Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMA Negeri 98 Jakarta


Mata Pelajaran : Sejarah (Peminatan)
Kelas/Semester : XI / Ganjil
Materi Pokok : Kerajaan maritim Islam Aceh
Alokasi Waktu : 2 Jam Pelajaran @45 Menit

A. Kompetensi Inti
 KI-1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
 KI-2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam
berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga,
sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional,
dan kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian,
serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak
secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator
3.2 Menganalisis kerajaan-kerajaan 3.2.1 Menjelaskan pengertian kerajaan maritim
maritim Indonesia pada masa Islam 3.2.2 Menganalisis kehidupan masyarakat
dalam sistem pemerintahan, sosial, kerajaan maritim Islam Aceh dalam
ekonomi, dan kebudayaan serta bidang politik
pengaruhnya dalam kehidupan 3.2.3 Menganalisis kehidupan masyarakat
masyarakat Indonesia pada masa kerajaan maritim Islam Aceh dalam
kini bidang ekonomi
3.2.4 Menganalisis kehidupan masyarakat
kerajaan maritim Islam Aceh dalam
bidang budaya
3.2.5 Menganalisis kehidupan masyarakat
kerajaan maritim Islam Aceh dalam
bidang sosial
3.2.6 Mengidentifikasi pengaruh kehidupan
masyarakat kerajaan maritim Islam Aceh
dalam bidang politik, ekonomi, sosial,
budaya pada masa kini
4.2 Menyajikan hasil analisis tentang 4.2.1 Membuat laporan hasil analisis mengenai
kerajaan-kerajaan maritim Indonesia kerajaan-kerajaan maritim Indonesia pada
pada masa Islam dalam sistem masa Islam dalam sistem pemerintahan,
pemerintahan, sosial, ekonomi, dan sosial, ekonomi, dan kebudayaan serta
kebudayaan serta pengaruhnya pengaruhnya dalam kehidupan
dalam kehidupan masyarakat masyarakat Indonesia pada masa kini
Indonesia pada masa kini dalam dalam bentuk tulisan melalui tugas
bentuk tulisan dan/atau media lain LKPD
4.2.2 Menyajikan hasil analisis mengenai
kerajaan-kerajaan maritim Indonesia pada
masa Islam dalam sistem pemerintahan,
sosial, ekonomi, dan kebudayaan serta
pengaruhnya dalam kehidupan
masyarakat Indonesia pada masa kini
melalui kegiatan presentasi

C. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapat menjelaskan pengertian kerajaan maritim dengan benar melalui
kegiatan literasi
2. Peserta didik dapat menganalisis menganalisis kehidupan masyarakat kerajaan maritim
Islam Aceh dalam bidang politik dengan baik dan benar melalui kegiatan literasi, diskusi,
dan presentasi
3. Peserta didik dapat menganalisis menganalisis kehidupan masyarakat kerajaan maritim
Islam Aceh dalam bidang ekonomi dengan baik dan benar melalui kegiatan literasi,
diskusi, dan presentasi
4. Peserta didik dapat menganalisis menganalisis kehidupan masyarakat kerajaan maritim
Islam Aceh dalam bidang sosial dengan baik dan benar melalui kegiatan literasi, diskusi,
dan presentasi
5. Peserta didik dapat menganalisis menganalisis kehidupan masyarakat kerajaan maritim
Islam Aceh dalam bidang budaya dengan baik dan benar melalui kegiatan literasi, diskusi,
dan presentasi
6. Peserta didik dapat mengidentifikasi pengaruh kehidupan masyarakat kerajaan maritim
Islam Aceh dalam bidang politik, ekonomi, sosial, budaya pada masa kini dengan tepat
melalui kegiatan literasi, diskusi, dan presentasi
Pengertian Kerajaan
Maritim
D. Materi Pembelajaran

Kehidupan Politik
KERAJAAN
MARITIM KERAJAAN ACEH
INDONESIA Kehidupan Ekonomi
PADA MASA ISLAM
Kehidupan Sosial

Kehidupan Budaya

Pengaruh kehidupan
berbagai bidang pada
masa kini
Faktual :
Kerajaan Aceh
- Daerah Istimewa Aceh sebagai salah satu daerah di Indonesia yang melaksanakan
sistem syariat Islam dalam sistem pemerintahannya di sebabkan akar budayanya yang
sudah sangat kental menerapkan syariat Islam sejak pemerintahan
Kerajaan/Kesultanan Aceh.
- Penerapan syariat Islam di Aceh menyebabkan Aceh mendapat julukan Serambi
Mekah
- Posisi geografis Aceh sangat menunjang dalam mengembangkan perdagangan dan
pelayaran sehingga Aceh dapat berkembang menjadi salah satu kerajaan yang sangat
berpengaruh dan kuat di kawasan Selat Malaka
- Kekayaan alam Aceh yang mendorong kemajuan perekonomiannya adalah adanya
tambang Emas, rempah-rempah berupa lada, dan kayu-kayu pohon yang berkualitas
tinggi
- Dalam politik Aceh telah melakukan hubungan kerjasama dengan bangsa Asing dalam
bidang militer yaitu dengan Turki
- Masjid Raya Baiturrahman adalah sebuah Masjid yang terletak di pusat kota Banda
Aceh sebagai simbol agama, budaya, semangat, kekuatan, perjuangan dan
nasionalisme rakyat Aceh.

Konsep :
- Syahbandar, merupakan petugas yang mengurus masalah perdagangan di pelabuhan.
- Teuku Kadhi Malikul Adil, merupakan hakim dalam hukum pemerintahan.
- Wazir Sri Maharaja Mangkubumi, yaitu pejabat yang mengurus segala Hulubalang,
seperti Menteri Dalam Negeri
- Wazir Seri Maharaja Gurah, merupakan pejabat yang mengurus hasil pertanian dan
pengembangan hutan
- Teuku Keurukon Katibul Muluk, yaitu pejabat yang menguru sekretariat negara
termasuk penulis surat resmi kesultanan.

Prosedural :
- Proses perkembangan kerajaan Aceh menjadi pusat perdagangan di kawasan Malaka
- Proses keruntuhan kerajaan Aceh

Metakognitif :
- Mengambil hikmah atau menilai arti penting setelah mempelajari keajaan Maritim
- Muncul ide atau gagasan cara untuk memperkenalkan secara luas kebudayaan
kerajaan maritim Aceh berupa peninggalan-peninggalannya baik fisik maupun non
fisik kepada masyarakat di dalam negeri maupun dunia Internasional sebagai bentuk
kebanggaan dan mewariskan kebudayaan Indonesia
- Muncul ide atau gagasan untuk mengembangkan dan memperkuat dalam segi politik,
keamanan dan militer bangsa Indonesia sehingga dapat kembali membangkitkan
kejayaan Maritim Indonesia di mata dunia internasional yang sudah dimiliki pada
masa lampau khususnya saat kerajaan Maritim Aceh

E. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


Pendekatan : Discovery Learning
Model Pembelajaran : Cooperative Learning
Metode : Tanya jawab, diskusi, presentasi
F. Media Pembelajaran
Media :
 Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
 Power Point materi Kerajaan Maritim Islam (Aceh)
 Modul Pembelajaran
 LCD Proyektor

Alat/Bahan :
 Penggaris, spidol, papan tulis
 Laptop & infocus

G. Sumber Belajar
 Buku Sejarah Siswa Kelas XI, Kemendikbud, Tahun 2018
 Ratna Hapsari, Sejarah Peminatan SMA/MA Kelas XI, Erlangga, Tahun 2018
 Buku Sejarah Peminatan SMA/MA Kelas XI / Semester I / Revisi 2017 Kurikulum
2013/ Intan Pariwara/ Jakarta, Tahun 2018
 Adrian B. Lapian. Pelayaran dan Perniagaan Nusantara Abad 16 dan 17. Depok.
Komunitas Bambu. 2017
 Meilink Roelofsz. Persaingan Eropa dan Asia di Nusantara Sejarah Perniagaan 1500-
1630 M. Komunitas Bambu. Depok. 2016
 Sumber internet (Blog/Website/Jurnal-jurnal):
Laksamana Keumalahayati dan Dunia Maritim Aceh
http://www.kftindonesia.or.id/index.php/berita-kft/508-laksamana
9 Peninggalan Sejarah Kerajaan Aceh
https://seruni.id/kerajaan-aceh/
- TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB SYAHBANDAR DALAM KEGIATAN
PENGANGKUTAN LAUT DI INDONESIA Viana I R br Barus*, Paramita
Prananingtyas, Siti Malikhatun Program Studi S1 Ilmu Hukum, Fakultas Hukum,
Universitas Diponegoro
- https://www.youtube.com/watch?v=H-GHwYXEi3w (VIDEO ACEH)

H. Langkah-Langkah Pembelajaran
1
Pertemuan Ke-1 (2 x 45 Menit)
.
Kegiatan Pendahuluan (10 Menit)
Guru :
Orientasi
● Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, memanjatkan syukur kepada Tuhan
YME dan berdoa untuk memulai pembelajaran
● Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
● Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.

