Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL PERMOHONAN PENAMBAHAN

KONSENTRASI KEAHLIAN
REKAYASA PERANGKAT LUNAK
SMK NEGERI 1 TANAH PINOH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


PROVINSI KALIMATAN BARAT
TAHUN 2024
LEMBARAN PENGESAHAN

PROPOSAL PERMOHONAN PENAMBAHAN


KONSENTRASI KEAHLIAN REKAYASA PERANGKAT LUNAK
SMK NEGERI 1 TANAH PINOH

Disusun dalam rangka menindaklanjuti


Kebijakan Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia
dalam Broad Based Education (BBE)
Dengan Pendekatan Pembelajaran Life Skill dan KBK
disusun dan ditindaklanjuti
oleh :

Ketua Komite Kotabaru, Januari 2024


SMKN 1 Tanah Pinoh Kepala SMK 1 Tanah Pinoh

BURHANUDIN MICHAEL, S.Pd.


NIP. 19850920 200904 1 001
KATA PENGANTAR

Pengembangan Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak


dilakukan sebagai usaha untuk memberikan pelayanan pendidikan pasca SMP,
dengan tujuan agar lulusannya nanti dapat menjadi pekerja mandiri, pekerja di
Industri bidang Teknologi Informasi.
Hal tersebut merupakan langkah strategis, mengingat bidang
pekerjaan untuk lulusan program pengembangan perangkat lunak sangat
dibutuhkan di bursa tahun-tahun ini maupun di waktu-waktu mendatang.
Realitas ini dapat dilihat dari perkembangan industri bidang Teknologi
Informasi, bidang yang menjanjikan di Indonesia, ketika kebanyakan industri
kewalahan ditimpa resesi, sedangkan industri teknologi informasi justru
berkembang tiap tahun.
Maka dari itu SMK Negeri 1 Tanah Pinoh memberanikan diri
membuka Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak karena telah
memiliki sarana prasarana, tenaga pengajar dan fasilitas pendukung yang untuk
tahap awal sangat berpotensi untuk mengembangkan program keahlian tersebut.
Oleh sebab itu proposal ini kami ajukan dalam rangka untuk melegimitasi
Konsentrasi Keahlian baru tersebut.
Atas bantuan dan ijin yang Bapak/Ibu berikan kami ucapkan terima
kasih.

Kotabaru, Januari 2024


Kepala Sekolah

MICHAEL, S.Pd.
NIP. 19850920 200904 1 001
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................................ 3

DAFTAR ISI ....................................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang..................................................................................................... 1

1.2 Tujuan dan Sasaran SMK Negeri 1 Tanah Pinoh ................................................ 2

1.2.1 Tujuan ......................................................................................................... 2

1.2.2 Sasaran Pengembangan ............................................................................... 3

1.2.3 Visi, Misi dan Tujuan Sekolah .................................................................... 3

1.2.4 Profil SMK Negeri 1 Tanah Pinoh .............................................................. 4

BAB II POTENSI DAN PROGRAM PENGEMBANGAN SEKOLAH ........................ 5

2.1 Potensi Internal/Kekuatan (Strength) .................................................................. 5

2.2 Kelemahan (Weakness) ....................................................................................... 6

2.3 Kesempatan/Peluang (Opportunity) .................................................................... 6

2.4 DU/DI Yang Akan Menjalin Kerjasama ............................................................. 6

BAB III STRATEGI IMPLEMENTASI ........................................................................... 7

3.1 Jangka Pendek ..................................................................................................... 7

3.2 Strategi Implementasi .......................................................................................... 7

BAB IV PENUTUP ........................................................................................................... 8

4.1 Kesimpulan .......................................................................................................... 8

4.2 Saran .................................................................................................................... 8

REFERENSI ....................................................................................................................... 9

ii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sehubungan dengan upaya mewujudkan dan menindak lanjuti
Kebijakan Dikmenjur tentang Reposisi Pendidikan Kejuruan menjelang
tahun 2024 mengisyaratkan bahwa arah Pembinaan dan Pengembangan
Sekolah berorientasi pada penyiapan Sumber Daya Manusia (SDM) yang
dapat menjadi asset pemerintah daerah dalam rangka otomoni daerah
sekaligus mempersiapkan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dan daya
saing untuk menghadapi era global.
Sebagai konsekuensinya adalah SMKN 1 Tanah Pinoh sebagai
salah satu lembaga penyelenggara pendidikan merasa berkewajiban untuk
berperan serta membekali tamatannya dengan kecakapan hidup ( life skill )
secara integrative, yang memadukan potensi generic dan spesifik, guna
memecahkan dan mengatasi problema hidup. Kecakapan hidup yang
mestinya dimiliki oleh setiap tamatan yang akan terjun ke masyarakat
tersebut antara lain, Kecakapan mengenal diri ( personal skill ), kecakapan
berpikir rasional ( thinking skill ), kecakapan social ( social skill ),
kecakapan akademik ( academic skill ) dan kecakapan kejuruan ( vocational
skill ).
Disisi lain belakangan ini angka pengangguran semakin tinggi.
Karenanya ada 3 (tiga) hal yang dapat diusulkan untuk mengatasi
pengangguran tersebut, yaitu :

