate tersebut memuat niai Tingkat
Komponen Dalam Negeri (TKDN).
h. Penyusunan Spesifikasi Teknis
Spesifikasi teknis mencangkup persyaratan mutu dan kualitas material bangunan,
prosedur pemasangan material dan persyaratan-persyaratan lain yang wajib
dipenuhi oleh penyedia pekerjaan konstruksi.
i. Penyusunan Dokumen Pelaksanaan Kegiatan
Dokumen Pelaksanaan Kegiatan merupakan Dokumen Lelang yang terdiri dari
Laporan Akhir, Executive Summary, Engineering Estimate, Spesifikasi Teknis dan
Metode Pelaksanaan, Gambar Rancangan Teknik Terperinci/Detail Engineering
Design (DED), dan Laporan Rancangan Konseptual SMKK.

1.8. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN


Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional
Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 adalah 45 (Empat Puluh Lima) hari kalender, sejak
dikeluarkannya Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) pada tanggal 30 Oktober 2023
sampai akhir pekerjaan tanggal 13 Desember 2023.

1.9. SISTEMATIKA PELAPORAN


Agar informasi yang disampaikan dapat dipahami dengan mudah, maka Laporan ini
disusun dengan sistematika sebagai berikut :
Bab 1. Pendahuluan
Pada bab ini akan dijelaskan tentang latar belakang, maksud dan tujuan, lokasi
serta ruang lingkup pekerjaan.

Bab 2. Gambaran Umum Lokasi Pekerjaan


Pada Bab ini akan dijelaskan secara umum kondisi lokasi pekerjaan yaitu letak
geografis dan administratif, kondisi fisik lokasi pekerjaan serta kondisi
demografi di wilayah kajian studi.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 8


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Bab 3. Metodologi Pelaksanaan


Pada Bab ini akan dijelaskan mengenai lingkup pekerjaan, prosedur dan urutan
tahapan pekerjaan yang akan diterapkan serta pembahasan laporan yang akan
diserahkan konsultan kepada penanggung jawab.

Bab 4. Rencana Kerja


Pada Bab ini akan dijelaskan tentang rencana kerja konsultan selama 45
(empat puluh lima) hari kalender yang meliputi jadwal pelaksanaan pekerjaan
dan jadwal penugasan personil.

Bab 5. Hasil Kegiatan Pendahuluan


Pada Bab ini akan dijelaskan mengenai data sekunder yang sudah terkumpul,
hasil survey pendahuluan, identifikasi permasalahan di lokasi kajian, kegiatan
survey topografi dan konsep desain SPAM Kabupaten Pesawaran .

Bab 6. Penutup
Pada Bab ini akan dijelaskan mengenai kesimpulan dan kegiatan yang telah
dilakukan sampai dengan laporan ini dibuat.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 1 | 9


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

2.1. LETAK GEOGRAFIS DAN WILAYAH ADMINISTRASI


a. Desa Sidodadi
Batas-batas wilayah di Desa Sidodadi adalah sebagai berikut :
− Sebelah utara : berbatasan dengan Desa Hanura dan Desa
Cilimus
− Sebelah selatan : berbatasan dengan Desa Gebang
− Sebelah barat : berbatasan dengan Hutan Wan Abdur Rahman
Register19
− Sebelah timur : berbatsan dengan Teluk Lampung

Desa Sidodadi terbagi dalam 4 wilayah yang dikepalai oleh kepala dusun dengan
jumlah RT sebanyak 17. Luas wilayah Desa Sidodadi sebesar 9,75 km2, berjarak 4
km ke ibukota kecamatan dan berjarak 46 km ke ibukota kabupaten.

b. Desa Hanura
Batas-batas wilayah di Desa Hanura adalah sebagai berikut :
− Sebelah utara : berbatasan dengan Desa Hurun
− Sebelah selatan : berbatasan dengan Teluk Lampung
− Sebelah barat : berbatasan dengan Desa Sidodadi
− Sebelah timur : berbatasan dengan Desa Cilimus

Desa Hanura terbagi dalam 4 wilayah yang dikepalai oleh kepala dusun dengan
jumlah RT sebanyak 34. Luas wilayah Desa Hanura sebesar 9,0 km2, berjarak 1 km
ke ibukota kecamatan dan berjarak 41 km ke ibukota kabupaten.

c. Desa Hurun
Batas-batas wilayah di Desa Hurun adalah sebagai berikut :
− Sebelah utara : berbatasan dengan Desa Sukajaya Lempasing
dan Desa Munca
− Sebelah selatan : berbatasan dengan Teluk Lampung

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 1


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

− Sebelah barat : berbatasan dengan Desa Hanura dan Desa


Cilimus
− Sebelah timur : berbatasan dengan Hutan Wan Abdur Rahman
Register 19

Desa Hurun terbagi dalam 5 wilayah yang dikepalai oleh kepala dusun dengan
jumlah RT sebanyak 15. Luas wilayah Desa Harun sebesar 4,13 km2, berjarak 1 km
ke ibukota kecamatan dan berjarak 60 km ke ibukota kabupaten.

d. Desa Sukajaya Lempasing


Batas-batas wilayah di Desa Sukajaya Lempasing adalah sebagai berikut :
− Sebelah utara : berbatasan dengan Kelurahan Sukamaju
− Sebelah selatan : berbatasan dengan Desa Hurun
− Sebelah barat : berbatasan dengan Desa Munca
− Sebelah timur : berbatsan dengan Pantai Mutun

Desa Sukajaya Lempasing terbagi dalam 8 wilayah yang dikepalai oleh kepala
dusun dengan jumlah RT sebanyak 38. Luas wilayah Desa Sidodadi sebesar 4,26
km2, berjarak 1 km ke ibukota kecamatan dan berjarak 38 km ke ibukota kabupaten.

2.2. KONDISI DEMOGRAFI


Berdasarkan informasi Kecamatan Teluk Pandan Dalam Angka Tahun 2023, jumlah
penduduk di 4 wilayah pelayanan berjumlah sebesar 19.712 jiwa.

Tabel 2.1. Jumlah Penduduk di Kecamatan Teluk Pandan


Jumlah Penduduk Kepadatan Penduduk
No Desa
(Jiwa) per km2
1 Sidodadi 2.449,00 251,18
2 Hanura 6.460,00 717,78
3 Hurun 3.465,00 838,98
4 Sukajaya Lempasing 7.338,00 1.722,54
Total 19.712,00 3.530,48
Sumber : Kecamatan Teluk Pandan Dalam Angka, 2023

2.3. KONDISI FISIK WILAYAH KAJIAN


2.3.1. Kondisi Topografi dan Kemiringan Lereng
Kondisi topografi Kabupaten Pesawaran merupakan daerah dataran rendah dan
dataran tinggi yang sebagian merupakan daerah perbukitan sampai dengan
pegunungan dengan ketinggian dari permukaan laut yang bervariasi antara
0 m sampai dengan 1.682 m. Berdasarkan hasil intepretasi data SRTM,
ketinggian lahan di wilayah Kabupaten Pesawaran dapat dibagi menjadi 7 (tujuh
kelas) antara lain : 0-100 meter dpl, 100-200 meter dpl, 200-300 meter dpl, 300-

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 2


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

400 meter dpl, 400-500 meter dpl, 500-600 meter dpl, dan > 600 meter dpl.
Bentuk topografi wilayah Kabupaten Pesawaran berdasarkan kemiringan
lerengnya dapat dibedakan menjadi 2 bagian yaitu 0 – 8 % dan > 40 %. Wilayah
yang memiliki kondisi lahan cukup datar berada di wilayah bagian utara
Kabupaten Pesawaran.

Berdasarkan kelas lerengnya, dapat diketahui bahwa Kabupaten Pesawaran


memiliki wilayah yang paling banyak berada di kelas lereng > 40 % yaitu dengan
persentase 90,38 %.

Gambar 2.1. Peta Topografi Kabupaten Pesawaran

2.3.2. Kondisi Geologi


Beberapa jenis tanah yang terdapat di Kabupaten Pesawaran adalah sebagai
berikut :
a. Regosol
Merupakan tanah yang mengalami perkembangan dan berkembang dari
bahan endapan pasir berupa pasir kwarsa (pasir putih). Jenis tanah ini
banyak terdapat di pesisir pantai di Kecamatan Padang Cermin dan Punduh
Pidada.

b. Gleisol
Tanah gleisol merupakan tanah yang terpengaruh oleh air dan ditandai
dengan warna abu abu/keabu-abuan. Jenis tanah ini dapat berasosiasi
dengan jenis tanah lainnya seperti tanah Kambisol. Asosisasi dengan tanah
kambisol menjadikan tanah ini menjadi relatif lebih subur dibanding yang lain

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 3


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

dan banyak dimanfaatkan sebagai tanah persawahan. Jenis tanah ini


terdapat di bagian barat laut Kecamatan Gedong Tataan, bagian barat daya
Kecamatan Negeri Katon, bagian utara Kecamatan Way Lima, di bagian
utara Kecamatan Kedondong dan di Kecamatan Padang Cermin di bagian
tengah, selatan dan bagian timur.

c. Kambisol
Kambisol juga merupakan tanah yang berkembang dari bahan induk tua,
yakni batuan liat dan batuan vulkanik masam, di bawah rezim iklim basah.
Umumnya tanah ini hampir mirip podsolik, namun lebih gembur dibanding
Podsolik. Demikian halnya pH-nya juga lebih tinggi dibandingkan podsolik.
Jenis tanah kambisol eutrik yang berasosiasi dengan tanah gleisol banyak
dimanfatkan sebagai lahan persawahan. Sementara jenis tanah kambisol
distrik dalam asosiasinya dengan tanah podsolik banyak dimanfaatkan untuk
pertanian lahan kering dan perkebunan.

d. Podsolik
Tanah podsolik merupakan tanah yang berumur tua sehingga telah memiliki
tingkat perkembangan lanjut. Secara umum, tanah podsolik memiliki potensi
yang relatif kurang subur, yang ditandai dengan sifatnya yang masam, daya
retensi dan fiksasi terhadap hara tinggi. Jenis tanah ini banyak dimanfaatkan
sebagai pertanian lahan kering dan perkebunan.

Gambar 2.2. Peta Geologi Kabupaten Pesawaran

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 4


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

2.3.3. Kondisi Klimatologi


Kabupaten Pesawaran merupakan daerah tropis, pada tahun 2021 dengan rata-
rata curah hujan di Kabupaten Pesawaran berkisar antara 23 – 312 mm/bulan,
dan rata-rata jumlah hari hujan 11,9 hari/bulan. Rata-rata temperatur suhu
berselang antara 23,12°C – 32,72°C. Selang rata-rata kelembaban relatifnya
adalah antara 80,37-87,51%. Sedangkan rata-rata tekanan udara minimal dan
maksimal di Kabupaten Pesawaran adalah 1006,8 Nbs dan 1014,1 mb.

Tabel 2.2. Data Curah Hujan di Kabupaten Pesawaran Tahun 2022


Jumlah Curah Hujan Jumlah Hari Penyinaran Matahari
Bulan
(mm) Hujan (%)
Januari 295,00 18 0,20
Februari 312,00 19 0,30
Maret 99,00 6 0,50
April 132,00 9 0,50
Mei 55,00 11 0,50
Juni 92,50 13 0,40
Juli 23,00 6 0,50
Agustus 82,50 8 0,50
September 96,00 11 0,40
Oktober 119,00 10 0,40
November 161,00 11 0,30
Desember 270,00 21 0,40
Sumber : Kabupaten Pesarawan Dalam Angka, 2022

2.3.4. Kondisi Kerawanan Bencana


Kabupaten Pesawaran memiliki potensi terjadinya bencana alam. Sebagian
besar wilayah Kabupaten Pesawaran termasuk dalam klasifikasi jenis
pergerakan potensi tanah rendah dan potensi menengah. Selain pergerakan,
kondisi topografi, geologi, dan curah hujan Kabupaten Pesawaran juga
berpotensi terhadap bencana banjir dan tsunami. Berdasarkan RPJM Kabupaten
Pesawaran Tahun 2021-2026, Jenis potensi rawan bencana dan lokasinya di
Kabupaten Pesawaran adalah sebagai berikut :
a. Tanah Longsor
Sebagaian besar wilayah Kabupaten Pesawaran termasuk dalam klasifikasi
jenis pergerakan potensi tanah. Lokasi tanah longsor di Kabupaten
Pesawaran meliputi Kecamatan Gedong Tataan, Kecamatan Way Khilau,
Kecamatan Kedondong, Kecamatan Way Lima, Kecamatan Way Ratai,
Kecamatan Teluk Pandan, Kecamatan Padang Cermin, Kecamatan Marga
Punduh, Kecamatan Punduh Pedada.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 5


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

b. Banjir
Kawasan banjir di Kabupaten Pesawaran diakibatkan oleh meluapnya
Sungai Padang Cermin dan Sungai Punduh. Lokasi banjir di Kabpaten
Pesawaran meliputi Kecamatan Gedong Tataan, Kecamatan Way Khilau,
Kecamatan Kedondong, Kecamatan Way Lima, Kecamatan Way Ratai,
Kecamatan Teluk Pandan, Kecamatan Padang Cermin, Kecamatan Marga
Punduh, Kecamatan Punduh Pedada.

c. Tsunami
Sebagian wilayah Kabupaten Pesawaran merupakan kawasan pesisir yang
berhadapan langsung dengan Samudera Indonesia yang berpotensi
terjadinya bencana tsunami. Lokasi potensi tsunami di Kabupaten
Pesawaran meliputi Kecamatan Teluk Pandan, Kecamatan Padang
Cermin, Kecamatan Marga Punduh, Kecamatan Punduh Pedada.

