Anda di halaman 1dari 102

PENGEMBANGAN VIDEO INTERAKTIF ETIKA

BERTAMU BERBASIS PLURIKULTURAL BAGI


PEMELAJAR BIPA MADYA

SKRIPSI

Oleh

HAFIDH WAHYU NURWANANDI

NIM 19020074098

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI

PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA


INDONESIA

2023
i
PENGEMBANGAN VIDEO INTERAKTIF ETIKA
BERTAMU BERBASIS PLURIKULTURAL BAGI
PEMELAJAR BIPA MADYA

SKRIPSI

Diajukan kepada Universitas Negeri Surabaya

untuk memenuhi salah satu persyaratan

dalam menyelesaikan program sarjana

pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Oleh

HAFIDH WAHYU NURWANANDI

NIM 19020074098

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI

PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA


INDONESIA
2023

i
HALAMAN PERSETUJUAN

Skripsi oleh : Hafid Wahyu Nurwanandi

NIM : 19020074098

Judul : Pengembangan Video Interaktif Etika Bertamu


Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar Bipa Madya

Surabaya, 12 Juni 2023

Dosen Pembimbing Skripsi,

Prima Vidya Asteria, S.Pd., M.Pd.


NIP 198910092015042002

i
HALAMAN PENGESAHAN

Skripsi oleh : Hafidh Wahyu Nurwanandi


NIM : 19020074098
Judul :“Pengembangan Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar
Bipa Madya” ini telah dipertahankan di depan
dewan penguji pada tanggal

Dewan Penguji
1. Prima Vidya Asteria, ……………………………
S.Pd.,M.Pd. ….
NIP 198910092015042002

2. Dr. Syamsul Sodiq, M.Pd. ……………………………


NIP 196602131992031002 ….

3. Dra. Trinil Dwi Turistiani, ……………………………


M.Pd. ….
NIP 196504151992032002

Surabaya,
Mengesahkan Menyetujui
Dekan Fakultas Bahasa dan Seni, Ketua Prodi

Syaiful Anam, Ph.D Prof. Dr. Anas Ahmadi,


NIP 19789162006041001 M.Pd.
NIP
198005112008121001

ii
UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Indonesia
Alamat: Gedung T4 Kampus Lidah Wetan, Telepon (031)
7527527

SURAT PERNYATAAN KEORISINILAN SKRIPSI


Yang bertanda tangan di bawah ini,
Nama : Hafidh Wahyu Nurwanandi
Tempat, tanggal lahir : Kediri, 5 April 2002
NIM : 19020074098
Prodi/Angkatan : Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonsia / 2019
Alamat : Kec. Kepung, Kab. Kediri, Jawa
Timur

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa


(1) Skripsi yang diujikan ini adalah benar-benar pekerjaan saya
sendiri (bukan hasil jiplakan, baik sebagian atau
seluruhnya).
(2) Apabila pada kemudian hari terbukti bahwa skripsi ini hasil
jiplakan sebagaimana yang termaktub pada nomor (1), saya
akan menanggung risiko diperkarakan oleh Jurusan Bahasa
dan Sastra Indonesia FBS Unesa.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan kesadaran yang
tinggi

Surabaya,
Yang menyatakan,

Hafidh Wahyu Nurwanandi


NIM:19020074098

iii
HALAMAN MOTO

Yesterday is history, Tomorrow is a mistery, Today is a gift


That is why it’s called present
(Master Oogway, Kungfu Panda)

iv
HALAMAN PERSEMBAHAN

Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT tuhan


semesta alam. Sholawat serta salam kepada junjungan kita Nabi
Muhammad SAW, dengan penuh kerendahan hati skripsi ini
saya persembahkan untuk:

1. Kedua orang tua saya Bapak Adi dan Ibu Purwanti yang
senantiasa memberikan dukungan dan motivasi kepada
saya serta selalu mendo’akan saya.
2. Teman-teman Aliansi Sambat Nusanta (Anggoro, Doni,
Faudza, Machrus, Samsudin, Nurzihan) yang selalu
bersama saya berbagi suka maupun duka.
3. Teman-teman seperjuangan bimbingan saya (Aqil, Firoh,
Hadi, Okta, Sisca) yang selalu bersama dan memberikan
motivasi kepada saya.
4. Teman-teman PA 2019 yang hadir dalam perjalanan saya
berproses di UNESA.
5. Dan semua pihak-pihak yang sudah membantu dalam
menyelesaikan tugas akhir ini.

v
PRAKATA
Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang
Maha Esa atas berkat dan rahmat-Nya sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengembangan Video
Interaktif Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar
BIPA Madya” tepat pada waktunya. Ucapan terima kasih ini
penulis tujukan kepada.
1. Prof. Dr. H. Nurhasan, M.Kes., Rektor Universitas Negeri
Surabaya;
2. Syafi’ul Anam, Ph.D, Dekan Fakultas Bahasa dan Seni
Universitas Negeri Surabaya;
3. Prof. Dr. Anas Ahmadi, M.Pd., Ketua Program Studi
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia;
4. Prima Vidya Asteria, S.Pd., M.Pd., Dosen Pembimbing
Skripsi;
5. Dr. Heny Subandiyah, M.Hum., Dosen Pembimbing
Akadamik PA 2019;
6. Bapak/Ibu dosen jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia
yang telah memberikan ilmu pengetahuan;
7. Mahasiswa BIPA Universitas Negeri Surabaya yang
membantu dalam penelitian ini;
8. Semua karyawan dan Tata Usaha di Jurusan Bahasa dan
Sastra Indonesia;
9. Seluruh anggota keluarga yang telah memberikan doa,
dorongan, dan semangat selama penyusunan proposal
penelitian ini.
10. Teman-teman satu bimbingan skripsi yang telah berjuang
bersama penulis dalam menyelesaikan penelitian ini.
Meskipun telah berusaha menyelesaikan skripsi ini dengan
sebaik mungkin, penulis menyadari bahwa skripsi ini masih ada
kekurangan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan
saran yang membangun dari semua pihak. Semoga skripsi ini
bermanfaat bagi yang membaca dan memperlajarinya.

Surabaya, 12 Juni 2023

Penulis

DAFTAR ISI

vi
HALAMAN PERSETUJUAN...............................................................i
HALAMAN PENGESAHAN..............................................................2
SURAT PERNYATAAN KEORISINILAN SKRIPSI.........................3
HALAMAN MOTO..............................................................................4
HALAMAN PERSEMBAHAN............................................................5
PRAKATA..............................................................................................6
DAFTAR ISI............................................................................................7
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................10
ABSTRAK.............................................................................................11
BAB I PENDAHULUAN......................................................................1
1.1 Latar Belakang.............................................................................1
1.2 Rumusan Masalah.......................................................................3
1.3 Tujuan Penelitian........................................................................4
1.4 Spesifikasi Produk.......................................................................4
1.5 Manfaat Penelitian......................................................................5
1.6 Asumsi Penelitian.......................................................................6
1.7 Keterbatasan Penelitian..............................................................6
1.8 Definisi Oprasional.....................................................................6
BAB II KAJIAN PUSTAKA..................................................................7
2.1 Penelitian Yang Relevan.............................................................7
2.2 BIPA..............................................................................................9
2.3 Media Video Interaktif.............................................................11
2.4 Kompetensi Plurikultural........................................................12
2.5 Etika Masyarakat Indonesia....................................................13
2.6 Kerangka Berfikir......................................................................16
BAB III METODE PENELITIAN.......................................................18
3.1 Jenis Penelitian...........................................................................18

vi
3.2 Prosedur Penelitian...................................................................18
3.3 Subjek Uji Coba.........................................................................22
3.4 Jenis Data....................................................................................22
3.5 Instrumen pengumpulan data................................................24
3.6 Keabsahan Data.........................................................................24
3.7 Teknik Analisis data.................................................................25
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.............................................28
4.1 Hasil Penelitian..........................................................................28
4.2.2 Proses Pengembangan Vidoe Interaktif Etika Bertamu
Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya..............28
4.1.2 Kualitas Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis
Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya.............................42
4.2.1 Pembahasan Proses Pengembangan Video Interaktif
Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi BIPA Madya......51
4.2.2 Pembahasan Kualitas Pengembangan Video Interaktif
Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi BIPA Madya......55
BAB V PENUTUP................................................................................57
5.1 Simpulan.....................................................................................57
5.2 Saran............................................................................................58
Daftar Pustaka......................................................................................60
LAMPIRAN..........................................................................................64

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 lembar Check List...........................................................64


Lampiran 2 SKL BIPA.........................................................................67
Lampiran 3 hasil wawancara.............................................................69
Lampiran 4 story board......................................................................70
Lampiran 5 analisis buku BIPA.........................................................79
Lampiran 6 hasil pekerjaan pemelajar BIPA...................................80
Lampiran 7 hasil angket validasi materi dan media......................82
Lampiran 8 RPP BIPA BERBASIS PLURIKULTURAL..................84
Lampiran 9 angket kepraktisan.........................................................86
Lampiran 10 foto saat implementasi.................................................87

x
ABSTRAK

PENGEMBANGAN VIDEO INTERAKTIF ETIKA BERTAMU


BERBASIS PLURIKULTURAL BAGI PEMELAJAR BIPA
MADYA

Nama Mahasiswa : Hafidh Wahyu Nurwanandi


NIM : 19020074098
Prodi/jurusan : S1-Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia/Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas : Bahasa dan Seni
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Prima Vidya Asteria, S.Pd., M.Pd.
Tahun : 2023

Kata Kunci : Etika bertamu, Jenis kalimat, Kualitas Video


Interaktif.

Latar belakang dari penelitian ini kurangnya variasi media


pembelajaran yang digunakan proses pembelajaran BIPA. Manfat
media pembelajaran salah satunya untuk mempermudah dalam
menyampaikan materi, salah media yang bisa digunakan dalam
proses pembelajaran yaitu media video interaktif. Materi yang
disampaikan dalam video interaktif yang dikembangkan yaitu
materi etika bertamu dan jeni-jenis kalimat. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses
pengembangan video interaktif melalui model ADDIE dan
mendeskripsikan kualitas video interaktif. Penelitian ini
menggunakan metode pegembangan RnD dengan model ADDIE
yang terdiri dari lima langkah yaitu, Analyze, Desai,
Development, Implementation, Evaluation. Sumber data dari
penelitian ini adalah pemelajar BIPA di Universitas Negeri
Surabaya dengan teknik pengumpulan menggunakan lembar
validasi, soal tes, dan angket. Hasil penelitian yang diperoleh
menunjukan bahwa proses pengembangan video interaktif untuk
pembelajaran materi etika bertamu yang ada di Indonesia dan
jenis-jenis kalimat dengan menggunakan lima langkah ADDIE.
Pada tahap analisis dilakukan wawancara keapda pengajar BIPA
dan menyebarkan angket keapda pemelajar BIPA untuk

ix
mengetahui karakteristik dan kebetuhan pemelajar BIPA.
Kemudian tahap desain untuk menyusun konsep video dan
tujuan pembelajaran serta materi yang akan disampaikan kepada
pemelajar BIPA. Setelah menyusun konsep dilanjutkan dengan
proses pengembangan yang terdiri dari pengambilan gambar,
mengedit video dan melakukan validsi kepada validator ahli
materi dan media. Kemudian dilanjutkan tahap implementasi
atau uji coba kepada pemelajar BIPA yang bertujuan untuk
mengetahui keefektifan media video interaktif yang
dikembangkan. Terakhir evaluasi dimana penyempurnaan dari
media video interaktif yang dibuat. Untuk kualitas media
interaktif nilai validasi yang didapatkan dari validator ahli
sebesar 95,65%, nilai keefektifan 87,5%, dan nilai kepraktisan
96,66%.

ix
ABSTRACT

PENGEMBANGAN VIDEO INTERAKTIF ETIKA BERTAMU


BERBASIS PLURIKULTURAL BAGI PEMELAJAR BIPA
MADYA

Nama Mahasiswa : Hafidh Wahyu Nurwanandi


NIM : 19020074098
Prodi/jurusan : S1-Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia/Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas : Bahasa dan Seni
Nama Lembaga : Universitas Negeri Surabaya
Pembimbing : Prima Vidya Asteria, S.Pd., M.Pd.
Tahun : 2023

Keywords: Visiting ethics, Types of sentences, Quality of Interactive


Video.