1) Mencari kerja membuka usaha mandiri


2) Pekerja menggarap sector perikanan ( kelautan )
3) Pekerja menggarap sector pertanian (melalui kegiatan transmigrasi)
Ketiga sector merupakan kesempatan yang terbuka lebar karena 2/3 luas
daerah Indonesia adalah laut dan banyak tanah pertanian di luar Jawa yang
masih tidur belum tergarap. Alternatif pertama, dimana pencari kerja
membuka usaha sendiri adalah suatu langkah yang tepat tetapi sukar untuk
diwujudkan karena banyaknya aspek yang mempengaruhinya, antara lain

1
kompetensi dan keamampuan yang dimiliki oleh pencari kerja tersebut
masih rendah.
Dalam usaha mewujudkan altenatif yang pertama (pencari kerja
membuka usaha mandiri) maka diperlukan suatu pendidikan dan pelatihan
(Diklat) bagi pencari kerja yang berusia diatas 15 tahun (lulusan SLTP)
dengan Program Keahlian yang layak jual dan sangat dibutuhkan dipasar
kerja pada era sekarang maupun untuk masa – masa mendatang. Salah satu
program keahlian tersebut adalah Program Pengembangan Perangkat
Lunak..
Program yang dikembangkan di SMKN 1 Tanah Pinoh berhasil
mengembangkan misi Pendidikan Nasional dan menghasilkan lulusan yang
benar-benar berdaya guna di masyarakat, bilamana terdapat kondisi ideal
yang terpenuhi. Diantaranya peralatan praktek yang memadai, kurikulum
(silabus) diklat yang mutahir dan tenaga pengajar yang kompeten. Tiga hal
inilah yang akan bersama-sama diwujudkan oleh SMKN 1 Tanah Pinoh
dengan dukungan penuh dari Dinas Pendidikan dan Direktorat Pendidikan
Menengah Kejuruan. Komitmen bersama ini penting guna merealisasikan
semua hal telah diuraikan di atas.

1.2 Tujuan dan Sasaran SMK Negeri 1 Tanah Pinoh


1.2.1 Tujuan
a. Memberikan pendidikan dan pelatihan untuk Konsentrasi
Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak, kepada para lulusan SMP
(Sekolah Menengah Pertama) agar mereka memiliki Konsentrasi
Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak yang masih langka.
b. Menjadi wirausaha bidang teknologi dan informasi setelah lulus
dari SMK Negeri 1 Tanah Pinoh atau menjadi pekerja kelas
menengah disektor teknologi dan informatika.
c. Mengutamakan penyiapan siswa untuk memenuhi lapangan kerja
serta mengembangkan sikap professional.
d. Agar tamatan Sekolah Menengah Kejuruan memiliki bekal yang
kuat untuk berhasil dalam melakukan usaha mandiri.

2
e. Menyiapkan siswa agar mampu memilih karir, mampu
berkompetensi dan mampu mengembangkan diri.
f. Menyiapkan tenaga kerja tingkat menengah untuk mengisi
kebutuhan dunia usaha dan dunia industri pada saat ini maupun
masa yang akan datang.
g. Menyiapkan tamatan agar menjadi warga negara yang produktif,
adaptif dan kreatif.
1.2.2 Sasaran Pengembangan
a. Mengoptimalkan proses kegiatan belajar mengajar, karena
ditunjang oleh peralatan yang memadai, kurikulum (silabus) yang
mutahir dan tenaga pengajar yang kompeten.
b. Siswa lulusan SMP/MTs Negeri/Swasta di Kecamatan Tanah
Pinoh dan sekitarnya.
3.1 Visi, Misi dan Tujuan Sekolah
Visi
Mewujudkan warga sekolah yang berkarakter serta bedaya saing.

Misi
a. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan peserta didik.
b. Membangun kultur budaya sekolah karakter.
c. Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan profil pelajar pancasila.
d. Melaksanakan, pembelajaran berbasis dunia industri dan dunia kerja.
e. Menciptakan lulusan yang siap kerja.