Gambar 2.3. Peta Kerawanan Bencana Kabupaten Pesawaran

2.4. KONDISI EKSISTING PELAYANAN AIR MINUM DI KABUPATEN PESAWARAN


Berdasarkan Dokumen Penyusunan Detail Engineering Design (DED) Sistem
Penyediaan Air Minum Regional 1 Provinsi Lampung Sistem Tahun 2022, penyediaan air
minum di Provinsi Lampung terpisah di masing-masing Kabupaten dan Kota yang ada
dan terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu:
a. SPAM Ibukota Kabupaten/Kota adalah sarana dan prasarana jaringan konstruksi air
minum dengan skala tingkat Kabupaten/Kota.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 6


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

b. SPAM Ibukota Kecamatan (IKK) adalah sarana dan prasarana jaringan konstruksi
air minum tingkat Kecamatan yang dilengkapi dengan Instalasi Pengelolaan Air
(IPA) dan memiliki kapasitas minimal 10 liter per detik.
c. SPAM Pedesaan adalah sarana dan prasarana jaringan konstruksi air minum tingkat
Kelurahan atau Desa yang tidak dilengkapi dengan Instalasi Pengelolaan Air (IPA)
dan memiliki kapasitas kurang dari 10 liter per detik.

Badan penyelenggara sistem penyediaan air minum berdasarkan kajian DED SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 adalah PDAM Kabupaten Pesawaran.

Gambar 2.4. Peta Pelayanan SPAM Kabupaten Pesawaran

2.4.1. Kondisi Eksisting SPAM Kabupaten Pesawaran


Sejak tanggal 28 Mei 2012 pengelolaan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM)
terjadi pemisahan, hal ini berdasarkan Berita Acara Serah Terima antara
Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dengan Pemerintah Kabupaten
Pesawaran Nomor 010/66/BAST/PDAM-TJ/LS/V/2012 tanggal 28 Mei 2012. Lalu
dibentuk oleh Pemerintah Kabupaten Pesawaran melalui Peraturan Bupati
Pesawaran Kabupaten Pesawaran Nomor 9 Tahun 2012 tentang Pembentukan
Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Pesawaran di Kabupaten Pesawaran
dan disempurnakan dengan Peraturan Daerah (PERDA) Kabupaten Pesawaran
Nomor 8 Tahun 2012 tanggal 05 November 2012 tentang Pembentukan
Perusahaan Daerah Air Minum “Pesawaran” di Kabupaten Pesawaran. Wilayah

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 7


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

pelayanan PDAM Kabupaten Pesawaran adalah Unit Pelayanan Gedong Tataan,


Unit Way Lima, Unit Kedondong, Unit Padang Cermin, Unit Way Khilau, Unit Way
Ratai, Unit Negeri Katon dan Unit Punduh Pedada. Dengan mengacu Keputusan
Menteri Negara Otonomi Daerah Nomor 8 Tahun 2000 tentang Pedoman
Akuntansi Perusahaan Daerah Air Minum, maka Perusahaan Daerah Air Minum
(PDAM) Pesawaran Kabupaten Pesawaran masuk dalam klasifikasi Perusahaan
Daerah Air Minum (PDAM) tipe A. dengan jumlah pelanggan (per Desember
2015) sebanyak 5.062 sambungan pelanggan.

Tabel 2.3. Sumber Air Baku, Kapasitas Produksi dan Wilayah Pelayanan
PDAM Pesawaran Kabupaten Pesawaran

Unit Kapasitas
No Sumber Air Baku Daerah Pelayanan (Desa Terlayani )
Pelayanan Produksi
1 Gedong Mata Air Permukaan 10 liter/detik Desa Bogorejo, Sukaraja, Bagelen, Gedong
Tataan ( IPA Way Semah) Tataan, Kutoarjo, Penengahan.
2 Way Lima Mata Air Permukaan 4 liter/detik Desa Way Layap, Cipadang, Banjar Negeri,
( IPA Cipadang ) Pampangan, Padangratu, Padang Manis,
Pekon doh.
3 Kedondong MAG (Mata Air 9 liter/detik Desa Cimanuk, Gunungrejo, Kuripan, Pasar
Gunung) Baru, Sungai dua, Pekon Jambu, Kedondong,
Way Kepayang, Kubu Batu, Tanjungrejo,
Gunungsari, Kotajawa, Tanjung Kerta,
Padang Cermin, Sukajaya.

4 Padang MAG (Mata Air 8 liter/detik Desa Padang Cermin, Tanjung Mas, Rawa
Cermin Gunung) Subur, Hanau Berak, Tambangan, Paya,
Way Urang, Hayam, Bunut, Wates.
5 Punduh MAP ( Mata Air 20 liter/detik Desa Baturaja, Bangun Rejo, Bawang,
Pedada Permukaan ) Sukajaya, Banding Agung.
Sumber : RISPAM Kabupaten Pesawaran, 2017

2.4.2. Kondisi Eksisting SPAM IKK


a. Jaringan Perpipaan
1. Unit Air Baku
Sumber-sumber air baku pada penyediaan air minum di masing-masing
Kabupaten/Kota berasal dari mata air, air tanah dalam dan air
permukaan dari sungai dan sumber air lainnya. Sumber air baku pada
SPAM Kecamatan Pesawaran adalah sebagai berikut:

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 8


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Tabel 2.4. Sumber Air Baku pada SPAM Kabupaten Pesawaran

No Kabupaten/Kota Cabang/Unit Sumber Air Baku

1 Pesawaran Unit Padang Cermin Way Penyarian


Unit Way Lima Way Lima
Unit Gedong Tataan Way Sepakat/Way Semah
Unit Kedondong Bayas
Cengkuang
Suka Mandi
Unit Way Ratai Selo Rejo
Hanau Berak
Way Eits
Unit Punduh Pidada Pematang Ulai/Way Batu Raja
Sumber : RISPAM Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, 2021

2. Unit Produksi
Pelayanan air bersih di Kabupaten Pesawaran berasal dari 6 (enam)
kecamatan, yaitu Kecamatan Gedong Tataan, Kecamatan Way Lima,
Kecamatan Kedondong, Kecamatan Way Ratai, Kecamatan Punduh
Pidada; dan Kecamatan Padang Cermin. Total sambungan sebanyak
5.743 sambungan. Air minum dialirkan selama 24 jam operasional,
karena sistem pengalirannya secara gravitasi. Total kapasitas
terpasang PDAM “Pesawaran” sebesar 110 lpd, namun kapasitas
produksinya baru mencapai 78 lpd.

3. Kinerja Produksi
Kapasitas produksi dari masing-masing sumber air baku di Kabupaten
Pesawaran adalah sebagai berikut :

Tabel 2.5. Sumber Air Baku SPAM Kabupaten Pesawaran


Kapasitas Kap. Unit
Kabupaten/ Lokasi Unit
No Nama Sumber Terpasang Produksi
Kota Produksi
(l/det) (l/det)
Way Sepakat
Gedong Tataan 30 19
Way Semah
Way Lima Way Lima 10 5
Bayas 10 8
Cengkuang Kedondong 7,5 6
1 Pesawaran Suka Mandi 5 2
Selo Rejo 5 4
Hanau Berak Way Ratai 5 5
Way Eits 10 5
Pematang Ulai/Way Batu Raja Punduh Pidada 5 0,8
Way Penyarian Padang Cermin 30 13,5
Sumber : RISPAM Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, 2021

4. Unit Distribusi
Distribusi unit-unit PDAM Pesawaran menggunakan Sistem Gravitasi
sehingga dapat memperkecil biaya operasional pengelolaannya.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 9


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Walaupun beberapa persoalan PDAM pada umumnya juga dialami oleh


PDAM Pesawaran, seperti : pemakaian kapasitas belum optimal dan
juga kehilangan air masih cukup besar (>21%)

5. Unit Pelayanan
Pelayanan pada unit-unit di SPAM Kabupaten Pesawaran adalah
sebagai berikut.

Tabel 2.6. Pelayanan SPAM Kabupaten Pesawaran

Lokasi Jenis Jumlah SR


No Cabang/Unit
Sumber
Sumber Air Terpasang Aktif
Way Sepakat 2.201 1.649
1 Gedong Tataan AP/MA
Way Semah
2 Way Lima Way Lima AP 662 390
3 Kedondong Bayas MA 2.088 2.065
Cengkuang MA
Suka Mandi MA
4 Way Ratai Selo Rejo MA 1.439 1.292
Hanau Berak MA
Way Eits AP
5 Punduh Pidada Pematang Ulai/Way Batu Raja AP 561 131
6 Padang Cermin Way Penyarian AP 1.869 1.719
Jumlah 5.743 5.743
Sumber : RISPAM Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, 2021

2.4.3. Kondisi Eksistinf SPAM Pedesaan


Sebagai usaha untuk memenuhi kebutuhan air minum masyarakat di daerah
perkotaan saat ini pada umumnya air minum di suplai PDAM dengan sistem
perpipaan, namun pada daerah yang jauh dari daerah cakupan perkotaan
dengan kategori rawan air sebagian telah di penuhi dengan tersedianya jaringan
perpipaan. Tetapi pengelola adalah warga desa itu sendiri. Adapun daerah yang
telah dibangun sistem penyediaan air minum pedesaan adalah
a. Dusun Cikantor Desa Pasar Baru Kedondong
Sistem penyediaan air minum yang telah dibangun adalah dengan
memanfaatkan sumber air baku yang berasal dari Sungai Cikantor dengan
kapasitas terpasang sebesar 3 lt/dt, dengan sistem suplay air minum ke
daerah pelayanan dengan gravitasi. Data prasarana dan sarana yang sudah
di bangun pada tahun 2000 yaitu:
− Intake Bandung 1 Unit
− Bak pengolahan jaringan pasir lambat
− Jaringan perpipaan bervariasi antara dia 100 – 50mm
− Reservoir

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 10


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

b. Dusun Sepakat, Dusun Sukadadi Kecamatan Gedong Tataan


Dusun sepakat merupakan salah satu dari 7 (tujuh) dusun yang ada di Desa
Sukadadi, dan di dusun inilah terdapat sebuah sumber air yang bernama
mata air sepakat. Pada lokasi lokasi sumber mata air tersebut telah
dibangun bangunan broncaptering (penangkap air), bak penampung yang
dibangun oleh pihak UNILA pada kurun waktu tahun 80-an dengan
kapasitas 10 lt/dt, maka air tersebut pada umumnya hanya dimanfaatkan
oleh penduduk dusun sepakat untuk kebutuhan sehari-hari. Dengan
memperhatikan kondisi dan potensi air baku yang ada maka pemerintah
Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Pekerjaan Umum telah
melaksanakan kegiatan rehabilitasi prasarana dan prasarana air minum
terutama bangunan broncaptering yang ada lengkap dengan jaringan
perpipaan pada tahun 2006.

