Anda di halaman 1dari 16

KATA PENGANTAR

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, sehingga buku Profil Perkumpulan Strada
ini dapat tersusun dengan baik. Buku Profil Perkumpulan Strada ini merupakan bentuk
persembahan bagi siapa saja yang membaca dan peduli terhadap kemajuan dunia
pendidikan.
Buku ini berisi tentang sejarah singkat, visi misi, dan bagaimana Perkumpulan Strada
setia dan menghidupi lima nilai dasar yaitu pelayanan, kejujuran, disiplin, kepedulian, dan
keunggulan yang terwujud dalam berbagai kegiatan. Nilai kepedulian dikembangkan dan
diwujudkan dalam berbagai kegiatan Strada berbagi yaitu dengan memberikan dan
mengusahakan bantuan beasiswa pendidikan kepada murid yang membutuhkan, kegiatan
keberagaman, Seminar Daring Nasional Strada Berbagi, dan Aksi Peduli Cianjur. Nilai
keunggulan salah satunya diwujudkan dalam prestasi murid bidang akademik dan non-
akademik dalam berbagai kejuaraan tingkat provinsi, nasional, maupun internasional. Nilai
pelayanan dapat dibuktikan dari hasil survei yang dilakukan Perkumpulan Strada terkait
dengan tingkat kepuasan murid terhadap kualitas pembelajaran, Indeks Kepuasan
Pelanggan, dan Rasa Bangga terhadap Strada.
Kegiatan-kegiatan Strada berbagi dilaksanakan dengan bekerjasama dan berkolaborasi
dengan berbagai pihak. Proses yang tentu saja tidak bisa terjadi secara instan, namun perlu
perjuangan dan komitmen yang tinggi. Untuk itu pada kesempatan ini Perkumpulan Strada
ingin menghaturkan terima kasih kepada semua pihak yang sampai saat ini masih peduli dan
mendukung peziarahan Perkumpulan Strada dalam memajukan pendidikan.
Akhir kata semoga buku singkat dan sederhana ini dapat memberikan gambaran
tentang Perkumpulan Strada. Semoga pihak-pihak yang membaca buku ini semakin tergerak
hati untuk turut berpastisipasi demi kemajuan dunia pendidikan di Perkumpulan Strada
khususnya dan pendidikan Indonesia pada umumnya, serta demi terwujudnya visi misi
Perkumpulan Strada.