The background of this study is the lack of variations in the


learning media used in the BIPA learning process. One of the benefits of
learning media is to make it easier to convey material, one of the media
that can be used in the learning process is interactive video media. The
material presented in the interactive video developed is visiting ethics
material and types of sentences. The purpose of this study is to describe
the process of developing interactive videos through the ADDIE model
and describe the quality of interactive videos. This research uses the
RnD development method with the ADDIE model which consists of five
steps, namely Analyze, Design, Development, Implementation,
Evaluation. The source of the data from this study were BIPA students
at Surabaya State University with a collection technique using
validation sheets, test questions, and questionnaires. The research
results obtained show that the process of developing interactive videos
for learning visiting ethics material in Indonesia and types of sentences
uses the five steps of ADDIE. At the analysis stage, interviews with
BIPA teachers were conducted and questionnaires were distributed to
BIPA students to find out the characteristics and needs of BIPA
students. Then the design stage is to develop video concepts and
learning objectives and material to be delivered to BIPA students. After
compiling the concept, it is continued with the development process
x
which consists of taking pictures, editing videos and validating the
material and media expert validators. Then proceed with the
implementation or trial phase for BIPA students which aims to
determine the effectiveness of the interactive video media being
developed. The last evaluation is where the improvement of interactive
video media is made. For the quality of interactive media, the validation
value obtained from expert validators is 95,65%, the effectiveness value
is 87.5%, and the practicality value is 96.66%.

x
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Bahasa Indoensia Penutur Asing (BIPA) merupakan usaha


yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk mengenalkan
bahasa Indonesia ke kanca internasional. Menurut Rohimah
(2018) pemerintah pemerintah mengeluarkan peraturan untuk
mengembangkan bahasa Indonesia agar bisa bersaing dengan
bahasa asing di dunia. Hal ini tercantum dalam UU Nomer 24
Tahun 2009 Pasal 44 Ayat 1 yang menerangkan bahwa
pemerintah meningkatkan fungsi Bahasa Indonesia sebagai
bahasa internasional secara bertahap, sistematis, dan
berkelanjutan. pengertian Dengan diadakannya program BIPA
sebagai salah satu usaha yang dilakukan pemerintah untuk
menjadikan bahasa Indonesia sebagai bahasa internasional.
Bahasa Indonesia Penutur Asing (BIPA) salah satu
program studi yang diperuntukan kepada pemelajar asing yang
ingin memperlajari bahasa dan budaya di Indonesia. Program
studi BIPA, pemelajar asing akan mempelajari bahasa Indonesia
melalui proses pembelajaran BIPA. Proses pembelajaran BIPA
meliputi semua keterampilan yang diperlukan pemelajar dalam
kehidupan sehari-hari. Diantra keterampilan itu ada
keterampilan bahasa, seperti menyimak, berbicara, membaca dan
menulis. Sesuasi dengan pendapat dari Asteria dan Farida (2009)
merupakan program keterampilan berbahasa Indonesia bagi
penutur asing yang terdiri atas menderngarkan, berbicara,
membaca dan menulis. Semua keterampilan tersebut harus
dipelajari supaya pemelajar BIPA bisa mempresentasikan hasil
yang mereka pelajari selama mengambil program BIPA.

Proses pembelajaran BIPA selama ini berpacu pada standar


kompetensi lulusan (SKL) BIPA. Tujuan dari dibuatnnya SKL ini
sebagai patokan bagi pengajar BIPA dalam merencanakan proses
pembelajaran dan menentukan standar kelulusan bagi pemelajar
BIPA. Pada SKL tersebut pemelajar BIPA terbagi menjadi tujuh
level. Terdapat satu kompetensi lain yang dapat diintregasikan
dalam pembelajaran BIPA. Salah satu kompetensi yang bisa
1
digunakan dalam merencanakan proses pembelajaran BIPA
adalah kompetensi plurikultural. Menurut Dewi dan Asteria
(2022) kompetensi plurikultural merupakan kompetensi
pembelajaran yang didukung dengan pembelajaran kebudayaan
sebagai identias bahasa dan budaya bahasa target.

Pembelajaran berbasis kompetensi plurikultural akan


memudahkan pembelajar BIPA dalam mempelajari bahasa
Indonesia. Menurut Suyitno (2017), pelajar asing memiliki latar
belakang bahasa dan budaya yang berbeda dengan bahasa yang
dipelajari. Sebagaimana dengan membandingkan budaya yang
sudah ada dari negara asal mereka dengan budaya yang ada di
Indonesia, sehingga mereka bisa menggunakan bahasa sesuai
dengan kondisi. Hal tersebut akan menjadikan pemelajar BIPA
lebih mengenal bangsa Indonesia tidak melalui bahasa saja, tetapi
juga nilai-nilai dan budaya yang ada di Indonesia.

Salah satu materi yang diajarkan pada kompetensi


plurikultural, yaitu etika masyarakat Indonesia. Masyarakat
Indonesia sangat menjujung tinggi etika-etika dalam
bermasyarakat. Mulai dari lingkup terkecil sampai lingkup yang
lebih luas. Ada banyak etika yang berlaku di masyarakat seperti
etika memakai pakaian ketika pergi ke tempat umum atau
ibadah, etika ketika bertamu ke rumah orang dan lain
sebagainya. Sependapat dengan Ferdinand et al. (2019),
penerapan etika memperlihatkan sikap sopan santun, hormat
kepada orang, dan mematuhi norma yang berlaku di masyarakat
lingkungan sekitar. Adanya pembelajaran etika yang ada di
Indonesia diharapkan pemelajar BIPA dapat mempelajari bahasa
Indonesia yang sering digunakan masyarakat secara umum.

Penggunaan media pembelajaran sebagai sarana


penunjang keberhasilan dalam suatu proses pembelajaran.
Dengan menggunakan media pembelajaran akan memudahkan
pengajar penyampaian materi. Menurut Asteria (2019) mendia
pembelajaran merupakan salah satu komponen yang bisa
dimanfaatkan dalam pembelajaran di kelas BIPA. Salah satu
contoh media pembelajaran yang bisa digunakan yaitu video
interaktif. Media pembelajaran video interaktif adalah media
2
pembelajaran secara elektronik yang menampilkan audio visual
kepada pemelajar BIPA. Video interaktif berisikan materi,
pertanyaan interaktif dan lain sebagainya.

Video interaktif akan menarik perhatian pemelajar BIPA


karena menyajikan audio visual kepada pemelajar BIPA.
Peneletian kali ini bermaksud untuk mengembangkan media
yang bisa digunakan untuk membantu proses pembelajaran
pembelajar BIPA. Terbatasnya media yang digunakan dalam
pembelajaran BIPA, menjadi salah satu kendala bagi pengajar.
Sependapat dengan Purwono dan Asteria (2021) media
pembelajaran bahasa indonesia sebagai bahasa asing sangat
terbatas. Mengingat terbatasnya jumlah media pembelaran
menyebabkan variasi dari proses kegiatan belajar mengajar juga
sangat terbatas.

Keterbatasan video interaktif yang digunakan dalam


proses pembelajaran BIPA sebagai media belajar menjadi kendala
yang sering dialami oleh seorang pengajar. Oleh karena itu,
penelitian dan pengembangan media ini bertujuan untuk
menambah variasi media pembelajaran yang bisa digunakan.
Sehingga dikembangkan penelitian dengan judul
“Pengembangan Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis
Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya “.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, rumusan masalah


yang ada dalam penelitian ini sebagai berikut.
1) Bagaimana proses pengembangan video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa
madya?
2) Bagaimana kualitas video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa madya?
a. Bagaimana validitas video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa madya?
b. Bagaimana keefektifan video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa
madya?
3
c. Bagaimana kepraktisan video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa
madya?

5.2 1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dalam peneletian yang sesuai dengan


rumusan masalah yang sudah dirumuskan sebagai berikut.

1) Untuk mendeskripsikan proses pengembangan video


interaktif etika bertamu berbasis plurikultural bagi
pemelajar bipa madya.
2) Untuk mendeskripsikan kualitas video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar bipa
madya.
a. Untuk mendeskripsikan validitas video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar
bipa madya.
b. Untuk mendeskripsikan keefektifan video
interaktif etika bertamu berbasis plurikultural bagi
pemelajar bipa madya.
c. Untuk mendeskrisikan kepraktisan video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural bagi pemelajar
bipa madya.

6.2 1.4 Spesifikasi Produk

Spesifikasi produk merupakan keiteria yang harus


diperhatikan dalam proses pengembangan media
pembelajaran. Untuk spesifikasi produk yang akan dibuat
sebagai berikut.
1) Video dibuat menggunakan format mp4
2) Moda video berupa media digital.
3) Pengembangan video menggunakan software berupa
Kinemaster.
4) Video yang dibuat berdurasi delapan sampai lima
belas menit.

4
5) Sistematika video berisi pembukaan, pengenalan
topik, pertanyaan interaktif, inti video, soal test, dan
penutup.
6) Video interaktif bertemakan etika bertamu.
7) Video interaktif yang dibuat dengan berdasarkan :
a. Standar Kompetensi Lulusan (SKL)
(1) Sikap dan Tata Nilai
(a) Memiliki moral, etika hidup berkelanjutan
dan kepribadian yang baik di dalam
menyelesaikan tugasnya.
(b) Menghargai keanekaragaman budaya,
pandangan, kepercayaan,dan agama serta
pendapat/temuan original orang lain.
(c) Mampu bekerja sama dan memiliki
kepekaan sosial dan kepedulian yang
tinggi terhadap masyarakat dan
lingkungan hidupya.
(2) Kemampuan Bidang Kerja
Melaporkan hasil pengamatan atas peristiwa
dan mengungkapkan gagasandalam topik
bidangnya, baik konkret maupun abstrak,
dengan cukup lancar tanpa kendala yang
mengganggu pemahaman mitra tutur.
(3) Pengetahuan yag Dikuasai
Pengetahuan yang dimasukkan kedalam video
berisikan materi tentang jenis-jenis kalimat.

b. Kompetensi Plurikultural
Kompetensi Plurikultural yang diintegarasikan
dalam video interaktif yaitu etika bertamu yang
ada di masyarakat Indonesia.

7.2 1.5 Manfaat Penelitian

Berdasarkan tujuan penilitian yang dilakukan, mafaat


penilitian ini dibedakan menjadi dua yaitu, manfaat
teoretis dan manfaat praktis. Berikut rincian manfaat yang
dilakukan dalam penelitian ini.
1) Manfaat teoretis
5
Menambah variasi media pembelajaran BIPA
khususnya media pembelajaran Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA
Madya.
2) Manfaat praktis
a) Menambah variasi media pembelajaran BIPA pada
meteri jenis-jenis kalimat.
b) Menambah motivasi belajar pembelajar BIPA.

1.6 Asumsi Penelitian

Asumsi yang dipertimbangkan dalam melakukan


penelitian proses pengembangan video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural sebagai berikut.
1. Pertimbangan budaya perlu diperhatikan dalam
pemelajaran BIPA.
2. Media pemelajaran yang menarik dapat
meningkatkan indikator ketercapaian pemelajaran
BIPA.
3. Kompetensi plurikultural penting untuk
dikembangkan dalam pembelajaran BIPA.
4. Tema etika bertamu merupakan salah satu tema yang
dapat diajarkan dalam pembelajaran BIPA.
5. Etika masyarakat perlu dikenalkan kepada pemelajar
BIPA sebagai salah satu bentuk komunikasi.

