Anda di halaman 1dari 114

PENGEMBANGAN BANK SOAL KIMIA KELAS XI BERBASIS

ANDROID DI SMA NEGERI 1 BAITUSSALAM

SKRIPSI

Diajukan Oleh :

ROSLIANI
NIM. 160208084

Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan


Progam Studi Pendidikan Kimia

FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI AR-RANIRY
BANDA ACEH
2022 M/1443 H
NI
M

,
ABSTRAK

Nam : Rosliani
NIM : 160208084
Fakultas/Prodi : Tarbiyah dan Keguruan/ Pendidikan Kimia
Judul Skripsi : Pengembangan Bank Soal Kimia Kelas XI Berbasis
Android di SMA Negeri 1 Baitussalam
Tanggal Sidang : 30 Desember 2021
Tebal Skripsi : 72
Pembimbong I : Dr.Nurbayani Ali, S.Ag., MA
Pembimbing II : Safrijal, M.Pd
Kata Kunci : Pengembangan, Bank Soal Kelas XI, Android

Pengembangan bank soal kimia kelas XI berbasis android di SMA Negeri 1


Baitussalam dilatar belakangi oleh kurangnya penyediaan media pembelajaran
dan belum tersedia media bank soal kimia berbasis android, serta dengan
dukungan fasilitas internet yang memadai sehingga pengajar dapat menggunakan
media dalam jarak dekat dan jauh dalam proses pembelajaran. Rumusan masalah
pada penelitian ini mengenai bagaimana kelayakan bank soal kimia kelas XI
berbasis android di SMA Negeri 1 baitussalam dan bagaimanakah respon peserta
didik terhadap bank soal kimia kelas XI berbasis android di SMA Negeri 1
baitussalam. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kelayakan dan respon
peserta didik terhadap pengembangan bank soal kimia XI berbasis android di
SMA Negeri 1 baitussalam. Metode penelitian yang digunakan adalah Research
and Development (R&D) dengan menggunakan 5 tahapan model pengembangan
ADDIE yaitu Analisis (Analysis), Perancangan (Design), Pengembangan
(Development), Implementasi (Implementation), dan Evaluasi (Evaluation).
Teknik pengumpulan data menggunakan lembar validasi dan lembar angket.
Analisis data validasi dan respon menggunakan persentase. Berdasarkan hasil
penelitian ditinjau dari hasil rata-rata Persentase keseluruhan validasi bank soal
yaitu 79,5% dengan kriteria layak, hasil respon guru terhadap bank soal kimia
kelas XI diperoleh 90% dengan kriteria sangat layak dan hasil persentase peserta
didik keseluruhan 100% dari 77,4% dengan kriteria layak. Maka dapat
disimpulkan bahwa bank soal kimia kelas XI berbasis android layal digunakan di
SMA Negeri 1 Baitussalam.
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL JUDUL


LEMBAR PENGESAHAN
LEMBAR PENGESAHAN SIDANG
LEMBAR KEASLIAN KARYA ILMIAH
ABSTRAK
KATA PENGANTAR .................................................................................... i
DAFTAR ISI ................................................................................................... iii
DAFTAR TABEL........................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. vii

BAB I : PENDAHULUAN............................................................................. 1
A. Latar Belakang Masalah ....................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ................................................................................ 4
C. Tujuan Penelitian ................................................................................. 5
D. Manfaat Penelitian ............................................................................... 5
E. Definisi Operasional............................................................................. 7

BAB II : KAJIAN PUSTAKA ....................................................................... 9


A. Pengembangan ..................................................................................... 9
B. Bank Soal ............................................................................................. 17
C. Android ................................................................................................ 19
D. Penelitian Relevan................................................................................ 26

BAB III : METODE PENELITIAN ............................................................. 30


A. Rancangan Penelitian ........................................................................... 30
B. Lokasi Penelitian .................................................................................. 34
C. Subjek Penelitian .................................................................................. 34
D. Instrumen Pengumpulan Data .............................................................. 34
E. Teknik Pengumpulan Data ................................................................... 35
F. Teknik Analisis Data ............................................................................ 36

BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN3 ......................... 39


A. Hasil Penelitian .................................................................................... 39
1. Penyajian Data ............................................................................... 52
2. Pengolahan Data............................................................................. 58
3. Interprestasi Data ........................................................................... 61
B. Pembahasan .......................................................................................... 62

BAB V : PENUTUP ...................................................................................


A. Kesimpulan........................................................................................... 68
B. Saran ..................................................................................................... 68

iii
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 70
LAMPIRAN-LAMPIRAN ............................................................................ 73
RIWAYAT HIDUP PENULIS ...................................................................... 104

iv
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 : Penilaian Hasil Skor Validasi ........................................................ 36


Tabel 3.2 : Kriteria Persentase Hasil Validasi ................................................. 37
Tabel 3.3 : Kriteria Penilaian Angket .............................................................. 38
Tabel 4.1 : Data Hasil Validasi Bank Soal Kimia Berbasis Android............... 51
Tabel 4.2 : Data Hasil Respon Guru Kimia ..................................................... 54
Tabel 4.3 : Data Hasil Respon Peserta Didik ................................................... 54
Tabel 4.4 : Rata-Rata Hasil Persentase Validasi Bank Soal Kimia ................. 60

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 : Skema Model ADDIE .............................................................. 31


Gambar 4.1 : Tampilan Aplikasi Flutter ........................................................ 42
Gambar 4.2 : Tampilan Awal Bank Soal Kimia ............................................ 43
Gambar 4.3 : Tampilan Kedua Bank Soal Kimia .......................................... 43
Gambar 4.4 : Tampilan Profile Pada Bank Soal Kimia ................................. 44
Gambar 4.5 : Tampilan Pokok Materi Pada Bank Soal Kimia ...................... 45
Gambar 4.6 : Tampilan Soal Dan Pembahasan Pada Bank Soal ................... 45
Gambar 4.7 : Soal dan Pembahasan Hidrokarbon dan Minyak Bumi ........... 46
Gambar 4.8 : Soal dan Pembahasan Termokimia .......................................... 47
Gambar 4.9 : Soal dan Pembahasan Laju Reaksi .......................................... 47
Gambar 4.10 : Soal dan Pembahasan Kesetimbangan Kimia ......................... 48
Gambar 4.11 : Soal dan Pembahasan Larutan Asam dan Basa....................... 49
Gambar 4.12 : Soal dan Pembahasan Hidrolisis Garam ................................. 49
Gambar 4.13 : Soal dan Pembahasan Larutan Penyangga .............................. 50
Gambar 4.14 : Soal dan Pembahasan larutan dan Hasil Kali Kelarutan ......... 51
Gambar 4.15 : Soal dan Pembahasan Sistem Koloid ...................................... 51
Gambar 4.16 : Grafik Hasil Respon Peserta Didik .......................................... 57
Gambar 4.17 : Grafik Hasil Penilaian Bank Soal Oleh Validator.................... 61

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Keputusan Dekan Tentang Pembimbing Skripsi


Mahasiswa dari Dekan Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan
UIN Ar-Raniry.......................................................................... 73
Lampiran 2 Surat Permohonan Keizinan Untuk Mengadakan Penelitian
Dari Dekan Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan UIN
Ar-Raniry .................................................................................. 74
Lampiran 3 Surat Permohonan Keizinan Untuk Mengadakan Penelitian
Dari Dinas Pendidikan Aceh Besar .......................................... 75
Lampiran 4 Surat Telah Melaksanakan Penelitian ...................................... 76
Lampiran 5 Lembar Validasi Ahli Media/Materi ........................................ 77
Lampiran 6 Lembar Validasi Ahli Bahasa ................................................... 80
Lampiran 7 Lembar Angket Guru ................................................................ 82
Lampiran 8 Lembar Angket Peserta Didik .................................................. 84
Lampiran 9 DokumentasiPenelitian ............................................................. 100
Lampiran 10 Foto Peserta Didik Saat Pengisian Lembar Angket ................. 101
Lampiran 11 Percakapan Peserta Didik Saat Memberikan Bank Soal .......... 103
Lampiran 12 Riwayat Hidup Penulis ............................................................. 104

vii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan suatu proses interaksi yang terjadi antara guru dan

peserta didik untuk membantu peserta didik dalam menumbuh kembangkan

potensi-potensi diri. Pendidikan juga merupakan bantuan kepada peserta didik

dengan penuh kesadaran, baik dengan alat atau tidak, kewajiban peserta didik

dalam mengembangkan dan menumbuhkan diri untuk meningkatkan kemampuan

serta peran dirinya sebagai individu dan anggota masyarakat.1

Oleh sebab itu, sejak saat ini perlu disiapkan peserta didik yang mampu

berfikir kritis, lebih kreatif, mampu berkolaborasi, berkomunikasi yang baik dan

memahami literasi komputer. Kurikulum 2013 telah menerapkan strategi dimana

pembelajaran harus disesuaikan dengan perkembangan ilmu pengetahuan.

Kurikulum 2013 juga menginginkan agar proses pembelajaran tidak hanya

berpusat pada guru, tetapi peserta didik diharapkan agar lebih aktif dan mandiri

dalam mendapatkan ilmu pengetahuan. Ilmu pengetahuan tidak hanya melalui

buku dan guru saja tetapi juga didapatkan dengan bantuan teknologi. 2

Seorang guru khususnya bidang ilmu kimia dituntut untuk dapat meyusun

dan merancang instrumen penilaian pembelajaran yang mampu melatih proses

berfikir kreatif dan kritis peserta didik yaitu menyusun butir-butir soal yang

mampu merangsang keterampilan berfikir tingkat tinggi peserta didik.

1
Rudi Ahmad Suryadi. Ilmu Pendidikan Islam. (Yogyakarta: Deepublish, 2018), h.3
2
Farah Diba Meryna, dkk. Peningkatan Kemampuan Analisa Menggunakan Pendekatan
Saintifik Materi Interaksi Makhluk Hidup Dengan Lingkungan. Jurnal Pensa. Vol. 6, No. 3, 2018,
h. 75.

1
2

Keterampilan berfikir tingkat tinggi dari peserta didik diharapkan dapat

meningkat melalui penilaian hasil belajar.3

Ada banyak cara menjadi guru yang kreatif dalam proses pembelajaran,

salah satunya dengan memanfaatkan media pembelajaran dalam proses belajar.

Penggunaan media pembelajaran merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan

dan sudah merupakan suatu integrasi terhadap metode belajar yang dipakai.

Kedudukan media pembelajaran memiliki peranan yang penting karena dapat

membantu proses belajar peserta didik.4

Telah diketahui bahwa sekarang ini sudah banyak smartphone yang

dikembangkan menggunakan sistem operasi android. Adanya sistem android

membuat banyak orang berpaling ke android sehingga banyak perusahaan yang

membuat aplikasi android. 5 Sementara itu, dalam smartphone berbasis android

dapat menginstall berbagai aplikasi, misalnya aplikasi game, bank soal dan lain-

lain.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Dina (2021), yang

berjudul pengembangan bank soal tematik berbasis higher order thinking skills

(HOTS) di Sekolah Menengah Pertama. Penelitian ini menggunakan Lembar

validasi butir soal untuk mengetahui kevalidan produk. Berdasarkan hasil analisis

kuantitatif butir soal HOTS menunjukkan bahwa dari 100 butir soal diperoleh 90

3
I Khaldun dkk. Pengembangan Soal Kimia Higher Order Thinking Skills Berbasis
Komputer Dengan Wondershare Quiz Creator Materi Hidrolisis Garam dan Larutan Penyangga.
Jurnal Pendidikan Sains Indonesia. Vol. 7, No. 2, 2019, hal. 132-14.
4
Joko Kuswanto dan Ferri Radiansah.Media Pembelajaran Berbasis Android Pada Mata
Pelajaran Sistem Operasi Jaringan Kelas XI. Jurnal Media infotama.Vol. 14, No. 1, 2018, Hal. 15-
20.
5
Sri Puji Haryati. Pengembangan Game Edukasi Kimia Berbasis Android Pada Materi
Pokok Tata Nama Senyawa Untuk Peserta Didik Kelas X SMA/MA. Skripsi. (Yogyakarta:
Universitas UIN Sunan Kalijaga, 2017), hal. 5.
3

soal yang layak dimasukkan dalam bank soal dengan pemerolehan data hasil

validasi dari tim ahli sebesar 0,75 (kriteria tinggi), reliabilitas sebesar 0,90

(kriteria sangat tinggi), rerata daya beda masing-masing sebesar 0,6 (kriteria baik),

serta rerata tingkat kesukaran 0,4 (kriteria sedang), sehingga dapat disimpulkan

bahwa terdapat 90 butir soal yang layak dimasukkan dalam bank soal yang dibagi

menjadi tiga paket, masing-masing paket berjumlah 30 butir soal.6

Oleh karena itu dengan aplikasi android peneliti ingin membuat aplikasi

Bank soal kimia yang berisi kumpulan butir-butir soal beserta pembahasannya

agar dapat menambah minat peserta didik dalam belajar. Bank soal kimia ini tidak

hanya mengacu pada sekumpulan soal-soal saja, tetapi juga mengacu pada proses

pengumpulan soal-soal, pemantauan dan penyimpanannya dengan informasi yang

terkait sehingga mempermudah pengambilannya untuk merakit soal-soal.

Keuntungan yang dapat diperoleh dengan adanya pengembangan bank soal

ini yaitu, pendidik dapat mendesain perangkat yang akan digunakan dengan

memanfaatkan butir-butir yang baik dalam bank soal, dan guru dapat

mengkonsentrasikan diri pada usaha untuk meningkatkan kualitas pembelajaran

tanpa harus membuang waktu banyak untuk penyusunan perangkat tes.

Penggunaan media pembelajaran berbasis android ini berpotensi untuk membantu

menigkatkan performa akademik peserta didik berupa hasil belajar pada ranah

kognitif dan motivasi belajar peserta didik.7

6
Dina Fadillah Dkk. Pengembangan Bank Soal Tematik ……………………, h. 6-11.
7
Resti Yektyastuti, Jaslin Ikhsan. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android
pada Materi Kelarutan Untuk Meningkatkan Performa Peserta Didik SMA. Jurnal Inovasi
Pendidikan IPA. Vol. 2, No. 1, 2016, hal. 88-99
4

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang dilakukan peneliti pada

tanggal 24 Agustus 2020 di SMA Negeri 1 Baitussalam dengan seorang guru mata

pelajaran kimia, peneliti menemukan belum pernah ada yang menggunakan

aplikasi android yang membahas soal-soal pelajaran kimia, maka dibuatlah soal-

soal kimia yang berbasis android untuk mempermudah guru dan peserta didik

dalam proses belajar mengajar.

