Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dengan semakin pesatnya perkembangan transportasi di Indonesia salah
satunya adalah transportasi laut pada masa sekarang ini, banyak perusahaan
pelayaran harus meningkatkan pelayanan jasa angkutan laut antar pulau dan
antar Negara. Hal ini dilakukan untuk menghadapi persaingan, semua hal
yang menyangkut pengoperasian kapal dan pelayanan jasa transportasi laut
harus lancar dan aman. Perusahaan pelayaran akan memberikan pelayanan
jasa dengan sebaik mungkin agar dapat bersaing, salah satu hal yang utama
agar dapat bersaing adalah dengan melihat kondisi mesin yang baik, peralatan
yang siap pakai dan perawatan rutin, kondisi tersebut didukung oleh kualitas
para anak buah kapal yang terlatih dan fasilitas dari suku cadang yang
memadai sehingga kapal berserta peralatannya dapat beroperasi dengan baik
dan lancar sesuai dengan jadwal yang sudah direncanakan.
Kondisi mesin yang baik dan peralatan yang memadai serta perawatan
yang rutin juga dapat meminimalisir kerusakan kapal yang tidak terduga dan
juga dapat mengurangi biaya-biaya perbaikan. Permasalahan diatas kapal
yang terjadi adalah kerusakan pada mesin induk yang merupakan penunjang
utama saat kapal bergerak. Dalam hal ini dapat mempengaruhi sistem lainnya
seperti sistem pelumasan yang terlalu tinggi yang menyebabkan panas pada
pelumasan dan menjadikan tekanan pada pelumasan menurun yang
menyebabkan mesin induk tidak bekerja secara optimal.
Berdasarkan hal tersebut di atas maka penulis tertarik untuk melakukan
sebuah penelitian dengan judul MANFAAT PERAWATAN RUTIN
TERADAP GENERATOR DI KAPAL.
B. Rumusan Masalah
Bertolak pada uraian identifikasi masalah dan batasan masalah diatas,
maka dapat dirumuskan pembahasan masalah yang akan dibahas pada bab
selanjutnya sebagai berikut :
1. Faktor-faktor apa saja penyebab kerusakan Generator di Kapal...?
2. Bagaimana tindakan rutin Perawatan Generator di Kapal....?
3. Apa manfaat rutinnya Perawatan Generator di Kapal....?
C. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah :
1. Untuk menegetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab
kerusakan Generator di Kapal.
2. Untuk mengetahui tindakan rutin apa saja yang dilakukan pada Perawatan
Generator di Kapal.
3. Untuk mengetahui manfaat rutinnya Perawatan Generator di Kapal.
D. Batasan Penelitian
Dikarenakan luasnya masalah yang akan di timbulkan dari pemahaman
penelitian,maka dengan ini penulis akan membatasi pembahasan hanya pada
ruang lingkup Manfaat Perawatan Rutin Terhadap Generator di Kapal.
E. Manfaat Penelitian
1. Secara Teoris
Bertambahnya pengetahuan, pengalaman, dan pengembangan
pemikiran, serta wawasan mengenai Manfaat Perawatan Rutin Terhadap
Generator di Kapal.
2. Secara Praktis
a. Bagi Lembaga Pendidikan
Menambah koleksi repository dan menjadi referensi siapa saja
yang memerlukan di lembaga pendidikan.
b. Bagi Perusahaan Pelayaran
Terjadinya hubungan yang baik antara akademi dengan perusahaan
lain untuk menerapkan system yang sama dalam mengatasi masalah
yang terjadi dikapal yang tentunya dengan masalah yang sama.
c. Bagi Taruna/i
Mempunyai tujuan akademis sebagai salah satu persyaratan
kelulusan dan memperoleh gelar Ahli Madya dibidang teknika dan
menambah pengetahuan, pengalaman, dan pengembangan pemikiran,
serta wawasan tentang Manfaat Perawatan Rutin Terhadap Generator
di Kapal.

Anda mungkin juga menyukai