1.7 Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini terbatas bagi pembelajaran BIPA pada.


1. Pengembangan video interaktif ini terbatas pada
level BIPA madya.
2. Video interaktif ini terbatas untuk pembelajaran etika
bertamu.
3. Pengembangan materi terbatas pada kompetensi
plurikultural berupa etika yang berfokus pada jenis
kelimat.

1.8 Definisi Oprasional


6
Berikut kata oprasional yang digunakan dalam
penelitian ini, rinciannya sebagai berikut.
1. BIPA merupakan pembelajaran bahasa Indonesia yang
ditujukan untuk penutur asing.
2. Plurikultural adalah merupakan kompentensi yang
harus dicapai pemelajar BIPA dengan membandingkan
unsur budaya asal mereka dengan budaya yang ada di
Indonesia.
3. Etika adalah etika merupakan tingkah laku atau nilai
yang boleh dan tidak boleh dilakukan dalam kehidupan
bermasyarakat.
4. Video interaktif adalah media pembelajaran guna
menunjang proses pembelajaran dalam mencapai
standar kompetensi lulusan.
5. Proses pengembangan adalah proses pembutan suatu
produk.
6. Validitas adalah sifat benar dari suatu data.
7. Keefektifan adalah keberhasilan terhadap sesuatu yang
sudah dilakukan.
8. Kepraktisan adalah mudah digunakan dalam berbagai
situasi.

BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Yang Relevan


7
Penelitian ini terinspirasi dari beberapa penelitian
sebelumnya. Diantara penelitian-penelitian yang sudah
dilakukan, untuk penentilitian proses pengembangan video
interaktif etika bertamu berbasis plurikultural bagi BIPA Madya
terinspirasi dari empat penelitian berikut.

Gambar 2.1
Penelitian yang relevan

Pertama penelitian yang dilakukan oleh Rati Kurnia


wardani & Harlinda Syofyan (2018) dengan judul
“Pengembangan Video Interaktif pada Pembelajaran IPA
Tematik Integratif Materi Peredaran Darah Manusia”. Penelitian
tersebut bertujuan untuk mengembangkan video interaktif pada
materi peredaran darah manusia. Sedangkan penelitian dalam
proposal ini bertujuan untuk mengembangkan media video
interaktif untuk materi penggunaan kata negasi, kalimat
sederhana, kata tanya dan kata kerja berimbuhan.

Kedua peneletian yang dilakukan oleh Ervina Kusuma


Dewi (2022) dengan judul “Pengembangan Bahan Ajar Bipa
Madya Kompetensi Plurilingual Dan Plurikultural Dengan
Strategi Flipped Learning”. Penelitian tersebut mengembangkan
bahan ajar BIPA dengan mengintregasikan kompetensi
plurilingual dan kompetensi plurikultural. Sedangkan penelitian
dalam proposal ini hanya sebatas kompetensi plurikultural
8
dengan muatan etika masyarakat Indonesia.

Ketiga penelitian yang dilakukan oleh Arta Dwi Ananda


(2021) yang berjudul “Pengembangan Media Video Animasi
Putumu (Puisi Itu Mudah) Dalam Pembelajaran Menulis Puisi
Siswa Kelas VIII”. Penelitian tersebut bertujuan untuk
mengembangkan media video animasi dan sasaran untuk video
tersebut anak kelas VIII SMP. Sedangkan penelitian dalam
proposal ini bertujuan untuk mengembangkan video interaktif
dengan sasaran pemelajar BIPA.

Terakhir peneletian yang dilakukan oleh Rosalia


Prismarini Nurdiarti (2018) dengan judul “Pendidikan Karakter
Dalam Perspektif Etika Komunikasi Di Era Masyarakat
Informasi”. Penelitian tersebut bertujuan untuk mendeskripsikan
pendidikan karakter dalam prespektif etika. Sedangkan
penelitian dalam proposal ini bertujuan untuk mengenal etika-
etika masyarakat Indonesia kepada pemelajar BIPA.

Dari keempat peneletian tersebut dapat dapat disimpulkan


tiga dari penelitian tersebut bertujuan untuk mengembangkan
media pembelajaran untuk menunjang proses pembelajaran.
Sedangkan untuk yang penelitian yang nomer empat bertujuan
untuk mengetahui pendidikan karakter. Keempat penelitian
tersebut menjadi referensi untuk penelitian ini yang bertujuan
untuk mengembangkan media pembelajaran guna menunjang
proses pembelajaran BIPA.

2.2 BIPA

Bahasa Indoensia Penutur Asing (BIPA) merukan program


yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk menjadikan
bahasa Indonesia seabagai bahasa internasional. Program ini
ditujukan untuk penutur diluar warga negara Indonesia dan
ingin mempelajari bahasa Indonesia sebagai bahasa kedua
9
mereka. Program BIPA merupakan salah satu usaha pemerintah
untuk mengenalkan bahasa Indonesia pada mata internasional.
Sependapat dengan Rohimah (2018) yang mengemukakan usaha
tersebut bertujuan untuk mempertahankan dan mengembangkan
bahasa Indonesia supaya bisa bersaing dengan dengan negara
lain dan diakui di kanca internasional. Usaha internasionalisasi
ini termuat dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009
mengenai Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara serta Lagu
Kebangsaan pasal 44 ayat 1 menerangkan bahwa pemerintah
meningkatkan fungsi Bahasa Indonesia sebagai bahasa
internasional secara bertahap, sistematis, dan berkelanjutan.

Menurut Kusmiatun (2016:2) pembelajaran BIPA meliputi


semua keterampilan berbahasa yaitu, meyimak, berbicara,
membaca dan menulis serta pembelajaran yag diberikan kepada
pemelejar BIPA berbeda dengan penutur asli. Dari pernyataan
tersebut bisa dijabarkan pembelajar BIPA dalam belajar bahasa
Indonesia meliputi keterampilan tersebut yang akan mereka
gunakan dalam melakukan percakapan atau sesuai tujuan
mereka dalam mempelajari bahasa Indonesia sebagai bahasa
kedua. Berbeda dengan penutur asli, bahasa Indonesia yang
diajarkan kepada pembelajar BIPA disesuaikan dengan
kebutuhan mereka baik secara praktis atau tujuan keilmuan.
Sependapat denga Tanwin (2020) tujuan bari pemelajar BIPA
beragam mulai dari tujuan untuk memahami percakapan praktis
dan ada juga yang mempelajari hingga mahir berbahasa
Indonesia.

Pemelajar asing memelajari bahasa Indonesia melalui


proses pembelajaran BIPA. Hal ini sependapat dengan Rosiyana
(2020) yang menerangkan bahwa pemelajar BIPA akan
memelajari bahasa Indonesia melalui pembelajaran BIPA. Dalam
proses pembelajaran ini mereka akan memelajari keterampilan
berbahasa meliputi keterampilan membaca, menulis, menyimak
dan mendengar. Ada beberapa tahapan yang harus dilewati
dalam menyusun pembelajaran BIPA diantanya menuyusun
Silabus, RPP dan Evaluasi.

Menurut Anggaira (2019) dalam menyusun Silabus


10
terdapat enam tahapan.beberapa diantaranya yaitu menentukan
level pemelajar asing, kemudian menentukan standar kompetensi
tang harus dicapai. Setelah itu menentukan kompetensi dasar,
lalu dilanjutkan dengan menentukan bahan ajar. Kemudian
menentukan indikator dan pengembangan bahan ajar, dan sistem
evaluasi atau penilaian. Dalam program studi BIPA diadakan
pengelompokan bagi pemelajar BIPA. Pengelompokan ini
bertujuan untuk memudahkan dalam menyampaikan materi
kepada pemelejar BIPA sesuai dengan tingkatannya Tanwin
(2020). Menurut Maharani dan Astuti (2018) tingkat pemelajar
BIPA dibagi menjadi tiga yaitu, pemula (novice), menengah
(intermediate), mahir (advance).

2.3 Media Video Interaktif

Untuk membantu proses pembelajaran BIPA memerlukan


media pembelajaran yang tepat. Media pembelajaran sangat
diperlukan untuk membantu proses belajar pembelajar BIPA
sependapat dengan Farista (2018) yang mengungkapkan bahwa
penggunaan media pembelajaran dapat membangkaitkan
kenginan dan minat serta motivasi belajar. Dengan media yang
menarik diharapkan dapat meningkatkan motivasi belajar
pembelajar BIPA. Media belajar tidak hanya memberikan
motivasi, tetapi juga memberikan rangsangan kepada peserta
didik. Salah media yang bisa dipakai dalam proses pembelajaran
BIPA adalah video interaktif.

Menurut Munir (2015: 289) video merupakan suatu teknologi


yang menangkap, merekam, mengolah, memindah dan
menyimpan ururtan gambar diam kemudian menyajikan adegan-
adegan dalam gerak elektronik. Dari pendapat tersebut jika
disederhanakan maka video merupakan suatu bentuk dari
teknologi yang merekam dan memutar urutan gambar yang
disajikan dalam gerak elektronik. Video bisa mejadi salah satu
bahan untuk mengembangkan media pembelajaran yang
menarik yaitu video pembelajaran. Menurut Fahri (2020) video
pembelajaran merupakan media pembelajaran yang dirancang
secara sistematis dan berpedoman prinsip pembelajaran sehingga
pemelajar memahami materi dengan lebih mudah dan menarik.
11
Kurangnya media pembelajaran yang dikembang menjadi
salah satu kendala bagi pengajar BIPA. Pembelajar BIPA
memerlukan media baru untuk membantu mereka dalam proses
belajar mereka. Oleh karena itu vidio bisa menjadi salah satu opsi
untuk mengembangkan media belajar yang variatif. Diharapkan
dengan adanya pengembangan bahan ajar BIPA berupa video
interaktik ini bisa menjadi solusi kurangnya media pembelajaran
BIPA dan meningkat semangat belajar mereka. Keunggulan atau
kelebihan dari video interaktif sendiri sangat mudah digunakan
dalam proses pembelajaran. Sealain mudah digunakan video
interaktif dapat menarik minat pembelajar BIPA karena
menampilkan gambar visual disertai dengan audio yang
menarik. Media video interak memiliki beberapa kelebihan
diantaranya sebagai berikut.

1. Bisa menembus ruang waktu karena bisa digunakan dimana


saja dan kapan saja.
2. Lebih relatis, karena bisa diulang dan dihentikan sesuai
dengan kebutuhan pemelajar.

2.4 Kompetensi Plurikultural

Pada kompetensi plurikultural pemelajar dianjurkan


mempelajari kemampuan berbahasa komunikatif yang bisa
berbaur dalam konteks lintas budaya. Plurikultikultural
merupakan sebuah konsep yang berasal dari konsep
plurilingualisme; yakni konseptual dari tingkat linguistik ke ke
tingkat budaya (Coste et al., 2009). Pengajaran dengan
kompetensi plurikultural ini fokus mengasah kemampuan untuk
memahami perbedaan dan persamaan antar budaya melalui dua
pendekatan yakni pemerataan dan perbedaan antar budaya
(Dewi & Asteria, 2022).

Dalam konteks budaya, Suyitno (2015) menerangkan


hakikat dari budaya merupakan perwujudan dari cara hidup
manusia yang terlingkup dalam tiga aspek, yaitu perilaku,
pengetahuan, dan benda. Prinsip tersebut dapat diterapkan
dalam proses pembelajaran dan materi yang diajarkan kepada
12
pemelajar BIPA. Prinsip materi ini bertujuan memberikan bekal
kepada pemelajar BIPA agar dapat memahami bahasa dan
budaya Indonesia di tengah masyarakat sesuai situasi dan
kondisi sehingga tumbuh sikap positif dan apresiatif dari
pemelajar BIPA maupun Masyarakat Indonesia.