Tujuan
a. Menyiapkan siswa dengan keterampilan yang profesional agar menjadi
manusia produktif, mandiri dan mampu mengisi lowongan pekerjaan
pada DU/DI sesuai dengan kompetensinya.
b. Menyiapkan siswa agar mampu memilih karir hidupnya dengan ulet dan
gigih dalam persaingan global.
c. Membekali siswa dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan akidah
dengan dasar Iman dan Taqwa, agar mampu mengembangkan diri secara
mandiri maupun melalui jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

3
d. Memberikan bekal kepada siswa dengan kompetensi-kompetensi sesuai
dengan program keahlian yang dipilihnya.

1.4 Profil SMK Negeri 1 Tanah Pinoh

1. Identitas Sekolah
Nama Sekolah : SMK Negeri 1 Tanah Pinoh
Tahun Berdiri : 2008
Status Sekolah : Negeri
NPSN : 30104904
Kurikulum : KURIKULUM 2013 &
KURIKULUM MERDEKA
Jumlah Rombel : 6 Rombel
Waktu Penyelenggaraan : Pagi
SK Izin Operasional : 16 Tahun 2008
Alamat Sekolah : Jalan Provinsi, Desa Batu Begigi,
Kecamatan Tanah Pinoh. Kode Pos: 79674
e–mail : smktanahpinoh01@gmail.com

2. Identitas Kepala Sekolah


Nama : Michael, S.Pd.
NIP : 19850920 200904 1 001
Alamat Rumah : Desa Bina Jaya, Kecamatan Tanah Pinoh
Kabupaten_Melawi.

4
BAB II
POTENSI DAN PROGRAM PENGEMBANGAN SEKOLAH
2.1 Potensi Internal/Kekuatan (Strength)
a. Telah memiliki guru dengan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan
program keahlian.
b. Telah memiliki sarana dan prasarana yang cukup memadai.
c. Lokasi sekolah yang mudah dijangkau.
d. Telah memiliki institusi pasangan untuk praktek kerja industri di
DU/DI.
e. Jumlah peminat untuk menjadi calon siswa baru cukup baik, karena
maraknya industri.
1 DATA SUMBER DAYA MANUSIA ADA TIDAK ADA
1. Kepala Sekolah √
2. Guru Produktif √
3. Guru Umum √
4. Tenaga Kependidikan √
5. Tenaga Administrasi √

2 KURIKULUM
a. Kurikulum 13 & Kurikulum Merdeka √
b. Silabus √
c. Kompetensi Inti dan Dasar √

3 DATA SARPRAS
a. Tanah
1) Status Tanah √
2) Ukuran lahan/luas √
3) Kuntur Tanah √
4) Bukti Kepemilikan √

b. Ruang
1) Ruang Kelas √
2) Ruang Praktek Siswa √
3) Ruang Perpustakaan √
4) Ruang Kantor √
5) Ruang Guru √
6) Ruang Komputer √
7) Jamban/Toilet √

c. Lapangan
1) Lapangan Olahraga √
2) Lapangan Apel √

d. Sarana/Peralatan

5
1) Kursi Meja Kepala Sekolah √
2) Kursi Meja Guru √
3) Kursi Meja TU √
4) Lemari √

4 PESERTA DIDIK
a. Sumber Siswa √
b. Jumlah Siswa √
c. Jarak Tempuh √

2.2 Kelemahan (Weakness)


Belum memiliki peralatan praktek yang lebih memadai.
2.3 Kesempatan/Peluang (Opportunity)
a. Konsentrasi Keahlian Rekayasa Peramgkat Lunak, merupakan
konsentrasi keahlian yang layak jual, karena banyak dibutuhkan oleh
masyarakat, sehingga diharapkan lulusannya dapat bekerja secara
proposional di bidang yang berkaitan dengan teknologi dan informasi,
b. Banyak bidang dan lapangan pekerjaan yang bersinambungan
membutuhkan kompetensi/keahlian Rekayasa Perangkat Lunak
2.4 DU/DI Yang Akan Menjalin Kerjasama

Daftar Calon Mitra Kerja Prakerin dan Calon Penerima Kerja


Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak

No Nama Lembaga Alamat


1 Glory Studio Pasar Kotabaru, Desa Suka Maju,
Kecamtan Tanah Pinoh.
.2 Kurnia Jaya Komputer Dusun Tanjung Kenaya, Desa Batu
Begigi, Kecamatan Tanah Pinoh.

