Anda di halaman 1dari 7

Kisi-kisi Ujian Tengah Smester (UTS)

1. Pelajari Teori Perdagangan Internasional (Klasik):


a. Merkantilis
b. Adam Smith
c. David Ricardo
2. Teori Modern Perdagangan internasional
3. Neraca Pembayaran Internasional
a. Balanced of Trade (BOT)
b. Balanced of Paymen (BOP)
4. Perdagangan Terbuka / Pasar Bebas
5. Pasar Valuta Asing
a. Pengertian
b. Macam-macam Transaksi valas
c. Fungsi

JAWABLAH PERTANYAAN BERIKUT INI !!!

1. Apa yang anda ketahui tentang Kawasan Perdagangan Bebas ?

2. Apa yang terjadi pada pola konsumsi masyarakat atas produk kalau pendapatan turun ?

3. Apa yang menjadi hambatan perdagangan internasional ?

4. Apakah perdagangan bebas dapat membuat kesejahteraan dunia menjadi maksimum?

5. Jika suatu negara telah memonopoli suatu jenis barang yang sangat diperlukan bagi negara
lain untuk melakukan aktifitas ekonominya, apa dampaknya bagi negara lain yang
membutuhkan barang tersebut (negara importir) ?

6. Apa yang terjadi pada pola konsumsi masyarakat atas produk kalau pendapatan naik ?

7. Jelaskan dampak yang terjadi bagi produsen di negara berpenghasilan rendah atau
menengah bawah tetapi mempunyai tingkat pertumbuhan penduduk tinggi ?
8. Apakah dampak positif dan dampak negatif dari perdagangan bebas bagi industri dalam
negeri ?

9. jelaskan pengaruh Fluktuasi nilai mata uang suatu negara terhadap Pendapatan Nasional
secara umum ?

10. Apakah yang akan terjadi dan dampaknya bagi Perekonomi Indonesia, jika investor asing
menarik modalnya dari Indonesia ?

11. Ekspor timbul karena adanya permintaan atas produk. Untuk memasuki pasar asing harus
berpatokan pada besarnya permintaan. Coba Saudara Jelaskan !

12. Jelaskan pengaruh fluktuasi kurs mata uang suatu negara terhadap perdagangan
internasional ?

13. Jelaskan mekanisme hukum permintaan dan penawaran pada perdagangan internasional ?

14. Jelaskan keuntungan dan kerugian industri asing menanamkan modalnya didalam negeri ?

15. Konsumen di negara maju memandang produk dari negara sedang berkembang sebagai
produk berkualitas rendah. Strategi apa yang dapat digunakan untuk menjual produk-
produk buatan negara sedang berkembang kepada negara industri dengan sukses ?

16. Bagaimana cara pemerintah untuk turut campur tangan dalam aktifitas penanaman modal
asing di Indonesia?

17. Perusahaan-perusahaan mapan biasanya beroperasi lebih baik dibandingkan perusahaan


perusahaan baru. Jelaskan maksud kalimat tersebut !

18. Jelaskan dampak kreasi perdagangan dan Persekutuan Pabean

Soal UAS : Ekonomi Internasional (Prof. Dr. Sarwedi, MM dan Dr. Lilis Yuliati,
SE., M.Si)
Jawablah dengan tepat dan benar!

1. Kebijakan bantuan ekonomi internasional. Apa maksudnya?


2. Tujuan kebijakan ekonomi internasional salah satunya adalah kesejahteraan jelaskan!
3. Apa maksud dan restriksi tarif? Jelaskan pemborongan tarif menurut aliran komoditi!
4. Apa yang dimaksud double-colom tarif?
5. Apa saja efek dari pengenaan tarif?
6. Jelaskan teori perdagangan intra industri!
7. Apa yang dimaksud dengan neraca pembayaran internasional?
8. Income on investmen. Apa maksudnya? Jelaskan!
9. The transaction basic. Apa maksunya?
10.Import harus debayar dengan hasil eksport. Bagaimana penjelasanny?
11. Seorang Eksportir dari Jember mengekspor tembakau ke Jerman sehargra seratus juta. Lima juta
untuk anaknya yang belajar di Jerman. Kemudian membeli sparepart mesin empat puluh juta.
Bagaimana pembukuannya dalam NPI (Neraca Pembayaran Internasional) Indoneis?

Dosen 1 :
1. Jelaskan beberapa faktor yang mempengaruhi Balance of Trade (BOT)
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi neraca pembayaran (Balance Of Payment), yaitu :
- Inflasi : inflasi dapat mengakibatkan BOT surplus maupun defisit, apabila inflasi tinggi maka
harga barang dalam negeri akan menjadi mahal sehingga untuk memenuhi kebutuhan dalam
negeri maka harus mengimpor barang. Karena impor lebih besar daripada ekspor maka
mengakibatkan BOT menjadi defisit
- Ekspor : apabila ekspor lebih besar daripada impor dengan asumsi nilai impor tetap (tidak
berubah) maka neraca perdagangan akan mengalami surplus.
- Impor : apabila nilai impor lebih besar daripada ekspor dengan asumsi nilai ekspor tetap (tidak
berubah) maka neraca perdagangan akan mengalami defisit.
- Kurs : nilai tukar juga sangat menentukan surplus atau defisitnya suatu neraca perdagangan.
Apabila nilai tukar mata uang kita melemah (depresiasi) maka ekspor akan meningkat karena
harga di luar negeri lebih mahal, sehingga produsen akan cenderung mengekspor barang ke luar
negeri sehingga neraca perdagangan mengalami surplus dengan asumsi nilai impor tetap.
Sebaliknya, apabila nilai tukar kita menguat (apresiasi) maka harga di luar negri akan lebih
murah daripada harga didalam negeri sehingga produsen akan cenderung untuk mengimpor
barang dari luar negeri sehingga menyebabkan neraca perdagangan defisit dengan asumsi nilai
ekspor tetap.
- Hambatan dalam perdagangan (Barrier)
Hambatan dalam perdagangan dapat mempengaruhi neraca perdagangan, ada 2 jenis hambatan
perdaagangan, yaitu:
a. Tarif : tarif adalah bea atau pajak yang dikenakan olesh suatu negera kepada negara lain
terhadap barang/jasa yang diekspor atau diimpor.
b. Non Tarif misalnya kuota. Kebijakan jumlah barang yang dibatasi oleh suatu negara terhadap
negara lain baik barang maupun jasa.
- Produk Domestik Bruto