Namun di zaman yang canggih ini peneliti mengembangkan sejenis media

bank yang terdapat soal-soal yang dapat di akses melalui android. Dengan

dukungan sekolah yang sudah banyak perkembangan dari berbagai media

pembelajaran. Maka dari itu diperlukannya pengembangan media yang dapat

digunakan oleh peserta didik dan mudah digunakan dalam proses pembelajaran

yang dapat memotivasi belajar peserta didik.

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi banyak melahirkan

media pembelajaran maupun model pembelajaran yang dapat digunakan pada

proses belajar mengajar. Sehingga guru lebih kreatif dalam mengajar dan melatih

agar tetap maju dalam perkembangan teknologi, dalam hal ini media yang

dikembangkan khususnya tentang kimia.

Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian yang berjudul

“Pengembangan Bank Soal Kimia Kelas XI Berbasis Android di SMA Negeri

1 Baitussalam”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka yang menjadi rumusan

masalah dalam penelitian ini adalah:


5

1. Bagaimana kelayakan bank soal kimia kelas XI berbasis android di SMA

Negeri 1 Baitussalam?

2. Bagaimana respon peserta didik terhadap bank soal kimia kelas XI

berbasis android di SMA Negeri 1 Baitussalam?

3. Bagaimana respon guru terhadap bank soal kimia keals XI berbasis

android di SMA Negeri 1 Baitussalam?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka yang menjadi tujuan dari

penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui kelayakan bank soal kimia kelas XI berbasis android di

SMA Negeri 1 Baitussalam.

2. Untuk mengetahui respon peserta didik terhadap bank soal kimia kelas XI

berbasis android di SMA Negeri 1 Baitussalam.

3. Untuk mengetahui respon guru terhadap bank soal kimia kelas XI berbasis

android di SMA Negeri 1 Baitussalam.

D. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu, manfaat

teoritis dan manfaat praktis. Secara teoritis, hasil penelitian ini dapat bermanfaat

untuk menjadi bahan kajian penelitian yang relevan dan bersifat memperluas

sebagai perlengkapan kajian pustaka. Manfaat praktis dari penelitian ini yaitu:

1. Bagi Peserta Didik

a. Memberikan media belajar alternatif bagi peserta didik dalam

penggunaan media belajar yang murah dan berkualitas.


6

b. Sebagai media belajar mandiri yang dapat di akses kapan saja dan

dimana saja tanpa koneksi internet (offline).

c. Meningkatkan minat peserta didik dalam mempelajari soal-soal kimia

berbasis android.

2. Bagi Guru

a. Dapat menambah wawasan berpikir dan memperdalam kemampuan

dalam penggunaan media pembelajaran yang efektif dan efisien dalam

proses pembelajaran.

b. Dapat mempermudah guru dalam membuat soal-soal dengan adanya

bank soal kimia tersebut.

3. Bagi Sekolah

a. Dapat menambah alternatif sumber belajar dengan adanya soal-soal

yang ada di bank soal kimia.

b. Dapat memberikan informasi dan masukan kepada pihak sekolah

dalam mengambil kebijakan untuk meningkatkan efektifitas

pembelajaran.

c. Hasil penelitian dapat digunakan sebagai salah satu inspirasi dalam

melakukan inovasi pembelajaran.

4. Bagi Peneliti

Untuk menambahkan pengetahuan dan wawasan dalam mengembangkan

bank soal kimia berbasis android.


7

E. Definisi Operasional

Definisi operasional bertujuan untuk menghindari kesalahpahaman

penafsiran pada istilah dalam judul skripsi. Maka akan dijelaskan definisi dengan

judul penelitian: “Pengembangan bank soal kimia kelas XI berbasis android

di SMA Negeri 1 Baitussalam” yaitu sebagai berikut:

1. Pengembangan

Pengembangan adalah suatu proses atau langkah untuk mengembangkan

suatu produk baru atau menyempurnakan produk yang telah ada.8 Produk dalam

konteks ini adalah tidak selalu berbentuk hardware (buku, modul, alat bantu,

pembelajaran di kelas dan laboratorium), tetapi bisa perangkat lunak (software)

seperti program untuk pengolahan data.

Pengembangan yang digunakan pada skripsi ini adalah model ADDIE.

Model ADDIE merupakan singkatan dari Analysis, Design, Development,

Implementation, and Evaluation yang dikembangkan oleh Dick and Carry (1996).

Model ini dapat digunakan untuk berbagai macam bentuk pengembangan produk

seperti model, strategi pembelajaran, metode pembelajaran, media dan bahan

ajar.9

2. Bank soal

Bank soal yang biasa dikenal oleh guru didefinisikan sebagai kumpulan

butir tes. Padahal, bank soal tidak hanya mengacu pada sekumpulan butir. Bank

soal mengacu pada proses pengumpulan soal, pemantauan, dan penyimpanan

8
Iwan Hermansyah. Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif dan Mixed
Methode. (Jakarta: Hidayatul Quran Kuningan, 2019), h. 136.
9
Endang Mulyatiningsih. Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. (Bandung:
Alfabeta. 2017), h. 183-184
8

dengan informasi yang terkait sehingga mempermudah pengambilan jika akan

merakit soal-soal.10

3. Android

Android merupakan generasi baru platform mobile, platform yang

memberikan pengembang untuk melakukan pengembangan sesuai yang

diharapkannya. Sistem operasi android pertama kali dikembangkan oleh

perusahaan Android Inc, yang pada akhirnya nama perusahaan ini digunakan

sebagai nama produk sistem operasi mobile tersebut.11

Aplikasi android yang digunakan pada skripsi ini adalah aplikasi flutter.

Aplikasi flutter adalah aplikasi mobile sumber terbuka yang diciptakan oleh

google. Versi pertama flutter dikenal sebagai “Sky” dan berjalan pada sistem

operasi android. Flutter mempunyai dua macam widget untuk pengembang

aplikasi pakai, yaitu Material design dan Cupertino. Material design adalah

bahasa design yang dibuat oleh Google. Design ini sama dengan design yang

dipakai pada android. Cupertino atau dengan sebutan lain gaya IOS adalah bahasa

design yang dipakai oleh IOS. Flutter mempunyai lebih banyak widget Material

Design dari pada widget Cupertino.12

10
Pujiati Suyata, Dkk. Model Pengembangan Bank Soal Berbasis Guru dan Mutu
Pendidikan. Jurnal Kependidikan. Vol. 41, No. 2, 2011, h. 120-128.
11
Afi Yustiyana. Pengembangan Media Pembelajaran Kimia Berbasis Android, ……, h.
41.
12
Gery Surya Chandra. Pemanfaatan Flutter dan Elektron Framework Pada Aplikasi
Inventori dan Pengaturan Pengiriman Barang. Jurnal Of Information System. Vol. 1, No. 1, 2020,
h. 77.
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

A. Pengembangan

1. Pengertian Pengembangan

Pengembangan adalah proses, cara, pembuatan, mengembangkan.

MenurutUndang-Undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2002,

pengembangan adalah kegiatan ilmu pengetahuan dan teknologi yang bertujuan

memanfaatkan kaidah dan teori ilmu pengetahuan yang telah terbukti

kebenarannya untuk meningkatkan fungsi, manfaat, dan aplikasi ilmu

pengetahuan dan teknologi yang telah ada atau menghasilkan teknologi baru.

Pengembangan juga merupakan suatu proses atau langkah-langkah untuk

mengembangkan suatu produk baru atau menyempurnakan produk yang telah ada.

Produk dalam konteks ini adalah tidak selalu berbentuk hardware (buku, modul,

alat bantu pembelajaran di kelas dan laboratorium), tetapi bisa perangkat lunak

(software) seperti program untuk pengolahan data. Penelitian pengembangan

adalah proses yang digunakan untuk memvalidasi produk yang biasanya R&D

yang terdiri dari pembelajaran temuan penelitian yang berkaitan dengan produk

yang akan dikembangkan.13

Metode penelitian dan pengembangan atau dalam Bahasa Inggris Research

and Development (R&D) adalah metode penelitian yang digunakan untuk

menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Untuk

dapat menghasilkan produk tertentu digunakan penelitian yang bersifat analisis

13
Alfianika Ninit. Buku Ajar Model Penelitian Pengajaran Bahasa Indonesia.
(Yogyakarta: Deepublish. 2018), h.158.

9
10

kebutuhan dan menguji keefektifan produk tersebut supaya dapat berfungsi di

masyarakat luas, maka diperlukan penelitian untuk menguji keefektifan produk

tersebut. Jadi penelitian pegembangan bersifat longitudinal (bertahap bisa

multiyears).

2. Karakteristik Penelitian Pengembangan

Penelitian pengembangan dalam rangka meningkatkan kualitas

pembelajaran memiliki karakteristik sebagai berikut:14

a. Masalah yang ingin dipecahkan adalah masalah nyata yang berkaitan

dengan upaya inovatif atau penerapan teknologi dalam pembelajaran

sebagai pertanggung jawaban profesional dan komitmennya terhadap

pemerolehan kualitas pembelajaran.

b. Pengembangan model, pendekatan dan metode pembelajaran serta media

belajar yang menunjang efektivitas pencapaian kompetensi peserta didik.

Kegiatan pengembangan meliputi tahapan perencanaan, pelaksanaan, dan

evaluasi yang diikuti dengan kegiatan penyempurnaan, sehingga diperoleh bentuk

yang di anggap memadai. Untuk melakukan kegiatan pengembangan media

pembelajaran diperlukan prosedur pengembangan. Prosedur pengembangan

adalah langkah-langkah prosedural yang harus ditempuh oleh pengembang agar

sampai ke produk yang dispesifikasikan.

3. Langkah-langkah yang harus di ambil dalam pengembangan media

menjadi 6 langkah sebagai berikut:

a. Menganalisis kebutuhan dan karakteristik peserta didik.


14
Santyasa. Metodologi Penelitian Pengembangan dan Teori Pengembangan Modul.
(Klungkung: Nusa Penida. 2009), h. 3-4.
11

Kebutuhan dalam proses belajar mengajar adalah kesenjangan antara

apa yang dimiliki peserta didik dengan apa yang diharapkan. Setelah kita

menganalisis kebutuhan peserta didik, maka kita juga perlu menganalisis

karakteristik peserta didik, baik yang menyangkut kemampuan pengetahuan

ataupun keterampilan yang telah dimiliki peserta didik sebelumnya. Cara

mengetahuinya bisa dengan tes atau dengan yang lainnya. Langkah ini dapat

disederhanakan dengan cara menganalisa topik butir-butir soal yang

dipandang sulit dan karenanya memerlukan bantuan media.

b. Merumuskan tujuan instruksional (Instructional Objective) dengan

operasional dan khas.

Untuk dapat merumuskan tujuan instruksional dengan baik, ada

beberapa ketentuan yang harus diingat :

a) Tujuan instruksional harus berorientasi kepada peserta didik. Artinya

tujuan instruksional ini benar-benar harus menyatakan adanya perilaku

peserta didik yang dapat dilakukan atau diperoleh setelah proses

belajar dilakukan.

b) Tujuan harus dinyatakan dengan kata kerja yang operasional, artinya

kata kerja itu menunjukkan suatu perilaku/perbuatan yang dapat

diamati atau diukur.

c. Mengembangkan alat pengukur keberhasilan

Alat pengukur keberhasilan dikembangkan terlebih dahulu sebelum

naskah program ditulis. Alat ukur ini harus dikembangkan sesuai dengan

tujuan yang akan dicapai dan dari materi-materi pembelajaran yang disajikan.
12

Bentuk alat pengukurnya bisa dengan tes, pengamatan, penugasan atau

checklist perilaku instrumen tersebut akan digunakan oleh pengembang media,

ketika melakukan tes uji coba dari program media yang harus

dikembangkannya. Misalkan alat pengukurnya tes, maka peserta didik nanti

akan diminta mengerjakan materi tes tersebut. Kemudian dilihat bagaimana

hasilnya, apakah peserta didik menunjukkan penguasaan materi yang baik atau

tidak dari efek media yang digunakannya atau dari materi yang dipelajarinya

melalui sajian media. Dengan demikian, maka peserta didik dimintai

tanggapan tentang media tersebut, baik dari segi kemenarikan maupun

efektifitas penyajiannya.

d. Menulis bank soal-soal

Bank soal didefinisikan sebagai kumpulan butir tes.Padahal, bank soal

tidak hanya mengacu pada sekumpulan butir. Bank soal mengacu pada proses

pengumpulan soal, pemantauan, dan penyimpanan dengan informasi yang

terkait sehingga mempermudah pengambilan jika akan merakit soal-soal.

e. Mengadakan tes atau uji coba dan revisi

Tes adalah kegiatan untuk menguji atau mengetahui tingkat efektifitas

dan kesesuaian media yang dirancang dengan tujuan yang diharapkan dari

program tersebut. Sesuatu program media yang oleh pembuatnya dianggap

telah baik, tetapi bila program itu tidak menarik, atau sukar dipahami atau

tidak merangsang proses belajar bagi peserta didik yang ditujunya, maka

program semacam ini tentu saja tidak dikatakan baik. Maka langkah

selanjutnya adalah media tersebut siap untuk diproduksi. Akan tetapi, bisa saja
13

terjadi setelah dilakukan produksi, disebarkan atau disajikan ada beberapa

kekurangan dari aspek materi atau kualitas sajian medianya maka dalam kasus

seperti ini dapat dilakukan perbaikan (revisi) terhadap aspek yang dianggap

kurang.