Tujuan utama kompetensi plurikultural adalah


membentuk Pemelajar BIPA sebagai aktor sosial yang mampu
hidup di tengah masyarakat Indonesia sesuai dengan tujuan
masing-masing. Pembelajaran perilaku budaya dapat dilakukan
dengan mengenalkan secara personal pemelajar BIPA kepada
keluarga di Indonesia. Mereka dapat berkomunikasi dan
berdiskusi secara aktif dan mengenal lebih dekat dengan
masyarakat sekitar serta anggota keluarga di Indonesia.

Setiap pemelajar BIPA pasti memiliki budaya dari negara


asal mereka. Dengan mengikuti program BIPA mereka secara
tidak lansung akan memelajari budaya dari bangsa Indonesia.
Pernyataan ini didukung dengan pendapat dari Inderasari dan
Agustina (2017) pemelajar BIPA biasanya memiliki latar belakang
budaya dari negara asal mereka yang berbeda dengan budaya
yang mereka pelajari. Dengan memelajari persamaan dan
perbedaan budaya asal dan budaya bahasa target diharapkan
pemelajar BIPA bisa memahami bahasa Indonesia serta
penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.

2.5 Etika Masyarakat Indonesia

Pada kompetensi plurikultural salah satu materi yang


diajarkan yaitu etika. Etika merupakan nilai dari baik atau buruk
tingkah laku seseorang. Dalam kehidupan sehari-hari pasti tidak
jauh dari etika bermasyarakat. Etika sendiri berisikan acuan
dalam bertindak atau tingkah laku dalam bermasyarakat. Etika
13
merupakan sikap sopan, santun, dan rasa hormat kepada orang
lain dan mematuhi tata krama yang berlaku di tempat yang kita
tinggali (Ferdinand et al., 2019). Banyak bentuk etika di
masyarakat yang sering ditemui. Mulai dari etika dalam
keluarga, berteman dan bekerja. Menurut (Nurcahyawati, 2022)
Etika adalah seperangkat prinsip, nilai, atau etika untuk
membimbing mahasiswa dalam berperilaku. Etika juga berkaitan
erat dengan hal-hal baik dan buruk, termasuk hak dan kewajiban
moral mahasiswa dalam kehidupan sosial. Etika merupakan
sistem nilai di mana mahasiswa mampu memutuskan
tindakannya apa yang menurutnya benar dan salah dalam situasi
tertentu, memutuskan apa yang konsisten dengan sistem nilai
yang ada dalam individu dan organisasi (Sultoni, Gunawan, &
Sari, 2018).

Dalam kehidupan bermasyarakat menurut Tas’adi (2016)


etika dikelompokkan menjadi 2 yaitu, etika kaarakter individu
dan etika hukum. Etika karakater merupakan etika nilai baik atau
buruk yang melekat pada seseorang, sedangkan etika hukum
merupakan etika yang membatasi perilaku sesorang dalam
bermasyarakat sesuai dengan nilai-nilai yang berlaku. Oleh sebab
itu, etika berhubungan dengan empat hal berikut.

1) Dilihat dari objek pembahasannya, etika berusaha


membahas tingkah laku atau perbuatan yang dilakukan oleh
manusia.
2) Dilihat dari sumbernya etika bersumber dari akal pikiran
Sebagai terbatas, dapat berubah, memiliki kekurangan,
kelebihan dan sebagainya.
3) Dilihat dari fungsinya etika memiliki fungsi sebagai penilai,
penentu dan penetap terhadap seuatu tingkah laku yang
dilakukan oleh indinvidu.
4) Dilihat dari segi sifatnya Etika bersifat relatif yakni dapat
berubah mengikuti perkembangan zaman.

Etika bertamu yang ada di masyarakat Indonesia adalah berikut.


1) Membuat janji.
2) Mengucapkan salam.
3) Mengetuk pintu.
14
4) Jangan masuk sebelum dipersilahkan.
5) Jangan duduk sebelum dipersilahkan.
6) Menolak ketika ditawarkan makanan.
7) Jangan mencici makanan sebelum diizinkan.
8) Berpamitan dan mengucapkan terimakasih.

15
2.6 Kerangka Berfikir

Dalam penelitian ini dilakukan sesuai dengan prosedur


yang dibuat. Oleh karena itu perlu adannya kerangka berfikir
untuk menentukan prosedur dalam penelitian. Berikut
merupakan gamar mengenai kerangka berfikir yang akan
dilakukan dalam penelitian ini

Gambar 2.2
Kerangkang Berfikir

16
Dalam proses pembelajaran BIPA, diajarkan materi
kebahasaan dan materi kebudayaan. Selama ini proses
pembelajaran BIPA berpacu pada SKL yang sudah ditetapkan,
namun terdapat satu kompetensi yang bisa diimplementasikan
dalam proses pembelajaran BIPA yaitu kompetensi plurikultural.
Salah satu materi yang diajarkan dalam kompetensi plurikultural
yaitu materi tentang etika. Untuk materi yang diimplementasikan
dalam pengembangan video interaktif ini yaitu etika bertamu
yang ada di Indonesia. Untuk tahap pengembangan video
interaktif ini menggunakan model ADDIE, pada tahap analisis
langkah-langkah yang dilakukan merupakan wawancara kepada
pengajar BIPA dan menganalisis buku ajar BIPA. Kemudian
untuk tahap desain yaitu menyusun konsep dari video dan
menentukan tujuan pembelajaran. Kemudian dilanjutkan tahap
pengembangan, mulai dari merekam video dan melakukan
editing video dan melakukan vilidasi kepada validator ahli.
Setelah itu dilakukan implementasi pada pembelajaran BIPA.
setelah melakukan implementasi untuk tahap terakhir yaitu
revisi dan penyempurnaan produk. Sedangkan untuk kualitas
dari video interaktif diperoleh melalui validasi, hasil uji coba dan
angket kepraktisan.

Bentuk data dalam penelitian ini yaitu data campuran.


Untuk data proses pengembangan video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural yaiu kualiatif yang diperoleh dari
wawancara dan lembar checklist. Data tersebut kemudian
dianalisis menggunakan triangulasi data. untuk data kualitas
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural berbentuk
data kuantitatif. Data tersebut diperoleh melalu validasi kepada
validator ahli materi dan ahli media, hasil tes pemelejar BIPA,
dan angket kepraktisan yang dibagikan ketika implementasi.
Kemudian data tersebut dianalisis menggunakan rumus rata-
rata.

17
BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini


menggunakan metode pengembangan R&D (Reasech and
Development). Pertimbangan untuk menggunakan metode
peneletian ini dikarenakan penelitian ini menghasilkan produk
berupa media pembelajaran berupa video interaaktif.

3.2 Prosedur Penelitian

Dalam mengembangkan media video interaktif


menggunakan model pengembangan ADDIE. Alasan dipilihnya
model ADDIE dikarenakan tahapan-tahapan dalam
mengembangkan media sangat runtut dan mencakup semua
tahapan yang diperlukan. model ADDIE memiliki lima tahap
yaitu, Analyze (Analisis), Design (Pengembangan), Development
(Pengembangan), Implementation (Implementasi), Evaluation
(Evaluasi).

Analyze Design

Evaluasi
Implementatio
Development n

Sumber : (Sugiono, 2015)

18
Tabel 3.1
Rincian Langkah-langkah

N Tahapan Spesifikasi atau Hasil


o Kegiatan

1 Analisis 1. Menganalisis 1. Data


(Analyze) kebutuhan etika keutuha
masayarakat n etika
Indonesia dalam bagi
pembelajaran BIPA.
BIPA. 2. Data
2. Manganalisis kebutuh
media video pada an
pembelajaran spesifika
BIPA. si video
3. Mengumpulkan pada
kebutuhan materi pembela
pembelajaran BIPA jaran
4. Menganalisis data BIPA.
hasil angket yang 3. Data
telah didapatkan. kebutuh
an
materi.
Desain
2 (Design) 1. Menyusun konsep Spesifikasi
video dimulai dari produk
pembukaan, isi video
penutup. Durasi interaktif
video sekitar 5-10
menit yang terdiri
pembukaan,
pengenalan topik,
pertanyaan

19
interaktif, inti
video, penutup,
link terkait.
2. Menyusun
storyboard
berdasarkan
konsep video,
berupa:
a. Menyiapkan
property video.
b. Membuat
naskah video.
c. Menentukan
seting latar
tempat, waktu,
dan suasana.
d. Menyiapkan
backsound
1. Melakukan
3 Pengembanga pengambilan 1. Video
n gambar sebagai interakti
(Development) bahan untuk f
mengembangkan 2. Hasil
media validasi
pembelajaran ahli.
berupa video
interaktif.
2. Mengedit video
hasil rekaman
sesuai konsep.
3. Melakukan
validasi kepada
ahli bahasa dan
ahli media
menggunakan
lembar validasi.
4. Melakukan
perbaikan atas
20
masukan sesuai
hasil validasi ahli.

4 Implementasi 1. Melakukan uji coba 1. Nilai


(Implementation kepada pemelajar keefektif
) BIPA tingkat an
madya di UNESA 2. Nilai
Keprakti
san

5 Evaluasi 1. Menganalisis hasil Video


implementasi akhir
(Evaluation) Video interaktif.
2. Melakukan evaluasi
berdasarkan hasil
implementasi
media video
interaktif.
3. Melakukan revisi
akhir.

3.3 Subjek Uji Coba

Subjek uji coba penelitian ini adalah mahasiswa BIPA


tingkat Madya Universitas Negeri Surabaya. Penyebutannya
mahasiswa BIPA digunakan kode dan asal pemelajar, seperti
berikut.

Tabel 3.2
Kode Asal Pemelajar
Kode Asal Pemelajar
D1. Rusia
D2. Myanmar
D3. Cina
D4. Arab

21
3.4 Jenis Data

Jenis data yang digunakan dalam penilitian berupa data


campuran kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif menurut Rijali
(2019) merupakan jenis data yang berupa kata-kata atau
tindakan. Berdasarkan pernyataan tersebut data kualitatid
merupakan data yang berbentuk deskriptif dari ucapan ataupun
kalimat yang tidak bisa diukur menggunakan angka. Data yang
dianalisi seacara kualitatif merupakan data proses
pengembangan video interaktif. Data kuantitatif Menurut Sutisna
(2020) merupakan jenis data yang berbentuk angka kemudian
dianalisis menggunakan rumus statistika. Untuk jenis data
kuantitatif pada penelitian berupa nilai validitas materi dan
validasi media, dan nilai uji coba.

Tabel 3.3
Jenis Data

Rumusan Data Jenis Tekni Instrume


Masalah Data k n
Proses Proses Kualitatif Check Lembar
pengembang pengembang list check list
an Video an video
Interaktif interaktif
Etika
Bertamu
Berbasis
Plurikultural
bagi
Pemelajar
BIPA Madya
Validitas Validasi Kuanti Angk Lembar
video Video et Angket
Interaktif validasi
Etika
Bertamu
Berbasis
Plurikultural
bagi
22
Pemelajar
BIPA Madya
Keefektifan Kefektivan Kuantitat Tes Soal tes
Video if
Interaktif
Etika
Bertamu
Berbasis
Plurikultural
bagi
Pemelajar
BIPA Madya
Kepraktisan Kepraktisan Kuantitat Angk Lembar
Video if et Angket
Interaktif kepraktis
Etika an
Bertamu
Berbasis
Plurikultural
bagi
Pemelajar
BIPA Madya

3.5 Instrumen pengumpulan data

Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data


dalam penelitian ini terdapat bebera jenis. Jenis-jenis instrument
yang digunakan sebagai berikut.
1) Untuk mengetahui pengembangan media Video Interaktif
Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA
Madya menggunakan lembar checklist.
2) Untuk mengetahui validitas media Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya
menggunakan lembar angket validasi.
3) Untuk mengetahu kefektifan media Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya
menggunakan soal tes.

23
4) Untuk mengetahui kepraktisan media Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya
menggunakan lembar angket kepraktisan.

