Anda di halaman 1dari 3

1. Pemikiran Ki Hajar Dewantara (KHD) mengenai pendidikan dan pengajaran.

Pendidikan dan pengajaran adalah hal yang tidak dapat dipisahkan. Pengajaran menjadi
bagian dari proses pendidikan. Pengajaran adalah bagian dari proses pendidikan yang
bertujuan memberikan ilmu yang bermanfaat untuk keterampilan hidup anak, baik secara
lahir maupun batin. Sementara itu, pendidikan adalah proses menuntun kodrat anak agar
menjadi manusia yang mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggi-tingginya.

Menurut Ki Hajar Dewantara, pengajaran dan pendidikan dilaksanakan untuk


mempersiapkan anak-anak agar bisa memiliki bekal untuk hidup di masyarakat. Selain itu,
pengajaran dan pendidikan memiliki maksud untuk mewujudkan manusia yang merdeka.
Manusia yang merdeka adalah manusia yang hidupnya lahir atau batin tidak tergantung
pada orang lain. Dengan kata lain, manusia yang merdeka adalah manusia yang bisa
bersandar atas kekuatan sendiri.

Dalam proses pengajaran dan pendidikan, Ki Hadjar Dewantara juga mengingatkan agar
pendidikan memperhatikan kodrat alam dan kodrat zaman. Kodrat alam berkaitan dengan
lingkungan alam sekitar siswa. Artinya, pendidikan yang diberikan kepada anak harus
memperhatikan lingkungan, karakteristik daerah, sosial kultural masyarakat sekitar, dan
semua hal yang ada di lingkungan anak.
Pendidikan harus memperhatikan kodrat zaman. Artinya, guru memberi bekal pendidikan
kepada siswa harus sesuai dengan zamannya. Dengan memperhatikan kodrat zaman,
siswa akan menjadi manusia merdeka yang siap dengan tuntutan zaman.

2. Relevansi pemikiran KHD dengan konteks pendidikan Indonesia saat ini dan konteks
pendidikan di sekolah
Relevansi antara pendidikan menurut KHD dengan pendidikan disekolah saya sedikit demi
sedikit sudah mulai diterapkan.misalnya dalam pembelajaran setiap murid dibedakan
sesuai kebutuhannya,murid yang mempunyai kebutuihan yang sama dikelompokkan
menjadi 1 sehingga setiap murid mendapat perlakuan yang sama tidak ada paksaan bahwa
murid itu harus sama dengan murid yang tingkat pemahamannya tinggi atau
cepat.keterlibatan murid dibidang ekstrakukikuler dibebaskan ke minat dan bakat siswa
tanpa ada paksaan sehingga lebih bebas berekspresi tanpa adanya tekanan.serta
pembiasaan budaya - budaya positif yang dilakukan bersama oleh semua guru dan murid
contohnya : budaya positif 5s senyum,salam,sapa,sopan dan santun serta cinta lingkungan
dan gotong royong.
3. Anda merasa sudah melaksanakan pemikiran KHD dan memiliki kemerdekaan dalam
menjalankan aktivitas sebagai guru

Sebagai seorang guru saya selalu melakukan refleksi terhadap apa yang telah saya lakukan
dan hasil yang saya dapatkan misalnya dalam pembelajaran,bersikap dan mengambil
keputusan.jika dilihat berdasarkan pemikiran KHD maka dapat saya simpulkan bahwa saya
belum sepenuhnya melakukan atau menerapkannya.misalnya dalam proses pembelajaran
kadang -kadang saya belum memenuhi kebutuhan siswa sesuai kebutuhannya masing -
masing,masih melakukan pembelajaran yang satu arah tanpa melibatkan murid secara
lansung serta kadang - kadang otoriter dan harus sesuai dengan kemauan saya.dalam
bersikap kadang - kadang cuek terhadap hal atau kondisi yang terjadi disekolah dengan
pemikiran yang penting tugas atau kewajiban saya sudah saya laksanakan.serta
pengambilan keputusan yang kadang - kadang masih menguntungkan 1 pihak saja.

kalau kemerdekaan dalam melakukan tugas sebgaia guru belum sepenuhnya saya rasakan
karena masih terbebani dengan administrasi pembelajaran dan aturan - aturan yang tidak
berpihak pada kebutuhan masing - masing siswa serta masih ragu dalam melakukan
bertindak karena takut atau berpikir bahwa yang saya lakukan sudah tepat atau tidak
sehingga saya bertindak dijalur aman saja.

4.Harapan yang ingin dilihat pada diri saya sebagai seorang pendidik setelah mempelajari
modul ini adalah:

Harapan yang ingin saya lihat pada diri saya setelah mempelajari modul ini yaitu menjadi
seorang pendidik yang lebih baik dari sebelumnya.Dalam bidang pembelajaran mampu
memenuhi setiap kebutuhan murid,mendengarkan suara murid,memahami kondisi
psikologis murid ketika datang belajar di sekolah serta mengambil keputusan yang
menguntungkan murid.selain itu,saya ingin menjadi pendidik yang merdeka,selalu
tersenyum dan bahagia tanpa ada beban baik di kondisi murid,kondisi sekolah ataupun dari
luar sekolah,selalu berperilaku positif dan membawa perubahan positif bagi murid,rekan
kerja dan lingkungan sekolah.

5.Harapan yang ingin dilihat pada murid - murid saya setelah mempelajari modul ini adalah :

Harapan yang ingin saya lihat dari murid - murid saya setelah mempelajari modul ini yaitu
kemerdekaan yang dirasakan oleh murid saya sendiri,selalu tersenyum ketika datang ke
sekolah dan merasa sedih ketika akan pulang dari sekolah.bebas berekspresi sesuai
kebutuhannya tanpa rasa takut atau tertekan atas kodrat yang dimikinya dan merasa bahwa
dirinya adalah anak yang dibutuhkan dan berguna bagi teman,guru,orang tua dan banyak
orang.

6.Kegiatan,materi,manfaat yang saya harapkan ada dalam modul ini adalah :

Kegiatan,materi dan manfaat yang saya harapkan ada dalam modul ini yaitu tersedianya
materi yang membantu saya menambah pemahaman serta wawasan saya dalam
berperilaku positif sesuai prinsip KHD,tersedianya praktik - praktik baik terkait cara
menumbuhkan perilaku positif disekolah,kolaborasi berbagi pengalaman dengan rekan
sesama CGP,fasilitator dan instruktur terkait praktik baik dalam mewujudkan budaya positif
disekola,sehingga saya bisa menerapkannya di sekolah tempat saya mengajar.

Anda mungkin juga menyukai