Hal ini dilakukan untuk mendapatkan kesempurnaan dari media yang

dibuat, sehingga para penggunanya akan mudah menerima pesan-pesan yang

disampaikan melalui media tersebut. Tes atau uji coba tersebut dapat

dilakukan baik melalui perseorangan atau melalui kelompok kecil atau juga

melalui tes lapangan, yaitu dalam proses pembelajaran yang sesungguhnya

dengan menggunakan media yang dikembangkan. Sedangkan revisi adalah

kegiatan untuk memperbaiki hal-hal yang dianggap perlu mendapatkan

perbaikan atas hasil dari tes.15

4. Model ADDIE

Model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and

Evaluation) merupakan pendekatan yang paling umum dan sistematis digunakan

dengan menyediakan kerangka yang dibangun secara efektif dan efisien. Selain

itu model ADDIE juga menyediakan tahapan-tahapan yang sudah terdefinisi jelas

dan berguna untuk implementasi yang efektif. 16 Sebuah model yang umum

digunakan untuk mengembangkan media pembelajaran adalah model ADDIE,

yang diperkenalkan oleh Robert M. Gagne didalam bukunya “The Condition

15
Arief S. Sadiman. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar.(Jakarta: Raja Grapindo
Persada. 2006), hal.43
16
Salsalina Br Sembiring, dkk. Model Online Learning Untuk Perguruan Tinggi
Menggunakan Pendekatan ADDIE. Jurnal JSM STMIK Mikroskil.Vol. 17, No. 1, 2017, h. 31.
14

Learning“. Model ADDIE menggunakan 5 tahapan yaitu: Analysis (Analisis),

Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Implementation

(Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Model ADDIE merupakan salah satu

model desain sistem pembelajaran yang sederhana dan mudah dipelajari. Tujuan

dari model ADDIE untuk menghasilkan media pembelajaran kimia yang valid,

efektif dan praktis. Berdasarkan definisi diatas dapat disimpulkan bahwa model

ADDIE merupakan model yang disusun secara terprogram dengan urutan

kegiatan yang sistematis dalam upaya pemecahan masalah belajar yang berkaitan

dengan media belajar yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik peserta

didik. Adapun tahapan-tahapan yang terdapat pada model ADDIE sebagai

berikut:

a. Analysis (Analisis)

Langkah analisis dilakukan dengan melakukan identifikasi masalah,

kebutuhan, serta tugas yang harus dilakukan pada proses pembelajaran. Dari hasil

identifikasi yang dilakukan didapat hasil sebagai berikut :

a. Pemasalahan

a) Kurangnya daya tarik peserta didik dalam mengerjakan soal-soal.

b) Adanya kesulitan dalam proses pembelajaran.

c) Belum pernah ada yang membuat aplikasi bank Soal berbasis

android

b. Kebutuhan :

a) Aplikasinya dapat digunakan dimana saja dan kapan saja.


15

b) Media yang dibuat dapat meningkatkan poses pembelajaan peserta

didik khususnya dalam menjawab soal-soal.

c. Tugas :

a) Membuat rancangan sistem pembelajaan.

b) Melakukan implementasi sistem pembelajaran dalam sebuah

aplikasi yang digunakan dimana saja dan kapan saja.

Peneliti memilih mengembangkan media bank soal kimia berbasis android

di SMA Negei 1 Baitussalam, karena hasil observasi awal peserta didik

merasakan kesenjangan dalam pembelajaran kimia, ditambah lagi peserta didik

hanya mendengar penjelasan dari guru dan hanya menggunakan buku teks dalam

menjawab soal-soal.

b. Design (Rancangan)

Pada tahap ini adalah proses merancang kegiatan belajar mengajar. Tahap

ini dilakukan bedasakan data analisis yang didapatkan pada poses sebelumnya.

Aplikasi yang dibuat diharapkan dapat menyajikan soal-soal yang dapat

meningkatkan nilai ketertarikan pengguna dan dikembangkan dalam bentuk suatu

aplikasi yang dijalankan pada media aplikasi berbasis andoid. Tahap ini juga

sangat dibutuhkan peneliti untuk Pembuatan desain produk media, dengan begitu

rancangan media yang peneliti buat adalah media bank soal kimia berbasis

android yang bisa lebih mudah dipelajari oleh peserta didik maupun guru.

Aplikasi yang akan dibuat dapat berupa cover/tampilan awal, kemudian tedapat

profil, continue, pokok-pokok materi kelas 2 semester 1 dan 2, kemudian soal-

soal, pembahasan, dan logout.


16

c. Development (Pengembangan)

Pada tahap pengembangan, media bank soal yang telah dibuat oleh

peneliti, kemudian dilakukan pengujian kelayakan oleh tim ahli. Saran dan kritik

yang diberikan oleh tim ahli pada media bank soal berbasis android yang

dikembangkan akan digunakan untuk merevisi media sebelum di gunakan di

sekolah.

d. Implementation (Implementasi)

Pada tahap selanjutnya, tahap implementasi ini media bank soal berbasis

android yang dikembangkan dan dinyatakan layak oleh tim ahli yang diperoleh

dari pengisian lembar validasi produk yang mencakup penilaian desain, kemudian

media bank soal ini diimplementasikan kepada peserta didik kelas XI SMA

Negeri 1 Baitussalam yang berjumlah 21 orang. Setelah itu peserta didik mengisi

lembar angket yang berisi sejumlah pernyataan, lembar angket diberikan untuk

mengetahui respon peserta didik terhadap media bank soal yang dikembangkan.

e. Evaluation (Evaluasi)

Tahap terakhir yaitu tahap evaluasi, tahap ini peneliti akan melakukan

revisi yang terakhir pada media bank soal berbasis android yang dikembangkan.

Lembar angket yang diberikan kepada peserta didik untuk mengukur ketertarikan

dan keberhasilan media yang dikembangkan, dengan begitu saran dan kritik yang

diberikan, peneliti bisa mengetahui kekurangan dari media bank soal berbasis

android dan peneliti dapat melakukan revisi lagi sehingga mdia pembelajaran

bank soal ini benar-benar layak untuk digunakan disekolah untuk menambah
17

variasi media dalam pembelajaran yang membantu memudahkan peserta didik dan

juga guru dalam proses belajar mengajar.17

B. Bank soal

1. Pengertian bank soal

Bank soal yang biasa dikenal oleh guru didefinisikan sebagai kumpulan

butir tes. Padahal, bank soal tidak hanya mengacu pada sekumpulan butir. Bank

soal mengacu pada proses pengumpulan soal, pemantauan, dan penyimpanan

dengan informasi yang terkait sehingga mempermudah pengambilan jika akan

merakit soal-soal.

Bank soal tidak hanya digunakan dalam bidang akademik, tetapi dapat

juga digunakan dalam disiplin ilmu lain. Bank soal juga dapat dimanfaatkan untuk

memenuhi kebutuhan tertentu dari bidang tertentu. Secara umum, bank soal

memberikan keuntungan fasilitasi mudah, hasilnya cepat dan pelaksanaannya

relatif murah karena tidak memerlukan kertas kerja dan pemeriksaan hasil dapat

dilakukan saat itu juga.

Bank soal adalah sekumpulan butir soal terkalibrasi (teruji) baik secara

teoritis maupun empiris dan memuat informasi penting sehingga dapat dengan

mudah dipergunakan dalam menyusun sebuah instrumen penilaian (tes).18

2. Manfaat bank soal

Pengembangan bank soal juga memiliki beberapa manfaat sebagai berikut:

17
Endang Mulyatiningsih. Metode Penelitian Terapan ………………, h. 182.
18
Sumardyono, Wiworo. Pengembangan dan Pengelolaan Bank Soal Matematika di
KKG/MGMP. (Yogyakarta: Kementrian Pendidikan Nasional. 2011), h. 23.
18

a. Bagi Guru, mempermudah tugas dalam melakukan penilaian. Selain itu,

dapat mendorong peningkatan kemampuan dalam hal membuat soal

yang berkualitas.

b. Bagi Peserta Didik, mendapatkan keadilan dengan diterapkannya

penilaian yang objektif.

c. Bagi Pihak Sekolah, mempermudah dalam melakukan evaluasi belajar

tingkat sekolah.

3. Keuntungan bank soal

Keuntungan-keuntungan yang dapat diperoleh dengan adanya

pengembangan bank soal sebagai berikut:

a. Biaya dan waktu yang diperlukan pada kegiatan kontruksi tes dapat

direduksi.

b. Makin besar jumlah butir soal yang terdapat pada bank soal, maka

permasalahan keamanan menjadi lebih terjamin.

c. Kualitas program tes dapat ditingkatkan dengan adanya butir-butir

dalam bank soal yang telah diketahui karakteristiknya.

d. Pendidik dapat mendesain perangkat tes yang akan digunakan dengan

memanfaatkan butir-butir soal yang baik dalam bank soal.

e. Pendidik dapat mengkonsentrasikan diri untuk meningkatkan kualitas

pembelajaran, tanpa harus menghabiskan banyak waktu untuk

penyusunan perangkat tes.


19

4. Keterbatasan bank soal

Di samping banyak kegunaan dan manfaat dari bank soal, terutama bagi

guru, terdapat pula kelemahan bank soal yang perlu diperhatikan. Terdapat 3

keterbatasan pengembangan bank soal sebagai berikut:

a. Membutuhkan waktu, tenaga, dan mungkin juga biaya yang tidak

sedikit untuk mengembangkan maupun mengelola sebuah bank soal.

b. Bank soal bukan kumpulan instrumen tes tetapi kumpulan butir-butir

soal. Dengan demikian, sebuah instrumen tes sejatinya belum tersedia

di bank soal. Kita harus memilih secara selektif butir-butir soal dari

bank soal untuk mendapatkan sebuah instrumen tes yang berkualitas

dan sesuai yang diinginkan.

c. Adanya bank soal dapat menyebabkan guru hanya menjadi pengguna

pasif bank soal dan tidak berusaha membantu mengembangkan bank

soal.19

C. Android

1. Sejarah android

Tahun 2008, android secara bertahap telah melakukan sejumlah

pembaharuan untuk meningkatkan kinerja sistem operasi, menambahkan fitur

baru, dan memperbaiki versi sebelumnya. Setiap versi utama yang dirilis

dinamakan alfabetis berdasarkan nama-nama makanan pencuci mulut atau

cemilan bergula. Misalnya, versi 1.5 bernama cupcake, yang kemudian diikuti

oleh versi 1.6 Donut. Versi terbaru adalah 9.0 Pie, yang dirilis 7 maret 2018.

19
I Wayan Widana. Pengembangan Bank Soal. Jurnal Emasains. Vol. 3, No. 2, 2014, hal.
186-188.
20

Penggunaan media pembelajaran berbasis android sejenis ini berpotensi

untuk membantu meningkatkan performa akademik peserta didik berupa hasil

belajar pada ranah kognitif. Implementasi pembelajaran menggunakan

smartphone atau tablet dapat memberikan dampak positif terhadap dimensi

kognitif, metakognitif, afektif, dan sosial budaya. Smartphone dan tablet memiliki

kekuatan untuk mentransformasi pengalaman belajar. Media pembelajaran jenis

ini memungkinkan peserta didik belajar tidak terbatas oleh waktu dan tempat

dengan aplikasi yang menarik.20

2. Pengertian Android

Android adalah sistem operasi mobile yang berbasiskan pada versi

modifikasi dari linux. Sistem operasi android pertama kali dikembangkan oleh

perusahaan Android Inc, yang pada akhirnya nama perusahaan ini digunakan

sebagai nama produk sistem operasi mobile tersebut. Android merupakan generasi

baru platform mobile, platform yang memberikan pengembang untuk melakukan

pengembangan sesuai yang diharapkannya.

Android adalah sebuah sistem operasi dan platform pemograman yang

dikembangkan oleh perusahaan google untuk ponsel pintar dan perangkat seluler

lainnya (seperti, tablet). Android bisa berfungsi di berbagai macam perangkat dari

banyak produsen yang berbeda.Android telah dilengkapi dengan kit development

perangkat lunak untuk penulisan kode asli dan perakitan modul perangkat lunak

untuk membangun aplikasi bagi pengguna android. Aplikasi android ini

dikembangkan untuk berbagai alasan yaitu untuk kebutuhan bisnis, membangun


20
Resti Yektyastuti, Jaslin Ikhsan. Pengembangan Media pembelajaran Berbasis Android
Pada Materi Kelarutan Untuk Meningkatkan Performa Peserta Didik SMA. Jurnal Inovasi
Pendidikan IPA. Vol. 2, No. 1, 2016, hal. 88-99.
21

layanan baru, membuat bisnis baru, dan menyediakan game serta jenis materi

lainnya untuk pengguna.

3. Fitur-fitur Android

Android merupakan sistem operasi open source dan bebas untuk di-

customize. Oleh Karena itu, tidak ada konfigurasi standar untuk software dan

hardware pada perangkat berbasis android. Namun, android mendukung beberapa

fitur dasar yaitu:

a. Storage – menggunakan SQLite, karena SQLite merupakan database

yang ringan untuk penyimpanan data.

b. Connectivy – mendukung GSM/EDGE, IDEN, CDMA, EV-DO, UMTS,

Bluetooth, WIFI, LTE, WiMAX.

c. Messaging – mendukung SMS dan MMS.

d. Web Browser – berdasarkan pada open source (sistem terbuka), bersama

dengan chrome’s v8 javascript engine.

e. Media Support – mendukung beberapa media seperti AAC, HE-AAC,

MPEG-4 SP, AMR, AMR-WB, WAV, MP3, JPG, PNG.

f. Hardware Support – accelerometer sensor, kamera, digital kompas,

proximity sensor, GPS.

g. Multi-touch – mendukung multi-touch screens.

h. Multi-tasking – mendukung aplikasi multi-tasking.

i. Flash support – Android 2.3 mendukung flash 10.1.

j. Tethering – mendukung untuk sharing internet.


22

4. Manfaat Aplikasi Android

Android memiliki beberapa manfaat dan fitur utama, adalah sebagai

berikut:

a. Dapat berjalan dalam banyak perangkat

Android berjalan di banyak smartphone berbeda.Beberapa model

terbaru yang lebih populer adalah HTC One, HTC Evo 3D, Motorola

Photon 4G, LG Optimus, Samsung Galaxy S4, Nexus 4 dari google sendiri.

b. Dapat menggunakan Fitur iPhone

Android mampu melakukan sebagian besar inovasi yang dibawa

oleh iPhone, seperti penelusuran Web dan Email yang mudah dan menu

layar sentuh. Namun, Android juga memiliki inovasi sendiri yang kini

telah diadopsi oleh iPhone, seperti Multitasking.

c. Memiliki Fitur yang canggih

Ketersediaan fitur yang lebih canggih tergantung pada model ponsel

yang digunakan. Namun, hampir semua model akan memiliki kamera

untuk mengambil gambar, video dan GPS untuk navigasi satelit.

d. Mempunyai App Store

Seperti iPhone, ponsel Android memiliki “App Store” mereka

sendiri dalam bentuk Google Play.

e. Android adalah open source

Android adalah sistem “open source” dengan demikian, jauh lebih

mudah dimodifikasi dan dipersonalisasi dari pada IOS iPhone.App

storenya juga tidak terlalu membatasi. Namun, pendekatan bentuk bebas


23

ini lebih berarti bahwa menggunakan ponsel android adalah pengalaman

yang sedikit lebih cepat dan ramah pengguna dari pada menggunakan

iPhone.21

Oleh karena itu, peneliti menggunakan android yang memiliki open source

(sistem terbuka), karena lebih mudah dimodifikasi dan app storenya juga tidak

terlalu dibatasi.

