Anda di halaman 1dari 2

ABSTRAK

Ketertarikan penggunaan transportasi umum terlihat dari adanya akses informasi yang
disediakan. Pengguna transportasi umum di Jakarta mengalami peningkatan sebesar 19,28%,
antara lain MRT, KRL, TransJakarta, JakLingko. Kemudian kepribadian seseorang terbagi
menjadi dua yaitu ekstrover dan introver. Kepribadian ekstover cenderung akan mendapatkan
informasi secara langsung, sedangkan introver lebih menyukai informasi secara tidak langsung.
Penelitian tentang perilaku informasi transportasi umum yang berkaitan dengan teori kepribadian
belum dilakukan sebelumnya. Penelitian ini akan menggunakan metode kuantitatif dengan
menggunakan populasi dari mahasiswa aktif Universitas Indonesia angkatan 2019 hingga 2022.
Teknik pengambilan sampling yang digunakan yaitu random sampling untuk pengisian kuisioner
melalui platform SurveyMonkey. Kuisioner disebarkan melalui applikasi Instragram, Whatsapp,
dan LINE. Jumlah responden didapatkan sebanyak 461 responden dan 361 responden setelah
dilakukan penyaringan. Hasil dari penelitian ini yaitu responden yang tidak memiliki SIM
menjadi pengguna transportasi umum terbanyak. Kemudian moda transportasi umum yang
sering digunakan yaitu KRL dengan kepribadian introver sebanyak 194 responden dan ekstover
mencapai 132 responden. Metode pembayaran yang sering digunakan yaitu metode yang
disediakan oleh Bank seperti kartu Flazz, E-Money, dan Brizzi.

Kata kunci: Transportasi umum, Kepribadian Ekstrover, Kepribadian Introver.

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil pembahasan dari penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa berdasarkan
hasil demografi bahwa responden terbanyak didominasi oleh perempuan (79.78%) daripada laki-
laki (20.2%), dengan domisili terbesar dari domisili Depok (46.5%), Jakarta dan Tangerang
(31.9%), lalu presentase terendah domisili Bogor (8.9%) dan Bekasi (4.7%). Berdasarkan hasil
kepribadian, responden introver sebanyak 218 responden, dan ekstrover sebanyak 143
responden. Kemudian terbagi atas 16 jenis kepribadian atau yang biasa dikenal dengan “MBTI”
yaitu ENFJ (9.7%) dengan 35 responden, ENFP (7.5%) dengan 27 responden, ENTJ (3.3%)
dengan 12 responden, ENTP (4.7%) dengan 17 responden, ESFJ (5.5%) dengan 20 responden,
ESFP (4.7%) dengan 17 responden, ESTP (1,7%) dengan 6 responden, ESTJ (2,5%) dengan 9
responden, INFJ (14.1%) dengan 51 responden, INFP (13.6%) dengan 49 responden, INTJ
(6.9%) dengan 25 responden, INTP (6.1%) dengan 22 responden, ISFJ (8.0%) dengan 20
responden, ISFP (4.7%) dengan 17 responden, ISTJ (5.8%) dengan 21 responden dan ISTP
(1.1%) dengan 4 responden. Moda transportasi umum yang sering digunakan adalah KRL
dengan kepribadian introver sebanyak 194 responden dan kepribadian ekstrover 132 responden.
Hal ini terjadi karena berdasarkan hasil analisis responden yang memilih menggunakan KRL
sebagai transportasi untuk berpergian. Dari angka ini dapat berpengaruh terhadap kenyamanan
individu baik yang memiliki kepribadian introver maupun ekstrover. Responden yang memiliki
kepribadia introver lebih memiliki antusiasme yang lebih tinggi untuk merencanakan
perjalanannya supaya lebih tertata, daripada responden dengan kepribadian ekstrover. Metode
pembayaran yang digunakan pada KRL lebih sering melalui opsi Bank seperti Flazz, E-money,
dan Brizzi daripada metode pembayaran melalui applikasi perjalanan. Frekuensi penggunaan
moda transportasi umum KRL, bagi kepribadian introver sebanyak dua sampai tiga kali dalam
seminggu. Sedangkan bagi kepribadian ekstrover hanya berkisar satu kali dalam seminggu.
Peneliti menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu random sampling sebanyak 461
responden, dan memerlukan cleaning data menjadi 361 responden. Dari hasil kesimpulan ini,
telah menjawab rumusan masalah penelitian Analisis Perilaku Pencarian Informasi Mahasiswa
Ekstrover dan Introver dengan Penggunaan Transportasi Umum di Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai