Anda di halaman 1dari 1

Sedangkan pembelajaran asinkron (asynchronous) adalah pemebelajaran yang dilakukan secara

tunda, maksudnya pembelajaran yang tidak harus sama-sama online akan tetapi dilakukan dengan
LMS (Learning Management sistem), dimana materi sudah dipersiapkan guru/dosen supaya dapat
diakses oleh siswa/mahasiswa secara fleksibel ...

Asynchronous adalah istilah yang terkait dengan metode pembelajaran. Arti dari
asynchronous adalah asinkron. Asynchronous adalah istilah yang kini cukup banyak disebut
dalam pembelajaran daring.

Asynchronous adalah kebalikan dari synchronous. Dalam pembelajaran, asynchronous adalah


metode yang lebih fleksibel dan santai. Asynchronous adalah bentuk pembelajaran yang
disampaikan dalam media e-learning, rekaman, video, podcast, atau sumber PDF yang bisa
diunduh.

Metode pembelajaran asynchronous tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan. Terlepas


dari hal ini, pembelajaran asynchronous adalah solusi belajar selama pandemi COVID-19.
Berikut pengertian tentang asynchronous, bentuk, kelebihan, dan kekurangannya, dirangkum
Liputan6.com dari berbagai sumber,

Menurut kamus Merriam-Webster, asynchronous adalah sesuatu yang tidak simultan atau
bersamaan dalam waktu. Menurut Cambridge Dictonary, asynchronous adalah sesuatu yang tidak
terjadi atau tidak dilakukan pada waktu atau kecepatan yang sama.

Pada dasarnya synchronous maupun asynchronous merupakan bagian dari metode


pembelajaran untuk mentransfer ilmu atau informasi. Keduanya merupakan pembelajaran
daring (online). Kendati sama-sama dikerjakan secara jarak jauh, terdapat perbedaan di antara
keduanya khususnya pada media pembelajaran yang digunakan dan sinkronisasi waktu.

Synchronous learning atau juga synchronous E-learning adalah pembelajaran yang


penyelenggaraannya dilakukan pada waktu yang terjadwal. Pembelajaran daring ini
dilakukan dengan komunikasi langsung. Media pembelajaran yang digunakan meliputi video
call, virtual meeting, chatting, dan lain-lain. Hal ini memungkinkan peserta didik dan
pemateri memiliki interaksi dalam waktu bersamaan.

Saat synchronous e-learning menjadi wadah untuk mempertemukan peserta didik dan
pemateri dalam satu ruang diskusi. Biasanya kelas dilakukan dalam sesi-sesi tertentu dan
cenderung mengikat karena telah terjadwal.

Sementara asynchronous learning atau asynchronous e-learning adalah pembelajaran yang


dilakukan secara daring, tetapi pemateri dan peserta pelatihan tidak dapat saling
berkomunikasi secara langsung. Dalam hal ini peserta pelatihan melakukan belajar secara
mandiri dengan tugas dan materi yang bisa diakses sendiri tanpa kehadiran pemateri.

Asynchronous tidak terikat oleh jadwal pelatihan. Dengan begitu peserta memiliki waktu
leluasa untuk mengakses materi pelatihan yang disediakan. Pembelajaran secara
asynchronous ini bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Anda mungkin juga menyukai