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong

upaya-upaya pembaruan dalam pemanfaatan hasil teknologi dalam proses belajar.

Hal tersebut menuntut agar mampu menggunakan alat-alat yang disediakan oleh

sekolah, dan tidak tertutup kemungkinan bahwa alat-alat tersebut sesuai dengan

perkembangan dan tuntutan zaman.Guru sekurang-kurangnya dapat menggunakan

alat yang murah dan efisien yang meskipun sederhana tetapi merupakan

keharusan dalam upaya mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan. Untuk

itu, guru harus memiliki pengetahuan dan pemahaman yang cukup tentang media

pembelajaran, yang meliputi:

a. Media sebagai alat komunikasi guna lebih mengefektifkan proses belajar

mengajar.

b. Fungsi media dalam rangka mencapai tujuan pendidikan.

c. Seluk-beluk proses belajar.

d. Hubungan antara metode mengajar dan media pembelajaran.

e. Nilai atau manfaat metode pendidikan dalam pembelajaran.

f. Pemilihan dan penggunaan media pendidikan.

21
Hendriyani Yeka, Suryani Karmila. Pemrograman Android Teori dan Aplikasi.( Jawa
Timur: Penerbit Qiara Media. 2020), h. 5-30.
24

g. Berbagai jenis alat dan teknik media pendidikan.

h. Media pendidikan dalam setiap mata pelajaran.

i. Usaha inovasi dalam media pembelajaran.

5. Kriteria Pemilihan Media Pembelajaran

Kriteria yang paling utama dalam pemilihan media bahwa media harus

disesuaikan dengan tujuan pembelajaran atau kompetensi yang ingin dicapai. Jika

tujuan atau kompetensi yang dicapai bersifat memahami isi bacaan maka media

cetak yang lebih tepat digunakan. Kalau tujuan pembelajaran bersifat motorik

(gerak dan aktivitas), maka media film dan video bisa digunakan. Di samping itu,

terdapat kriteria lainnya yang bersifat melengkapi (komplemen), seperti: biaya,

ketepatgunaan, keadaan peserta didik, ketersediaan, dan mutu teknis.

6. Peran dan Fungsi Media Pendidikan Dalam Pembelajaran

Pemanfaatan media pengajaran pada hakekatnya bertujuan untuk

meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengajaran. Dengan bantuan media, peserta

didik diharapkan menggunakan sebanyak mungkin alat indranya untuk

mengamati, mendengar, merasakan, meresapi, menghayati, dan pada akhirnya

memiliki sejumlah pengetahuan, sikap dan keterampilan sebagai hasil belajar.

Beberapa peranan media dalam pembelajaran, di antaranya sebagai berikut:

a. Memperjelas penyajian pesan dan informasi sehingga dapat

memperlancar dan meningkatkan proses dan hasil belajar.

b. Meningkatkan dan mengarahkan perhatian peserta didik sehingga dapat

menimbulkan motivasi belajar, interaksi yang lebih langsung antara


25

peserta didik dan lingkungannya, dan kemungkinan peserta didik untuk

belajar sendiri-sendiri sesuai dengan kemampuan dan minatnya.

c. Mengatasi keterbatasan indera, ruang dan waktu:

a) Objek atau benda yang terlalu besar untuk ditampilkan langsung di

ruang kelas dapat diganti dengan gambar, foto, slide, realita, film,

radio, atau model.

b) Objek atau benda yang terlalu kecil yang tidak tampak oleh indera

dapat disajikan dengan bantuan mikroskop, film,slide, atau gambar.

c) Kejadian langka yang terjadi di masa lalu atau terjadi sekali dalam

puluhan tahun dapat ditampilkan melalui rekaman video, film, foto,

slide disamping secara verbal.

d) Objek atau proses yang amat rumit seperti peredaran darah dapat

ditampilkan secara konkret melalui film, gambar, slide, atau simulasi

komputer.

e) Kejadian atau percobaan yang dapat membahayakan dapat

disimulasikan dengan media seperti komputer, film dan video.

d. Memberikan kesamaan pengalaman kepada peserta didik tentang

peristiwa-peristiwa dilingkungan mereka, serta memungkinkan

terjadinya interaksi langsung dengan guru, masyarakat dan

lingkungannya misalnya melalui karyawisata, kunjungan-kunjungan ke

museum atau kebun binatang.

Dewasa ini dengan perkembangan teknologi serta pengetahuan, maka

media pembelajaran berfungsi sebagai berikut:


26

a. Membantu memudahkan belajar bagi peserta didik dan juga

memudahkan pengajaran bagi guru.

b. Memberikan pengalaman lebih nyata.

c. Menarik perhatian peserta didik lebih besar (jalannya tidak

membosankan).

d. Semua indera murid dapat diaktifkan.

e. Lebih menarik perhatian dan minat peserta didik dalam belajar.

f. Dapat membangkitkan dunia teori dengan realitanya. 22

D. Penelitian Relevan

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Sepdyana dan Setiawan

(2019) yang berjudul pengembangan media pembelajaran interaktif tata nama

IUPAC senyawa anorganik berbasis android. Penelitian ini termasuk dalam jenis

penelitian dan pengembangan (Research and Development), pelaksanaan

pengembangan pada penelitian ini menggunakan model R&D. Media

pembelajaran yang dihasilkan berupa aplikasi yang digunakan pada perangkat

Smartphone dengan sistem operasi android melalui tiga tahap. Penilaian validator

terhadap media pembelajaran berbasis android untuk siswa pada materi tata nama

IUPAC senyawa anorganik pada alpha test I mendapatkan persentase rata-rata

sebesar 75,53%, pada alpha test II mendapatkan persentase rata-rata sebesar

95,23% dan pada alpha test III mendapatkan persentase rata-rata sebesar 100%.

22
Umar. Media Pendidikan: Peran dan Fungsinya Dalam Pembelajaran.Jurnal
Tarbawiyah. Vol. 11, No. 1, 2014, hal. 134-137.
27

Hasil tersebut menunjukkan bahwa media pembelajaran sangat baik dan tepat

digunakan.23

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Dina (2021), yang

berjudul pengembangan bank soal tematik berbasis higher order thinking skills

(HOTS) di Sekolah Menengah Pertama. Penelitian ini termasuk dalam jenis

penelitian dan pengembangan (Research and Development). Metode yang

digunakan dalam penelitian ini adalah model pembelajaran 4D oleh Thiagarajan,

dan Semmel yang terdiri dari 4 tahapan pengembangan, yaitu pendefinisian

(define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran

(disseminate). Lembar validasi butir soal digunakan untuk mengetahui kevalidan

produk. Berdasarkan hasil analisis kuantitatif butir soal HOTS menunjukkan

bahwa dari 100 butir soal diperoleh 90 soal yang layak dimasukkan dalam bank

soal dengan pemerolehan data hasil validasi dari tim ahli sebesar 0,75 (kriteria

tinggi), reliabilitas sebesar 0,90 (kriteria sangat tinggi), rerata daya beda masing-

masing sebesar 0,6 (kriteria baik), serta rerata tingkat kesukaran 0,4 (kriteria

sedang), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat 90 butir soal yang layak

dimasukkan dalam bank soal yang dibagi menjadi tiga paket, masing-masing

paket berjumlah 30 butir soal.24

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Bella (2019), yang

berjudul pengembangan bank soal digital interaktif pada kompetensi dasar

23
Ketut Sepdyana Kartini dan I Ketut Setiawan. Pengembangan Media Pembelajaran
Interaktif Tata Nama IUPAC Senyawa Anorganik Berbasis Android. Jurnal Ilmiah Pendidikan
dan Pembelajaran. Vol. 3, No. 2, 2019, hal. 241-243.
24
Dina Fadillah Dkk. Pengembangan Bank Soal Tematik Berbasis Higher Order Thinking
Skills (HOTS) di Sekolah Menengah Pertama. Jurnal Inovasi Pendidikan Dasar. Vol. 5, No. 1,
2021, h. 6-11.
28

menganalisis sifat bahan hasil pertanian. Tujuan penelitian ini adalah untuk

mengetahui hasil bank soal digital interaktif dan mengetahui kelayakan produk

yang dikembangkan. Pengembangan bank soal digital interaktif dilakukan

menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and

Development). Tahapan penelitian tersebut meliputi identifikasi potensi dan

masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba

produk, revisi produk ke-1, uji coba pemakaian, revisi produk ke-2 hingga

dihasilkan produk akhir. Kelayakan media diukur berdasarkan hasil validasi ahli

materi dan media, serta hasil uji coba terhadap responden. Responden pada

penelitian ini adalah siswa kelas X jurusan agribisnis pengolahan hasil pertanian

SMA Negeri 1 pacet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bank soal digital

interaktif yang dikembangkan memiliki empat menu utama yaitu menu bank soal,

pembahasan, materi dan informasi. Bank soal digital interaktif dinyatakan sangat

layak sebagai media latihan soal oleh ahli materi dan media, serta hasil rata-rata

tanggapan responden menunjukkan bahwa 80% responden sangat setuju bahwa

bank soal digital interaktif yang dikembangkan sangat layak untuk digunakan.25

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Septina (2017), yang

berjudul pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android

pada materi sifat koligatif larutan. Penelitian ini menggunakan pendekatan

penelitian dan pengembangan model Borg & Gall yang telah diadaptasi. Tahapan

penelitian terdiri atas analisis kebutuhan, pengembangan media, dan uji coba

media. Hasil analisis kebutuhan menunjukkan bahwa 91,7% siswa merasa perlu
25
Bella Anjani, Dkk. Pengembangan Bank Soal Digital Interaktif Kompetensi Dasar
Menganalisis Sifat Bahan Hasil Pertanian. Jurnal Edufortech. Vol. 4, No. 1, 2019, h. 17-24.
29

adannya pengembangan media pembelajaran mobile learning pada materi sifat

koligatif larutan. Media yang dikembangkan ini berupa aplikasi khusus untuk

android dengan ukuran 49,49 MB. Hasil uji coba oleh ahli media diperoleh

persentase kelayakan sebesar 87,2%. Hasil uji coba oleh ahli materi diperoleh

persentase kelayakan sebesar 88%. Hasil uji coba kepada guru kimia diperoleh

sebesar 94%. Hasil uji coba kepada siswa skala kecil diperoleh sebesar 79%. Hasil

uji coba kepada siswa skala besar diperoleh sebesar 80%. Dari keseluruhan uji

tersebut dapat disimpulkan bahwa Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis

Android Pada Materi Sifat Koligatif Larutan telah sesuai dengan kebutuhan siswa

dan guru dengan hasil interpretasi baik.26

Berdasarkan penelitian relevan diatas peneliti menggunakan

Pengembangan Media Bank Soal Kimia berbasis android, peneliti melakukan

pengembangan media bank soal kimia dengan model yang digunakan adalah

model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and

Evaluation).Peneliti mengkaji tentang validasi soal dan media, melihat respon

peserta didik, dan juga respon dari guru.

26
Septina Restu Nurhalimah, Dkk. Pengembangan Media Pembelajaran Mobile learning
Berbasis Android Pada Materi Sifat Koligatif Larutan. Jurnal Riset Pendidikan Kimia. Vol. 7, No.
2, 2017, h. 160-167.
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

pengembangan Research and Development (R&D). Penelitian pengembangan

merupakan salah satu jenis penelitian yang bertujuan untuk menghasilkan sebuah

produk, konsep, metode, alat, program atau cara yang dapat membantu

mempermudah dan mengatasi permasalahan yang dihadapi manusia.

Tujuan utama penelitian pengembangan yaitu untuk menyempurnakan

sebuah produk baru atau untuk menciptakan produk baru.Berbagai alat yang kita

gunakan selama ini merupakan buah dari hasil penelitian pengembangan.

Penelitian pengembangan bidang pendidikan berupa menciptakan produk yang

bermanfaat sehingga dapat membantu peningkatan kualitas pendidikan.27

Jadi dalam penelitian pengembangan serangkaian langkah dilakukan

secara siklus sehingga menghasilkan produk yang baru. Sebelum digunakan alat

atau produk yang telah dihasilkan akan diuji efektifitas dan kualitasnya. Oleh

sebab itu, media pembelajaran berbasis android ini di rancang sedemikian rupa

untuk bisa digunakan sebagai salah satu media pembelajaran di sekolah.

Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE, yang

merupakan singkatan dari Analysis, Design, Development, Implementation, and

27
Eko Prastyo. Ternyata Penelitian itu Mudah: Panduan Melaksanakan Penelitian Bidang
Pendidikan. (Lumajang: Edunomi. 2015), h. 42

30
31

Evaluation. Model ADDIE inidikembangkan oleh Dick and Carey,

langkah-langkah dalam pengembangan model ADDIE adalah sebagai berikut:28

Analysis

Implementation Evaluation Design

Development

Gambar 3.1 Skema Model ADDIE

1. Analysis (Analisis)

Langkah analisis dilakukan dengan melakukan identifikasi masalah,

kebutuhan, serta tugas yang harus dilakukan pada proses pembelajaran. Dari hasil

identifikasi yang dilakukan didapat hasil sebagai berikut :

a. Pemasalahan

a) Kurangnya daya tarik peserta didik dalam mengerjakan soal-soal.

b) Adanya kesulitan dalam proses pembelajaran.

c) Belum pernah ada yang membuat aplikasi bank soal kimia berbasis

android.

b. Kebutuhan :

a) Aplikasinya dapat digunakan dimana saja dan kapan saja.

b) Media yang dibuat dapat meningkatkan poses pembelajaan peserta

didik khususnya dalam menjawab soal-soal.

28
Endang Mulyatiningsih. Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. (Bandung:
Alfabeta. 2017), h. 200.
32

c. Tugas :

a) Membut rancangan sistem pembelajaan.

b) Melakukan implementasi sistem pembelajaran dalam sebuah

aplikasi yang digunakan dimana saja dan kapan saja.