c. Dusun Piabung Kecamatan Padang Cermin


Sistem penyediaan di Dusun Piabung adalah dengan sistem pengolahan
lengkap dengan kapasitas 20 lt/dt, yang mana sumber air baku
dimanfaatkan dari Way Sabu. Pengaliran air dari sumber ke bak penampung
dengan gravitasi sedangkan dari bak ke pengolahan sampai ke reservoir
dengan sistem perpipaan. Sistem penyediaan air minum dudun piabung ini
dikhususkan untuk kebutuhan Marinir dan termasuk pengelolaannya.
Menurut informasi bahwa untuk pengembangan sistem penyediaan air
minum di daerah tertentu telah dilaksanakan dari Direktorat Air Baku.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 2 | 11


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Dalam penanganan pekerjaan untuk mencapai sasaran yang diinginkan, dapat dipertanggung
jawabkan secara teknis, tepat guna dan tepat waktu maka disusunlah suatu metode
pelaksanaan pekerjaan supaya dapat berjalan dengan lancar, efisien dan terarah untuk
keperluan ini kami susun suatu metodologi pelaksanaan. Alur kegiatan dalam pekerjaan Detail
Engineering Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 secara sistematis
dikelompokkan sebagai berikut :
− Kegiatan Pendahuluan
− Kegiatan Survey dan Analisa Data
− Kegiatan Detail Desain

Adapun bagan alir pelaksanaan pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional
Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 disajikan pada gambar berikut :

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 1


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

MULAI

Administrasi Kontrak, Mobilisasi Tenaga


SPMK, SK direksi dll Ahli, Alat dan Bahan

Pengumpulan Data
Sekunder

Survey Pendahuluan

Pengukuran Topografi
Analisa Data Ukur
(Jaringan Distribusi)

Penyusunan Konsep
Desain

Penysunan Laporan
Pendahuluan

Detail Desain SPAM


Regional Way Sabu Hilir

Spesifikasi Teknis dan Analisa Biaya


Metode Pelaksanaan Konstruksi

Penyusunan Laporan Akhir

Rapat
Pembahasan

Penyusunan
Produk/Keluaran

SELESAI

Gambar 3.1. Bagan Alir Pelaksanaan Pekerjaan

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 2


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3.1. KEGIATAN PENDAHULUAN


3.1.1. Administrasi
Kegiatan administrasi dilaksanakan segera setelah pihak konsultan
menandatangani kontrak dan menerima Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK).
Kegiatan ini mencakup pengurusan surat izin ke instansi terkait, pembuatan surat
tugas personil yang akan terlibat dalam penanganan pekerjaan, surat
permohonan data dan sebagainya.

Kegiatan ini diusahakan dapat diselesaikan sesegera mungkin sehingga tidak


menghambat pelaksanaan pekerjaan berikutnya. Pekerjaan persiapan ini akan
dilaksanakan oleh Tenaga Administrasi yang telah cukup berpengalaman dalam
menangani pekerjaan sejenis, sehingga diharapkan dapat dilaksanakan sesuai
dengan waktu yang disediakan. Untuk itu segala sesuatu yang terkait dengan
masalah administrasi tersebut akan selalu di bawah pengawasan Ketua Tim
yang bertanggung jawab atas penyelesaian seluruh pekerjaan.

3.1.2. Mobilisasi dan Demobilisasi Personil dan Alat


Sebagai pendukung keberhasilan pelaksanaan pekerjaan Detail Engineering
Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1, sangat
dibutuhkan suatu rencana yang matang dalam memobilisasi dan demobilisasi
personil, alat dan bahan ke lokasi pekerjaan.

Mobilisasi merupakan kegiatan mendatangkan personil, alat dan bahan ke lokasi


pekerjaan sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan. Kegiatan ini dilakukan
setelah dikeluarkannya SPMK dan selesainya pengurusan surat-surat pengantar
dan izin survey. Sedangkan demobilisasi merupakan kegiatan mengembalikan
personil, alat dan bahan dari lokasi pekerjaan. Adapun ketentuan pelaksanaan
dalam menyediakan personil, alat dan bahan, antara lain:
a. Konsultan harus menyediakan personil, alat dan bahan sesuai dengan
kebutuhan seperti yang termuat dalam kontrak untuk menyelesaikan
pekerjaan
b. Sebelum mobilisasi dilaksanakan, konsultan harus segera melaporkan
kepada PPK/PPTK Kegiatan untuk mendapatkan persetujuan dan bila
dipandang perlu direksi dapat meminta tambahan peralatan dan bahan atas
tanggungan konsultan
c. Konsultan harus membuat schedule mobilisasi personil, alat dan bahan
yang dilengkapi dengan keterangan jenis dan kapasitas yang akan
didatangkan
d. Konsultan harus meminta persetujuan PPK/PPTK Kegiatan atas setiap
perubahan jadwal personil, alat dan bahan.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 3


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Daftar keseluruhan personil yang akan dimobilisasi dapat dilihat pada table
berikut:
Tabel 3.1. Daftar Personil Tenaga Ahli dan Tenaga Pendukung yang akan di
Mobilisasi

No Posisi Nama Personil


1 Team Leader Ir. Eko Widarsono
2 CAD Operatpr Kendrick, A.Md.
3 Surveyor Adi Nugroho Putra, A.Md.T.
Sumber : Kontrak Pekerjaan Konsultan, 2023

3.1.3. Pengumpulan Data Sekunder


Sebagaimana diminta dalam Kerangka Acuan Kerja, dalam melakukan
pengumpulan data sekunder menyangkut berbagai hal yang berkaitan dengan
pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah
Hilir Wilayah 1 yang meliputi data curah hujan, studi terdahulu, pra-rencana,
detail desain proyek-proyek terkait dan dokumen awal lainnya.

Sebelum digunakan untuk analisis, data-data tersebut akan dikaji keandalan


dengan melakukan cek terhadap stasiun pencatat data. Data hujan dipilih dari
stasiun pencatat data yang mewakili kondisi daerah studi. Data-data tersebut
akan dihimpun dan diinventarisir untuk dilakukan pengelompokan-
pengelompokan agar memudahkan nantinya dalam pengolahan dan analisisnya.

Berikut daftar nama instansi tingkat pusat maupun daerah sebagai sumber
pengumpulan data sekunder pada pekerjaan ini :
a. Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Provinsi
Lampung
b. PDAM
c. BPS Kabupaten Pesawaran

Setelah data sekunder terkumpul, kegiatan dilajutkan dengan Desk study


terhadap data-data yang tekumpul sementara. Kegiatan yang dilakukan pada
tahap ini bertujuan untuk mempersiapkan semua komponen yang dapat
memperlancar atau mendukung pada kegiatan selanjutnya. Kegiatan yang perlu
dilakukan pada tahapan ini adalah sebagai berikut :
a. Melakukan kajian/review terhadap studi terdahulu
b. Orientasi medan dan identifikasi lokasi kajian
c. Meninjau sarana jalan akses terdekat
d. Menetapkan batasan lokasi survey lapangan

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 4


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3.1.4. Survey Pendahuluan


Survey pendahuluan ini dimaksudkan untuk mendapatkan gambaran tentang
kondisi daerah studi dengan benar sehingga dapat melaksanakan rencana kerja
yang telah disusun secara seksama dan melakukan sosialisasi awal terhadap
masyarakat sekitar daerah kegiatan. Adapun kegiatan yang dilakukan pada
kegiatan ini adalah :
a. Menentukan lokasi titik-titik dan detail rencana pengukuran
b. Survey BM Eksisting
c. Mengadakan wawancara ke instansi/pamong setempat.

3.2. KEGIATAN SURVEY DAN ANALISA DATA


3.2.1. Pengukuran Topografi
Kegiatan pengukuran topografi dalam pelaksanaannya adalah proses
pengambilan data lapangan yang selanjutnya akan digunakan sebagai bahan
perhitungan, penggambaran dan penyajian data pada laporan. Peralatan yang
digunakan dalam kegiatan pengukuran topografi adalah waterpass dan GPS
Geodetik.

Lingkup kegiatan pengukuran topografi yang dilaksanakan pada pekerjaan Detail


Engineering Design (DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1
adalah sebagai berikut :
a. Persiapan
Rincian persiapan yang dilakukan meliputi :
1. Menyiapkan program kerja untuk survey topografi
2. Menyiapkan surat ijin personil
3. Menyiapkan dan mengkalibrasi alat yang akan digunakan

b. Penentuan Titik Refrensi


Titik referensi yang diperlukan pada pengukuran topografi terdapat 2
komponen, yakni :
1. Koordinat bidang datar (sumbu X dan Y)
Untuk penentuan koordinat bidang datar sumbu X dan Y pada
pekerjaan pengukuran kali ini akan menggunakan alat bantu Global
Positioning System (GPS). Dengan alat tersebut dapat dengan cepat
dan akurat diketahui koordinat sumbu X dan Y untuk masing-masing
patok tetap referensi. Alat GPS yang dipakai telah menggunakan
fasilitas 7 satelit. Dalam menggunakan GPS diusahakan pada saat
cuaca cerah sehingga hasil pembacaannya dapat lebih valid.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 5


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

2. Ketinggian (elevasi Z)
Untuk penentuan data ketinggian pada lokasi setempat, konsultan
dapat mengambil alternatif acuan elevasi (Z) dari titik referensi yang
terdapat di lokasi atau ditentukan lokal atas persetujuan Direksi
Pekerjaan.

c. Pengamatan GPS
Pengamatan GPS dimaksudkan untuk mendapatkan titik kontrol pengukuran
horizontal (X,Y). Pengikatan GPS menggunakan Patok BM hasil studi
terdahulu yakni Penyusunan Detail Engineering Design (DED) Sistem
Penyediaan Air Minum Regional 1 Provinsi Lampung yang terdekat dengan
lokasi kajian.

Pengamatan memperhatikan hal-hal berikut :


1. Alat ukur yang digunakan minimal 3 (tiga) buah GPS Geodetic model
digital yang mempunyai ketelitian 3 mm + 0.5 ppm (H) dan 5 mm + 0.5
ppm (V).
2. Pengamatan Receiver GPS Geodetic dilakukan dengan cara Double
Difference berdasarkan data fase dengan metoda Static dengan alat
Receiver GPS dual frekuensi (L1 + L2).
3. Tidak diizinkan untuk menggunakan merek dan jenis receiver GPS
yang berbeda dalam satu session.
4. Satelit yang diamati minimum 4 (empat) buah dalam kondisi tersebar
5. Pengamatan dilakukan siang hari atau malam hari
6. Minimal pengamatan setiap titik 1 jam.
7. GNSS menghasilkan data horizontal dan vertikal fix dan ketelitian tiap
titik < 3 mm
8. Memenuhi syarat GDOP ≤ 5.
9. Elevation mask 15 derajat

Pada setiap lokasi titik pengukuran jalur distribusi pelayanan hingga


sambungan rumah (SR) dipasang patok kayu ukuran 5 cm kali 5cm kali 50
cm yang ditanam sedalam kurang lebih 30 cm dan dicat warna terang, serta
diberi nomor penandaan.

Patok kayu yang digunakan untuk pengukuran polygon dan detail situasi
harus merupakan jenis kayu yang keras dengan bagian bawah
diruncingkan, bagian atas dan bagian tengahnya diratakan untuk penulisan
nomor patok.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 6


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

d. Pengukuran Kerangka Vertikal


Kerangka dasar vertikal diperoleh dengan melakukan pengukuran sipat
datar pada titik-titik jalur polygon dengan menggunakan alat ukur waterpass
yang terlebih dahulu harus di kalibrasi dan memenuhi toleransi beda tinggi
sebesar ≤ 2 mm. Jalur pengukuran mengikuti jalur polygon. Pengukuran
Sipat Datar dilakukan Pergi-Pulang atau double-stand, jarak setiap slag
maksimal 50 m. Bidikan ke belakang kira-kira sama dengan bidikan ke
muka, untuk menghindari kesalahan kolimasi. Tidak dibenarkan melakukan
pembidikan silang (intermediate sight). Tinggi garis bidik terendah tidak
boleh kurang dari 0,2 m. Ketelitian dihitung berdasarkan : perbedaan antara
kedua harga untuk masing-masing seksi (Pergi dan Pulang) harus kurang
dari 12√D mm, dimana D adalah jumlah jarak dalam km.

e. Pengukuran Situasi Detail


Pengukuran situasi detail dilakukan sepanjang jalur pipa yang bertemu
dengan pepohonan, pepotongan jalan, alur sungai atau bangunan lainnya.
Pengukuran situasi dilakukan dengan sistem atau cara tachymetry. Sketsa
lokasi detail haris dibuat rapi jelas dan lengkap sehingga memudahkan
dalam penggambaran dan memenuhi persyaratan mutu yang baik dari peta.