Aperpepsi
● Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya :
Dalam apersepsi guru memberikan stimulus melalui gambar yang ditayangkan.

Peserta didik diajak untuk mengamati gambar Susi Pudjiastuti dan memberikan
tanggapannya

Guru kemudian memberikan pertanyaan terkait dengan gambar yang disediakan

Guru meminta peserta didik untuk menjawab pertanyaan yang telah ditampilkan

Setelah peserta didik menjawab pertanyaan guru memberikan konfirmasi jawaban

Lalu guru menanyakan kepada peserta didik keterkaitan stimulus yang diberikan tadi
dengan materi yang akan dipelajari pada hari ini

Setelah mendapatkan jawaban / tanggapan peserta didik, guru memberitahukan


keterkaitannya dengan pembelajaran pada hari ini.

Motivasi
● Untuk membuat peserta didik termotivasi dalam pembelajaran, guru memberikan
gambaran bahwa Indonesia merupakan negara yang sangat kaya dengan berbagai
potensi alam dan sumber daya manusia yang dimilikinya. Maka sebagai bangsa
Indonesia, kita harus bangga dan memanfaatkan segala potensi yang dimiliki untuk
kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia di masa kini dan masa depan.

Dengan mempelajari materi ini maka kita dapat :


1. Mengetahui Potensi-potensi Kemaritiman Indonesia sejak masa Kerajaan
Maritim Islam hingga masa kini untuk kemudian dapat dikembangkan oleh
generasi masa kini

2. Menumbuhkan rasa kepedulian sebagai pelajar dalam pentingnya menjaga


kedaulatan bangsa Indonesia atas bangsa Asing yang ingin menguasai Negara
kita

3. Mengambil makna dan inspirasi dari Kerajaan Maritim Islam Aceh dalam hal
memperluas kekuasaannya, menjaga kedaulatannya, mengembangkan
teknologi dan militernya, kegigihannya dalam melawan bangsa Asing yang
ingin menguasai Aceh

Pemberian Acuan
 Menyampaikan tentang kompetensi dasar, tujuan pembelajaran
 Menyampaikan cakupan materi :
Pada pertemuan ini materi yang akan dibahas mengenai Kerajaan Maritim Islam
Aceh
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan langkah-
langkah pembelajaran.
 Peserta didik akan dibagi menjadi 6 kelompok untuk berdiskusi
Kegiatan Inti ( 70 Menit )
Sintak Model
Pembelajaran Kegiatan Pembelajaran
Dan Waktu
Stimulation KEGIATAN LITERASI
(stimullasi/ Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian
pemberian pada topik materi Kerajaan maritim Islam Aceh dengan cara :
rangsangan)
(10 Memit)

Gambar : Pasar Ikan Lampulo di Banda Aceh

Pesera didik mengamati video aktifitas pasar Ikan Lampulo di Banda Aceh

Peserta didik diminta untuk memberikan tanggapan atapun pertanyaan


terkait dengan video yang telah ditayangkan.

Setelah peserta memberikan tanggapan,guru memberikan pertanyaan


APAKAH YANG KALIAN KETAHUI TENTANG PENGERTIAN
NEGARA MARITIM ?

Peserta didik diberikan kesempatan menjawab pertanyaan tersebut.

Setelah itu guru memberikan penguatan terkait makna kerajaan maritim.

Problem CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)


statemen Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
(pertanyaan/ sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan gambar / video yang
identifikasi disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan belajar (siswa diberikan
masalah) kesempatan membuat pertanyaan sendiri),
(5 Menit)
Data Guru membagi peserta didik menjadi 6 kelompok, satu kelompok terdiri
collection dari 6 peserta didik
(pengumpulan Guru menginstruksikan peserta didik duduk secara berkelompok untuk
data melakukan diskusi
(10 Menit) Guru memberikan lembar kerja peserta didik untuk dikerjakan secara
berkelompok

KEGIATAN LITERASI
Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
pertanyan yang telah diberikan melalui lembar kerja peserta didik yaitu
dengan :
 Membaca dan memahami materi pembelajaran
Dengan rasa ingin tahu yang tinggi dan berusaha dengan tekun dan
sabar peserta didik melakukan kegiatan literasi di sekolah dengan
membaca materi dari buku paket atau buku-buku penunjang lain, dari
internet. Berusaha untuk menemukan poin-poin penting terkait
pertanyaan yang telah diberikan melalui LKPD.