Peneliti memilih mengembangkan media bank soal kimia berbasis android

di SMA Negei 1 Baitussalam, karena hasil observasi awal peserta didik

merasakan kesenjangan dalam pembelajaran kimia, ditambah lagi peserta didik

hanya mendengar penjelasan dari guru dan hanya menggunakan buku teks dalam

menjawab soal-soal.

2. Design (Rancangan)

Pada tahap ini adalah proses merancang kegiatan belajar mengajar. Tahap

ini dilakukan bedasakan data analisis yang didapatkan pada poses sebelumnya.

Aplikasi yang dibuat dihaapkan dapat menyajikan soal-soal yang dapat

meningkatkan nilai ketetarikan pengguna dan dikembangkan dalam bentuk suatu

aplikasi yang dijalankan pada media aplikasi berbasis andoid.Tahap ini juga

sangat dibutuhkan peneliti untuk Pembuatan desain produk media, dengan begitu

rancangan media yang peneliti buat adalah media bank soal kimia berbasis

android yang bisa lebih mudah dipelajari oleh peserta didik maupun guru.

Aplikasi yang akan dibuat dapat berupa cover/tampilan awal, kemudian tedapat

profil, continue, pokok-pokok materi kelas 2 semester 1 dan 2, kemudian soal-

soal, pembahasan, dan logout.


33

3. Development (Pengembangan)

Pada tahap pengembangan, media bank soal yang telah dibuat oleh

peneliti, kemudian dilakukan pengujian kelayakan oleh tim ahli. Saran dan kritik

yang diberikan oleh tim ahli pada media bank soal berbasis android yang

dikembangkan akan digunakan untuk merevisi media sebelum di gunakan di

sekolah.

4. Implementation (Implementasi)

Pada tahap selanjutnya, tahap implementasi ini media bank soal berbasis

android yang dikembangkan dan dinyatakan layak oleh tim ahli yang diperoleh

dari pengisian lembar validasi produk yang mencakup penilaian desain, kemudian

media bank soal ini diimplementasikan kepada peserta didik kelas XI SMA

Negeri 1 Baitussalam yang berjumlah 21 orang. Setelah itu peserta didik mengisi

lembar angket yang berisi sejumlah pernyataan, lembar angket diberikan untuk

mengetahui respon peserta didik terhadap media bank soal yang dikembangkan.

5. Evaluation (Evaluasi)

Tahap terakhir yaitu tahap evaluasi, tahap ini peneliti akan melakukan

revisi yang terakhir pada media bank soal berbasis android yang dikembangkan.

Lembar angket yang diberikan kepada peserta didik untuk mengukur ketertarikan

dan keberhasilan media yang dikembangkan, dengan begitu saran dan kritik yang

diberikan, peneliti bisa mengetahui kekurangan dari media bank soal berbasis

android dan peneliti dapat melakukan revisi lagi sehingga mdia pembelajaran

bank soal ini benar-benar layak untuk digunakan disekolah untuk menambah
34

variasi media dalam pembelajaran yang membantu memudahkan peserta didik dan

juga guru dalam proses belajar mengajar.

B. Lokasi Penelitian

Lokasi dalam penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Baitussalam yang

beralamat di jalan Lambaro Angan, Klieng Cot Aron, Kec. Baitussalam kab. Aceh

besar.

C. Subjek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI MIA 2 di

SMA Negeri 1 Baitussalam tahun ajaran 2020-2021 dari 21 peserta didik dari dan

satu orang guru kimia kelas XI.

D. Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen penelitian merupakan alat yang digunakanuntuk mengumpulkan

data penelitian. Instrumen adalah alat bantu yang dipilih oleh peneliti dalam

mengumpulkan data agar penelitiannya menjadi sistematis dan dipermudah. 29

Tujuan dari penggunaan instrumen ini yaitu untuk menghasilkan data yang tepat,

valid dan akurat. Jenis instrumen yang digunakan dalam penelitian ini untuk

melihat kelayakan dari media bank soal kimia berbasis android dengan

menggunakan lembar validasi yang akan divalidator oleh tim ahli. Instrumen yang

digunakan untuk melihat respon peserta didik terhadap media bank soal kimia

menggunakan angket.

29
Azuar Juliandi, dkk. Metodologi Penelitian Bisnis Konsep dan Aplikasi. (Medan:
UMSU Press, 2014), h. 68.
35

1. Lembar Validasi

Validitas adalah kesahihan yang berkaitan apakah teknik digunakan benar-

benar dapat mengukur secara tepat terhadap sesuatu yang akan diukur. Lembar

validasi ini digunakan untuk mengukur kelayakan dari media bank soal kimia

yang akan dikembangkan di SMA Negeri 1 Baitussalam. Media yang akan di

pakai juga harus terlebih dahulu divalidasi. Proses validasi ini dilakukan oleh

validator (tim ahli) yaitu Dosen Pendidikan Kimia UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

2. Angket

Angket adalah alat pengumpulan data yang memuat sejumlah pertanyaan

atau pernyataan yang harus dijawab oleh subjek penelitian. Pada penelitian ini

angket digunakan untuk melihat respon peserta didik terhadap media bank soal

kimia yang telah dikembangkan oleh peneliti.

E. Teknik Pengumpulan Data

Setelah peneliti menentukan instrumen pengumpulan data yang digunakan,

maka selanjutnya peneliti menentukan teknik pengumpulan datanya.Teknik

pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi

dan angket. Teknik tersebut berguna untuk memperoleh data yang dibutuhkan

sesuai dengan tujuan.

1. Validasi Media

Sebelum media bank soal dipakai di SMA Negeri 1 Baitussalam.Peneliti

harus melakukan uji validasi/uji kelayakan pakai dari media yang telah dibuat.
36

Validasi ini dilakukan oleh validator (tim ahli) dari beberapa bidang. Tim ahli

terdiri dari ahli media, ahli materi dan ahli bahasa

2. Angket

Angket yang dibuat oleh peneliti bertujuan untuk melihat

tanggapan/respon dari peserta didik terhadap media bank soal kimia yang telah

dikembangkan. Angket ini dibuat dalam bentuk pertanyaan yang dijawab secara

tertulis. Pertanyaan-pertanyaan yang dibuat dalam angket terlebih dahulu harus

divalidasi oleh tim validator (tim ahli).

F. Teknik Analisis Data

Teknik Analisis data dibutuhkan untuk merumuskan hasil penelitian. Pada

penelitian ini teknik analisis data digunakan untuk menganalisis data yang terdiri

dari lembar validasi ahli media, bahasa dan ahli angket untuk peseta didik yang

berisikan mengenai kelayakan media yang dikembangkan.

1. Analisis Data Validasi Ahli

Data validasi oleh tim ahli yang diperoleh dengan menggunakan lembar

validasi akan dilakukan analisis dengan menggunakan langkah-langkah sebagai

berikut:

a. Mengubah skor kualitatif menjadi kuantitatif dengan ketentuan sebagai

berikut:

Tabel 3.1 Penilaian Skor Validasi


Kategori Jawaban SL L KL TL
Skor 4 3 2 1
(Sumber: Sugiyono (2016) h. 136)
37

Keterangan:
SL = Sangat Layak
L = Layak
KL = Kurang Layak
TL = Tidak Layak

b. Membuat tabel skor.

c. Menghitung persentase kevalidan.

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


P%= 100%
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝐼𝑑𝑒𝑎𝑙

Skor Ideal = Banyak Uraian Pernyataan × Banyak Skala likert

Selanjutnya dicari rata-rata persentase keseluruhan menggunakan rumus :

∑𝑥𝑖
X=
𝑛

Keterangan:
X = rata-rata
∑xi = jumlah persentase validator
N = Jumlah Validator.

Untuk tahap berikutnya nilai persentase hasil validasi yang diperoleh

kemudian dibuat dalam bentuk kalimat dengan menggunakan tingkat kriteria pada

tabel 3.2 berikut:

Tabel 3.2 Kriteria Persentase Hasil Validasi30


Tingkat pencapaian % Kategori
0%-20% Sangat tidak valid
21%-40% Tidak valid
41%-60% Kurang valid
61%-80% Valid
81%-100% Sangat valid
(Sumber: Abdullah, (2019) h. 41)

30
Abdullah, dkk. Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Multiple
Representasi Pada Materi Hukum Dasar Kimia Kelas XIPA SMA Negeri 1 Sungai Raya. Ar-Razi
Jurnal Ilmiah.Vol. 7, No.1, 2019, h.41-42.
38

2. Analisis Data Angket

Angket yang telah diisi oleh peserta didik dalam bentuk kualitatif

kemudian diubah menjadi data kuantitatif. Kemudian dilanjutkan dengan

mengikuti langkah-langkah yang sama dengan perhitungan hasil validasi yaitu

dengan menggunakan rumus persentase. Adapun tingkat Kriteria penilainnya

seperti tabel 3.3 berikut:

𝑓
P= 100%
𝑁

Keterangan:
P = Angka persentase
f = Frekuensi yang sedang dicari persentasenya.
N = Jumlah frekuensi/banyaknya individu

Tabel 3.3 Kriteria Penilaian Angket


Tingkat pencapaian % Kriteria Nilai
81-100 % Sangat Setuju 5
61-80 % Setuju 4
41-60 % Ragu-Ragu 3
21-40 % Kurang Setuju 2
<21 Tidak Setuju 1
(Sumber: Arikunto, (2008) h. 156
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Baitussalam, Kabupaten Aceh

Besar yang beralamat di jalan Lambaro Angan, Klieng Cot Aron, Kec.

Baitussalam kab. Aceh besar. Pada saat penelitian ini dilakukan di sekolah SMA

Negeri 1 Baitussalam dipimpin oleh Ibu Kairani S.Pd. Penelitian ini diawali

dengan menjumpai Ibu Linda Wati S.Pd sebagai Wakil Kurikulum, selanjutnya

ibu Linda Wati memberi arahan kepada tata usaha untuk memberi informasi

kepada peneliti agar membuat surat dari Dinas Pendidikan Aceh Besar, kemudian

diserahkan kepada pihak tata usaha untuk syarat izin mengumpulkan data.

Kemudian Wakil Kurikulum mengantarkan peneliti menjumpai guru bidang studi

kimia kelas XI MIA 2 yaitu Ibu Syarifah S.Pd untuk mewawancarai peserta didik

dalam mengumpulkan data. Penyerahan surat dari Dekan Fakultas Tarbiyah dan

Keguruan UIN AR-Raniry kepada bagian tata usaha SMA Negeri 1 Baitussalam

pada hari Senin 20 September 2021.

Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 21 s/d 22 September 2021 di

kelas XI MIA 2 SMA Negeri 1 Baitussalam. Penelitian ini yaitu menggunakan

pengembangan Bank Soal Kimia Kelas XI Berbasis Android. Penelitian ini

dilakukan secara langsung. Pengembangan media pembelajaran dalam penelitian

ini dikembangkan berdasarkan model desain ADDIE (Analysis, Design,

Development, Implementation, and Evaluation). Berikut tahap-tahap

pengembangan model ADDIE dalam bank soal kimia berbasis android adalah

39
40

1. Tahap Analysis (Analisis)

Tahap pertama yang dilakukan yaitu tahap analisis. Pada tahap analisis

dalam penelitian ini meliputi analisis kurikulum, analisis karakteristik peserta

didik dan analisis kebutuhan.

a) Analisis Kurikulum

Analisis Kurikulum dilakukan dengan menganalisis standar

kompetensi dan kompetensi dasar serta pencapaian kompetensi dengan

mengacu pada kurikulum 2013, karena di sekolah SMA Negeri 1 Baitussalam

sudah menggunakan Kurikulum 2013.

b) Analisis karakteristik peserta didik

Analisis karakteristik peserta didik ini untuk mengetahui karakteristik

peserta didik di SMA Negeri 1 Baitussalam. Analisis ini dilakukan pada saat

peneliti melakukan observasi dan penelitian. Subjek uji coba penelitian ini

adalah peserta didik kelas XI MIA 2 di SMA Negeri 1 Baitussalam.

Berdasarkan hasil pengamatan dalam proses pembelajaran, dapat

diketahui karakteristik belajar peserta didik adalah peserta didik mudah lupa

terhadap konsep yang dipelajarinya jika peserta didik tersebut tidak dilibatkan

dalam proses membangun pemahaman konsep, sehingga peserta didik yang

menyimak dan menanggapi penyajian guru hanya peserta didik yang memiliki

kemampuan lebih. Oleh karena itu, dalam menjawab soal-soal pun peserta

didik tidak mudah.


41

c) Analisis Kebutuhan

Pada penelitian ini, analisis kebutuhan didapatkan dari hasil analisis

kurikulum dan analisis karakteristik peserta didik. Kebutuhan peserta didik

terhadap bank soal kimia berbasis android yang dikembangkan sehingga

membantu peserta didik dalam proses belajar mengajar terutama dalam proses

menjawab soal-soal pelajaran kelas XI.

Proses pembelajaran yang dilakukan disekolah tersebut masih secara

bergantian setiap harinya dikarenakan dalam kondisi darurat virus corona

(covid-19, Dalam kondisi tersebut perlunya media yang dapat membuat

peserta didik tetap giat dalam belajar terlebih dalam menjawab soal-soal. Oleh

karena itu, peneliti ingin membuat sebuah aplikasi bank soal berbasis android

yang dapat dibawa kemana saja, dipelajari dimana saja dan kapan saja melalui

android. pengembangan bank soal kimia berbasis android ini sangat

mendukung didalam proses pembelajaran peserta didik dalam memahami

pembelajaran.

1. Tahap Design (Rancangan)

Tahap selanjutnya tahap desain yang dimana tahap ini merupakan

rancangan konsep dalam menghasilkan media pembelajaran berupa bank soal

kimia berbasis android yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Penyusunan

rancangan pembuatan media pembelajaran berupa bank soal kimia berbasis

android diawali dengan membuat kerangka proses media pembelajaran, kerangka

yang dibuat seperti mencari soal-soal kimia kelas.


42

Selajutnya menentukan alat dan bahan yang akan digunakan seperti laptop,

koneksi internet serta aplikasi Flutter yang digunakan untuk membuat media

pembelajaran berupa bank soal, langkah berikutnya yaitu pembuatan isi media

yang dimulai dengan Cover (my profile, continue, dan logout), kemudian

Continue terdapat semua pokok materi kelas XI semester 1 s/d 2 dan didalam

setiap pokok materi ada soal dan pembahasan yang di lihat pada peserta didik.