3.2.2. Analisa Data Ukur Topografi


Kegiatan analisa data ukur topografi meliputi pelaksanaan perhitungan dan
penggambaran yang mengacu pada Standar Perencanaan Irigasi, Persyaratan
Teknis bagian Pengukuran Topografi (PT-02)” dan “Standar Perencanaan Irigasi,
Kriteria Perencanaan bagian Standar Penggambaran (KP–07)”. Adapun lingkup
kegiatan analisa data topografi akan diuraikan secara bertahap seperti berikut:
a. Pengolahan Data Ukur
1. Koordinasi Data
− Semua data ukur maupun data lain supaya selalu diklasifikasikan,
menurut jenisnya, disusun dengan rapi, efisien, serta sistematis.
− Semua data ukur dan hasil perhitungannya yang telah diterima dan
disetujui, supaya ditandai keabsahannya yaitu diberi paraf.
2. Perhitungan Data Ukur
Perhitungan data ukur dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan
pengukuran, dengan maksud untuk memudahkan kontrol apabila
ditemui kegagalan/kesalahan pengukuran. Setiap hasil pengukuran dan
perhitungan buku ukur akan diajukan kepada Direksi atau pengawas
lapangan untuk mendapat persetujuan agar dapat segera dilakukan
penggambaran draft peta di lapangan.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 7


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Sebelum dilakukan perhitungan data, maka terlebih dahulu disepakati


mengenai bidang referensi horisontal dan ketinggian yang akan dipakai,
titik referensi horisontal dan ketinggian yang dipakai, tahap-tahap
perhitungan yang akan dilakukan, reduksi-reduksi yang akan diberikan,
rumus-rumus yang akan digunakan, sistem proyeksi peta yang dipakai,
metode ilmu hitung perataan yang digunakan, bentuk format dari
formulir hitungan yang akan dipakai.
− Hitungan Poligon
Pengukuran kerangka dasar horizontal dan kerangka dasar vertikal
dilakukan dengan menggunakan metoda pengukuran poligon dan
waterpass. Pengukuran poligon dilakukan dengan menggunakan
alat ukur sudut dan ukur jarak otomatik tipe theodolite total station
sedangkan untuk pengukuran waterpass menggunakan peralatan
levelling/waterpass. Prinsip dasar pengukuran kerangka dasar
horizontal menggunakan metoda pengukuran poligon adalah
melakukan pengamatan sudut dan jarak dari setiap sisi poligon yang
membentuk satu kring tertutup.

Diilustrasikan metoda pengukuran poligon, dimana titik-titik A, B, C,


D, E dan F adalah titik poligon bentuk poligon kring tertutup dengan
hasil pengukuran jarak horizontal DAB…… DFA dan sudut dalam
horizontal βA……….βF. Agar jalur pengukuran tersebut mempunyai
orientasi arah utara, dilakukan pengamatan matahari di salah satu
titik poligon dengan diikatkan pada salah satu sisi poligon tersebut.
Sedangkan prinsip dasar pengukuran beda tinggi, dimana titik A dan
titik B adalah titik yang akan dicari beda tinggi diantara keduanya.

Gambar 3.2. Pengukuran poligon

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 8


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Gambar 3.3. Prinsip dasar pengukuran beda tinggi

Adapun prinsip dasar perhitungannnya adalah sebagai berikut:


Beda Tinggi antara titik A – B= BTA - BTB
BT A = Bacaan Benang Tengah Rambu A
BT B = Bacaan Benang Tengah Rambu B

Perhitungan terhadap data pengukuran kerangka dasar horisontal


(poligon) dilakukan dalam bentuk spreadsheet sehingga koreksi
perhitungan dapat dilakukan dengan tepat dan merata. Hasil
perhitungan tersebut diplot dalam bentuk gambar grafik poligon
pengukuran. Secara umum hitungan poligon terdiri dari dua tahap,
untuk tahap pertama adalah hitungan koordinat sementara dan
tahap yang kedua merupakan hitungan koordinat definitif.

Hitungan koordinat sementara


Secara umum rumus untuk menghitung koordinat sementara adalah:
Xn = Xn-1 + Xn-1.n
Yn = Yn-1 + Yn-1.n

Dimana:
X = absis
Y = ordinat

Hitungan koordinat definitif


Hitungan koordinat definitif dilakukan dengan metode Least Square
(kwadrat terkecil). Perhitungan data ini merupakan perhitungan yang
sudah menggunakan hitungan perataan dan memperhitungkan hasil
perataan dan perhitungan hasil perataan yang telah memenuhi
syarat (definitif) inilah yang akan digunakan dalam pekerjaan
penggambaran.

Jadi untuk menghitung koordinat definitif digunakan rumus :


Xn = Xn-1 + Xn
-1.n
Yn = Yn-1 + Yn
-1.n

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 9


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Dimana :
Xn ; Yn = Koordinat yang akan dihitung
Xn-1;Yn-1 = Koordinat yang sudah diketahui
Xn-1.n = dn-1 x sin αn-1.n
Yn-1.n = dn-1 x sin αn-1.n
αn-1.n = Sudut jurusan dari titik n-1 ke titik n
dn-1.n = Jarak dari titik n-1 ke titik n

− Hitungan Beda Tinggi


Pengolahan data hasil pengukuran lapangan terhadap kerangka
dasar vertikal menggunakan spreadsheet sebagaimana kerangka
horisontalnya. Hasil pengolahan tersebut mendapatkan data
ketinggian relatif pada titik-titik patok terhadap Bench Mark acuan.
Secara umum hitungan beda tinggi terdiri dari dua tahap. Tahap
pertama adalah hitungan ketinggian sementara dan tahap kedua
hitungan ketinggian definitif.

Hitungan ketinggian sementara


Tahap awal adalah mengecek apakah pembacaan benang atas
(ba), benang bawah (bb) dan benang tengah (bt) sudah benar
dengan rumus 2bt = ba + bb

Setelah itu baru dilakukan perhitungan dengan menggunakan


rumus:
Tn = Tn-1 + Tn
-1.n + C

Dimana:
Tn = Titik yang akan dihitung elevasinya
Tn-1 = Titik yang diketahui tingginya
Tn-1.n = Beda tinggi antara titik n-1 ke titik n
C = Koreksi

Hitungan ketinggian definitif


Hitungan tinggi definitif dilakukan dengan metode Least Square
(kwadrat terkecil).

− Hitungan Titik Detail Penampang Melintang Sungai dan Site


Jarak tiap titik detail terhadap patok merupakan jarak tidak langsung
(jarak optis) yang dihitung berdasarkan fungsi geometri sudut
vertikal dan hasil bacaan rambu ukur. Beda tinggi tiap rinci terhadap
patok dihitung dengan rumus tachymetri. Sedangkan ketinggian
tinggi tiap rinci dihitung terhadap ketinggian yang telah definitif.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 10


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Adapun rumus yang digunakan adalah :


d = 100. (ba – bb). cos² 
AB = 100. (ba – bb). ½. sin 2 
TB = TA + AB
– bt + Ta

Dimana:
d = Jarak datar
ba = Pembacaan benang atas
bb = Pembacaan benang bawah
bt = Pembacaan benang tengah
ɵ = Pembacaan sudut vertikal
AB = Beda tinggi titik A dan B
Ta = Tinggi alat
TA = Tinggi patok A yang diketahui tingginya
TB = Tinggi patok B yang akan dihitung tingginya

3.2.3. Penyusunan Konsep Desain


Berdasarkan Permen PUPR No 27/PRT/M/2016 tentang Penyelenggaraan
Sistem Penyediaan Air Minum, tujuan pelayanan air minum adalah
a. Tersedianya air dalam jumlah yang cukup dengan kualitas yang memenuhi
air minum
b. Tersedianya air setiap waktu atau kesinambungan
c. Tersedianya air dengan harga yang terjangkau oleh masyarakat atau
pemakai
d. Tersedianya pedoman operasi atau pemeliharaan dan operasi

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 11


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Tabel 3.2. Matriks Kriteria Utama Penyusunan Rencana Induk Pengembangan


SPAM untuk Berbagai Klasifikasi Kota

Sumber : Permen PUPR No 27/PRT/M/2016 tentang Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air


Minum

3.2.4. Penyusunan Laporan Pendahuluan


Laporan Pendahuluan disusun dengan berisikan informasi sebagai berikut :
a. Data-data yang tersedia
b. Hasil peninjauan awal lokasi pekerjaan
c. Metode pelaksanaan pekerjaan termasuk kriteria desain yang digunakan
sesuai standar yang berlaku dan program kerja selanjutnya.

Adapun outline Laporan Pendahuluan pekerjaan Detail Engineering Design


(DED) SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 adalah sebagai berikut:
BAB 1 Pendahuluan
BAB 2 Gambaran Umum Wilayah Pekerjaan
BAB 3 Metodologi Pelaksanaan
BAB 4 Rencana Kerja dan Organisasi Pelaksanaan
BAB 5 Kajian Awal dan Hasil Survey Topografi
BAB 6 Penutup

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 12


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3.3. KEGIATAN DETAIL DESAIN


3.3.1. Detail Desain dan Penggambaran SPAM
a. Kebutuhan Air Bersih
Air bersih adalah air yang digunakan untuk keperluan sehari-hari dan akan
menjadi air minum setelah dimasak terlebih dahulu. Sebagai batasannya, air
bersih adalah air yang memenuhi persyaratan bagi sistem penyediaan air
minum. Adapun persyaratan yang dimaksud adalah persyaratan dari
segikualitas air yang meliputi kualitas fisik, kimia, biologi dan radiologis,
sehingga apabila dikonsumsi tidak menimbulkan efek samping.

Kebutuhan air direncanakan sesuai dengan jumlah sumber air baku dan
jumlah penduduk yang menempati wilayah kajian. Menurut Peraturan
Menteri Pekerjaan Umum No 18 Tahun 2007, kategori wilayah sebagai
acuan untuk menentukan jumlah kebutuhan air bersih sesuai jumlah
penduduk dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 3.3. Kategori Wilayah untuk Menentukan Kebutuhan Air Bersih

Jumlah Penduduk Jumlah Rumah


No Kategori Wilayah
(jiwa) (buah)

1 Kota (I) > 1.000.000 > 200.000

2 Metropolitan (II) 500.000 - 1.000.000 100.000 - 200.000

3 Kota Besar (III) 100.000 - 500.000 20.000 - 100.000

4 Kota Sedang (IV) 10.000 - 100.000 2.000 - 20.000

5 Desa (V) 3.000 - 10.000 600 - 2.000


Sumber : Permen PU No 18 Tahun 2007

Kebutuhan air akan dikategorikan dalam kebutuhan air domestik dan non
domestik.

1. Kebutuhan Air Domestik


Kebutuhan air domestik adalah kebutuhan air yang digunakan untuk
keperluan rumah tangga yaitu untuk keperluan minum, masak, mandi,
mencuci pakaian serta keperluan lainnya. Kecenderungan
meningkatnya kebutuhan dasar air ditentukan oleh kebiasaan pola
hidup masyarakat setempat dan didukung oleh kondisi sosial ekonomi.

Kebutuhan air pada masa yang akan datang memerlukan 2 faktor,


antara lain kita perlu mengetahui jumlah penduduk pada saat ini
sebagai dasar untuk menghitung jumlah penduduk pada masa yang
akan datang masa yang akan datang, dan yang kedua yaitu persentase
kenaikan jumlah penduduk. Adanya data tersebut maka kita dapat

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 13


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

menghitung/memperkirakan jumlah penduduk pada masa yang akan


datang, sehingga kita dapat mengetahui kebutuhan air pada masa yang
akan datang. Semakin banyak jumlah orang, semakin banyak pula
kebutuhan air.

Gambar 3.4. Grafik Kebutuhan Air Domestik

2. Kebutuhan Air Non Domestik


Standar penyediaan air non domestik ditentukan oleh banyaknya
konsumen non domestik yang meliputi fasilitas seperti perkantoran,
kesehatan, industri, komersial, umum, dan lainnya. Semakin banyak
jumlah sarana yang membutuhkan air, kebutuhan air akan makin
banyak pula.

Gambar 3.5. Grafik Kebutuhan Air Non Domestik

Perkembangan kebutuhan air non domestik dapat diprediksi dengan


syarat perlu diketahui rencana pengembangan kota serta aktifitasnya.
Prediksi dapat juga didasarkan pada ekivalen penduduk apabila
rencana pengembangan kota tidak diketahui, dimana konsumen non
domestik dapat dihitung mengikuti perkembangan standar penyediaan
air domestik.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 14


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3. Kehilangan Air
Penentuan kebocoran/kehilangan air dilakukan dengan asumsi yaitu
sebesar 20% dari kebutuhan rata-rata dimana kebutuhan rata-rata
adalah sejumlah dari kebutuhan domestik ditambah dengan kebutuhan
non domestic

Qa = 20% x Pr

Dimana :
Qa : Kehilangan air (l/dtk)
Pr : Kebutuhan air (l/dtk)

4. Kebutuhan Air Rata-Rata Harian (Qrh)


Kebutuhan harian rata-rata merupakan rata-rata pemakaian air dalam
satu hari baik untuk kebutuhan domestik maupun non domestik. Di
mana besarnya pemakaian air harian rata-rata ini diperoleh dari jumlah
pemakaian air bersih selama satu tahun.

Qrh = Qd + Qn + Qa

Dimana :
Qrh : Kebutuhan air rata-rata harian (l/hari)
Qd : Kebutuhan air domestik (l/hari)
Qn : Kebutuhan air non domestik (l/hari)
Qa : Kehilangan air (l/hari)

5. Kebutuhan Air Harian Maksimum (Qh max)


Kebutuhan harian maksimum merupakan kebutuhan air dalam satu hari
yang terbesar dalam waktu kurun waktu satu tahun. Besarnya faktor
hari maksimum ini dapat diperoleh dengan membandingkan antara
kebutuhan hari maksimum dengan kebutuhan harian rata-rata.

Dimana :
Qh max : Kebutuhan air harian maksimum (l/dtk)
Qrh : Debit air rata-rata (l/dtk)
fh max : Faktor harian maksimum (1 < fh max < 1,2)

6. Kebutuhan Air Jam Puncak (Qjp)


Kebutuhan jam puncak merupakan kebutuhan air dalam satu jam yang
terbesar dalam kurun waktu satu hari. Besarnya faktor jam puncak ini

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 15


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

dapat diperoleh dengan membandingkan antara kebutuhan jam puncak


dengan kebutuhan harian rata-rata.

Dimana :
Qjp : Kebutuhan air jam puncak (l/dtk)
Qrh : Debit rata-rata (l/dtk)
fjp : Faktor puncak (1,5 < fjp < 2,25)

b. Proyeksi Jumlah Penduduk


Analisis kebutuhan air bersih pada masa yang akan datang, memerlukan
beberapa kriteria sebagai dasar perencanaan. Tujuan dari pengajuan
beberapa kriteria perencanaan adalah untuk mendapatkan suatu hasil
perencanaan yang tepat dan terkondisi untuk suatu wilayah perencanaan.

Proyeksi jumlah penduduk adalah menentukan perkiraan jumlah penduduk


pada beberapa tahun mendatang, sesuai dengan periode perencanaan
yang diinginkan. Pada masa yang akan datang di suatu wilayah terdapat
salah satu faktor yang sangat penting untuk merencanakan perkembangan
penduduk, dikarenakan berkaitan berdasarkan permintaan air bersih untuk
masa mendatang. Suatu kota/kabupaten terus meningkat kebutuhan air
bersih setiap tahunnya didasari oleh aktivitas yang dilakukan dan
melonjaknya jumlah penduduk.

Rumus yang digunakan dalam perhitungan proyeksi Jumlah Penduduk pada


kegiatan ini menggunakan rumus aritmatika yang merupakan perhitungan
pertambahan dari pertumbuhan penduduk secara konstran.

Dimana :
Pn : Jumlah penduduk akhir proyeksi (jiwa)
Po : Jumlah penduduk awal tahun proyeksi (jiwa)
e : 2,7182818 (Bilangan pokok sistem logaritma natural)
r : Laju pertumbuhan penduduk (%)
t : selisih tahun akhir dan awal

Data penduduk yang digunakan sebagai dasar proyeksi kebutuhan air


adalah mengacu pada data penduduk dari BPS 5 tahun terakhir yakni dari
tahun 2017 sampai dengan tahun 2022. Dari data tahun tersebut akan

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 16


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

digunakan untuk mencari rata-rata pertambahan yang ada yang selanjutnya


akan dipakai sebagai acuan perhitungan.

c. Sistem Pengaliran Air Bersih


Sistem distribusi air bersih sangat tergantung dari letak topografi, lokasi
sumber dan pertimbangan lainnnya. Sistem pengaliran air bersih memiliki
beberapa metode adalah sebagai berikut :
1. Cara Gravitasi
Cara ini digunakan apabila elevasi sumber air mempunyai perbedaan
yang cukup besar dibandingkan dengan daerah pelayanan, sehingga
tekanan yang diperlukan dapat dipertahankan. Cara ini dianggap cukup
ekonomis, karena hanya memanfaatkan beda ketinggian lokasi.

Gambar 3.1. Sistem Pengaliran Cara Gravitasi

2. Cara Pemompaan
Cara ini menggunakan pompa untuk meningkatkan tekanan yang
diperlukan untuk mendistribusikan air dari reservoir ke konsumen.
Sistem ini digunakan jika elevasi antara sumber air atau instalasi
pengolahan dan daerah pelayanan tidak dapat memberikan tekanan
yang cukup akibat kelandaian yang relatif besar.

Gambar 3.2. Sistem Pengaliran Cara Pemompaan

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 17


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3. Cara Gabungan
Sistem distribusi dengan reservoar sangat baik karena dapat melayani
kebutuhan pada saat jam puncak, kebakaran, dan sisa volume air ini
dapat dipergunakan untuk beberapa keperluan.

Lokasi reservoir mempunyai arti penting untuk mengatur tekanan dalam


sistem distribusi. Lokasi yang ideal adalah pada pusat sistem distribusi
yang memberikan keuntungan pada ukuran pipa. Bila topografi
memungkinkan reservoar diatas permukaan tanah mengambil
keuntungan dari perbedaan elevasi tanah.

Gambar 3.3. Sistem Pengaliran Cara Gabungan

d. Hidrolika Aliran Jaringan Pipa Air Bersih


1. Kecepatan Aliran
Salah satu faktor yang mempengaruhi dalam perencanaan air bersih
adalah kecepatan aliran. Kecepatan yang terlalu kecil dapat
menyebabkan endapan yang ada dalam pipa tidak dapat terdorong
sehingga dapat menyumbat aliran pada pipa, selain itu juga merupakan
pemborosan biaya karena diameter pipa yang digunakan terlalu besar.
Sedangkan kecepatan yang terlalu besar dapat mengakibatkan pipa
cepat aus dan mempunyai headloss yang tinggi. Nilai kecepatan aliran
dalam pipa yang diijinkan 0,3 m/dtk sampai dengan 2,5 m/dtk.

Untuk menghitung kecepatan aliran menggunakan rumus sebagai


berikut :

Q =AxV
2
Q = (1/4).π.D .V

Dimana :
Q : Debit aliran (m3/det)
V : Kecapatan aliran (m/det)
A : Luas basah (m2)
D : Diameter pipa (m)

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 18


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

2. Kehilangan Tekanan
Kehilangan tekanan air atau headloss (Hf) dalam pipa terjadi akibat
adanya friksi antara fluida dengan fluida dan antara fluida dengan
permukaan dalam pipa yang dilaluinya. Kehilangan tekanan ada dua
jenis, yaitu :
 Mayor Losses
Mayor Losses Adalah kehilangan tekanan yang terjadi pada
sepanjang pipa lurus. Ini dapat diketahui dengan perhitungan
menggunakan Persamaan Hazen–Williams :

1,85
Q
Hf = ( ) ×L
0,00155 ×C × D2,63

Dimana :
Q : Debit aliran (l/det)
C : Koefisien kekasaran Hazen Williams
D : Diameter pipa (cm)
L : Panjang pipa (m)

 Minor Losses
Minor Losses Adalah kehilangan tekanan yang terjadi pada tempat
yang memungkinkan adanya perubahan karakteristik aliran,
misalnya pada valve, belokan, sambungan, dan aksesoris lainnya.
Rumus yang digunakan :

𝒗𝟐
Hfm = k ×
𝟐𝒈

Dimana :
k : konstanta kontraksi tertentu untuk tiap jenis peralatan
pipa berdasarkan dimensi/diameternya
v : Kecepatan aliran (m/dtk)
g : Percepatan gravitasi (m/dtk2)

e. Komponen Jaringan
1. Pipa
Pipa merupakan komponen utama dalam jaringan perpipaan yang
menghubungkan sumber air dengan pelanggan. Pipa memiliki bentuk
penampang lingkaran, dengan diameter dan komposisi pipa yang

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 19


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

bermacam-macam. Ada banyak jenis-jenis pipa, namun yang umumnya


dipakai untuk sistem jaringan distribusi air sebagai berikut :
 Pipa PVC
Pipa ini merupakan pipa yang terbuat dari plastik dan dengan
kombinasi vinil. Mempunyai karakter pipa yang tahan lama dan
mudah perawatannya. Keuntungan pipa PVC adalah tidak
berkarat, permukaan licin, elastisitas tinggi, ringan, tahan terhadap
zat kimia mudah dibongkar. Kerugiannya tidak tahan panas, pipa
yang mudah dibentuk sulit diubah, dan mudah.

 Pipa HDPE
Pipa ini merupakan pipa dengan daya lentur yang tinggi. Dapat
digunakan di daerah perbukitan, rawan gempa, dan daerah rawa.
Kelebihan pipa ini adalah tahan terhadap retak, tahan terhadap
bahan kimia, tahan karat, tahan segala cuaca, tahan abrasi dan
sedimentasi, tidak beracun aman untuk air bersih, ringan, dan
tahan terhadap suhu rendah.

 Pipa Baja
Pipa ini dibuat dengan dinding yang tipis sehingga menghasilkan
pipa yang relatif ringan dan bermutu tinggi.

 Pipa Galvanis
Pipa galvanis adalah pipa air besi seng berlapis baja yang
pemasangannya membutuhkan proses yang lebih rumit. Pasalnya,
instalasi pipa ini membutuhkan akurasi yang lebih tinggi daripada
pemasangan pipa kebanyakan yang pemotongannya lebih mudah
dilakukan. Meskipun memiliki bahan yang aman untuk dipakai di
dalam dan di luar tanah, memasang pengaman pada instalasi
dalam tanah masihlah dianjurkan. Hal ini dilakukan untuk
menambah ketahanan pipa galvanis.

2. Meter Air
Meter air digunakan untuk mengetahui debit yang mengalir dalam pipa.
Salah satu manfaat penggunaan meter air pada sistem jaringan
distribusi penyediaan air bersih adalah untuk mengetahui jumlah air
yang digunakan oleh konsumen.

3. Katup (Valve)
Katup (valve), berfungsi untuk mengatur besarnya pengaliran air dalam
pipa, membuka/menutup aliran, dan untuk menanggulangi kelebihan
tekanan atau kekurangan tekanan pada jaringan pipa. Katup biasanya

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 20


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

dipasang pada ujung pipa tempat aliran air masuk ataupun aliran air
keluar, setiap percabangan pada pipa, pipa outlet pompa, dan pipa
penguras. Ada dua jenis katup, masing-masing memiliki fungsi yang
berbeda yaitu:
 Pressure Reducer Valve (PRV) atau katup penurun tekanan
Katup penurun tekanan adalah alat pelindung yang dirancang
secara strategis dan didukung oleh operator untuk melindungi
peralatan dan sistem yang peka terhadap tekanan dari kerusakan
ekstrem. Mengingat faktor ini, katup dirancang untuk membuka
secara proporsional untuk menurunkan tekanan. Dikatakan bahwa
tekanan secara bertahap akan terbuka jika terjadi peningkatan
bertahap.