Guru mendorong peserta didik untuk menggali sebanyak mungkin


informasi untuk memperluas informasi dan mengingatkan untuk
mencari sumber yang dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.

COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab
pertanyan yang telah diberikan melalui lembar kerja peserta didik yaitu
dengan :
 Mendiskusikan
 Setelah peserta didik membaca sumber-sumber yang ada baik dari
buku paket/internet, Peserta didik secara berkelompok membahas
tentang materi apa saja yang dianggap penting dan sesuai untuk
menjawab pertanyaan dalam LKPD yang disediakan.
 Mengumpulkan informasi
 Setelah berdiskusi dan bersepakat menentukan materi apa saja yang
dianggap penting dan sesuai untuk menjawab pertanyaan dalam
LKPD kegiatan pembelajaran dilanjutkan dengan menuliskan semua
informasi tersebut dalam LKPD dengan tulisan yang rapi dan
menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Data COLLABORATION (KERJASAMA) dan CRITICAL THINKING


processing (BERPIKIR KRITIK)
(pengolahan Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi mengolah data hasil
Data) pengamatan dengan cara :
(15 Menit)  Mengolah informasi yang telah didapatkan dari hasil kegiatan
sebelumnya mau pun hasil dari kegiatan mengamati dan kegiatan
mengumpulkan informasi yang sedang berlangsung dengan bantuan
pertanyaan-pertanyaan pada LKPD tentang materi Kerajaan Maritim
Islam Aceh sehingga diperoleh sebuah pengetahuan baru yang dapat
dijadikan sebagai bahan diskusi kelompok kemudian, dengan
menggunakan metode ilmiah dengan cermat untuk mengembangkan
sikap teliti, jujur, sopan, menghargai pendapat orang lain,
kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan
mengembangkan kebiasaan belajar dan belajar sepanjang hayat.
 Guru mendorong peserta didik untuk bekerjasama dengan baik
untuk mendapatkan hasil diskusi yang maksimal dan jangan ragu-
ragu untuk mengambil keputusan.
 Guru berkeliling mencermati diskusi yang dilakukan oleh peserta
didik dan memberikan bantuan pemahaman apabila peserta didik
menghadapi kesulitan.

Verification CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)


(pembuktian) Peserta didik mendiskusikan hasil pengamatannya dan memverifikasi hasil
( 20 menit) pengamatannya dengan data-data pada buku sumber melalui kegiatan :
 Menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang
memiliki pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan
untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja
keras, kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir
induktif serta deduktif dalam membuktikan tentang materi : Kerajaan
Maritim Islam Aceh.
Setelah berdiskusi peserta didik menyampaikan hasil diskusinya kepada
kelompok lain dengan melakukan presentasi kelompok
antara lain dengan : Peserta didik dan guru secara bersama-sama
membahas jawaban soal-soal yang telah dikerjakan oleh peserta didik.

Generalization COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI) & CREATIVITY


(menarik (KREATIVITAS)
kesimpulan)
(10 menit) Peserta didik menyampaikan hasil diskusinya kepada kelompok lain berupa
poin-poin penting dengan bahasa sendiri tentang materi kerajaan Maritim
Islam Aceh, kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau
media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi,
kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan
sopan.

Catatan : Selama pembelajaran Kerajaan maritim Islam Aceh berlangsung, guru


mengamati sikap siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap: nasionalisme,
disiplin, rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi masalah
tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan
Kegiatan Penutup (10 Menit)
Peserta didik :
● Peserta didik dibimbing guru memberikan rangkuman materi yang telah dibahas
dengan memberikan poin-poin penting

Guru :
● Memberikan penekanan-penekanan terkait dengan materi yang harus dikuasai oleh
peserta didik dengan meriview konsep materi yang telah diajarkan
 Guru memberikan evaluasi terkait proses kegiatan pembelajaran yang telah
berlangsung terkait manfaat atau nilai, dan umpan balik
 Menugaskan kepada peserta didik unjuk mencari sumber-sumber sebagai
materi untuk pertemuan selanjutnya yaitu terkait dengan Kerajaan Maritim
Islam Demak dalam bidang politik, ekonomi, sosial, dan budaya

Anda mungkin juga menyukai