2. Kurva derivasi permintaan untuk import

Dari kurva diatas dapat kita lihat bahwa titik keseimbangan mula-mula pda titik PE dan QE,
ketika harga barang di luar negeri turun dari titik PE (1000) ke titik P1 (600), maka sesuai
dengan hukum permintaan, semakin murah harga maka semakin tinggi tingkat permintaan. Hal
ini dapat kita lihat bahwa permintaan akan barang naik dari QE(10000 unit) ke titik Q2( 15000
unit), sedangkan produksi dalam negeri hanya sebesar Q1(6000 unit) sehingga mengalami excess
demand sebesar 9000 unit dan sebesar itu lah yang harus kita impor dari luar negeri.
Derivasi kurva permintaan terbentuk di titik C pada tingkat harga 600 dan diimpor sebanyak
9000 unit.
3. Exchange rate system (terutama yang ada di bagan / struktur)
Adalah system nilai tukar yang dianut suatu negara dalam menjalankan kegiatan
moneternya,diarahkan untuk mendukung neraca pembayaran/membantu efektifitas kebijakan
moneternya.
Ada beberapa jenis sistem nilai tukar, yaitu:
- Sistem nilai tukar mengambang murni : nilai tukar ditentukan oleh interaksi demand dan supply
di pasar valuta asing.
- Sistem nilai tukar tetap murni : nilai tukar yang ditentukan oleh pemerintah/ditetapkan oleh
pemerintah.

Dosen 2 :
1. Jelaskan hal dibawah ini :
a. Perbedaan BOT dan BOP
Balancee Of Trade adalah adalah gambaran perbandingan antara besarnya nilai ekspor dan nilai
impor suatu negara dalam periode tertentu biasanya satu tahun.
Balance Of Payment adalah catatan statistik tentang transaksi ekonomi internasional yang
dilakukan oleh penduduk suatu negara dengan penduduk negara lain dalam periode waktu
tertentu, biasanya satu tahun kalender
b. Sebutkan dan jelaskan variabel/komponen-komponen dalam BOP
Ada dua bagian dalam Balance Of Payment (BOP), yaitu :
- Neraca Lancar : adalah bagian dari BOP yang memberi gambaran tentang transaksi barang dan
jasa yang diproduksi pada suatu periode tertentu. Neraca lancar terdiri dari
 Neraca perdagangan
 Ekspor
 impor
 Neraca Jasa
- Neraca Modal : adalah bagian dari BOP yang menggambarkan transaksi pembelian dan
penjualan aset-aset finansial suatu negara dala periode tertentu. Neraca modal terdiri dari :
 Sektor pemerintah
 Penerimaaan
 Pengeluaran
 Sektor swasta
 Investasi asing
 Investasi lainnya

2. Sebutkan dan jelaskan dampak dari budget deficits


Ada 3 dampak dari budget deficits, yaitu :
 Tingkat bunga meningkat karena saving ↗ → penerimaan pemerintah ↗
 Tingkat kurs domestik meningkat
 Tingkat harga meningkat, karena harga dalam negeri ↗ maka konsumen akan cenderung
membeli barang impor karena lebih murah

3. Sebutkan tujuan dari pembentukan organisasi :


a. IMF (International Monetary Fund)
Tujuan utama dari IMF adalah ;
 Memajukan kerjasama dibidang moneter
 Memudahkan perluasan dan memajukan pertumbuhan perdagangan dunia yang seimbang
 Mendukung stabilitas mata uang dan memelihara suatu hubungan yang tertata baik diantara
mata uang negara anggota.
 Bekerjasama dalam upaya penghapusan hambatan-hambatan demi kepentingan negara anggota.
 Bekerjasama dalam upaya menghilangkan ketidakseimbangan perdagangan luar negeri melalui
medium pinjaman. (tujuan yang paling utama)

b. ADB (Asian Development Bank)


Tujuan didirikannya ADB adalah untuk membantu dan mendorong pertumbuhan ekonomi dan
kerjasama dikawasan Asia Timur Jauh (benua asia) serta memperlancar proses pembangunan
ekonomi dinegara-negara berkembag yang menjadi anggotanya.
c. IDB (Islamic Development Bank)
Ada beberapa tujuan dari IDB, yaitu :
 Memberikan bantuan teknis terutama bagi negara-negara islam
 Memberikan pinjaman dan dana wakaf terutama kepada negara-negara islam
Diposkan oleh Jul Fahmi Salim S di 12.10.00

1. Jelaskan secara selengkap-lengkapnya teori perdagangan internasional berikut ini, sebutkan


siapa tokoh2nya, bagaimana hubungan teori tersebut dengan perdagangan internasional serta apa
kelemahan teori tersebut:
a. Teori pra klasik
b. Teori klasik
c. Teori modern
2. Bagaimana kebijakan tarif pada perdagangan internasional!

3. Faktor-faktor penghambat kegiatan ekonomi perdagangan internasional Indonesia!

SELAMAT BEKERJA

Anda mungkin juga menyukai