3.6 Keabsahan Data

Setiap data harus melewati keabhasan data untuk bisa


dibuktikan kebenarannya. Sependapat dengan (Sa’adah et al.,
2022) keabsahan data merupakan syarat wajib yang harus
dipenuhi dalam penelitian karena memiliki kepercayaan atau
kebenaran data yang menjadi dasar penarikan kesimpulan.
Keabsahan data bisa didapatkan melalui proses pengumpulan
data dengan teknik triangulasi data. Menurut Alfansyur &
Mariyani, (2020) triangulasi data merupakan pendekatan multi
metode yang dilakukan saat mengumpulkan dan meriset data
agar mendapat hasil yang valid dan andal. Sedangkan enurut
Sugiyono, (2015) triangulasi data merupakan teknik yang
menggabungkan data dari berbagai sumber terdahulu.
Triangulasi dibagi menjadi tiga, yaitu triangulasi sumber, teknik
dan waktu.

1. Triangulasi Sumber
Triangulasi sumber berfokus pada pengujian kredibiltas
data yang diperoleh dari berbagai sumber seperti
observasi, wawancara, angket, dokumen, ataupun arsip.
Triangulasi sumber pada penelitian ini menggunakan
angket, lembar check list, dan soal tes pada pemelajar
BIPA.
2. Triangulasi Teknik
Triangulasi teknik berfokus pada pengujian kredibiltas
data dari sumber yang sama, namun menggunakan
teknik yang berbeda. Triangulasi teknik Pada penelitian
ini, yaitu proses pengembangan video interaktif dicek
menggunakan lembar check list, uji kefektivan dicek
menggunakan tes, uji validasi dan kepraktisan dicek
menggunakan teknik angket.
24
3. Triangulasi Waktu
Triangulasi waktu berfokus pada pengujian kredibiltas
data berdasarkan waktu atau situasi saat pengambilan
data. Pada penelitian ini, triangulasi waktu dilakukan
saat observasi, wawancara dan dokumentasi pengajar,
pemelajar BIPA dan hasil pembelajaran pemelajar BIPA.

3.7 Teknik Analisis data

Teknis analisis data yang digunakan dalam menganalisi


data yang sudah dikumpulkan adalah analisis kualitatif dan
analisis kuantitatif. Data yang dianalisis seacra kualitatif berupa
data hasil observasi, komentar, saran dari validator, masukan
dari pembelajar BIPA, dan hasil wawancara serta langkah-
langkah pengembangan video interaktif. Sedangkan data yang
dianalisis secara kuantitatif diperoleh dari lembar validasi video
interktif dan materi serta respon dari pembelajar BIPA.

1. Teknik Kualitatif
Teknik analisis data kualitatif memiliki tiga tahapan yaitu
reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan.

a. Pengumpulan data
Mengumpulkan data berdasarkan pertanyaan
yang sudah dirumuskan. Proses pengumpulan data ini
bisa menggunakan wawancara atau masukan dari
validator ahli dan saran dari pemelajar BIPA.

b. Reduksi data
Tahap reduksi data memilah serta merangkum
apa yang akan menjadi fokus penelitian. Reduksi data
bertujuan untuk mempermudah peneliti menemukan
dan mengumpulkan data selanjutnya. Reduksi data
dalam penelitian ini akan fokus pada pentingnya
penggunaan media pembelajaran video interaktif
berbasis kompetensi plurikultural bermuatan
implikatur bagi pemelajar BIPA.

25
c. Penyajian data
Pada tahap penyajian data dilakukan proses
klasifikasi serta identifikasi data yang disajikan
berdasarkan indikator pentingnya media pembelajaran
video interaktif berbasi kompetensi plurikultural
bermuatan implikatur bagi pemelajar BIPA.
d. Penarikan kesimpulan
Pada tahap penarikan kesimpulan, peneliti
memberikan makna dan menjelaskan hasil analisis yang
diperoleh tentang penggunaan media pembelajaran
video interaktif berbasis kompetensi plurikultural
bermuatan norma masyarakat indonesia bagi pemelajar
BIPA.

3. Teknik Kuantitatif
Untuk menganalisis data kuantitatif diperlukan rumus
rata-rata sederhana untuk memudahkan analisis data.
Rumus yang biasa digunakan sebagai berikut:

Teknik penghitungan :
X 1+ X 2+ X 3 … Xn
P=
Y
Keterangan :
P : Nilai rata-rata
Y : Nilai maksimal
X1…Xn : Nilai yang diperoleh

Tabel 3.4
Penggolangan keriteria

Persentase Kriteria
81%― 100% Sangat baik
61%―80% Baik
41%―60% Cukup baik
21%―40% Kurang baik
0%―20% Tidak baik

26
27
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
Pada bab ini menyajikan data hasil penelitian dan
pembahasan untuk menjawab dari rumusan masalah pada
sebelumnya. Topik pembahasan pada bab ini berupa proses
pengembangan video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural dan kualitas media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural yang meliputi kevalidan, keefektifan dan
kepraktisan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikutural.

4.1 Hasil Penelitian

Pembahasan berdasarkan rumusan masalah pada enelitian


yang dilakukan, hasil dari penelitian yang dilakukan sebagai
berikut:

4.2.2 Proses Pengembangan Vidoe Interaktif Etika Bertamu


Berbasis Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya

Proses pengembangan video interaktif etika bertamu


berbasis plurikultural bagi pemelajar BIPA Madya dimulai pada
bulan Januari 2023. Pengembangan video interaktif menggunalan
model Analyze, Design, Development, Implementation, dan
Evaluation (ADDIE). Rincian kegiatan dalam proses
pengembangan video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural sebagai berikut:

4.1.1.1 Analisis (Analyze)

Dalam proses analisis sendiri terdiri dari beberapa


tahapan. Tahapan-tahapan ini bertujuan untuk memperoleh hasil
analisi kebutuan pemelajar BIPA dan ketersedian media
pembelajaran. Berikut tahapan analisis yang dilakukan.

A. Hasil Wawancara dengan Pengajar BIPA


Wawancara kepada pengajar BIPA dilakukan pada 6
Februari 2023 dengan tujuan untuk mendapatkan karakteristik
28
pemelajar BIPA dan penggunaan media pembelajaran dalam
proses pembelajaran BIPA. Berdasarkan hasil wawancara yang
dilakukan kepada pengajar BIPA terdapat kendala dalam proses
pembelajaran pada materi etika bertamu di Indonesia dan jenis-
jenis kalimat. Berdasarkan hasil wawancara diketahui bahwa
kendala yang dialami pengajar BIPA marupakan variasi
penggunaan media pembelajaran yang masih kurang, sehingga
menjadikan proses pembelajaran yang dilakukan cenderung
monoton. Media pembelajaran yang sering digunakan dalam
media pembelajaran diantara ada Power Point dan buku yang
sudah disediakan.

B. Analisi Buku BIPA


Pada tahap ini dilakukan analisis terhadap buku BIPA
yang digunakan dalam proses pembelajaran. Analisis ini
bertujuan untuk mengetahui materi apa saja diajarkan dalam
buku, dan mengetahui ketersediaan etika apa saja yang dalam
buku tersebut. Dari analisi buku didapatkan berupa etika
bersosial seperti berjabat tangan ketika berkenalan dengan orang
lain. Kemudian mengucapkan permisi ketika ingin melewati
kerumunan orang banyak. Terakhir selalu menyapa kepada
orang yang dikenal. Untuk materi yang diajarkan dalam buku
tersebut khususnya materi tentang jenis kalimat juga diajarkan,
akan tetapi hanya sebatas pengertian saja.

Berdasarkan analisis buku tersebur materi mengenai etika


belum dibahasa seacara luas. Dari banyaknya etika yang berlaku
di indonsia khususnya materi tentang etika bertamu belum
pernah dibahas dalam buku yang dinalalisis. Masih banyak
ruang yang bisa dijelajahi untuk mengembangkan sumber
belajar. materi yang dimuat dalam buku juga masih sangat
terbatas, khususnya materi tentang jenis-jenis. Dalam buku
tersebut belum menjelaskan mengenai tentang pengertian jenis
kalimat secara singkat. Materi tersesbut belum menjelaskan
penggunaa dan ciri-ciri dari setiap jenis kalimat.

Berdasarkan hasil wawancara dan analisis terhadap buku


pembelajaran BIPA. Pengembangan media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural dengan menggunakan model
29
ADDIE sebagai bentuk variasi dan inovasi media pembelajaran
baru yang bisa digunakan dalam proses pembelajaran sehingga
dapat menarik perhatian pemelajar, menjadikan suasana belajar
yang menyenangkan, membantu pemelajar dalam memperoleh
hasil belajar yang maksimal, serta membantu dalam mempelajari
penggunaan jenis kalimat ketika bertamu.

C. Analisis Kebutuhan dan Karakteristik

Analisis yang dilakukan untuk memeroleh data kebutuhan


dan karakteristik pemelajar BIPA. Kebutuhan dan karakteristik
didapatkan dengan menggunakan agket kebutuhan yang
dibagikan kepada pemelajar BIPA pada tanggal 6 Febuari 2023.

Tabel 4.1
Hasil Identifikasi Kebutuhan dan Karakteristik Pemelajar
BIPA

N Pertanyaan Penilaian
o Ya Kuran Tidak Skor
g
1. Apakah mata 4x3= 0 0 12
kuliah Bahasa 12
Indonesia
merupakan mata
kuliah yang
menyenangkan?
2. Apakah pemelajar 3x3= 1x2= 0 11
seneng dengan 9 2
pembelajaran jenis-
jenis kalimat dalam
Bahasa Indonesia?
3. Apakah pemelajar 3x3= 1x2= 11
senang dengan 9 2
pembelajaran
bahasa Indonesia
materi jenis kalimat
tanya, kalimat
sapaa dan kalimat
30
perintah ?
4. Apakah pemelajar 2x3= 2x2= 0 10
kesulitan dalam 6 4
membedakan jenis-
jenis kalimat?
5. Apakah pemelajar 1x3= 3x2= 0 11
kesulitan dalam 9 4
menganalisis
penggunaan jenis-
jenis kalimat?
6. Apakah pemelajar 4x3= 0 0 12
mengetahui tentang 12
media
pembelajaran?
7. Apakah media 4x3= 0 0 12
pembelajaran dapat 12
mempengaruhi
proses
pembelajaran?
8. Apakah pengajar 4x3= 0 0 12
BIPA sering 12
menggunakan
media
pembelajaran?
9. Apakah pemelajar 4x3= 0 0 12
membutuhkan 12
media
pembelajaran untuk
membantu dan
mempermudah
pembelajaran kata
ulang?
10. Apakah jika 4x3= 0 0 12
pengajar BIPA 12
menggunakan
media
pembelajaran dapat
menambah

31
semangat para
pemelajar untuk
belajar?
Total 115

Berikut merupakan hasil identifikasi kebutuhan dan


karakteristik pemelajar BIPA. Berdasarkan tabel tersebut bisa
disimpulkan bahwa pemelajar BIPA merasa seneng dengan mata
kuliah Bahasa Indonesia. Hal tersebut dibuktikan dari pernyataan
empat pemelajar BIPA yang menyatakan seneng dengan
pembelajaran Bahasa Indonesia. Pemelajar BIPA juga
menyatakan seneng dengan pembelajaran jenis-jenis kalimat. Hal
tersebut dapat dibuktikan dari pernyataan tiga pemelajar yang
merasa senang dan satu pemelajar yang merasa kurang senang
dengan pembelajaran jenis-jenis kalimat.
Jenis kalimat dalam Bahasa Indonesia ada bermacam-
macam diantaranya, kalimat tanya, kalimat sapaan dan kalimat
perintah. Dalam proses pembelajaran jenis-jenis kalimat,
pemelajar BIPA mengalami kesulitan dalam membedakan jenis-
jenis kalimat. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan dua siswa
yang meras kesulitan dan dua siswa yang merasa sedikit
kesulitan. Tidak hanya membedakan jenis-jenis kalimat,
pemelajar BIPA juga kesulitan dalam penggunaan jenis-jenis
kalimat. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan dua siswa yang
meras kesulitan dan dua siswa yang merasa sedikit kesulitan.
Untuk mengatasi kendala yang terjadi pada pembelajaran
BIPA, maka diperlukan media pembelajaran untuk menunjang
proses pembelajaran. Seluruh pemelajar BIPA telah mengetahui
apa itu media pembelajaran yang dibuktikan dengan adanya
empat pemelajar yang sudah mengetahui apa itu media
pembelajaran. Selain itu, ternyata menurut para pemelajar BIPA,
media pembelajaran sangat mempengaruhi proses pembelajar.
Hal tersebut dibuktikan dengan empat pemelajar yang setuju
dengan pernyataan tersebut.
Berdasarkan hasil data analisis kebutuhan dan
karakteristik pemelajar jumlah skor kemudian dianalisis
menggunakan hitungan persentasi sebagai berikut.

