Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL PENGAJUAN

Pembentukan Ekstrakurikuler Baru


(CINEFIPAL)
Cinematography Five Padalarang
di SMP Negeri 5 Padalarang

1. Pendahuluan
Kegiatan pembelajaran di sekolah tidak hanya berupa kegiatan di dalam kelas. Kegiatan
di luar pelajaran sehari-hari pun dapat dilaksanakan, salah satunya kegiatan nyata untuk
siswa seperti ekstrakurikuler yang turut membawa siswa dalam olah kreasi dan apresiasi
seni. Semakin berkembangnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, di era modern ini
orang-orang mulai haus akan informasi. Oleh karena itu, kegiatan Sinematografi yang
erat kaitannya dengan olah video dan audio menjadi kegiatan bermanfaat.

Sinematografi merupakan salah satu sarana untuk meningkatkan kualitas


sumber daya manusia. Upaya meningkatkan prestasi di bidang seni perlu terus
dilakukan melalui pembinaan sejak dini, mungkin melalui pencarian dan
pemantauan bakat, pembibitan, dan pelatihan seni prestasi yang didasarkan pada
ilmu pengetahuan dan teknologi secara lebih efektif dan efisien. Puncak prestasi
secara optimal dapat diperoleh dengan proses latihan jangka panjang.

Menurut definisi secara umum, Sinematografi adalah ilmu terapan yang membahas
tentang teknik menangkap gambar dan sekaligus menggabungkan gambar tersebut
sehingga menjadi rangkaian gambar yang memiliki kemampuan menyampaikan ide dan
cerita.

2. Maksud dan Tujuan Kegiatan


a. Maksud adanya Ekstrakurikuler ini adalah :
● Pembentukan karakter (Character building) siswa dengan memasukkan
unsur-unsur nilai seni gerak tubuh dan kreativitas dalam kegiatan
ekstrakurikuler.
● Sebagai sekolah / lembaga pendidikan, diperlukan wadah atau sarana
yang berpeluang besar untuk menghasilkan prestasi khususnya di
bidang seni agar mampu bersaing dengan berbagai sekolah
unggul di lingkup nasional maupun internasional.
● Dinamika sekolah harus menuntut adanya kevariatifan dalam
kegiatan ekstrakurikuler (kegiatan diluar kelas) supaya
memberikan nuansa semua siswa dapat sibuk dengan kegiatan positif
dan tidak sepi dalam kejenuhan nilai pembelajaran.
● Hasil temuan potensi dan bakat siswa bidang Sinematografi, namun
belum memiliki wadah untuk mengekspresikan bakat tersebut. Sehingga
Cinefipal menjadi sarana kreasi seni sebagai peluang untuk
meningkatkan kualitas sumber daya siswa-siswi.
b. Tujuan dari adanya unit Ekstrakurikuler ini adalah :
● Membentuk karakter siswa dan masyarakat sekolah yang kreatif dan
melahirkan generasi berbakat serta memiliki apresiasi seni yang tinggi di
lingkungan sekolah.
● Menumbuhkan jiwa seni pada masing-masing siswa dan
masyarakat sekolah.
● Sebagai wadah untuk menyalurkan minat dan bakat siswa.
● Mengokohkan eksistensi ekstrakurikuler sebagai wadah
pembentukan dan pengembangan bakat dan potensi siswa di luar
akademik.
● Menjadikan ekstrakurikuler Cinefipal sebagai wadah bagi
perintisan prestasi siswa khususnya, juga sebagai wadah
pengembangan kepribadian seperti kepercayaan diri.

3. Visi dan Misi


a. VISI
Mengembangkan minat dan potensi atau bakat siswa-siswi dalam bidang
Sinematografi yang disesuaikan dengan lingkungan beserta budaya
masyarakat setempat demi memajukan Sinematografi di SMPN 5 Padalarang.
b. MISI
1. Menyalurkan potensi atau bakat siswa-siswi dalam bidang
Sinematografi.
2. Mengembangkan minat di bidang Sinematografi dengan mempelajari
atau memperdalam teknik Fotografi, Videografi, Akting, Public
Speaking dan Penulisan Naskah.
3. Berusaha maksimal untuk mengukir prestasi dalam berbagai perlombaan
yang ada atas nama sekolah di bidang Sinematografi
4. Menampilkan hasil karya di Sosial Media seperti Instagram, Tiktok dan
Youtube.

4. Upaya yang akan dilakukan Dalam Pencapaian Tujuan


a. Khusus Sinematografi angkatan pertama, anggota yang dilibatkan merupakan
anggota hasil undangan khusus berdasarkan pengamatan potensi bakat.
b. Membentuk Struktur Kepengurusan.
c. Mengadakan rekruitmen untuk anggota baru selanjutnya akan dilaksanakan
pada tahun ajaran baru 2023/2024.
d. Melakukan wawancara khusus bagi siswa yang memiliki dua ekstrakurikuler,
agar tidak mengganggu sekolah, dan demi tercapainya prestasi ekstrakurikuler
yang maksimal.
e. Mengadakan pembinaan atau latihan dua kali seminggu.
f. Turut berpartisipasi pada setiap acara kegiatan sekolah sebagai dokumentasi.
g. Mengikuti perlombaan yang diadakan pihak eksternal.
h. Melaksanakan pembinaan dan peningkatan motivasi, baik secara organisasi
maupun personal.

5. Program Kerja
1. Mengadakan kegiatan berbagi ilmu sinematografi dan latihan rutin dua kali
seminggu.
2. Mengikuti perlombaan atas nama SMPN 5 Padalarang pada tingkat SMP/MTs
sederajat seperti FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional) atau lomba
lainnya yang sejenis.
3. Mengadakan kas rutin untuk keperluan organisasi dalam jangka pendek,
menengah, ataupun panjang.
4. Mempublikasikan kegiatan pada media sosial (YouTube, Instagram, dan
Tiktok).
5. Melaksanakan pendidikan latihan dan pelantikan kepada anggota baru yang
dilaksanakan sekali setiap tahunnya.
6. Angkatan pertama akan fokus membuat konten berdasarkan Permendikbud No
46 Tahun 2023 Payung Hukum Hapus Tiga Dosa Besar di Satuan Pendidikan
yakni (Perundungan, Pelecehan/Kekerasan Seksual dan Intoleransi)

6. Nama dan Identitas Ekstrakurikuler yang diajukan


A. Nama Ekstrakurikuler
“CINEFIPAL” (baca : se-ne-fai-pel) Cinematography Five Padalarang
B. Tema
“Sinematografi Sebagai Kegiatan Penunjang Kreativitas dan Potensi diri dalam
Menentukan Karakter Pelajar Pancasila Peserta Didik”
C. Waktu dan Tempat Kegiatan
Kamis : 14.00 s.d. 15.00 WIB
Jumat : 13.00 s.d. 15.00 WIB
Tempat : Ruang Kelas dan Lingkungan Sekolah
D. Logo Cinefipal

E. Sosial Media (Segera dibuat)


Instagram : @cinefipal.smpn5pdl
Tiktok : @cinefipal.smpn5pdl
7. Sasaran
Target peserta Ekstrakurikuler Cinefipal yang memiliki ketertarikan bidang
Sinematografi ditujukan untuk :
1. Siswa/i Kelas VII
2. Siswa/i Kelas VIII
3. Siswa/i Kelas IX (Semester Ganjil)

8. Regenerasi Kepengurusan
1. Kelas 7 (Anggota), ketika naik ke kelas 8 akan diseleksi yang menjadi
pengurus. Sekaligus calon Ketua
2. Kelas 8 (Pengurus), ketika sudah kelas 9. Akan serah terima jabatan untuk kelas
8, dan merekrut anggota baru dari kelas 7.

9. Manfaat Gabung Cinefipal


1. Melatih percaya diri
2. Melatih kemampuan Public Speaking
3. Belajar Seni Peran
4. Belajar Dunia Sinematografi
5. Skill tambahan
6. Portofolio : semakin banyak memiliki karya, semakin mudah mencari kerja.
Tidak lagi zaman ditanya “Berapa nilaimu?”, tapi “Apa pengalamanmu dan apa
kemampuanmu?”
Dengan sebuah karya,kita akan hidup 1000 tahun lamanya.
Artinya : Meskipun nanti kita meninggal dunia, tapi
jika memiliki karya. Insyaallah akan tetap hidup
di ingatan setiap manusia.

9. Susunan Kepengurusan Angkatan Perintis


Anggota terlibat berawal dari keisengan membuat Konten Pendek, hingga akhirnya
kami coba lanjutkan menjadi forum khusus.
No. Nama Lengkap Kelas Sebagai

1. Rahmat Aprilianto Guru Seni Budaya Pembina/Pelatih

2. Semmy Vino Trianda Aji VIII - C Ketua

3. Putri Citra Nurul April VIII - B Kesekretariatan

4. Zahra Rubiana VIII - B Tim Kreatif

5. Muhamad Ceriko Ramadani VIII - B

6. Restu Alfiansyah VIII - D

7. Kahfi Kholiq Almiran VIII - B Koor. Latihan


No. Nama Lengkap Kelas Sebagai

8. Mandala Putra VIII - C Departemen


Kamera

9. Fariz Munazar VIII - C Departemen Audio


Visual

10. Surya Gemilang VIII - C Departemen


Properti dan
11. Anggara Keysa Alvaro VIII - B Logistik

12. Fachri Fahrezi Putra VIII - C Departemen


Pascaproduksi

10. Properti / Alat Penunjang Ekstrakurikuler

No. Properti Fungsi Ada/Belum


Ada

1. Handphone Handphone yang memiliki resolusi ADA


pengambilan video min 1080P / 2K

2. Laptop Siswa mempelajari editing BELUM ADA

3. Kamera Siswa mempelajari teknik BELUM ADA


pengambilan gambar menggunakan
kamera

4. Kain Hijau sebagai pengganti latar belakang BELUM ADA


(Green Screen) yang tidak mungkin didapatkan.
Warna hijau pada latar belakang atau
background bisa disunting dan
diganti menggunakan gambar atau
latar lainnya sesuai dengan
kebutuhan. Contohnya, jika ingin
mendapatkan adegan sulit seperti
adegan di luar angkasa.

5. Flashdisk Menyimpan gambar/video yang akan ADA


di edit

Guna proses pembelajaran Ekstrakurikuler Cinefipal, mohon izin kepada 11 peserta


nama diatas setiap hari Jumat membawa handphone ke sekolah. Dengan catatan dititip
ke Pembina atau Wali Kelas, dapat digunakan hanya saat kegiatan Ekstrakurikuler saja.

11. Dokumentasi Kegiatan


(terlampir)

12. Penutup
Demikian pengajuan proposal pembentukan ekstrakurikuler Cinefipal ini kami buat.
Semoga proposal yang kami ajukan mendapat apresiasi dan dukungan dari pihak
sekolah. Serta mendapatkan rida Allah SWT memberi kelancaran dalam kegiatan ini.
Atas segala dukungan demi terlaksananya kegiatan ini kami sampaikan terima kasih.

13. Lembar Pengesahan

Padalarang, 2 November 2023

Ketua Perintis Cinefipal, Pembina/Pelatih Perintis Cinefipal,

Semmy Vino Trianda Aji Rahmat Aprilianto

Mengetahui; Menyetujui;

Wakasek Kesiswaan Kepala Sekolah


SMPN 5 Padalarang, SMPN 5 Padalarang,

Wawan Setiawan, S.Pd Wiwi Marwiyah Yasin, S.Pd., M.Si

LAMPIRAN
DOKUMENTASI KEGIATAN
1. Tayangan Konten Edukasi terkait 3 Dosa Besar dalam Dunia Pendidikan
berdasarkan Permendikbud No 46 Tahun 2023 Payung Hukum Hapus Tiga Dosa
Besar di Satuan Pendidikan yakni (Perundungan, Pelecehan Seksual dan Intoleransi)

konten terkait Perundungan terlaksana


konten terkait Pelecehan Seksual dan Intoleransi SEGERA

dalam 2 konten yang sudah dibuat, hingga hari Sabtu tanggal 28 Oktober 2023,
Episode 1 : memiliki 1.506 viewers
Episode 2 : memiliki 7.935 viewers

2. Foto Kegiatan

MEMBER CINEFIPAL
SMP NEGERI 5 PADALARANG
No. Nama Lengkap Kelas Sebagai

1. Rahmat Aprilianto Guru Seni Budaya Pembina/Pelatih

2. Semmy Vino Trianda Aji VIII - C Ketua

3. Putri Citra Nurul April VIII - B Kesekretariatan

4. Putri Rahma Nur’Aeni VIII - C

4. Zahra Rubiana VIII - B Tim Kreatif

5. Muhamad Ceriko Ramadani VIII - B

6. Restu Alfiansyah VIII - D

7. Kahfi Kholiq Almiran VIII - B Koor. Latihan

8. Mandala Putra VIII - C Departemen


Kamera
9. Farhan Fadhlurrahman VIII - D

10. Fariz Munazar VIII - C Departemen Audio


Visual

11. Surya Gemilang VIII - C Departemen


Properti dan
12. Anggara Keysa Alvaro VIII - B Logistik
13. Lukman Nur Hakim VIII - D

14. Fachri Fahrezi Putra VIII - C Departemen


Pascaproduksi

15. Annisa Meylinda VIII - D Anggota

16. Selpia VIII - C Anggota

17. Asyifa Nur Febrianti VIII - D Anggota

18. Aulia Fitri Nurmalasari VIII - D Anggota

19. Shiva Elani VIII - D Anggota

20. Sherin Anggelia Irawan VIII - B Anggota

21. Dandi IX - B Anggota

22. Zahara Septi Mutia IX - B Anggota

Anda mungkin juga menyukai