Odemus Bei Witono, SJ


Direktur Perkumpulan Strada
A. PROFIL PERKUMPULAN STRADA
1. SEJARAH SINGKAT PERKUMPULAN STRADA
Perkumpulan Strada (Strada Vereeniging) didirikan di wilayah Vikariat Apostolik
Batavia (sekarang Keuskupan Agung Jakarta/KAJ). Mgr. Antonius Petrus Fransiskus
van Velsen S.J., Vikaris Apostolik Batavia, periode 1924–1933, mengajak para Jesuit
untuk memikirkan bentuk kerasulan itu. Perkumpulan Strada didirikan atas dasar
pemikiran Vikaris Apostolik Batavia, oleh pastor-pastor Jesuit yakni Pastor A. Th. van
Hoof, S.J. pastor kepala Katedral Jakarta, Pastor J.J.H.M. van Rijckevorsel, S.J., dan
Pastor J.W.M. Wubbe, S.J. Strada Vereeniging atau Perkumpulan Strada didirikan
tanggal 24 Mei 1924. Statuten van de Strada Vereeniging dimuat dalam Lembaran
Negara Nomor 1 A tanggal 30 Mei 1924 dan diumumkan kepada masyarakat luas lewat
“De Javansche Courant”, No 47, tahun 1924.
Sekolah pertama yang dibuka Perkumpulan Strada adalah SD St. Ignatius untuk
anak-anak Eropa di Groote Zuinderweg dan HCS (Hollands Chinese School) untuk
anak-anak Tionghoa di Jl. Gunung Sahari 88 (kini SD Strada Van Lith 1). Perkumpulan
Strada juga mendirikan HIS (Hollands Inlandsche School) untuk anak-anak pribumi di
lantai bawah Het Fort yang bernama Frederic Hendrick berlokasi di tengah
Wilhelmina Park (kini menjadi Masjid Istiqlal).
Pada awal berdirinya tahun 1924, Perkumpulan Strada mengelola 4 unit sekolah
dan terus berkembang sampai akhir tahun 1950 berjumlah 17 unit sekolah. Pada
tahun 1960 sekolah Strada berjumlah 24 unit dari TK hingga SMP. Sampai tahun 1971
sekolah Strada berjumlah 57 unit. Saat ini Perkumpulan Strada mempunyai 74 unit
sekolah dari jenjang TK hingga SMA/SMK yang terdiri dari 20 Taman Kanak-Kanak, 28
Sekolah Dasar, 19 Sekolah Menengah Pertama, 5 Sekolah Menengah Kejuruan, dan 2
Sekolah Menengah Atas. TK/Sekolah Perkumpulan Strada tersebar di 17 paroki yang
berada di Jakarta, Tangerang, dan Bekasi. Saat ini Perkumpulan Strada mendampingi
murid dari jenjang TK s.d. SMA-K sebanyak 24.032 murid.
2. VISI
Komunitas Pendidikan yang Unggul, Peduli, dan Berjiwa Melayani
3. MISI
a. Menyelenggarakan pendidikan yang unggul bagi kaum muda agar berkembang
menjadi pribadi yang cerdas, peduli dan berkarakter.
b. Meningkatkan kepedulian terhadap sesama, menghargai keberagaman, dan
berjuang demi terpeliharanya lingkungan hidup.
c. Meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan
4. NILAI DASAR
a. Pelayanan
b. Kejujuran
c. Disiplin
d. Kepedulian
e. Keunggulan
5. PROFIL LULUSAN
Cerdas, Peduli, Berkarakter
a. Cerdas:
Kecerdasan menunjuk pada kesempurnaan perkembangan jiwa dan raga sehingga
membuat seseorang mempunyai daya tahan hidup dan daya juang yang tinggi di
tengah kesulitan dan tantangan untuk mencapai tujuan. Seorang yang cerdas
mampu mencari jalan keluar, lebih kreatif, dan mampu memecahkan persoalan
hidupnya. Cerdas secara intelektual, emosional, spiritual, dan sosial.
b. Peduli:
Menjadi manusia yang peduli pada diri sendiri, keluarga, lingkungan, sesama,
dan bangsa.
c. Berkarakter:
Memiliki kepribadian baik yang terbentuk dari hasil internalisasi berbagai
kebajikan yang diyakininya dan digunakannya sebagai landasan untuk cara
pandang, berpikir, bersikap, dan bertindak.

B. PRESTASI MURID PERKUMPULAN STRADA


Prestasi akademik dan non akademik murid Perkumpulan Strada selama empat tahun
ajaran tingkat provinsi, nasional dan internasional.

PRESTASI AKADEMIK DAN NON-AKADEMIK

2022/2023 74 523 1174

2021/2022 70 388 678

2020/2021 65 106 318

2019/2020 71 63 514

0 200 400 600 800 1000 1200 1400 1600 1800 2000
Sekolah Peraih Kejuaraan Prestasi Akademik Prestasi Non-Akademik
C. SEKOLAH ADIWIYATA, SEKOLAH SEHAT, DAN SEKOLAH HIJAU
Sekolah peraih penghargaan sekolah adiwiyata, sekolah sehat, dan sekolah hijau selama
empat tahun ajaran.

PENGHARGAAN SEKOLAH ADIWIYATA, SEKOLAH SEHAT, DAN


SEKOLAH HIJAU

2022/2023 12 7 1

2021/2022 8 7 1

2020/2021 5 6

2019/2020 3 7

0 5 10 15 20 25

Sekolah Adiwiyata Sekolah Sehat Sekolah Hijau

Pada tahun ajaran 2022/2023 terdapat 12 sekolah adiwiyata dengan rincian 1 sekolah
adiwiyata tingkat nasional, 3 sekolah adiwiyata tingkat provinsi, dan 8 sekolah
adiwiyata tingkat kota/kabupaten.

D. AKREDITASI SEKOLAH
Sampai dengan tahun ajaran 2022/2023 terdapat 64 sekolah terakreditasi A, 9 sekolah
terakreditasi B, dan 1 sekolah baru dalam proses akreditasi.