Pokok materi tersebut terdapat 9 materi yaitu: hidrokarbon dan minyak bumi,

termokimia, laju reaksi, kesetimbangan kimia, larutan asam dan basa, hidrolisis

garam, larutan penyangga, larutan dan hasil kali kelarutan, dan sistem koloid.

Proses pembuatan bank soal yang telah dirancang konsepnya dengan

menggunakan aplikasi Flutter. Adapun tampilan dari pembuatan media

pembelajaran berbasis android berupa bank soal ini adalah sebagai berikut:

a) Tampilan aplikasi flutter pembuatan aplikasi bank soal kimia

Gambar 4.1 : Tampilan Aplikasi Flutter


43

Pada proses pembuatan aplikasi bank soal kimia berbasis android yaitu

soal-soal kimia yang sudah tertulis di word dijadikan dalam bentuk gambar

terlebih dahulu agar mudah dimasukkan kedalam aplikasi bank soal kimia

menggunakan aplikasi flutter.

b) Tampilan awal bank soal kimia berbasis android

Gambar 4.2: Tampilan Awal Pada Bank Soal Kimia Berbasis Android

Gambar 4.3 : Tampilan Kedua Pada Bank Soal Kimia


44

c) Tampilan Profil pada bank soal berbasis android

Gambar 4.4 :Tampilan Profil Pada Bank Soal Kimia


45

d) Tampilan Pokok Materi yang ada pada bank soal berbasis android

Gambar 4.5: Tampilan Materi Pada Bank Soal Kimia

e) Tampilan Soal dan Pembahasan pada pokok Materi Bank soal kimia

Gambar 4.6: Tampilan Soal dan Pembahasan Bank Soal Kimia


46

f) Tampilan Soal dan Pembahasan Hidrokarbon dan Minyak Bumi

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.7: Soal dan Pembahasan Hidrokarbon dan Minyak Bumi

g) Tampilan Soal dan Pembahasan Termokimia

Soal-Soal Pembahasan
47

Gambar 4.8: Soal dan Pembahasan Termokimia

h) Tampilan Soal dan Pembahasan Laju Reaksi

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.9: Soal dan Pembahasan Laju Reaksi


48

i) Tampilan Soal dan Pembahasan Kesetimbangan Kimia

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.10: Soal dan Pembahasan Kesetimbangan Kimia

j) Tampilan Soal dan Pembahasan Larutan Asam dan Basa

Soal-Soal Pembahasan
49

Gambar 4.11: Soal dan Pembahasan Larutan Asam dan Basa

k) Tampilan Soal dan Pembahasan Hidrolisis Garam

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.12: Soal dan Pembahasan Hidrolisis Garam


50

l) Tampilan Soal dan Pembahasan Larutan Penyangga

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.13: Soal dan Pembahasan Larutan Penyangga

m) Tampilan Soal dan Pembahasan Larutan dan Hasil Kali Kelarutan

Soal-Soal Pembahasan
51

Gambar 4.14: Soal dan Pembahasan Larutan dan Hasil Kali Kelarutan

n) Tampilan Soal dan Pembahasan Sistem Koloid

Soal-Soal Pembahasan

Gambar 4.15: Soal dan Pembahasan Sistem Koloid


52

2. Tahap Development (pengembangan)

Proses pengembangan bank soal kimia yang telah dirancang konsepnya

dengan menggunakan aplikasi Flutter untuk menjadi sebuah media pembelajaran

yang layak digunakan, dalam pembuatan media ini berbentuk soal-soal yang

terdapat pembahasan dan jawaban.

1. Penyajian Data

Hasil validasi bank soal kimia berbasis android merupakan hasil koreksi

untuk melihat kelayakan bank soal yang dilakukan oleh 2 tim ahli validator.

Kelayakan dari bank soal ini ditinjau dari kelayakan desain, Bahasa, isi dan

tampilan. Dari 2 tim ahli tersebut adalah tim ahli media yang di validasi oleh

Bapak T. Badlisyah, S.Pd.I.,M.Pd kemudian Bapak Muhammad Arif Fadhillah

S.Pd.,M.Pd selaku tim ahli Bahasa.

Untuk menghitung hasil persentase kevalidan tersebut, terlebih dahulu

menghitung skor ideal dengan rumus: skor ideal= banyak uraian butir pernyataan

20 × banyak skor skala likert (5). Hasil validasi dapat dilihat pada tabel 4.1 di

bawah ini:

Tabel 4.1 :Data Hasil Validator Bank Soal Berbasis Android


Validator
No Item Penilaian Kriteria
1 2
(1) (2) (3) (4) (5)
1. Kelayakan 1) Kemudahan dalam mencari
5 4
Desain media.
2) Kepraktisan penggunaan
4 5
media pembelajaran.
3) Desain yang dibuat menarik 3 3
4) Kemudahan login dan logout
5 4
bank soal kimia
5) Kemudahan mengakses bank
4 4
soal
53

(1) (2) (3) (4) (5)


2. Kelayakan Isi 6) Kelengkapan soal-soal kimia. 4 4
Soal /Materi 7) Bentuk dan ukuran tulisan
5 4
bank soal mudah dibaca.
8) Terdapat rangkuman
4 4
pembahasan.
9) Kejelasan pembahasan. 5 4
10) Soal-soal yang dibuat mudah
4 4
dipahami
3. Kelayakan 11) Bahasa yang digunakan dalam
Bahasa bank soal sesuai dengan 4 4
tingkat berfikir peserta didik.
12) Tidak memiliki makna ganda. 4 4
13) Bahasa yang dipakai mudah di
3 3
pahami.
14) Ukuran dan jenis huruf sesuai. 4 4
15) Ketertarikan tampilan desain
4 3
menu utama.
4. Kelayakan 16) Kecocokan warna dengan
3 4
Tampilan tampilan menu.
17) Kelengkapan pilihan menu
4 5
utama.
18) Kemenarikan desain sampul
4 4
bank soal kimia
19) Ketepatan warna pada desain
3 4
bank soal kimia
20) Background bank soal
3 5
menarik.
Jumlah 79 80
Persentase (%) 79% 80%
Keterangan Kriteria Layak Layak

Berdasarkan hasil validasi yang diperoleh dari kedua validator yaitu hasil

persentase 79% untuk validator ahli Media, dan 80% hasil persentase untuk

validator ahli Bahasa. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran

bank soal kimia kelas XI berbasis android di SMA Negeri 1 Baitussalam layak

untuk digunakan.
54

Berdasarkan tabel (4.4) di atas hasil validator persentase rata-rata

diperoleh sebesar 79,5% dan dapat dinyatakan bahwa bank soal kimia layak untuk

digunakan dalam proses pembelajaran kimia dan dapat mempermudah dalam

mempelajari soal-soal. Persentase dari hasil validator ahli media yaitu 79%,

Sedangkan hasil dari presentase validator ahli bahasa yaitu 80%, dari hasil

tersebut media Bank Soal Kimia Berbasis Android dinyatakan layak untuk

digunakan.

3. Tahap Implementation (implementasi)

Tahap implementasi, yaitu menerapkan media bank soal kimia berbasis

android yang telah dikembangkan dalam proses pembelajaran. Proses

implementasi dilakukan pada peserta didik kelas XI MIA 2 di SMA Negeri 1

Baitussalam dengan Jumlah peserta didik sebanyak 21 orang. Uji coba media

bank soal berbasis android dilakukan secara daring, setelah itu peneliti

mengirimkan media bank soal kimia beserta lembar angket tersebut kepada

peserta didik melalui grup WA (WhatsApp) untuk peserta didik jawab. Peneliti

juga memberikan lembar angket kepada guru. Tujuan memberikan lembar angket

kepada guru dan peserta didik untuk melihat penilaian dan respon peserta didik

terhadap media bank soal kimia berbasis android yang telah dikembangakan.

Sehingga diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 4.2 : Data Hasil Respon Guru Kimia


No Indikator yang dinilai Skor
1. Desain bank soal kimia berbasis android sangat menarik. 4
2. Bahasa yang digunakan sederhana. 5
3. Soal-soal yang disajikan mudah dipahami. 5
4. Dengan adanya pembahasan akan lebih mudah dipelajari. 5
5. Soal-soal yang digunakan berbentuk soal HOTS. 4
55

6. Dengan adanya bank soal kimia, mempermudah untuk 4


lebih giat belajar.
7. Kemudahan dalam login dan logout bank soal kimia. 5
8. Kepraktisan penggunaan media pembelajaran. 5
9. Soal-soal yang disajikan sesuai materi. 4
10. Aplikasi yang digunakan menarik minat belajar. 5
11. Tidak memiliki soal ganda. 4
Jumlah 50
Persentase 90%
Keterangan Kriteria Sangat
Layak

Berdasarkan tabel (4.2) di atas diperoleh persentase hasil respon guru dari

indikator yang dinilai berjumlah 90% dan termasuk kedalam kriteria sangat layak

digunakan.

Tabel 4.3 :Data Hasil Respon peserta Didik


Jumlah Peserta Didik
Pernyataan Persentase (%)
No. Menjawab
Angket
SS S KS TS STS SS S KS TS STS
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12)
1. Desain bank
soal kimia
berbasis
18 3 0 0 0 86 14 0 0 0
android sangat
menarik.

2. Bahasa yang
digunakan
15 4 2 0 0 71 19 10 0 0
sederhana.

3. Soal-soal yang
disajikan
mudah 19 1 1 0 0 90 5 5 0 0
dipahami.

4. Dengan adanya
pembahasan
akan lebih
18 2 1 0 0 86 10 5 0 0
mudah
dipelajari.
56

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12)
5. Soal-soal yang
digunakan
14 4 3 0 0 67 19 14 0 0
berbentuk soal
HOTS.
6. Dengan adanya
bank soal
kimia,
17 4 0 0 0 81 19 0 0 0
mempermudah
untuk lebih giat
belajar.
7. Kemudahan
dalam login
dan logout 20 1 0 0 0 95 5 0 0 0
bank soal
kimia.
8. Kepraktisan
penggunaan
12 5 4 0 0 57 24 19 0 0
media
pembelajaran.
9. Soal-soal yang
disajikan 16 4 1 0 0 76 19 5 0 0
sesuai materi.
10. Aplikasi yang
digunakan
19 2 0 0 0 62 38 0 0 0
menarik minat
belajar.
11. Tidak memiliki
17 2 2 0 0 81 10 10 0 0
makna ganda.
Jumlah (%) 852 182 68 0 0
Persentase SS 77,4%
Persentase S 16,5%
Persentase KS 6,1%
Persentase TS 0%
Persentase STS 0%

Berdasarkan tabel 4.3 persentase hasil data respon peserta didik yang

menanggapi dari seluruh pernyataan.Persentase peserta didik yang menjawab

sangat setuju berjumlah 77,4%, jumlah persentase peserta didik yang menjawab
57

setuju 16,5% dan jumlah persentase peserta didik yang menjawab kurang setuju

6,1%. Berikut ini grafik hasil angket respon peserta didik :

Hasil Angket Peserta Didik Terhadap Bank


Soal Kimia
100%
90%
80%
SS
70%
S
Persentase

60%
KS
50%
TS
40%
STS
30%
20%
10%
0%
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11
Gambar 4.16: Grafik Hasil Angket Respon Peserta Didik

4. Tahap Evaluation (evaluasi)

Terakhir tahap Evaluation (evaluasi), yaitu melakukan evaluasi terhadap

media yang telah dikembangkan. Tahap evaluasi ini merupakan proses untuk

menganalisis media pembalajaran dalam tahap implementasi apakah masih

terdapat kekurangan didalam media pembelajaran berupa bank soal kimia berbasis

android. Jika tidak memiliki kekurangan atau kelemahan pada tahap implementasi

maka media pembelajaran tersebut layak digunakan.

Media pembelajaran berbasis Android berupa bank soal kimia yang telah

dikembangkan termasuk dalam kategori layak digunakan di sekolah, dengan hasil

persentase rata-rata yang diperoleh dari kedua validator sebesar 79,5%. Respon

peserta didik di SMA Negeri 1 Baitussalam terhadap media bank soal kimia
58

berbasis android yang telah dikembangkan memperoleh presentase dari data

77,4% sangat setuju, 16,5% setuju dan 6,1% kurang setuju.

2. Pengolahan Data

a) Analisis data validasi bank soal

Persentase hasil data validasi pada tabel 4.1 diperoleh dengan

menggunakan skala likert. Peneliti menggunakan skala penilaian dengan

kategori 5 skala penilaian yang diberikan kepada 2 validator. Penilaian

masing-masing skala ini yaitu skala 5 “sangat layak”, skala 4 “layak”, skala 3

“kurang layak”, skala 2 “tidak layak”, dan skala 1 “sangat tidak layak”. Dari

skala tersebut dapat diperoleh nilai yang kemudian dapat dicari dengan rumus

persentase sebagai berikut :

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


P%= 100%
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝐼𝑑𝑒𝑎𝑙

Skor Ideal = Banyak Uraian Pernyataan × Banyak Skala likert

Selanjutnya dicari rata-rata persentase keseluruhan menggunakan rumus :

∑𝑥𝑖
X=
𝑛

Keterangan:
X = rata-rata
∑xi = jumlah persentase validator
N = Jumlah Validator.

b) Validasi ahli Media

Berdasarkan hasil persentase pada tabel 4.1 di atas jumlah skor dari

validasi ahli media dengan jumlah yaitu 79%. Sementara skor ideal diperoleh

dari jumlah butir pernyataan validasi yaitu 20 dikali dengan skala penilaian
59

yaitu 5. Jadi jumlah skor ideal yaitu 20 x 5 = 100. Kemudian hasil tersebut

dapat dimasukkan ke dalam rumus persentase sebagai berikut:

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


P%= ×100%
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝐼𝑑𝑒𝑎𝑙

79
P%= ×100%
100

P % = 79%

c) Validasi ahli Bahasa

Berdasarkan hasil persentase pada tabel 4.1 di atas jumlah skor dari

validasi ahli Bahasa dengan jumlah yaitu 80. Diperoleh persentase sebagai

berikut:

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


P%= 100%
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝐼𝑑𝑒𝑎𝑙

80
P%= ×100%
100

P % = 80%

Dari data hasil persentase Validator ahli media dan ahli bahasa didapatkan

perolehan persentase nilai rata-rata sebagai berikut :

∑𝑥𝑖
X=
𝑛

159
X=
2

X = 79,5%

d) Analisis Data Respon Peserta Didik

Data respon peserta didik bertujuan untuk melihat tanggapan peserta

didik terhadap bank soal kimia berbasis android. Data hasil respon terdiri dari
60

21 peserta didik yang memberi penilaian terhadap pernyataan di lembar

respon dengan pilihan menggunakan skala likert dengan pilihan alternatif

Sangat Setuju (SS), Setuju (S), Kurang Setuju (KS), Tidak Setuju (TS), dan

Sangat Tidak Setuju (STS). Hasil respon pada pernyataan pertama terdapat 18

peserta didik yang menjawab Sangat Setuju (SS), 3 peserta didik yang

menjawab Setuju (S), 0 Peserta didik yang menjawab Kurang Setuju (KS), 0

peserta didik yang menjawab Tidak Setuju (TS), dan 0 peserta didik yang

menjawab Sangat Tidak Setuju (STS). Hasil respon peserta didik dapat

diperoleh dengan persentase sebagai berikut:

𝑓
P= 100%
𝑁

Keterangan:
P = Angka persentase
f = Frekuensi yang sedang dicari persentasenya.
N = Jumlah frekuensi/banyaknya individu.