 Pressure Sustaining Valve (PSV) atau katup penstabil tekanan


Digunakan untuk mempertahankan tekanan yang ditetapkan pada
titik khusus dalam jaringan pipa. PSV akan menutup apabila
tekanan di hilir melebihi tekanan di hulu, dan akan terbuka penuh
jika tekanan hilir lebih tinggi dari yang ditetapkan.

f. Program Epanet 2.0


EPANET adalah program komputer yang menggambarkan simulasi hidrolis
dan kecenderungan kualitas air yang mengalir di dalam jaringan pipa.
Jaringan itu sendiri terdiri dari pipa, node (titik koneksi pipa), pompa, katub,
dan tangki air atau reservoir.

Kegunaan program Epanet 2.0. diantaranya yaitu didesain sebagai suatu


alat untuk mengetahui pergerakan air serta degredasi unsur kimia yang ada
didalam air pipa distribusi, sebagai simulasi dan penentuan alternatif
pengoperasian pompa dalam melakukan pengisian reservoir dapat
membantu memberikan analisis kualitas air bersih.

g. Penggambaran
Penggambaran detail desain dilakukan setelah pekerjaan desain selesai.
Gambar desain dibuat dengan AutoCAD dengan mengikuti kaidah yang ada
dalam KP 07 tentang standar penggambaran. Gambar desain yang dibuat
adalah:
− Peta situasi lokasi
− Gambar detail jaringan pipa
− Gambar desain bangunan-bangunan (jika diperlukan)

Gambar desain dalam ukuran A3 dibuat 5 (lima) buku.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 21


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

3.3.2. Analisa Biaya Konstruksi


Kegiatan analisa biaya konstruksi dilakukan menjamin tingkat akurasi
perencanaan anggaran biaya dimana pekerjaan pembangunan fisiknya nanti
dilakukan setelah pekerjaan DED selesai. Beberapa tahapan yang dilakukan
dalam menghitung biaya konstruksi adalah sebagai berikut :
a. Survey harga dasar (basic price) bahan, tenaga, dilokasi pekerjaan
b. Menghitung estimasi volume kebutuhan
c. Merencanakan metode pelaksanaan yang mudah dan menguntungkan
d. Membuat analisa harga satuan sesuai dengan metode pelaksanaan
sebanyak item pekerjaan yang ada
e. Menyusun Estimasi Anggaran Biaya
Estimasi anggaran biaya didasarkan pada lima komponen biaya yaitu : biaya
bahan-bahan, buruh, peralatan, overhead, dan keuntungan yang dilakukan
pada tiap-tiap jenis pekerjaan. Dalam perhitungan anggaran biaya tersebut,
biaya asuransi dan pajak tenaga buruh sudah termasuk dalam harga buruh,
biaya asuransi alat berat dan asuransi operator sudah termasuk dalam sewa
alat berat, biaya tenaga buruh dan alat dihitung berdasarkan jumlah jam
kerja.

3.3.3. Penyusunan Laporan Akhir


laporan akhir ini disusun berdasarkan tahapan laporan yang akan diserahkan
sesuai dengan Kerangka Acuan Kerja yang tercantum dalam Dokumen Kontrak
Dalam laporan ini tercakup informasi mengenai hasil survey, hasil analisa,
gambar desain/perencanaan dan rencana anggaran biaya (RAB). Untuk konsep
daftar isi dapat dilihat di bawah ini :
Bab 1 Pendahuluan
Bab 2 Gambaran Lokasi Pekerjaan
Bab 3 Hasil Survei Dan Analisis
Bab 4 Desain
Bab 5 Rencana Anggaran Biaya
Bab 6 Penutup
Penyusunan laporan akhir dilakukan setelah konsultan melaksanakan diskusi
akhir/ekspose perencanaan. Usulan perbaikan saat diskusi, diperbaki pada
laporan akhir dan di dalam laporan akhir disertai/ dilampirkan notulen hasil
diskusi.

3.3.4. Penyusunan Spesifikasi Teknsi dan Metode Pelaksanaan


Spesifikasi teknik dibuat sebagai acuan dalam pelaksanaan pekerjaan fisik.
Spesifikasi teknis ini harus berdasarkan standar peraturan yang dikeluarkan oleh

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 22


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Departemen PU atau NSP (Norma, Standar, Pedoman manual) bidang


konstruksi dan bangunan. Data spesifikasi teknis untuk pekerjaan Perencanaan.

3.3.5. Penyusunan Laporan Rancangan Konseptual SMKK


Laporan Rancangan Konseptual SMKK berisikan antara lain :
a. Data Umum
b. Metode pelaksana
c. Rencana pemeriksaan dan pengujian (Inspection Test Plan/ITP)
d. Rekomendasi rencana pengelolaan lingkungan hidup
e. Rencana manajemen lalu lintas
f. Identifikasi bahaya, mitigasi bahaya, dan penetapan tingkat risiko pekerjaan
g. Daftar Standar dan/atau Peraturan Perundang-undangan Keselamatan
Konstruksi
h. Pernyataan penetapan tingkat risiko keselamatan konstruksi
i. Dukungan keselamatan konstruksi
j. Biaya smkk
k. Kebutuhan personil keselamatan konstruksi
l. Rancangan panduan keselamatan pengoperasian dan pemeliharaan
konstruksi bangunan

3.3.6. Softcopy Pelaporan (Flashdisk)


Softcopy File berisikan Laporan-Laporan, Foto, Video dan Gambar yang
diserahkan di minggu terakhir pekerjaan.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 3 | 23


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

4.1. STRUKTUR ORGANISASI PELAKSANAAN


Bagan organisasi untuk pekerjaan “Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional
Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1” dimaksudkan untuk mendeskripsikan keterkaitan
antara seluruh personil pelaksana dengan pihak pemberi pekerjaan. Sedangkan tujuan
dari adanya bagan organisasi ini adalah :
− Agar pelaksanaan pekerjaan sesuai dengan lingkup pekerjaan dan dapat selesai tepat
pada waktunya.
− Agar pelaksanaan pekerjaan dapat dilakukan secara sistematis dan efektif.

Didalam bagan organisasi, Team Leader membawahi membawahi tenaga pendukung


seperti CAD Operator dan Surveyor. Untuk lebih jelasnya bagan organisasi tersebut
dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

KEPALA DINAS PERKIM & CK


CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT
PROVINSI LAMPUNG

TEAM LEADER
INSTANSI TERKAIT PPK/PPTK
Ir. Eko Widarsono

CAD OPERATOR SURVEYOR


Kendrick, A.Md. Adi Nugroho Putra, A.Md.T.

Gambar 4.1. Bagan Organisasi Pelaksanaan

4.2. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB PERSONIL


a. Team Leader
Team Leader akan memimpin dan mengkoordinir seluruh kegiatan dalam
pelaksanaan pekerjaan selamata 45 (empat puluh) hari penuh sampai pekerjaan
dinyatakan selesai. Uraian tugas dan tanggungjawab Team Leader adalah sebagai
berikut :
− Bertanggung jawab melaksanakan koordinasi antara Tim Konsultan dan Pemberi
Tugas, serta pihak-pihak lain yang berkaitan dalam penyusunan materi selama
kegiatan berlangsung

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 4 | 1


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

− Bertanggungjawab merencanakan dan mengelola seluruh kegiatan Tim


Konsultan sehingga pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu dan berkualitas
− Bertanggungjawab mengkonsolidasikan hasil pekerjaan setiap personil Tim
Konsultan dan melaporkannya kepada Pemberi Tugas
− Bertanggungjawab mengkoordinasikan kegiatan pembahasan untuk memastikan
tercapainya validasi dokumen yang disusun
− Bertanggungjawab melakukan identifikasi lapangan untuk penempatan jaringan
distribusi perpipaan dan sambungan rumah, melakukan analisis hidrolis pipa,
serta menentukan dimensi dan jenis pipa yang akan digunakan dalam sistem
penyediaan air minum
− Bertanggungjawab melakukan perhitungan-perhitungan anggaran biaya mulai
dari harga satuan biaya, analisis harga satuan pekerjaan, perhitungan rincian
biaya, pekerjaan dan rekapitulasi rencana anggaran biaya pekerjaan
− Bertanggungjawab menyusun dokumen pengadaan barang dan jasa memuat
instruksi kepada peserta pelelangan, persyaratan umum dan khusus kontrak,
spesifikasi teknis dan syarat-syarat, daftar dan jadwal rencana pelaksanaan
pembangunan SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1.
− Bertanggung jawab terhadap survei dan pengkajian Kesehatan Keselamatan
Kerja Konstruksi dan membuat laporan penerapan SMKK dan pedoman teknis
K3 konstruksi.

b. CAD Operator
Tugas dan tanggungjawab Cad Operator adalah menggambar peta, skema,
potongan dan detail gambar.

c. Surveyor
Tugas dan tanggungjawab surveyor adalah mengumpulkan semua data ukur yang
dibutuhkan dari lapangan dan bertanggung jawab atas ketelitian hasil yang didapat.

4.3. JADWAL PELAKSANAAN PEKERJAAN


Pembuatan jadwal pelaksanaan atau schedulle berpedoman pada masa kontrak yakni 45
(empat puluh lima) hari kalender serta lingkup pekerjaan yang tertuang dalam Kerangka
Acuan Kerja (KAK). Jadwal pelaksanaan akan memuat rentang waktu dan bobotnya dari
setiap item kegiatan. Adapun teknik penghitungan bobot tersebut dianalisis dari
kombinasi antara biaya tenaga ahli, sewa peralatan dan bahan terpakai yang diajukan
dalam penawaran biaya konsultan untuk pekerjaan ini. Jadwal pelaksanaan dibuat dalam
bentuk/tipe barchart seperti tersaji pada Tabel 4.1.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 4 | 2


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Tabel 4.1. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan


BOBOT MINGGU KE - Ket.
NO. KEGIATAN
% 1 2 3 4 5 6 %
A KEGIATAN PENDAHULUAN 100

1 Administrasi

2 Mobilisasi dan Demobilisasi Personil, Alat dan Bahan

3 Pengumpulan Data Sekunder

4 Survey Pendahuluan

B KEGIATAN SURVEY DAN ANALISA DATA

1 Pengukuran Topografi

2 Analisa Data Ukur Topografi

3 Penyusunan Konsep Desain

4 Penyusunan Laporan Pendahuluan

50
C KEGIATAN DETAIL DESAIN

1 Detail Desain dan Penggambaran SPAM

2 Penyusunan Spesifikasi Teknis dan Metode Pelaksanaan

3 Analisa Biaya Konstruksi

4 Penyusunan Laporan Akhir

5 Rapat Pembahasan

6 Penyusunan Engineer Estimate

7 Penyusunan Gambar DED Uk. A3

8 Penyusunan Laporan Rancangan Konseptual SMKK

9 Softcopy Pelaporan (Flashdisk)


0

Bobot Rencana
Bobot Kumulatif Rencana
Sumber : Kontrak Pekerjaan Konsultan, 2023

4.4. JADWAL PENUGASAN PERSONIL


Untuk menyiasati batas waktu yang ditetapkan dalam kontrak untuk menyelesaikan
pekerjaan ini, CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT menyusun jadwal
penugasan tenaga ahli dan tenaga pendukung dengan pertimbangan sebagai berikut:
a. Tugas dan tanggung jawab pekerjaan yang harus dilaksanakan oleh konsultan
perencana.
b. Gambaran jenis pekerjaan perencanaan yang akan dilaksanakan oleh konsultan
perencana.
c. Jumlah sumber daya manusia dan peralatan yang dimiliki oleh konsultan untuk
melaksanakan kegiatan.

Untuk mempermudah para personil tenaga ahli dan tenaga pendukung dalam memahami
masa penugasannya, maka dibuatlah sebuah jadwal penugasan personil yang sesuaikan

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 4 | 3


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

dengan jadwal pelaksanaan kegiatan yang telah disusun sebelumnya, seperti tersaji
pada Tabel 4.2.