AKREDITASI

A 64

B 9

0 10 20 30 40 50 60 70

Jumlah Sekolah
E. KEGIATAN KEBERAGAMAN

Salah satu kegiatan keberagaman yang dilaksanakan Perkumpulan Strada adalah Gelar
Budaya tahun 2022 yang bekerjasama dengan RRI Jakarta Pusat. Gelar Budaya tahun
2022 bertema “Cinta Budaya Indonesia, Bangga sebagai Pelajar Strada” yang dikemas
menjadi 4 (empat) segmen yaitu Strada Menyatu, Indonesia Bersatu; Keanekaragaman
Suku dan Budaya; Wajah Indonesia; dan Kebhinekaan. Kegiatan ini dilaksanakan secara
blended (offline dan online) dengan disiarkan langsung secara live streaming melalui
kanal YouTube Perkumpulan Strada.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 November 2022 di Auditorium


Abdulrahman Saleh RRI, Jl. Medan Merdeka Barat Jakarta Pusat. Seluruh pengisi acara
adalah murid jenjang TK s.d. SMA-K hasil seleksi di cabang masing-masing. Sampai saat
ini jumlah viewer Gelar Budaya 2022 di kanal youtube Perkumpulan Strada adalah
16.341.

F. KEGIATAN STRADA BERBAGI


1. Seminar Daring Nasional Strada Berbagi

Perkumpulan Strada mengadakan kegiatan Seminar Daring Strada Berbagi sebagai


bentuk kepedulian Perkumpulan Strada terhadap dunia pendidikan untuk berbagi di
masa pandemi Covid-19. Kegiatan ini mulai pertama kali dilaksanakan pada tanggal
6 Juli 2020 dan sampai dengan saat ini Perkumpulan Strada telah mengadakan
kegiatan ini sebanyak 19 seri. Tema-tema yang diangkat adalah tema-tema yang
sangat erat dan dekat dengan dunia pendidikan. Tema-tema yang dipilih antara lain
Adaptasi Pandangan Platon Terhadap Pendidikan di Tengah Pandemi Covid-19,
Mengembangkan Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi di Tengah Pandemi Covid-19,
Inovasi Pembelajaran Daring, Merawat Lingkungan Hidup untuk Bumi yang Lebih
Baik, Membangun Karakter dengan Menghidupi Semangat Kepahlawanan,
Menumbuhkan Budaya Anti Korupsi di Lembaga Pendidikan, dan Membangun
Generasi Muda Bebas Narkoba.
Narasumber-narasumber hebat yang menjadi pembicara dalam kegiatan ini antara
lain Dr. Iwan Syahril, Ph.D. (Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan), Prof.
Anita Lie, Ed.D. (Guru Besar Universitas Katolik Widya Mandala, Surabaya), Weilin
Han, M.Sc. (Konsultan Pembelajaran, Ditjen GTK, Kemdikbud), Ir. Yuliarto JP. MAP
(Tenaga Ahli Menteri LHK Bidang Pengelolaan dan Perlindungan DAS), Ipi Maryati
Kuding, M. Kom. (Juru Bicara KPK), Yustinus Prastowo (Staff Khusus Menteri
Keuangan), Dr. Taufan Hunneman, SH., MH., CLA. (Sekjen Forum Nasional Bhinneka
Tunggal Ika), dan Anita Wahid (Senior Advisor of GUSDURian Network dan Presidium
MAFINDO).
2. Strada Mengasihi & Terlibat, menjadi Berkat

Kegiatan yang bertujuan untuk menggalang donasi dimana donasi dari para donatur
akan “ditukar/dilunasi” dengan peserta yang melaksanakan aktivitas berjalan,
berlari, dan bersepeda. Satu poin yang bernilai Rp 50.000 akan ditukar dengan
berjalan/berlari 1 km atau bersepeda 3 km. Kegiatan ini merupakan kolaborasi dari
4 (empat) lembaga pendidikan yaitu Perkumpulan Strada, Seminari Menengah St.
Paulus Nyarumkop, Yayasan Kanisius Magelang, dan SMP Katolik Santa Maria I Malang.
Pengumpulan donasi dilaksanakan pada tanggal 20 Juni s.d. 31 Juli 2021 dan
pelaksanaan aktivitas berjalan, berlari, dan bersepeda pada tanggal 1 – 31 Juli 2021.
Total donasi yang terkumpul adalah Rp 1.257.737.000,00. Kegiatan ini ditutup
dengan misa yang dipimpin oleh Bapak Ignatius Kardinal Suharyo, Romo Josephus
Ageng Marwata, SJ (Ketua Pengurus Perkumpulan Strada), dan Romo Odemus Bei
Witono, SJ (Direktur Perkumpulan Strada).
3. Peduli Gempa Cianjur

Sebagai bentuk kepedulian Perkumpulan Strada terhadap bencana gempa bumi yang
terjadi di Kabupaten Cianjur pada hari Senin, 21 November 2022. Perkumpulan
Strada turut tergerak untuk melakukan aksi nyata sebagai wujud kepedulian kepada
sesama yaitu dengan memberikan bantuan kepada para korban gempa bumi di
Kabupaten Cianjur.
Total donasi yang terkumpul adalah Rp 583.732.000,00 yang disalurkan melalui
Gereja Santo Petrus Cianjur dan 4 (empat) titik lokasi terdampak gempa bumi.
Bantuan berupa uang dan natura yang diserahkan langsung kepada korban yang
terdampak gempa bumi. Kegiatan penyaluran bantuan dilaksanakan pada hari
Selasa, 20 Desember 2022.