Persentase Sangat Setuju (SS)

𝑓
P= 100%
𝑁

18
P= 100%
21

P = 86%

Persentase Setuju (S)

𝑓
P= 100%
𝑁

3
P= 100%
21
61

P = 14

Persentase Kurang Setuju (KS), Tidak Setuju (TS), Sangat Tidak Setuju (STS)

𝑓
P= 100%
𝑁

0
P= 100%
21

P = 0%

3. Interprestasi Data

Dari hasil persentase rata-rata yang diperoleh dari kedua validator sebesar

79,5%. Hal tersebut menunjukkan bahwa bank soal kimia kelas XI berbasis

android di SMA Negeri 1 Baitussalam layak digunakan dalam proses

pembelajaran. Berikut ini grafik dari hasil persentase kedua validator :

Total Hasil Penilaian Bank Soal Kimia

80%
80%
Validator I
Persentase

80%
79% Validator II
79%

79%
Validator I Validator II
Gambar 4.17 : Grafik Hasil Penilaian Bank Soal kimia Oleh Validator

Kemudian dapat dilihat tabel hasil persentase kedua validator sebagai berikut :

Tabel 4.4 : Rata-Rata Hasil Presentase Validator I dan II Bank Soal


No Persentase (%) Kriteria
1 Validator I 79% Layak
2 Validator II 80% Layak
Rata-rata skor total 79,5% Layak
62

B. Pembahasan
Penelitian yang dilakukan merupakan pengembangan bank soal kimia

kelas XI berbasis android di SMA Negeri 1 Baitussalam. Model desain penelitian

yang peneliti lakukan adalah model desain ADDIE yang memiliki 5 tahap dalam

proses penelitian. Tahap-tahap model desain ADDIE adalah sebagai berikut:

(Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation).

Tahap-tahap penelitian ini dilakukan secara berurutan agar menghasilkan

produk yang sesuai dan layak digunakan dalam proses pembelajaran. Dalam tahap

Analysis (analisis) peneliti menganalisis kebutuhan-kebutuhan yang diperlukan

dalam proses pembelajaran sehingga pengembangan bank soal kimia berbasis

android dapat diterapkan di sekolah. Pada tahap ini terdapat 3 tahap analisis yaitu

yang pertama analisis kurikulum, dimana pada saat melakukan observasi dan

wawancara pada tanggal 24 Agustus 2020, kurikulum yang digunakan di SMA

Negeri 1 Baitussalam adalah kurikulum 2013, menganalisis standar kompetensi,

kompetensi dasar dan indikator pencapaian kompetensi kelas XI semester 1 dan 2.

Kedua analisis karakteristik peserta didik dimana analisis karakteristik

peserta didik bertujuan untuk mengetahui karakteristik peserta didik yang akan

menggunakan bank soal kimia berbasis android yang dikembangkan dan dari hasil

yang didapat secara garis besar peserta didik mudah lupa terhadap konsep yang

dipelajari jika peserta didik tidak dilibatkan dalam proses membangun

pemahaman konsep peserta didik yang menyimak hanya yang memiliki

kemampuan lebih. Ketiga analisis kebutuhan didapatkan dari hasil analisis

kurikulum dan analisis karakteristik peserta didik sehingga analisis kebutuhan ini
63

membantu peneliti dalam mengembangkan media pembelajaran berupa bank soal

kimia berbasis android.

Hasil analisis kebutuhan peserta didik dan guru juga dilakukan oleh

septina, hasil kebutuhan yang diperoleh sebanyak 65% peserta didik menyatakan

materi sifat koligatif larutan merupakan materi yang sulit. Sebanyak 75% peserta

didik menyatakan bahwa media pembelajaran yang digunakan pada materi

koligatif larutan tidak menarik minat mereka untuk mempelajari materi tersebut.

Sebanyak 86,7% peserta didik merupakan pengguna smartphone bersistem

aplikasi android, dan sebanyak 91,7% peserta didik memerlukan adanya

pengembangan media mobile learning. Guru juga setuju jika dilakukan

pengembangan media pembelajaran mobile learning pada materi sifat koligatif

larutan. Isi dari media mobile learning yang diinginkan peserta didik dan guru

mengandung ringkasan materi, latihan soal, video, gambar, tulisan, dan suara. 31

Selanjutnya dilakukan tahap Design (Rancangan) yang berupa penyusunan

rancangan pembuatan media bank soal kimia berbasis android yang diawalai

dengan membuat kerangka proses pembuatan bank soal berbasis android, yang

didalamnya terdapat profile, continue, logout, pokok materi kelas XI semester I

s/d II yaitu hidrokarbon dan minyak bumi, termokimia, laju reaksi, kesetimbangan

kimia, larutan asam dan basa, hidrolisis garam, larutan penyangga, larutan dan

hasil kali kelarutan dan sistem koloid, soal-soal dan juga terdapat pembahasan

pada setiap soal. Pada tahap pembuatan ini peneliti memerlukan waktu yang tidak

sedikit dalam pembuatan media bank soal, karena dalam pembuatan media bank

31
Septina Restu Nurhalimah, dkk. 2017. Pengembangan Media Pembelajaran Mobile
Learning…………………, h. 162
64

soal diperlukan ketelitian dalam penyusunan media bank soal tersebut. Sebelum

membuat media bank soal berbasis android peneliti harus terlebih dahulu

mengumpulkan soal-soal pada semua pokok materi kelas 2 semester 1 s/d/2 dari

berbagai sumber. Sumber-sumber yang digunakan dapat berupa soal Ujian

Nasional (UN), soal SBMPTN, soal UTBK, dan soal UAS. Proses pembuatan

bank soal kimia yang desain konsepnya telah di rancang akan dibuat dengan

menggunakan aplikasi flutter.

Aplikasi flutter adalah aplikasi mobile sumber terbuka yang diciptakan

oleh google. Versi pertama flutter dikenal sebagai “Sky” dan berjalan pada sistem

operasi android. Flutter digunakan untuk pengembangan aplikasi mobile dengan

kinerja tinggi, aplikasi untuk IOS dan Android, dari satu codebase (basis kode)

yang dibuat oleh google dengan lisensi open source. Tujuannya adalah

memungkinkan pengembang untuk menghadirkan aplikasi berkinerja tinggi yang

terasa alami pada platform yang berbeda.32

Kemudian dilanjutkan dengan tahap Development (pengembangan) produk

yang telah selesai akan menghasilkan media bank soal kimia berbasis android.

Sebelum melakukan uji coba produk, produk tersebut harus divalidasi terlebih

dahulu oleh tim ahli media, tim ahli materi dan tim ahli bahasa yang merupakan

Dosen Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry Prodi Pendidikan Kimia.

Media bank soal kimia berbasis android di validasi oleh 2 tim ahli validasi

yaitu tim ahli media dan tim ahli bahasa. Penilaian kelayakan ahli media dan ahli

bahasa di validasi oleh dosen Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry.

32
Gery Surya Chandra. (2020). Pemanfaatan Flutter dan Elektron Framework Pada
Aplikasi Inventori dan Pengaturan Pengiriman Barang………………………… h. 77.
65

Hasil persentase yang didapat dari validator ahli media sebanyak 79%, sedangkan

hasil persentase dari validator ahli bahasa yaitu 80% dengan rata-rata yang di

dapat sebanyak 79,5%. Hal ini menunjukkan kategori yang dihasilkan layak.

Kesimpulannya media bank soal kimia berbasis android layak digunakan dalam

proses pembelajaran.

Hasil validasi juga dilakukan oleh Fitri Amy. Dalam pengembangan ujian

online bebasis bank soal pada mata pelajaran sistem komputer kelas X TKJ di

SMK Negeri 1 Surabaya. Proses validasi pertama yang dilakukan yaitu validasi

media yang memiliki empat aspek penilaian, yaitu aspek tampilan website

memperoleh 81,6%, dapat dikategorikan sangat baik, pada aspek dinamis

diperoleh persentase kelayakan mencapai kelayakan 95,8% dikategorikan sangat

baik, sementara itu pada aspek interaksi mendapatkan 85,4% dan pada aspek

variasi mendapat persentase 100% hal ini dikategorikan sangat baik berdasarkan

skala penilaian validator. Dari seluruh persentase aspek yang dinilai dapat

dikategorikan rata-rata sangat baik berdasarkan tabel skala penilaian instrument

penelitian.33

Selanjutnya dilakukan tahap implementation (implementasi), melalui uji

coba produk peserta didik dan guru bidang studi kimia.Peneliti melakukan uji

produk di SMA Negeri 1 baitussalam secara daring dikarenakan masih dalam

kondisi darurat covid-19. Uji coba dilakukan di kelas XI MIA 2 dengan jumlah

peserta didik 21 orang dan satu orang guru bidang studi, setelah selesai melihat

33
Fitri Amy Rachmaningrum, dkk. “Pengembangan Ujian Online Berbasis Bank Soal
Pada Mata Pelajaran Sistem Komputer Kelas X TKJ di SMK Negeri 1 Surabaya”. Jurnal IT-EDU.
Vol. 2, No. 1, 2017, h. 141-147.
66

media pembelajaran bank soal kimia berbasis android tersebut peserta didik

mengisi angket yang telah diberikan.

Berdasarkan hasil respon peserta didik dan guru bidang studi kimia, media

pembelajaran bank soal kimia berbasis android tidak memerlukan revisi. Karena

hasil yang didapatkan dari pengisian angket yang dilakukan peserta didik, media

pembelajaran bank soal kimia berbasis android sangat layak digunakan dalam

proses pembelajaran. Hasil uji coba produk terhadap media pembelajaran bank

soal kimia berbasis android yang dikembangkan menghasilkan produk yang

bagus, dapat dilihat dari angket respon peserta didik yang menunjukkan respon

positif.Hal ini dapat dilihat dari hasil persentase angket yang dibagikan kepada

peserta didik.Instrumen angket yang diberikan berisi pernyataan sejumlah 11

butir.Jumlah peserta didik yang menjadi sampel sebanyak 21 peserta didik yang

dilakukan di SMA Negeri 1 baitussalam kelas XI MIA 2.

Berdasarkan dari data pada tabel 4.3 hasil respon persentase yang

diperoleh dari peserta didik yaitu 77,4% Sangat Setuju (SS), 16,5% Setuju (S),

6,1% Kurang Setuju (KS), 0% Tidak Setuju (TS), dan 0% Sangat Tidak Setuju

(STS). Hal ini menunjukkan jumlah persentase tertinggi dari hasil respon peserta

didik adalah 99,2%, respon peserta didik menunjukkan sangat tertarik terhadap

media pembelajaran yang dikembangkan oleh peneliti dan dapat digunakan dalam

proses pembelajaran.

Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh Ria (2019), pengembangan

media pembelajaran berbasis android ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat

pembelajaran berupa media pembelajaran berbasis android yang valid, praktis,


67

dan efektif untuk menumbuhkan literasi sains siswa. Tahap Implementasi hanya

terbatas pada uji efektivitas penggunaan media pembelajaran berbasis android

terhadap pertumbuhan literasi siswa. Kelayakan media pembelajaran berbasis

android yang dikembangkan yakni sangat layak dengan persentase kelayakan oleh

ahli materi sebesar 81,11%, dan ahli media sebesar 83,97%, sedangkan respon

praktisi dan respon siswa dengan persentase 80,95% dan 89,02%.34

Tahap terakhir yaitu tahap Evaluation (evaluasi) merupakan proses untuk

menganalisis media pembelajaran dalam tahap implementasi apakah masih

terdapat kekurangan didalam media pembelajaran bank soal berbasis android. Jika

tidak memiliki kelemahan atau kekurangan pada tahap implementasi maka media

bank soal tersebut layak digunakan, dan tahap evaluasi terhadap peserta didik

dinilai untuk menentukan sejauh mana mereka menguasai tujuan yang diterapkan

diawal dan revisi yang dibuat sesuai kebutuhan.35

34
Ria Kusumawardhani dkk, 2019. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android
Untuk Penumbuhan Literasi Sains Siswa Pada Materi Sistem Periodik Unsur. Jurnal Kepndidikan
Kimia. Vol 5 No 2 Hal 53-55.
35
Made Yudi Premana dkk, 2013. Pengembangan Multimedia Pembelajaran Berbasis
Masalah Pada Mata Pelajaran Produksi Gambar 2D Untuk Bidang Keahlian Multimedia Disekolah
Menengah Kejuruan. Jurnal program pascasarjana universitas pendidikan ganesha: Program
Studi Teknologi Pembelajaran. Vol 3 No 1 Hal 5.
BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan hasil penelitian tentang pengembangan

bank soal kimia kelas XI berbasis android di SMA Negeri 1 Baitussalam, peneliti

menyimpulkan bahwa:

1. Hasil dari validasi bank soal kimia kelas XI berbasis android dengan

perolehan persentase rata-rata keseluruhan kedua ahli validator ialah

79,5% yang termasuk kedalam kategori Layak untuk digunakan pada

peserta didik.

2. Persentase hasil respon guru kimia terhadap media bank soal kimia

berbasis android diperoleh sebesar 90% dan termasuk golongan sangat

layak untuk digunakan pada peserta didik.

3. Hasil respon peserta didik SMA Negeri 1 Baitussalam terhadap media

bank soal kimia berbasis android dengan perolehan persentase rata-rata

pada uji coba ialah 77,4% Sangat Setuju (SS), 16,5% Setuju (S), 6,1%

Kurang Setuju (KS), 0% Tidak Setuju (TS), dan 0% Sangat Tidak Setuju

(STS).