32
x
P= × 100 %
y
115
P= × 100 %
120
P = 95,83%

Berdasarkan nilai persentase yang didapatkan bisa


disimpulkan bahwa, pemelajar BIPA membutuhkan media
pembelajaran untuk mempermudah pembelajaran menulis kata
ulang. Hasil identifikasi kebutuhan dan karakteristik pemelajar
menunjukkan persentase 95,83% dengan kriteria sangat
membutuhkan dapat dilihat pada tabel 4.2. Hasil identifikasi
tersebut menunjukkan bahwa penggunaan atau fasilitas media
pembelajaran tidak sering digunakan atau kurang memfasilitasi
pemelajar dalam proses pembelajaran sehingga mereka
membutuhkan sebuah inovasi media yang lebih bervariasi.
Tabel 4.2
Standar Pendeskripsian Kebutuhan dan Karakteristik
Pemelajar BIPA
Tingkat Pencapaian Kualifikasi
81% ― 100% Sangat membutuhkan
61% ― 80% Membutuhkan
41% ― 60% Cukup membutuhkan
21% ― 40% Kurang membutuhkan
0% ― 20% Tidak membutuhkan

Media pembelajaran ternyata sudah sering digunakan


ketika proses pembelajaran BIPA. Hal tersebut dibuktikan
dengan empat pembelajar BIPA yang menyatakan setuju dengan
pernyataan tersebut. Selain itu, penggunaan media pembelajaran
mempermudah proses pembelajaran , hal tersebut juga
dibuktikan dengan adanya empat pemelajar yang setuju dengan
pernyataan tersebut. Bahkan, dari hasil identifikasi, ditemukan
bahwa pemelajar merasa senang dengan adanya media
pembelajaran penting dan dapat menambah semangat mereka
dalam belajar.

4.1.1.2 Desain (Design)


33
Pada tahap desain ini penilti melakukan desain terhadap
video yang akan dibuat. Pada tahap ini peneliti menentukan
tujuan pembelajaran yang akan dilakukan sehingga proses
belajar tersusun rapi. Tujuan pembelajaran pada video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural sebagai berikut.

1) Mengenali norma etika bertamu yang ada di Indonesia.


2) Memahami jenis kalimat yang sering digunakan ketika
bertamu beserta contohnya dengan benar.
3) Menulis percakapan menggunakan kalimat tanya sapaan
dan kalimat perintah.

Setelah menentukan tujuan pembelajaran kemudian


dilanjutkan menyusun konsep video yang akan dibuat mulai
dari pembukaan yang meliputi perkenalan, pertanyaan interaktif
dan memasukan tujuan pembelajran. Selanjutnya inti video, pada
inti video ini berisikan tetang penjelasan materi berupa jenis-jenis
kalimat dan penjelasan mengenai etika bertamu yang ada di
Indonesia. Kemudian bagian penutup, pada bagian penutup
berikan kesimpulan dari materi yang sudah diajarkan pada inti
video kemudian penugasan untuk melatih pemahaman
pemelajar BIPA. Setelah menyusun intrumen penelitian, seperti
lembar identifikasi kebutuhan, lembar validasi, dan lembar
angket respon. Lembar indentifikasi digunakan untuk mengetaui
kebutuhan dari pemelajar BIPA. Lembar validasi digunakan
untuk mengetahui kevalidan materi dan media. Lembar angket
respon digunakan untuk mengetahui kepraktisan dari media
pembelajaran.

4.1.1.3 Pengembangan (Development)

A. Praproduksi
Sebelum membuat media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural langkah-langkah yang harus dilakukan
diantaranya sebagai berikut:
1) Mengumpulkan materi yang akan disampaikan dari
beragam reverensi.
2) Mengatur seting tempat, waktu dan suasana.
34
3) Mentukan pemeran untuk reka adengan bertamu.
4) Meyusun naskah video interaktif mulai dari pembukaan, isi
dan penutup.

B. Produksi
Setelah menyusun naskah video kemudian dilanjutkan
dengan mengambil gambar. Ketika mengambil gambar
diperlukan 1-2 hari, mulai dari gambar ketika adegan bertamu
dan penjabaran materi. Setelah melakukan pengambilan gambar
dilanjutkan mengedit video. Video yang sudah direkam
kemudian diedit. Materi yang dimuat dalam video interaktif
sebagai berikut.

1. Materi Etika Bertamu


a.Membuat janji
Sebelum berkunjung kebanyakan masyarakat Indonesia
membuat janji dengan tuan rumah. Hal tersebut dilakukan
untuk memberitahukan tuan rumah bahwa kita akan
berkunjung.
b. Mengucapkan salam
Kebanyakan masyarakat Indonesia mengucapkan salam
kepada tuan rumah ketika tiba di rumah yang mereka
kunjungi. Hal tersebut bertujuan untuk menyapa tuan
rumah.
c. Mengetuk pintu
Masyarakat Indonesia ketika mengucapkan salam kepada
tuan rumah selalu diiringi dengan mengetuk pintu.
d. Jangan masuk sebelum dipersilahkan
Ketika berkunjung kerumah seseorang jangan masuk ke
dalam sebelum mendapatkan izin dari tuan rumah. Hal
tersebut merupakan dinilai lebih sopan.
e. Jangan duduk sebelum dipersilahkan
Ketika berkunjung kerumah seseorang jangan duduk di sofa
atau kursi sebelum mendapatkan izin dari tuan rumah. Hal
tersebut dinilai lebih sopan.
f. Menolak ketika ditawarkan makanan
Kebanyakan masyarakat Indonesia ketika berkunjung ke
rumah seseorang jika ditawari makanan atau minuman
mereka menolaknya. Hal tersebut dilakukan mereka tidak
35
ingin merepotkan tuan rumah karena harus menyiapkan
makan atau minum.
g. Jangan mencicipi makan sebelum diizinkan
Apabila tuan rumah menyuguhkan makanan, masyarakat
Indonesia jika ingin menikmati hidangan tersebut selalu
menunggu izin dari tuan rumah. Hal tersebut dilakukan
karena dinilai lebih sopan.
h. Berpamitan dan mengucapkan terima kasih
Masyarakat Indonesia ketika bertamu atau berkunjung
kerumah ketika ingin pulang selalu berpamitan kepada tuan
rumah dan keluarganya dan mengucapkan terima kasih
karena jamuan yang diberikan kepada tuan rumah.

2. Materi Jenis Kalimat


a. Kalimat Tanya
Kalimat tanya merupakan kalimat digunakan untuk menanyakan
informasi kepada seseorang. Kalimat tanya selalu diawali dengan
kata tanya seperti apa, dimana, kapan, siapa, mengapa, dan
bagaima (adiksimba).
b. Kalimat Sapaan
Kalinat sapaan merupakan kalimat yang digunakan untuk
menyapa seseorang. Kalimat sapaan bisa berbeda-beda
bergantung dengan lawan bicara yang kamu ajak berbicara dan
situasi yang sedang terjadi. Contoh dari kalimat sapaan seperti
selamat pagi, sampai jumpa, halo, hi, dll.
c. Kalimat Perintah
Kalimat perintah merupakan kalimat yang digunakan untuk
meminta atau memerintah seseorang untuk melakukan sesuatu.
Kalimat perintah sendiri memiliki ciri-ciri khusus antara lain.

(1) Secara lisan ditandai perubahan intonasi bunyi.


(2) Tertulis ditandai dengan tanda seru.
(3) Kalimat perintah ajakan ditandai dengan kata ayo,mari,
marilah, dll.
(4) Kalimat peritah larangan ditandai dengan kata jangan,
janganlah atau kata yang menyatakan larangan.

Setelah merekam video kemudian dilakukan proses


mengedit video berdasarkan konsep yang sudah disusun
36
sebelumnya. Berikut rincian hasil video berdarkan konsep yang
dibuat sebelumnya.

Tabel 4.3
Gambar Video Berdasrkan Konsep

N Gambar Keterangan Dura


o si
1. Pembukaan 15
detik

2. Tujuan 1
Pembelajara menit
n 24
detik

3. Materi 9
menit

4. Penugasan 2
dan menit
penutup 44
detik

37
C. Pascaproduksi
Setelah mengedit video interaktif, produk kemudian
diberikan kepada validator ahli untuk melakukan validasi materi
dan media. Untuk tahap validasi materi dberika keapda validator
ahli materi yakni Bapak Agung Sutrisno, S.S, M.Hum. Alasan
pemilihan validator ahli materi adalah karena latar belakang
validator merupakan dosen BIPA. Untuk validator ahli media
diberikan kepaada Ibu Ika Anggun Camelia, S.Pd., M.Pd. Alasan
pemilihan validator dengan melihat latar belakang validator
sebagai dosen seni rupa, sehingga validator paham akan ilustrasi,
keseimbangan latar belakang media dan variasi transisi dan
sebagainya. Validator ahli debrikan angket yang sudah
disediakan untuk memperoleh data validitas materi dan media
serta masukan. Validasi dilakukan sebelum video
diimplemetasikan pada proses pembelajaran. Berikut merupakan
komentar dan saran dari validator ahli materi dan validator ahli
media.

Tabel 4.4
Masukan Validator Ahli

No Nama Jabatan Komentar dan Saran


1 Agung Sutrisno, Dosen 1) Video contoh dapat
S.S, M.Hum BIPA dibuat lebih rapih
lagi misalnya tidak
hanya menyertakan
video close up saja
namun juga
menyertakan gambar
suasana rumah,
suasana ruang tamu
atau pengambilan
gambar yang sedikit
lebih jauh.
38
2) Pada penyebutan
numeralia missal
pertama, kedua,…..
tidak perlu
menggunakan kata
yang.
3) Bisa ditambahkan
unsur kebudayan.
2 Ika Anggun Dosen 1) Pada tujuan
Camelia, S.Pd., Seni Rupa pembelajaran ada
M.Pd. typo beserta.
2) Font terlalu penuh.
3) Menit 7.32
pemaparan kalimat
tanya, sapaan, dan
perintah, sebaiknya
sub judul di warna
berbeda atau tebal
tipisnya dibedakan
dengan rincian
pendukung.
4) Iya benar, betul
kayak diulang.
5) Tugas dipisah-pisah
saat menceritakan
etika I dimunculkan
saat menjelaskan
soal dst.
6) Credit tittle.

D. Revisi Produksi
Setelah melakukan proses validasi media video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural nilai persentase yang
didapatkan dari validator ahli materi sebesar 94,44% dan untuk
nilai persentase dari validator ahli media sebesar 96,87%. Setelah
melakukan validasi kepada validator ahli, masukan yang
diberikan akan dijadikan bahan perbaikan media video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural. Setelah melakukan
perbaikan terdahap media video interaktif etika bertamu berbasis
39
plurikultual diberikan kembali ke validator ahli.. Setelah itu
media video interaktif etika bertamu bisa dikatan valid dan siap
digunakan pada tahap uji coba.