6
BAB III
STRATEGI IMPLEMENTASI
3.1 Jangka Pendek
Rencana Kegiatan untuk Jangka Pendek

No Kegiatan yang akan dilakukan Rencana Kegiatan


Melakukan usaha untuk memperoleh
Izin Operasional Konsentrasi Keahlian
1 Maret 2024
Rekayasa Perangkat Lunak di Dinas
Pendidikan Provinsi Kalimantan Barat.
Menyusunan Rencana Kerja Jangka

2 Menengah dan Rencana Kerja Jangka Maret 2024


Tahunan Sekolah
3 Promosi Sekolah Maret 2024
Pemenuhan kelengkapan sarana
4 Maret 2024
dan prasarana sekolah/kejuruan.

3.2 Strategi Implementasi

Harapan Pengembangan Sarana


Orang tua & Prasarana Kepuasan
siswa / Stakeholder
DU/DI /Pengguna
Pengembangan lulusan
tentang
Kurikulum Realisasi Standar Konsentrasi
Konsentrasi
Keahlian Produk/KBM Nasional Keahlian
Rekayasa Pengembangan SDM Rekayasa
Perangkat Perangkat
Lunak Lunak
Pengembangan
Networking dengan
DU/DI

Manajemen Review

7
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan
a. Pengembangan Konsentrasi Keahlian Rekayasa Peramgkat Lunak di
SMK Negeri 1 Tanah Pinoh dilakukan sebagai usaha untuk memberikan
pelayanan Pendidikan Pasca SMP, dengan tujuan agar lulusannya nanti
dapat menjadi pekerja mandiri, pekerja di Industri teknologi dan sektor-
sektor lain yang saat ini banyak membutuhkan keahlian teknologi dan
informatika. Berdasar fakta yang ada posisi pekerja tersebut masih
langka dan didominasi oleh lulusan perguruan tinggi.
b. Merupakan langkah strategis untuk mengatasi pengangguran terdidik,
karena terbukti lulusan konsentrasi keahlian rekayasa perangkat lunak
banyak yang berkerja sebagai wiraswastawan (freeline) di banyak industry
maupun bekerja mandiri yang kreatif.
c. SMK Negeri 1 Tanah Pinoh memberanikan diri membuka Konsentrasi
Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak karena telah memiliki sarana
prasarana, tenaga pengajar dan fasilitas pendukung yang sangat
memungkinkan dibukanya Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat
Lunak.

4.2 Saran
Izin operasional untuk Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak
sangat diperlukan untuk mendukung keberlangsungannya konsentrasi
keahlian tersebut, oleh sebab itu sangat itu sangat diharapkan kesediaan
Bapak / Ibu pengambil kebijakan memberikan Izin Operasional untuk
dibukanya Konsentrasi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak tahun
pelajaran 2024/2025 nantinya.

8
REFERENSI

Depdiknas. 2001. Konsep Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skill Education


(Buku1). Jakarta : Tim Broad Base Education Depdiknas.
Depdiknas. 2001. Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah. Jakarta
Direktorat Dikdasmen.
Depdiknas. 2002. Pengembangan Standar Kompetensi. Jakarta: Direktorat
Dikmenjur.
Depdiknas. 2002. menuju Penerapan Secara Utuh Pendidikan dan Pelatihan
Berbasis Kompetensi (Competency Based Training). Jakarta: Direktorat
Dikmenjur.
Depdiknas. 2002. Model – Model pengujian Berbasis Kompetensi. Jakarta:
Direktorat Dikmenjur.
Depdiknas. 2002. peranan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dalam
Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Jakarta: Direktorat
Dikmenjur.
Depdiknas. 2002. kerangka Kualifikasi nasional Indonesia (KKNI) dalam
Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Jakarta: Direktorat
Dikmenjur.
Sager, S. 1985 Motivasi dan Disiplin Kerja Karyawan untuk Meningkatkan
Produktivitas & Produksi. Jakarta : LSIUP.
Sergiovani, JT. 1991. The Principalship : A Reflective Practice Pers Ective.
Texas: Allyin and Bacon Company.
Siagian, S.P. 1985 Teori Motivasi dan Applikasi. Jakarta : Bina Aksara.
Taschereau, S. 1998. Evaluating the Impact of Training and Instituional
Development Program : A Collabolative Approach. Washington: D.C The
World Bank.
--------------------- 1990, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia : Sistem
Pendidikan Nasional. Semarang: Aneka Ilmu.
--------------------- 1999. Undang – Undang Otonomi Daerah 1999. Semarang:
Aneka Ilmu.

Anda mungkin juga menyukai