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang menyatakan bahwa produk sudah valid

digunakan dalam pembelajaran, sehingga beberapa saran dapat diberikan antara

lain:

68
69

1. Disarankan bagi guru untuk menggunakan media bank soal kimia berbasis

android ini agar lebih mudah dalam proses belajar terutama dalam

menjawab soal-soal, baik dari jarak dekat (face to face) maupun dari jarak

jauh apalagi saat pandemi covid-19 seperti sekarang.

2. Bagi peneliti untuk selanjutnya diharapkan dapat melanjutkan penelitian

ini dengan pokok materi tidak hanya kelas 2 tetapi untuk kelas 1 dan 3

agar bank soal yang di buat menjadi soal-soal dengan pembahasan dan

jawaban yang lebih lengkap


DAFTAR PUSTAKA

Abdullah, Dkk. (2019). “Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)


Berbasis Multiple Representasi Pada Materi Hukum Dasar Kimia Kelas
XIPA SMA Negeri 1 Sungai Raya”. Ar-Razi Jurnal Ilmiah. 7(1): 41-42.

Anjani B, Dkk. (2019). “Pengembangan Bank Soal Digital Interaktif Kompetensi


Dasar Menganalisis Sifat Bahan Hasil Pertanian”.Jurnal Edufortech. 4
(1), h. 17-24.

Br, Sembiring, S, dkk. (2017). Model Online Learning Untuk Perguruan Tinggi
Menggunakan Pendekatan ADDIE. Jurnal JSM STMIK Mikroskil. 17 (1)
: 31.

Chandra Gery S. (2020). “Pemanfaatan Flutter dan Elektron Framework Pada


Aplikasi Inventori dan Pengaturan Pengiriman Barang”. Jurnal Of
Information System. 1(1): 77

Fadillah D, Dkk. (2021). “Pengembangan Bank Soal Tematik Berbasis Higher


Order Thinking Skills (HOTS) di Sekolah Menengah Pertama”. Jurnal
Inovasi Pendidikan Dasar. 5 (1): 6-11.

Haryati, Sri P. (2017). “Pengembangan Game Edukasi Kimia Berbasis Android


Materi Pokok Tata Nama Senyawa Untuk Peserta Didik Kelas X
SMA/MA”. Skripsi. Yogyakarta: UIN Sunan Kalijaga.

Hermansyah, I. (2019). Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif,


dan Mixed Methode. Jakarta: Hidayatul Quran Kuningan.

Juliandi, A, Dkk. (2014).Metodologi Penelitian Bisnis Konsep dan Aplikasi.


Medan: UMSU Press.

Kartini, Ketut Sepdyana dan I Ketut Setiawan.(2019). “Pengembangan Media


Pembelajaran Interaktif Tata Nama IUPAC Senyawa Anorganik Berbasis
Android. Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran. 3(2): 241-243.

Khaldun, I Dkk. (2019). “Pengembangan Soal Kimia Higher Order Thinking


Skills Berbasis Komputer Dengan Wondershare Quiz Creator Materi
Hidrolis Garam dan Larutan Penyangga”. Jurnal Pendidikan Sains
Indonesia. 7(2): 132-142.

Kustanda, C.(2020). Pengembangan Media Pembelajaran Konsep dan Aplikasi


Pengembangan Media Pembelajaran Bagi Pendidik Di Sekolah dan
Masyarakat. Jakarta: Kencana.

70
71

Kustiawan, U. (2016). Pengembangan Media Pembelajaran Anak Usia Dini.


Malang: Gunung Samudera.

Kusumawardhani, R, dkk. (2019). “Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis


Android Untuk Penumbuhan Literasi Sains Siswa Pada Materi Sistem
Periodik Unsur”. Jurnal Kependidikan Kimia. 5 (2): 53-55.

Kuswanto, J. (2018). “Media Pembelajaran Berbasis Android Pada Mata Pelajaran


Sistem Operasi Jaringan Kelas XI”. Jurnal Media Infotama. 14(1): 15-
20.

Meryna, Farah D, dkk. (2018). “Peningkatan Kemampuan Analisa Menggunakan


Pendekatan Saintifik Materi Interaksi Makhluk Hidup Dengan
Lingkungan”. Jurnal Pensa. 6 (3) :75.

Mulyatiningsih, E. (2017). Metode PenelitianTerapan Bidang Pendidikan.


Bandung: Alfabeta.

Ninit, A. (2018). Buku Ajar Model Penelitian Pengajaran Bahasa


Indonesia.Yogyakarta: Deepublish.

Nurhalimah, Septina R, Dkk. (2017). “Pengembangan Media Pembelajaran


Mobile learning Berbasis Android Pada Materi Sifat Koligatif Larutan”.
Jurnal Riset Pendidikan Kimia. 7 (2) : 160-167.

Prastyo, E. (2015). Ternyata Penelitian Itu Mudah: Panduan Melaksanakan


Penelitian Bidang Pendidikan. Lumajang: Edunomi.

Premana, Made Y, dkk. (2013). Pengembangan Multimedia Pembelajaran


Berbasis Masalah Pada Mata Pelajaran Produksi Gambar 2D Untuk
Bidang Keahlian Multimedia Disekolah Menengah Kejuruan. Jurnal
program pascasarjana universitas pendidikan ganesha: Program Studi
Teknologi Pembelajaran. 3 (1) : 5.

Rachmaningrum, Fitri A, dkk. (2017). “Pengembangan Ujian Online Berbasis


Bank Soal Pada Mata Pelajaran Sistem Komputer Kelas X TKJ di SMK
Negeri 1 Surabaya”. Jurnal IT-EDU. 2 (1) : 141-147.

Rahma Fatikh Inayahtur. (2019). “Media Pembelajaran (Kajian Terhadap


Langkah-Langkah Pemilihan Media dan Implementasinya dalam
Pembelajaran Bagi Anak Sekolah Dasar)”. Jurnal Studi Islam. 14(2) :
87-97.

Sadiman, Arief S. (2006). Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar.Jakarta: Raja


Grapindo Persada.
72

Santyasa. (2009). Metodologi Penelitian Pengembangan dan Teori


Pengembangan Modul. Klungkung: Nusa Penida.

Sumardyono, W. (2011). Pengembangan dan Pengelolaan Bank Soal Matematika


di KKG/MGMP. Yogyakarta: Kementrian Pendidikan Nasional.

Suryadi, Rudi, A. (2018). Ilmu Pendidikan Islam.Yogyakarta: Deepublish.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Susilani, R. (2009). Media Pembelajaran Hakikat, Pengembangan, Pemanfaatan


dan Penilaian. Bandung: Wacana Prima.

Suyata, P, Dkk. (2011). “Model Pengembangan Bank Soal Berbasis Guru dan
Mutu Pendidikan”. Jurnal Kependidikan. 41(2): 120-128.

Umar. (2014). “Media Pendidikan: Peran dan Fungsinya Dalam Pembelajaran”.


Jurnal Tarbawiyah. 11(1): 134-137.

Widana, I Wayan.(2014). “Pengembangan Bank Soal”. Jurnal Emasains. 3(2):


186-188.

Yeka, H. (2020). Pemograman Android Teori dan Aplikasi. Jawa Timur: Penerbit
Qiara Media.

Yektyastuti, R. (2016). “Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android


Pada Materi Kelarutan Untuk Meningkatkan Performa Peserta Didik
SMA”. Jurnal Inovasi Pendidikan IPA. 2(1): 88-99.

Yustiyana, A. (2015). “Pengembangan Media Pembelajaran Kimia Berbasis


Android Pada Materi Senyawa Hidrokarbon dan Minyak Bumi Untuk
Peserta Didik SMA/MA Kelas XI”. Skripsi. Yogyakarta: Universitas
Negeri Yogyakarta.
73
74
75
76
77

LEMBAR VALIDASI PENGEMBANGAN BANK SOAL KIMIA

Petunjuk:

1. Lembar validasi instrumen divalidasi oleh ahli masing-masing.

2. Berilah tanda ceklis (√) pada pilihan skor 1,2,3,4,5.

3. Berikan masukan pada kolom catatan validator berkenaan dengan item

pertanyaan yang divalidasi.

Skor 5: Sangat layak/sangat menarik/sangat sesuai/sangat jelas/sangat

baik.

Skor 4: Layak/menarik/sesuai/jelas/baik.

Skor 3: Kurang layak/kurang menarik/kurang sesuai/kurang jelas/kurang

baik.

Skor 2: Tidak layak/tidak menarik/tidak sesuai/tidak jelas/tidak baik.

Skor 1: Sangat tidak layak/sangat tidak menarik/sangat tidak sesuai/sangat

tidak jelas/sangat tidak baik.

No Item Kriteria Penilaian Skor Catatan


Penilaian Validasi
1 2 3 4 5
1. Kelayakan 1) Kemudahan 
Desain dalam mencari
media.
2) Kepraktisan
penggunaan 
media
pembelajaran.
3) Desain yang 
dibuat menarik
4) Kemudahan 
login dan logout
bank soal kimia
78

5) Kemudahan 
mengakses bank
soal

2. Kelayakan 6) Kelengkapan isi 


Isi Soal soal-soal kimia.
/Materi 7) Bentuk dan 
ukuran tulisan
bank soal
mudah dibaca.
8) Kesesuaian isi 
dengan tujuan.
9) Kejelasan 
pembahasannya
sesuai.
10) Soal-soal yang 
dibuat mudah
dipahami
3. Kelayakan 11) Bahasa yang 
Bahasa digunakan
dalam bank soal
sesuai dengan
tingkat berfikir
peserta didik.
12) Tidak memiliki 
soal ganda.
13) Bahasa yang 
dipakai mudah
dipahami.
14) Ukuran dan 
jenis huruf
sesuai.
15) Ketertarikan 
tampilan desain
menu utama.
4. Kelayakan 16) Kecocokan 
Tampilan warna dengan
tampilan menu.
17) Kelengkapan 
pilihan menu
utama.
18) Kemenarikan 
desain sampul
bank soal kimia

19) Ketepatan warna 


79

pada desain
bank soal kimia
20) Background 
bank soal
menarik.

Banda Aceh, 5 Juli 2021


Validator,

(Muhammad Arif Fadhilah, S.Pd., M.Pd)


NIP 199008252019031009
80

LEMBAR VALIDASI PENGEMBANGAN BANK SOAL KIMIA

Petunjuk:

1. Lembar validasi instrumen divalidasi oleh ahli masing-masing.

2. Berilah tanda ceklis (√) pada pilihan skor 1,2,3,4,5.

3. Berikan masukan pada kolom catatan validator berkenaan dengan item

pertanyaan yang divalidasi.

Skor 5: Sangat layak/ sangat menarik/sangat sesuai/sangat jelas/sangat

baik.

Skor 4: Layak/menarik/sesuai/jelas/baik.

Skor 3: Kurang layak/kurang menarik/kurang sesuai/kurang jelas/kurang

baik.

Skor 2: Tidak layak/tidak menarik/tidak sesuai/tidak jelas/tidak baik.

Skor 1:Sangat tidak layak/sangat tidak menarik/sangat tidak sesuai/sangat

tidak jelas/sangat tidak baik.

No Item Kriteria Penilaian Skor Catatan


Penilaian Validasi
1 2 3 4 5
1. Kelayakan 1) Kemudahan dalam 
Desain mencari media.
2) Kepraktisan 
penggunaan media
pembelajaran.
3) Desain yang dibuat 
menarik
4) Kemudahan login dan 
logout bank soal kimia
5) Kemudahan mengakses 
bank soal
2. Kelayakan 6) Kelengkapan isi soal- 
Isi Soal soal kimia.
/Materi 7) Bentuk dan ukuran 
tulisan bank soal
81

mudah dibaca.
8) Kesesuaian isi dengan 
tujuan.
9) Kejelasan 
pembahasannya sesuai.
10) Soal-soal yang dibuat 
mudah dipahami
3. Kelayakan 11) Bahasa yang digunakan 
Bahasa dalam bank soal sesuai
dengan tingkat berfikir
peserta didik.
12) Tidak memiliki soal 
ganda.
13) Bahasa yang dipakai 
mudah dipahami.
14) Ukuran dan jenis huruf 
sesuai.
15) Ketertarikan tampilan 
desain menu utama.
4. Kelayakan 16) Kecocokan warna 
Tampilan dengan tampilan menu.
17) Kelengkapan pilihan 
menu utama.
18) Kemenarikan desain 
sampul bank soal kimia
19) Ketepatan warna pada 
desain bank soal kimia
20) Background bank soal 
menarik.

Banda Aceh, 10 Juli 2021


Validator,

(Teuku Badlisyah,M. Pd )
NIDN. 1316038901
82
83
84
85
86
87
88
89
90
91
92
93
94
95
96
97
98
99
100

Lampiran : Dokumentasi Penelitian

Gambar 1: Foto Bersama Peserta Didik dan Guru Kimia


101

Lampiran : Foto Peserta Didik Saat Pengisian Angket

Gambar 3: Foto Peserta Didik Saat Pengisian Angket


102

Lampiran : Percakapan Bersama Peserta Didik Saat Memberikan Bank Soal


103

Gambar 2: Percakapan Bersama Peserta Didik Saat Memberikan Bank Soal


104

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

1. Nama Lengkap : Rosliani


2. Tempat/Tanggal Lahir : Banda Aceh/ 25 Mei 1998
3. Jenis Kelamin : Perempuan
4. Agama : Islam
5. Kebangsaan/Suku : Indonesia/Aceh
6. Alamat : Perumnas Ujung Batee, Jl. Tuna 2, No 487, Desa
Neuheun, Kec. Masjid Raya, Kab Aceh Besar.
7. Pekerjaan/Nim : Mahasiswa/ 160208084
8. Email : rosliani250598@gmail.com
9. Nama Orang Tua,
a. Ayah : Samsul Bahri
b. Ibu : Faridah
c. Alamat : Perumnas Ujung Batee, Jl. Tuna 2, No 487, Desa
Neuheun, Kec. Masjid Raya, Kab Aceh Besar.

10. Riwayat Pendidikan


a. SD Negeri Perumnas Ujung Batee
b. MTS Negeri 3 Rukoh
c. SMK-SMTI Banda Aceh
d. FTK UIN Ar-Raniry, Program Studi Pendidikan Kimia, Tahun 2016

Banda Aceh 24 Desember 2021

Rosliani

Anda mungkin juga menyukai