Tabel 4.2. Jadwal Penugasan Personil


WAKTU MINGGU KE - Vol
NO. POSISI NAMA PERSONIL
HARI 1 2 3 4 5 6 (OH)
A. TENAGA PROFESIONAL

1 Team Leader Ir. Eko Widarsono 45,00 45,00

B TENAGA PENDUKUNG

1 CAD Operator Kendrick, A.Md. 22,00 22,00

2 Surveyor Adi Nugroho Putra, A.Md.T. 10,00 10,00

Sumber : Kontrak Pekerjaan Konsultan, 2023

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 4 | 4


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

5.1. DATA SEKUNDER


5.1.1. Review Desain Penyediaan Air Baku Way Sabu Atas
Berdasarkan dokumen Review Desain Penyediaan Air Baku Way Sabu Atas oleh
BBWS Mesuji Sekampung Tahun 2021 diketahui bahwa:
a. Pengambilan debit air untuk memenuhi kebutuhan air baku Kota Bandar
Lampung (Zona 75) dan Kecamatan Teluk Pandan Kabupaten Pesawaran
memanfaatkan bendung/intake eksisting Way Sabu yang berada pada
EL+22,4 mdpl dengan debit andalan Q90 sebesar 736 lt/det. Hal tersebut
berdasarkan beberapa pertimbangan diantaranya lokasi rencana intake awal
(EL +104 mdpl) berada pada Kawasan Hutan Konservasi yaitu Taman
Hutan Raya Wan Abdul Rachman yang nanti proses konstruksi berdasarkan
peraturan perundang-undangan yang berlaku harus melakukan tahap
perijinan juga debit yang dapat diambil hanya 20% dari debit minimum
Sungai Way Sabu. Sedangkan pada EL +22,4 mdpl tidak termasuk dalam
Kawasan Hutan Konservasi sehingga tidak memerlukan ijin juga debit yang
dapat diambil dapat 100%.

b. PDAM Kabupaten Pesawaran merencanakan unit Teluk Pandan untuk


memenuhi kebutuhan air yang berada di Kecamatan Teluk Pandan. Dengan
rencana WTP berada di Dusun Seribu. Kebutuhan air untuk Kecamatan
Teluk Pandan tidak termasuk Desa Batu Menyan dikarenakan Desa Batu
Menyan terdapat rencana Resevoar di Dusun Margo Dalam untuk
memenuhi kebutuhan air di Desa Batu Menyan. Jumlah kebutuhan air untuk
Kecamatan Teluk Pandan yaitu 58,59 lt/det dikurangi dengan jumlah
kebutuhan air di Desa Batu Menyan yaitu 9,17, sehingga total kebutuhan air
yang perlu dilayani di unit Teluk Pandan sebesar 49,42 lt/det. Maka dari itu
dengan rencana air yang akan dilayani sebesar 50 lt/det untuk memenuhi
kebutuhan air Kecamatan Teluk Pandan.

c. Lokasi rencana intake pengambilan berada di elevasi +26,4 mdpl (Bendung


Way Sabu) sebesar 400 liter/detik untuk dialirkan ke Bak Penampung

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 1


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Marinir Beruang HitamKapasitas 288 m3 dielevasi 14,387 mdpl dengan


memakai Pipa HDPE diameter 500 mm (Kondisi Eksisting). Selanjutnya
untuk memenuhi Konsep SPAM Regional dimana lokasi rencana WTP
berada di Dusun Seribu Desa Gebang Kecamatan Teluk Pandan dielevasi
62,76 mdpl.

Sumber : Penyusunan DED Sistem Penyediaan Air Minum Regional 1 Prov Lampung, 2022

Gambar 5.1. Skema Rencana Air Baku Way Sabu dengan Sistem Pompa

5.1.2. Feasibility Study (FS) Spam Regional 1 Provinsi Lampung


Berdasarkan Rencana Induk Sistem Penyediaan Air Minum (RISPAM) Lintas
Kabupaten/Kota, Provinsi Lampung Tahun 2021 mengenai rencana pentahapan
penyelenggaraan termasuk dalam perencanaan jangka pendek/mendesak.

Rencana jangka pendek/mendesak ini termasuk ke dalam zona pelayanan 1


terdiri dari wilayah berikut :
− 1 Kecamatan di Kabupaten Pesawaran yaitu Kecamatan Teluk Pandan;
− 5 Kecamatan di Kota Bandar Lampung yaitu Kecamatan Teluk Betung
Selatan, Teluk Betung Barat, Teluk Betung Timur, Bumi Waras, dan Panjang.

Berdasarkan hasil analisis Feasibility Study (FS) tahun 2022, operasional dan
pelayanan SPAM Lintas Kota/Kabupaten Provinsi Lampung Zona Pelayanan 1
adalah sebagai berikut :
a. Intake
Bangunan pengambilan air baku pada Sungai Way Sabu direncanakan
dengan menggunakan tipe bangunan penyadap dengan bending.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 2


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Sumber : Hasil Analisis Feasibility Study (FS), 2022

Gambar 5.2. Rencana Lokasi Sumber Air Baku Sungai Way Sabu
(Titik koordinat: 105°11'7.338"E 5°33'21.651"S)

b. Rencana Jalur Pipa Transmisi


Pada zona pelayanan 1 ketinggian rencana lokasi Instalasi Pengolahan Air
Minum (IPAM) Zona Pelayanan 1 (±36 mdpl) di Desa Gebang, Kecamatan
Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran lebih tinggi daripada lokasi intake
Sungai Way Sabu (±20 mdpl), maka pengaliran pada sistem transmisi
menggunakan sistem pompa. Berdasarkan hasil analisis, pompa yang
digunakan harus dapat memenuhi kebutuhan tekanan total head maksimum
sekitar 137 m, dengan jumlah pompa sekitar 1 unit dari bangunan intake
menuju ke unit produksi. Jenis penyaluran sistem transmisi pada Zona
Pelayanan 1 direkomendasikan menggunakan sistem saluran tertutup. Pipa
yang digunakan pada sistem transmisi adalah pipa High-Density
Polyethylene (HDPE) yang direkomendasikan untuk pengamanan pipa
berupa pencegahan terhadap korosi akibat intrusi air laut dikarenakan jalur
sistem transmisi akan melintasi daerah pesisir pantai, tingkat kelenturan
tinggi sehingga sesuai dengan lokasi Zona Pelayanan 1 yang berbukit, dan
kemudahan dalam proses penyambungan perpipaan. Panjang pipa dari
lokasi intake menuju IPAM berjarak sekitar 7,3 km, di sepanjang Jl Way
Ratai.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 3


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Sumber : Hasil Analisis Feasibility Study (FS), 2022

Gambar 5.3. Rencana Jalur Perpipaan Sistem Transmisi Zona


Pelayanan 1

Berdasarkan hasil perhitungan analisis hidrolis, pipa transmisi dari intake


Way Sabu dengan elevasi ±20 mdpl sampai dengan lokasi IPAM di Desa
Gebang, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran pada elevasi
±66 mdpl, dengan diameter pipa 750 mm dan jarak sekitar 7,3 km.

c. Rencana Pemilihan Teknologi IPA


Rencana lokasi Instalasi Pengolah Air Minum (IPAM) untuk Zona Pelayanan
1 akan ditempatkan di Desa Gebang, Kecamatan Padang Cermin,
Kabupaten Pesawaran yang berada di dekat Jalan Way Ratai. Rencana
lokasi IPAM ini berjarak sekitar 7,3 km dari lokasi intake Way Sabu dengan
ketinggian IPAM

±70-150 mdpl (lahan berada pada lereng bukit) dan luas lahan yang
diperlukan untuk IPAM Zona pelayanan 1 (unit pengolahan dan bangunan
penunjang) dengan kapasitas IPAM 240 l/detik (RISPAM Lintas
Kabupaten/Kota Provinsi Lampung, 2021) yaitu sekitar ±0,5 Ha (SNI
6774:2008) dimana potensi ketersediaan lahan bisa sampai dengan 2 Ha.
Lokasi IPAM ini dipilih karena memenuhi penilaian penentuan lokasi IPAM.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 4


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Sumber : Hasil Analisis Feasibility Study (FS), 2022

Gambar 5.4. Rencana Tapak Unit IPAM Zona Pelayanan 1

d. Rencana Lokasi IPA


Untuk mencapai kualitas air minum yang diinginkan sesuai dengan kondisi
air baku, maka diperlukan pemisahan dan pengurangan polutan yang
terdapat di air baku. Dengan dilakukan pengolahan pada Instalasi
Pengolahan Air Minum (IPAM), maka pengurangan atau pemisahan polutan
yang terdapat di air baku dapat disisihkan sehingga menghasilkan air minum
yang memenuhi syarat kualitas air minum dalam Peraturan Menteri
Kesehatan No. 492 Tahun 2010. Terkait rencana pemilihan teknologi IPA,
maka hal ini akan tergantung dari kualitas air dari sumber air baku yang
akan digunakan. Dalam hal ini sumber air baku yang akan dimanfaatkan
adalah sumber air dari Sungai Way Sabu. Berdasarkan hasil pengujian
sampel air Sungai Way Sabu di badan Sungai Way Sabu, yang tidak
memenuhi syarat kualitas air minum sebanyak 3 parameter yaitu kekeruhan,
kadmium terlarut, dan total coliform, dimana parameter acuan target
pengolahan adalah Peraturan Menteri Kesehatan nomor 492 tahun 2010.
Untuk mencapai standar kualitas air minum berdasarkan Permenkes Nomor
492 Tahun 2010, maka air baku yang berasal dari Sungai Way Sabu
tersebut harus diolah terlebih dahulu dengan Instalasi Pengolahan Air
Minum (IPAM) dengan unit-unit pengolahan terdiri dari:
− Unit Bar Screen
− Unit Prasedimentasi
− Unit Filtrasi Saringan Pasir Cepat
− Unit Desinfeksi

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 5


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Unit pengolahan untuk Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Zona


Pelayanan 1 ini direncanakan dengan Kapasitas Produksi 650 liter/detik,
dengan struktur IPAM beton.

e. Perencanaan Jaringan Distribusi Utama


Penyusunan alternatif system planning SPAM Provinsi Lampung Zona
Pelayanan 1 Way Sabu dilakukan dengan skema seperti berikut ini:

Sumber : Hasil Analisis Feasibility Study (FS), 2022

Gambar 5.5. Sistem Planning SPAM Regional 1 Provinsi Lampung

f. Perencanaan Reservoir Offtaker


Kebutuhan debit dan perkiraan volume reservoir untuk setiap ROT di Zona
Pelayanan I dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 5.1. Tabulasi Kebutuhan Debit dan Luas Lahan Zona Pelayanan I
Kebutuhan Debit (L/det) Volume Reservoir
No Reservoar Kabupaten/Kota
(Hasil Analisa RDS) (m3)

1 ROT 1 Bandar Lampung 140 2.500

2 - Pesawaran 100

Sumber : Hasil Analisis Feasibility Study (FS), 2022

5.1.3. Detail Engineering Design (DED) Sistem Penyediaan Air Minum Regional 1
Provinsi Lampung
Dari dokumen Laporan Akhir Penyusunan Detail Engineering Design (DED)
Sistem Penyediaan Air Minum Regional 1 Provinsi Lampung dapat disimpulkan
bahwa:
a. Perencanaan wilayah pelayanan pada zona pelayanan 1 diantaranya
Kabupaten Pesawaran (Kecamatan Teluk Pandan) dan Kota Bandar
Lampung (Kecamatan Teluk Betung Barat, Kecamatan Teluk Betung Timur,
dan Kecamatan Teluk Betung Selatan).

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 6


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

b. Lokasi Intake dan Water Treatment Plant (WTP) pada zona pelayanan 1
berada di Kabupaten Pesawaran dengan mengambil sumber air baku
Sungai Way Sabu.
c. Lokasi reservoir offtake berada di masing-masing wilayah pelayanan
meliputi:
− Kabupaten Bandar Lampung berada di Kecamatan Teluk Betung Utara
(Wilayah Kantor PDAM Way Rilau) dengan lahan yang direncanakan
merupakan lahan milik PDAM Way Rilau.
− Kabupaten Pesawaran berada di Kecamatan Teluk Pandan dengan
lahan yang direncanakan merupakan lahan milik Pak Taufik (warga
setempat).
d. Perencanaan kapasitas reservoir offtake pada wilayah pelayanan Kota
Bandar Lampung menggunakan reservoir offtake tipe kapasitas 1500 m3.
e. Perencanaan dimensi pipa pada masing-masing wilayah pelayanan terdiri
dari 2 tipe diantaranya : pipa HDPE berdimensi 800 mm dan 560 mm.
f. Kebutuhan air rata-rata pada zona pelayanan 1 didapatkan hasil analisis
yaitu sebesar 241,2 l/dtk untuk wilayah Kota Bandar Lampung dan 21,9 l/dt
untuk Kabupaten Pesawaran.