Tabel 4.5
Masukan Validator Ahli Setelah Revisi

No Nama Jabatan Komentar dan Saran


1 Agung Sutrisno, S.S, Dosen Sudah bagus dan
M.Hum BIPA layak digunakan
2 Ika Anggun Camelia, Dosen Media sudah layak
S.Pd., M.Pd. Seni Rupa digunakan

4.1.1.4 Implementasi (Implementation)


Implementasi video ineraktif etika bertamu berbasis
plurikultural dilakukan setelah melakukan validasi kepada ahli
materi dan media. Setelah itu media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural siap dilakukan uji coba awal
kepada empat pemelajar BIPA. Pada tahap ini pemelajar BIPA
diberikan angket untuk mengetahui respon dan masukan yang
akan digunakan sebagai bahan perbaikan agar media video
interaktif yang dibuat lebih baik lagi. Setelah melakukan
perbaikan kemudian dilakukan uji coba lapangan pada tanggal
16 Mei 2023. Kegiatan yang dilakukan adalah observasi aktivitas
pemelajar, hasil belajar dan respon pemelajar saat menggunakan
media video interaktif. Adanya uji coba digunakan untuk
mengetahui kelayakan dan kualitas media saat digunakan dalam
proses pembelajaran materi kata etika bertamu dan jenis-jenis
kalimat. Untuk rincian tahapan implementasi sebagai berikut.

Langkah Pembelajaran
Ketika proses implementasi kegiatan belajar mengajar
mengikuti RPP yang sudah dibuat. Berikut rincian kegiatan
proses belajar mengajar yang dilakukan berdasarkan RPP yang
dibuat.
Pembukaan
1) Pengajar membuka proses belajar mengajar dengan
mengucapkan salam dan menanyakan kabar kepada
pemelajar.
40
2) Pengajar memberikan pertanyaan pemantik kepada
pemelajar BIPA, seperti “Apakah kalian pernah berkunjung
dengan orang lain?”
3) Kemudian pemelajar menceritakan pengalaman mereka
ketika berkunjung kerumah orang lain.
4) Kemudian pengajar menjelaskan tujuan pembelajaran
Kegiatan Inti
5) Pengajar menjelaskan media video interaktif etika bertamu
yang ada di Indonesia dan mengajak pemelajar untuk
menyimaknya bersama.
6) Pemelajar meyimak video interaktif yang ditampilakan di
depan kelas dengan sakama.
7) Kemudian pengajar mengajak diskusi dan menjelaskan
kepada pemelajar BIPA mengenai etika bertamu yang ada di
Indonesia.
8) Pengajar mengajak membandingkan etika bertamu yang ada
di Indonesia dengan negara asal masing-masing pemelajar
untuk mencari persamaan dan perbedaannya.
9) Pengajar memberikan nomor undian untuk menentukan
urutan giliran pemelajar BIPA saat melakukan presentasi.
10) Kemudian pemelajar BIPA menceritakan persaamaan dan
perbedaan etika bertamu yang ada di Indonesia dengan
negara asal mereka.
Evaluasi dan Penutup
11) Pengajar mengadakan sesi tanya jawab mengenai materi
yang disampaikan.
12) Pengajar memberikan apresiasi pemelajar BIPA dan
merefleksikan atau materi yang di dapatkan pada
pembelajaran hari ini.
13) Pengajar memberikan penugasan untuk mengukur
pemahaman pemelajar BIPA mengenai materi yang
disampaikan.
14) Pengajar menutup proses pembelajaran dan memberikan
motivasi kepada pemelajar BIPA agar bisa
mengimplementasikan etika bertamu di Indonesia ketika
berkunjung kerumah orang lain ketika berada di Indonesia.

Pada akhir proses pembelajran pemelajar BIPA diberikan


lembar angket respon untuk mengetahui kepraktisan dari media
41
video interaktif yang dibuat. Berdasarkan angket tersebut nilai
persentase yang didapatkan sebesar 96,66% yang masuk dalam
kategori praktis.

4.1.1.5 Evaluasi (Evaluation)


Pada tahap ini dilakukan penyempurnaan media video
interaktif etika bertamu berbasis plurikultural yang sudah
dikatkan valid, efektif dan praktis. Hal ini dapat dibuktikan
dengan hasil kevalidan dengan persentase 95,65% dengan
kategori snagat valid, hasil keefektifan dengan persentase 87,5%
dengan kategori sangat efektif, hasil kepraktisan dengan
persentase 96,66% % dengna kategori sangat praktis. Maka dari
itu, media video interaktif datap dinyatakan layak untuk
digunakan dalam proses pembelajaran karena telah melalui
serangkaian proses uji coba secara bertahap.

4.1.2 Kualitas Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis


Plurikultural bagi Pemelajar BIPA Madya

Kualitas hasil pengembangan video interaktif etika berbasis


plurikultural meliputi kevalidan, keefektifan dan kepraktisan.

4.1.2.1 Kevalidan Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis


Plurikultural

Untuk mendapat nilai kevalidan media video interaktif


etika bertamu berbasis plurikultural melalui validasi dari
validator ahli. Penelitian ini melibatkan validator ahli untuk
mendapatkan hasil akhir validnya media yang dibuat. Para
validator yang terlibat yaitu, Bapak Agung Sutrisno, S.S, M.Hum
sebagai validator ahli materi. Sedangkan untuk validator ahli
media yaitu Ibu Ika Anggun Camelia, S.Pd., M.Pd. Berdasarkan
validasi yang dilakukan media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural masuk kategori layak untuk digunakan
ketika pembelajaran di kelas.
Peneliti dalam melakukan validasi menggunakan lembar
angket untuk mendapatkan data validasi media video interaktif
etika bertamu berbasis plurikultural. Validator ahli dapat
42
memberikan nilai melalui lembar angket yang sudah dibuat
sesuai dengan kriteria yang ada di lembar angket. Adapun milai
yang disajikan sebagai berikut.
4 = Sangat Baik
3 =Baik
2 = Cukup baik
1 = Kurang baik
Tabel 4.6
Hasil Validasi Ahli Materi
No Aspek yang Diamati. Nilai
Pengamatan
1 2 3 4

1 Video ini mengenalkan etika bertamu v


yang ada pada komunikasi masyarakat
Indonesia
2 Video ini menjelaskan cara merespon etika v
bertamu yang ada pada komunikasi
masyarakat Indonesia
3 Video ini mengenalkan jenis kalimat v
dalam komunikasi masyarakat Indonesia
4 Video ini menjelaskan jenis kalimat dalam v
komunikasi masyarakat Indonesia
5 Kedalaman materi sesuai dengan tingkat v
pemahaman Pemelajar BIPA
6 Aspek kebahasaan sesuai dengan tingkat v
pemahaman Pemelajar BIPA
7 Bobot penugasan sesuai dengan tingkat v
pemahaman Pemelajar BIPA
8 Video ini dapat menambah v
perbendaharaan kata Pemelajar BIPA
9 Materi relevan dengan aspek karakteristik v
Pemelajar BIPA
Jumlah 6 28
Jumlah Total 34

Berdasarkan penilaian validasi oleh validator ahli materi,


jumlah penilaian dianalisis menggunakan perhitungan

43
persentase sebagai berikut.
x
P= × 100 %
y
34
P= ×100 %
36
P = 0,94444 x 100%
P = 94,44 %
Berdasarkan hasil perhitungan oleh validator ahli materi
lakukan, media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural mendapatkan nilai 94,44% dengan kriteria sangat
layak. Untuk persentase nilai yang diperoleh dari validator ahli
media sebagai berikut.
Tabel 4.7
Hasil Validasi Media
N Aspek yang dinilai Skor
o 1 2 3 4
1 Kesesuaian anatara audio dengan materi v
2 Penataan unsur tata letak pada v
background video memiliki kesatuan
(unity)
3 Warna unsur tata letak harmonis dan v
memperjelas fungsi isi video
4 Warna huruf pada video kontras dengan v
latar belakang
5 Tidak menggunakan terlalu banyak jenis v
kombinasi, jenis huruf dalam video
6 Jenis huruf sesuai denga isi video v
7 Ilustrasi dapat menggambarkan isi video v
8 Kesuluruhan ilustrasi serasi v
Jumlah 3 2
8
Skor Total 31

Berdasarkan penilaian validasi oleh validator ahli media,


jumlah penilaian dianalisis menggunakan perhitungan
persentase sebagai berikut.

44
x
P= × 100 %
y
31
P= × 100 %
32
P = 0,96875 x 100%
P = 96,87 %
Berdasarkan hasil perhitungan oleh validator ahli media
lakukan, media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural mendapatkan nilai 96,87% dengan kriteria layak.
Kemudia kualifikasi nilai validasi, nilai yang diperoleh
pada tabel 4.6 dan 4.7 akan dikalkulasikan mendapatkan nilai
kevalidan dari para validator ahli. Kedua nilai tersebut akan
dimaksukan dalam rumus rata-rata sebagai berikut.
nilai validasi materi+nilai validasi media
P=
2
94 , 44 % +96 , 87 %
P=
2
P = 95,65%
Berdasarkan perhitangan nilai persentase tersebut sebesar
95,65% masuk pada rentang 81%―100% nilai berdasarkan nilai
yang nilai tersebut maka media video interaktif dikualifikasikan
sebagai kriteria sangat valid. Jadi dapat disumpulkan bahwa
media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
dikategorikan valid.

Tabel 4.8
Kriteria Pengategorian Kevalidan Media Video Interaktif Etika
Bertamu Berbasis Plurikultural
Persentase Kriteria
81%―100% Sangat Valid
61%―80% Valid
41%―60% Cukup Valid
21%―40% Kurang Valid
0%―20% Tidak Valid

45
4.1.2.2Keefektifan Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis
Plurikultural

Untuk mengetahui kefektifan dari media video interaktif


etika bertamu berbasis plurikultural menggunakan cara tes
kepada pemalajar BIPA. Pemelajar BIPA diberikan beberapa
pertanyaan untuk mengukur pemahaman mereka setelah
menyimak video tersebut. Nalai dari hasil tes meraka digunakan
untuk mengukur nilai keefektifan media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural. Nilai-nilai yang diperoleh
pemelajar BIPA sebagi berikut.
Tabel 4.9
Nilai Penugasan Pemalajar BIPA
N Kode Asal Aspek Aspe Aspek Nilai
o Subje Negara Jenis k Kebahasaa Akhi
k Kalima Etika n r
t
1. D1 Rusia 35 35 20 90
2. D2 Myanma 35 35 20 90
r
3. D3 China 35 30 20 85
4. D4 Arab 35 30 20 85

Berdasarkan penilaian penugasan yang dilakukan


pemelajar BIPA melalui media video interakif etika bertamu
berbasis plurikultural menunjukan hasil yang sangat baik. Nilai
pemelajar BIPA diperoleh melalui soal tes yang diberikan sesuai
dengan meteri etika bertamu dan jenis-jenis kalimat. Nilai
tertinggi yang didapatkan oleh pemelajar BIPA melalui media
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural yaitu 90.
adapun nilai terendah yang didapatkan oleh pemelajar BIPA
hasil dari penugasan menggunakan media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural yaitu 85.
Berdasarkan hasil nilai hasil soal tes pemelajar BIPA, rata-
rata nilai yang diperoleh pemelajar BIPA sebagai berikut.
∑x
P=
y

46
350
P=
4
P = 87,5
Jadi bisa disimpulkan bahwa pembelajaran etika bertamu
dan jenis kalimat menggunakan media video interaktif berbasis
plurikultural bagi BIPA Madya termasuk ke dalam keriteria
sangat efektif. Hal ini bisa dibuktikan melalui nilai yang
didapatkan oleh pemelajar BIPA ketika pembelajaran
menggunakan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural mendapatkan niali rata-rata 87,5%. Berikut standar
pendeskrisian kriteria keefektifan media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural sebagai berikut.
Tabel 4.10
Pendeskripsian Standar Kriteria Keefektifan
Persentase Kriteria
81%―100% Sangat efektif
61%―80% Efektif
41%―60% Cukup efektif
21%―40% Kurang efektif
0%―20% Tidak efektif