G. HASIL SURVEI INTERNAL PERKUMPULAN STRADA


1. Survei tingkat kepuasan murid terhadap kualitas pembelajaran
Survei dilakukan di bulan Maret secara online setiap tahun dengan responden seluruh
murid di Perkumpulan Strada. Untuk jenjang TK s.d. kelas 2 SD survei diisi orang tua
dan kelas 3 SD s.d. SMA-K survei diisi murid. Berikut hasil survei selama lima tahun
ajaran.

SURVEI TINGKAT KEPUASAN MURID


TERHADAP KUALITAS PEMBELAJARAN
84,71

83,37
85,47

84,37

80,42

2018/2019 2019/2020 2020/2021 2021/2022 2022/2023


2. Survei Indeks Kepuasan Pelanggan
Survei dilakukan di bulan Maret secara online setiap tahun dengan responden seluruh
murid di Perkumpulan Strada. Untuk jenjang TK s.d. kelas 2 SD survei diisi orang tua
dan kelas 3 SD s.d. SMA-K survei diisi murid. Berikut hasil survei selama lima tahun
ajaran.

SURVEI INDEKS KEPUASAN


PELANGGAN

85,48
85,07 84,86
84,60

79,45

2018/2019 2019/2020 2020/2021 2021/2022 2022/2023

3. Survei Rasa Bangga terhadap Strada


Survei dilakukan di bulan Maret secara online setiap tahun dengan responden pihak
eksternal yang mengenal Strada (alumni, orang tua murid alumni, teman di
lingkungan, dll). Berikut hasil survei selama empat tahun ajaran.

SURVEI RASA BANGGA TERHADAP STRADA

83,11

82,64 82,65

82,44

2019/2020 2020/2021 2021/2022 2022/2023


H. PENDAFTAR DAN MURID BARU
Perkembangan jumlah pendaftar dan murid baru selama lima tahun ajaran.

PEND AFTAR D AN M U R I D B AR U
Pendaftar Murid Baru

2023/2024 7.730 6.613

2022/2023 7.628 6.644

2021/2022 6.826 5.719

2020/2021 7.788 5.876

2019/2020 7.970 6.474

- 2.000 4.000 6.000 8.000 10.000 12.000 14.000 16.000

I. JUMLAH SISWA PENERIMA BEASISWA


Jumlah siswa yang menerima bantuan biaya pendidikan/beasiswa selama lima tahun
ajaran. Sumber beasiswa berasal dari Perkumpulan Strada dan pihak eksternal
(pemerintah, perusahaan, lembaga, dll)

JUMLAH PENERIMA BEASISWA


Perkumpulan Strada Eksternal

2022/2023 2.738 3.721

2021/2022 2.828 5.986

2020/2021 2.918 4.143

2019/2020 2.142 3.070

2018/2019 1.395 3.303


J. PENGEMBANGAN SDM
Jumlah karyawan berkualifikasi S2 dari Program Studi minimal terakreditasi B sesuai
bidangnya dari tahun ajaran 2019/2020 sampai dengan tahun ajaran 2022/2023.

JUMLAH KARYAWAN BERKUALIFIKASI S2


60

50
55
40

30

31
20
23
10 18

0
2019/2020 2020/2021 2021/2022 2022/2023

Saat ini terdapat 63 karyawan yang masih dalam proses kuliah S2 di berbagai universitas.

K. ASAL PERGURUAN TINGGI PENDIDIK


Jumlah pendidik di Perkumpulan Strada ada 1.039 orang.

Universitas Sanata Dharma Yogyakarta 282

Universitas Terbuka 132

Universitas Atma Jaya 121

Universitas Indraprasta PGRI Jakarta 81

Universitas Negeri Jakarta 36

Universitas Kristen Indonesia 28

Universitas Negeri Yogyakarta 25

Universitas Negeri Medan 16

Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga 14

Universitas Sebelas Maret Surakarta 9

Universitas/PT lainnya 295

0 50 100 150 200 250 300 350

Anda mungkin juga menyukai