Tabel 5.2. Total Kebutuhan Air SPAM Regional 1 (liter/detik)

Kebutuhan Air (liter/detik)


Sistem Daerah Pelayanan Hari Maksiumun Jam Puncak
Rata-Rata (Qr)
(Q max) (Q peak)

Bandar Lampung 241,2 289,49 361,86


Way Sabu
Teluk Pandan 21,9 26,22 32,78

Total 263,1 315,71 394,64


Sumber : Laporan Akhir Penyusunan Detail Engineering Design (DED) Sistem Penyediaan Air
Minum Regional 1 Provinsi Lampung, 2022

5.2. SURVEY PENDAHULUAN


Tahapan pelaksanaan yang dilakukan pada kegiatan survey pendahuluan adalah
sebagao berikut :
a. Pengarahan Kepada Surveyor
Pengarahan yang dimaksud berupa penentuan metode kerja yang akan
dilaksanakan selama pekerjaan lapangan. Adapun hal-hal yang akan dibahas dalam
tahapan ini adalah :
− Mempelajari peta administrasi Kabupaten Pesawaran
− Mempelajari jaringan pipa rencana yang menuju ROT Teluk Pandan.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 7


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

b. Penyiapan Perlengkapan
Kegiatan persiapan dan mobilisasi dilaksanakan agar pekerjaan dapat disusun dan
direncanakan dengan baik, sehingga dapat menunjang kelancaran pelaksanaan
pekerjaan. Adapun rincian pada kegiatan ini meliputi :
− Penyiapan surat ijin atau surat tugas
− Penyiapan alat dan bahan (meteran, kamera, form survey dan lain-lain).

c. Kegiatan Lapangan
Survey pendahuluan dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut :
− Survey dilakukan di sepanjang jalur rencana pipa menuju ROT Teluk Pandan dan
titik lokasi Patok BM.3
− Melakukan pengecekan dan pendataan berupa informasi serta mengambil
dokumentasi.

Sumber : Analisis Konsultan, 2023

Gambar 5.6. Peta Kerja SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 8


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

BM.3A

BM.3B

Gambar 5.7. Kegiatan Survey Pendahuluan

5.3. IDENTIFIKASI PERMASALAHAN DI LOKASI KAJIAN


Berdasakan kajian awal yang telah dilakukan konsultan di Desa Sidodadi, Desa Hanura
Desa Hurun dan Desa Sukajaya Lempasing merupakan daerah dataran pesisir yang
masih mendapat pengaruh laut seperti angin laut dan rembesan air laut, sehingga
menyebabkan air asin dan kurangnya pasokan air bersih.

Air asin merupakan air yang memiliki kadar garam yang tinggi yaitu sekitar 3,5%, air ini
juga sering disebut dengan air laut. Air laut di daerah tropis pada umumnya memiliki
kandungan garam rendah karena curah hujan yang tinggi. Air asin memiliki beberapa
dampak negatif terhadap lingkungan dan kesehatan manusia, meliputi :
− Dampak negatif terhadap lingkungan adalah dapat menyebabkan erosi pantai,
merusak habitat, dan mencemari air tanah.
− Sedangkan dampak negatif terhadap manusia adalah dapat menyebabkan dehidrasi,
ketidakseimbangan elektrolit dalam tubuh dan memperlambat fungsi ginjal.

5.4. KEGIATAN SURVEY TOPOGRAFI


a. Penentuan Titik Refrensi
Penentuan titik awal pengukuran dan referensi koordinat datar sumbu Z dan Y
menggunakan alat bantu Global Positioning System (GPS), dimana salah satu titik
tetap pengukuran dijadikan referensi dalam menentukan koordinat lainnya.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 9


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Penentuan titik referensi ditetapkan berdasarkan hasil persetujuan antara Konsultan


Perencanaan dan PPK Kegiatan.

Titik refrensi pada kegiatan ini mengacu pada BM.3A yang berada di Desa Gebang,
Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran dengan titik koordinat X:
525.190 dan Y: 9.383.118.

Gambar 5.8. Titik Refrensi Pengukuran SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir
Wilayah 1

b. Pelaksanaan Pengukuran
Pengukuran topografi pada lokasi pekerjaan Detail Engineering Design (DED)
SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 menggunakan GPS Geodetic.
GPS Geodetic merupakan alat ukur GPS dengan menggunakan satelit dimana
akurasi yang sangat tinggi serta ketelitian yang dihasilkan sangat akurat.

Survei penentuan posisi dengan pengamatan satelit GPS (survei GPS) secara
umum dapat didefinisikan sebagai proses penentuan koordinat dari sejumlah titik
terhadap beberapa buah titik yang telah diketahui koordinatnya, dengan
menggunakan metode penentuan posisi diferensial (differential positioning) serta
data pengamatan fase (carrier phase) dari sinyal GPS. Pada survey GPS geodetic,
pengamatan GPS dengan selang waktu tertentu dilakukan baseline per baseline
dalam suatu jaringan dari titik-titik yang akan ditentukan posisinya, seperti yang
ditunjukkan pada Gambar berikut.

Tahapan pelaksanaan pengukuran GPS Geodetic adalah sebagai berikut :


1. Perencanaan dan Persiapan
Perencanaan dan persiapan adalah suatu tahapan pekerjaan yang sangat
penting dan menentukan dalam pelaksanaan survey GPS. Kualitas tahap
perencanaan dan persiapan survey GPS akan sangat mempengaruhi

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 10


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Penentuan Geometri Pengamatan tingkat ketelitian posisi dari titik-titik kerangka


yang diperoleh serta tingkat efektivitas pelaksanaan survei GPS yang
bersangkutan.

2. Pengamatan/Pengumpulan Data
− Penggunaan hanya baseline-baseline bebas (non-trivial) yang membentuk
suatu jaringan (kerangka) yang tertutup;
− Pengamatan beberapa baseline dalam suatu loop tertutup yang relatif tidak
terlalu besar;
− Pengamatan suatu baseline dua kali pada beberapa sesi pengamatan yang
berbeda (common baseline). Ini dilakukan biasanya pada baseline yang
panjang dan pada baseline-baseline yang konektivitasnya pada suatu titik
kurang kuat; dan
− Penggunaan beberapa titik ikat yang tersebar secara baik dalam jaringan.

3. Pengolahan Data
Pengolahan baseline pada dasarnya bertujuan menghitung vektor baseline
(dX,dY,dZ) menggunakan data fase sinyal GPS yang dikumpulkan pada dua
titik ujung dari baseline yang bersangkutan, yang diilustrasikan pada gambar
berikut:

Gambar 5.9. Tahapan Perhitungan (Vektor) Baseline

Pada survey GPS geodetic, pengolahan baseline umumnya dilakukan secara


beranting satu persatu (single baseline) dari baseline ke baseline, dimulai dari
suatu tetap yang telah diketahui koordinatnya, sehingga membentuk suatu
jaringan yang tertutup. Tapi perlu juga dicatat di sini bahwa pengolahan
baseline dapat dilakukan secara sesi per sesi pengamatan, dimana satu sesi
terdiri dari beberapa baseline (single session, multi baseline).

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 11


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Pada proses pengestimasian vektor baseline, data fase double-difference


digunakan. Meskipun begitu biasanya data pseudorange juga digunakan oleh
perangkat lunak pengolahan baseline sebagai data pembantu dalam beberapa hal
seperti penentuan koordinat pendekatan, sinkronisasi waktu kedua receiver GPS
yang digunakan, dan pendeksian cycle slips.

Gambar 5.10. Pelaksanaan Pengukuran Topografi

c. Penggambaran Topografi
Setelah dilakukan perhitungan data ukur topografi, selanjutnya konsultan melakukan
kegiatan penggambaran akhir yang dilakukan dengan menggunakan komputer
(digitasi). Berikut ini merupakan penggambaran yang telah dilakukan oleh
Konsultan.
− Peta situasi
Penggambaran peta ini menggunakan skala 1 : 1.000
− Gambar Potongan Memanjang
Skala yang diterapkan dibuat dengan skala horizontal 1 : 1.000 dan skala vertikal
1 : 100
− Gambar Potongan Melintang
Skala yang diterapkan dibuat dengan skala horizontal 1 : 100 dan skala vertikal 1
: 100.

Peta situasi, gambar potongan memanjang dan gambar potongan melintang dapat
dilihat pada Album Gambar Desain.

5.5. KONSEP DESAIN SPAM KABUPATEN PESAWARAN


Berdasarkan Permen PUPR No 27/PRT/M/2016 tentang Penyelenggaraan Sistem
Penyediaan Air Minum, tujuan pelayanan air minum adalah
a. Tersedianya air dalam jumlah yang cukup dengan kualitas yang memenuhi air
minum
b. Tersedianya air setiap waktu atau kesinambungan
c. Tersedianya air dengan harga yang terjangkau oleh masyarakat atau pemakai

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 12


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

d. Tersedianya pedoman operasi atau pemeliharaan dan operasi

Berdasarkan hasil survey dan identifikasi lapangan, kriteria perencanaan yang diusulkan
konsultan adalah sebagai berikut:
a. Penentuan jalur jaringan pipa utama SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir
Wilayah 1 adalah akses jaringan pipa terdekat menuju masing-masing desa yang
akan terlayani. Berdasarkan kajian yang telah dilakukan, jalur jaringan pipa rencana
berada di sisi kanan Jalan Way Ratai.
b. Rencana jalur jaringan pipa mengikuti kontur alami (kondisi topografi) pada ruas
Jalan Way Ratai.
c. Komponen utama desain adalah jaringan pipa dan bangunan penunjang seperti
bangunan get valve, jembatan pipa, crossing jalan, manhole, trust block, booster
pump, BPT dan lain-lain.

Sumber : Analisis Konsultan, 2023

Gambar 5.11. Skema Rencana Konsep DED SPAM Regional Way Sabu Daerah
Hilir Wilayah 1

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 5 | 13


Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1

LAPORAN PENDAHULUAN

Dari hasil kegiatan pendahuluan pada pekerjaan Detail Engineering Design (DED) SPAM
Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 yang telah dilaksanakan oleh konsultan, dapat
disimpulkan sebagai berikut :
1. Lokasi kegiatan Penyusunan Detail Detail Engineering Design (DED) SPAM Regional Way
Sabu Daerah Hilir Wilayah 1 berada di Kecamatan Teluk Pandan meliputi Desa Sidodadi,
Desa Hanura, Desa Hurun dan Desa Sukajaya Lempasing.
2. Rencana Reservoir offtake berada di Desa Gebang Kecamatan Teluk Pandan Kabupaten
Pesawaran dengan kebutuhan debit 100 l/det.
3. Desa Sidodadi, Desa Hanura Desa Hurun dan Desa Sukajaya Lempasing adalah daerah
dataran pesisir yang masih mendapatkan pengaruh laut seperti angin laut dan rembesan
air laut sehingga menyebabkan air asin dan kurangnya pasokan air bersih.
4. Kriteria perencanaan yang diusulkan konsultan adalah sebagai berikut:
− Penentuan jalur jaringan pipa utama SPAM Regional Way Sabu Daerah Hilir Wilayah 1
adalah akses jaringan pipa terdekat menuju masing-masing desa yang akan terlayani.
Berdasarkan kajian yang telah dilakukan, jalur jaringan pipa rencana berada di sisi
kanan Jalan Way Ratai.
− Rencana jalur jaringan pipa mengikuti kontur alami (kondisi topografi) pada ruas Jalan
Way Ratai.
− Komponen utama desain adalah jaringan pipa dan bangunan penunjang seperti
bangunan get valve, jembatan pipa, crossing jalan, manhole, trust block, booster pump,
BPT dan lain-lain.
5. Untuk menjaga kesinambungan dalam kegiatan ini dengan kegiatan sebelumnya, maka
dilakukan kajian atas laporan studi terdahulu serta pengumpulan data sekunder meliputi :
− Laporan Akhir “Penyusunan Detail Engineering Design (DED) Sistem Penyediaan Air
Minum Regional 1 Provinsi Lampung”
− Kabupaten Pesawaran Dalam Angka Tahun 2023
− Kecamatan Teluk Pandan Dalam Angka 2023.

CV. PIRAMIDA ENGINEERING CONSULTANT Bab 6 | 1

Anda mungkin juga menyukai