4.1.2.3 Kepraktisan Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis


Plurikultural

Untuk nilai kepraktisan media video interaktif etika


bertamu bisa didapatkan menggunakan lembar angket respon
yang dibagikan kepada pemelajar BIPA. Angket respon diberikan
untuk mendapatkan nilai kemudahan dalam penggunaan media
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural dalam
mencapai tujuan pembelajaran. Lembar angket yang dibagikan
kepada empat pemelajar BIPA. Nilai angket respon pemelajar
BIPA Universitas Negeri Surabaya akan disajikan dalam tabel
sebagai berikut.
Tabel 4.11
Respon Pemelajar BIPA
N Pertanyaan Penilaian
o Ya Kuran Tida Sko

47
g k r
1. Apakah media video 4x3 0 0 12
interaktif mudah untuk =12
digunakan dalam
berbagai macam
kondisi?
2. Apakah penyampaian 3x3= 1x2= 0 11
materi dalam video 9 2
mudah untuk
dipahami?
3. Apakah peran video 4x3 0 0 12
intekatif dalam =12
pembelajaran materi
jenis kalimat dapat
membantu
mempermudah proses
pembelajaran?
4. Apakah video intekatif 4x3= 0 0 12
sesuai digunakan 12
dalam proses
pembelajaran materi
jenis kalimat ?
5. Apakah kalian dapat 3x3= 1x2= 0 11
lebih aktif belajar ketika 9 2
menggunakan media
video interaktif dalam
proses pembelajaran?
Jumlah 58

Berikut merupakan penjabaran angket respon pemelajar


terhadap media video interaktif . Pemelajar merasa senang dan
terbantu dalam pembelajaran materi kata ulang dengan
menggunakan video. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan
empat pemelajar yang menyatakan senang. Selain itu, mereka
juga merasa bersemangat ketika proses pembelajaran dilakukan
dengan menggunakan video interaktif. Hal ini dibuktikan
dengan pernyataan tiga pemelajar yang merasa bersemangat dan
satu pemelajar yang merasa kurangn bersemangat.

48
Media video interaktif tentunya dapat berperan dalam
proses pembelajaran. Hal ini dibuktikan dengan empat respon
pemelajar yang merasa terbantu dengan peran media video
dalam pembelajaran. Media dapat berpean maksimal dalam
membantu proses pembelajaran tentunya ketika media tersebut
sesui digunakan. Hal ini juga sama dengan video interaktif
materi jenis kalimat. Pemelajar menyatakan bahwa video tersebut
sesuai digunakan yang dibuktikan dengan empat pemelajar yang
merasa video interaktif sesuai digunakan. Selain itu, video juga
dapat menambah keaktifan pemalajar dalam proses pembelajaran
yang dibuktikan dengan tiga pemelajar merasa setuju dan satu
pemelajar merasa kurang setuju.
Berdasarkan hasil nilai hasil respon pemelajar BIPA yang
diperoleh berdasarkan tabel sebagai berikut.
x
P= × 100 %
y
58
P= ×100 %
60
P = 96,66%
Berdasarkan nilai persentase yang didapatkan bisa
disimpulkan bahwa media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural masuk dalam kategori sangat praktis. Hal ini bisa
dibuktikan melalui nilai persentase mendapatkan niali rata-rata
96,66%.
Berikut standar pendeskrisian kriteria keefektifan media
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural sebagai
berikut.
Tabel 4.12
Pendeskripsian Kriteria Keefektifan
Persentase Kriteria
81%―100% Sangat praktis
61%―80% praktis
41%―60% Cukup praktis
21%―40% Kurang praktis
0%―20% Tidak praktis

Untuk menentukan kualitas media video interaktif etika


bertamu berbasis plurikultural dilakukan dengan melakukan
49
mengkalkulasi persentase nilai kevadildan 95,65%, persentase
nilai keefektifan 87,5%, dan persentase nilai kepraktisan 96,66%.
Kalkulasi nialai kualitas sebagai berikut.
∑x
P=
3
95 , 65+87 ,5+ 96 , 66
P=
3
P = 93,27 %
Dari persentase nilai yang menunjukan nilai 93,27% yang
masuk dalam kategori sangat berkualitas. Berdasarkan kategori
tersebut media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural dinyatakan berkualitas dan layak digunakan untuk
pembelajaran etika bertamu dan jenis-jenis kalimat bagi BIPA
Madaya.
Berikut standar pendeskrisian kriteria kualitas media video
interaktif etika bertamu berbasis plurikultural sebagai berikut.
Tabel 4.13
Pendeskripsian Kriteria Kualitas
Persentase Kriteria
81%―100% Sangat berkualitas
61%―80% Berkualitas
41%―60% Cukup berkualitas
21%―40% Kurang berkualitas
0%―20% Tidak berkualitas

4.2 Pembahasan
Pada bagian ini akan membahas proses pengembangan
dan kualitas dari video interaktif berdasarkan data yang sudah
dijelaskan. Pembahasan dari hasil penelitian ini berdasarkan data
yang diperoleh sebagai berikut.

4.2.1 Pembahasan Proses Pengembangan Video Interaktif


Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi BIPA Madya

Proses Pengembangan video interaktif etika bertamu


berbasis plurikultural bagi pemelajar BIPA Madya telah
50
dilakukan menggunakan metode Research and Development
(R&D) dengan model ADDIE Dick and Carry. Langkah-langkah
yang dilakukan sudah sesuai dengan model ADDIE Dick and
Carry yang sudah disederhanakan yaitu, analisis, desain,
pengembangan, implementasi, evaluasi. Pada proses
pengembangan dari media video interaktif etika bertamu ini
sesuai dengan tahapan-tahapan yang ada dalam lembar check list.
Beikut rincian dari tahapan yang berada dalam lembar check list.
Pada tahap analisis dilakukan analisis sumber belajar dan
variasi media pembelajaran dalam proses pembelajaran
pemelajar BIPA. Pada tahap ini dilakukan wawancara terhadap
pengajar BIPA dan pembagian lembar angket untuk
mengidentifikasi kebutuhan pemelajar. Wawancara yang
dilakukan kepada pengajar menanyakan mengenai karakteristik
pemelajar BIPA dan menanyakan proses pemahaman
pemenalajar. Selain menanyakan karakteristik dan kemampuan
pemahaman pemelajar BIPA, ketika mewawancari penagajar
BIPA juga menanyakan penggunaan media pembelajaran apa
sajar yang sering digunakan dalam proses pembelajaran. Untuk
media pembelajaran yang sering digunakan dalam peroses
pembelajaran sering menggunakan power point. Karena
keterbatasan media yang digunakan dalam proses pembelajaran,
hal ini menimbulkan proses pembelajaran yang monoton dan
terkesan jenuh. Tidak hanya menanyakan tentang ketersediaan
media pembelajaran, wawancara ini juga menyakan mengenai
materi etika bertamu dan jenis kalimat. Berdasarkan hasil
wawancara dan lembar angket yang dibagikan mengenai materi
pembelajaran BIPA, untuk materi etika bertamu merupakan
materi baru bagi pemelajar BIPA. Untuk materi jenis kalimat,
sebelumnya mereka sudah memelajari sekilas mengenai jenis-
jenis kalimat.
Bisa disimpulkan perlu adanya variasi baru dalam sumber
belajar dan media pembelajaran untuk menunjang ketercapaian
tujuan pembelajaran. Adapun produk yang dihasilkan berupa
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural. Dengan
mengaplikasian kompetensi plurikultural diharapkan pemelajar
BIPA dapat memelajari bahasa Indonesia melakui budaya,
sependapat dengan (Asteria & Afni, 2023) bahwa plurikultural
merupakan kemampuan unuk berpartisipasi dengan berbudaya
51
yang berbeda dan memperoleh beberapa bahasa. Dalam proses
pengembangannya media video interaktif di desain sesuai
dengan kebutuhan pemelajar BIPA untuk memelajari etika
bertamu dan jenis-jenis kalimat.
Media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
digunakan dalam proses pembelajaran pada materi etika bertamu
yang ada di Indonesia dan jenis-jenis kalimat. Media ini dibuat
untuk membantu pemelajar BIPA dalam memelajari etika
bertamu yang ada di Indonesia dan jenis-jenis kalimat yang biasa
digunakan ketika bertamu. Dalam media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural, pemelajar BIPA diajak
membandingkan etika yang ada di Indonesia dengan negara asal
mereka. Hal ini bertujuan untuk mengetahui persamaan dan
perbedaan etika yang berlaku di Indonesia dengan negara asal
pemelajar BIPA. Materi etika bertamu dalam video tersebut
disajikan dalam reka adegan ketika bertamu ke rumah teman dan
setelah itu diberi penjelasan mengenai etika tersebut. Dengan
adanya media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural diharapkan bisa meningkatkan motivasi belajar
pemelajar BIPA dalam memelajari etika bertamu yang ada di
Indonesia dan penggunaan jenis-jenis kalimat dengan tepat.
Media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
dirancang sebaik mungkin baik dari bentuk media dan materi
yang disajikan. Oleh karena itu produk yang sudah jadi diberikan
kepada validator ahli untuk dilakukan validasi materi dan
validasi media. Pada proses validasi, media diujikan kepada
validator ahli materi yaitu Bapak Agung Sutrisno, S.S, M.Hum.
dan Ibu Ika Anggun Camelia, S.Pd., M.Pd. sebagai validator ahli
media. Nilai persentase yang diberika oleh validator ahli materi
sebesar 94.44% yang masuk kategori sangat valid. Sedangkan
untuk nilai validasari dari validator ahli media mendapatkan
persentase sebesar 96,87%. Setelah melakukan validasi kepada
validator ahli maka tingkat kevalidan dari media dan materi serta
komentar atau masukan dari validator ahli. Kalkulasi dari keuda
nilai dari validator ahli materi dan validator ahli meida
memperoleh nilai sebesar 95,65% masuk dalam kategori sangat
valid. Komentar dan masukan dari validator ahli digunakan
sebagai bahan perbaikan dari video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural sebelum diterapkan dalam proses
52
pembelajaran. Setelah melakukan perbaikan maka video
interaktif siap untuk digunakan dalam proses pembelajaran dan
media video interaktif sudah dinyatakan valid oleh validator ahli.
Pada tahap implementasi ini dimulai dengan pembukaan
proses pembelajaran oleh pengajar BIPA. Dilanjutkan dengan
menyimak video intearaktif etika bertamu berbasis plurikultural.
Setelah menyimak video interaktif pemelajar BIPA diajak untuk
membandingkan persamaan dan perbedaan etika bertmau yang
ada di Indonesia dan negara asal pemelajar. Kemudian proses
implementasi ditutup dengan penugasan yang diberikan
pengajar BIPA. Implementasi yang dilakukan kepada empat
pemelajar BIPA tersebut mendapatkan hasil yang cukup baik.
Pemelajar BIPA terlihat lebih antusias dan memperhatikan ketika
penyampaian materi. Pada tahap implementasi pemelajar BIPA
diberikan latihan soal untuk mengukur pemahaman mereka
mengenai etika bertamu yang ada di Indonesia dan jenis-jenis
kalimat. Nilai dari latihan soal tersbut akan digunakan untuk
mengukur nilai keefektifan media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural. Nilai persentase hasil belajar pemelajar
memperoleh rata-rata sebesar 87,5% yang masuk kategori sangat
efektif. Berdasarkan nilai persentase yang didapatkan media
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural bisa
dinyatakan efektif. Tidak hanya nilai dari pemelajar BIPA, tetapi
pemelajar juga diberikan angket respon untuk mengetahui nilai
kepraktisan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultal. Nilai kepraktisan yang didapatkan berdasarkan
lembar angket yang diberikan kepada pemelajar BIPA
mendapatkan nilai sebesar 96,66% yang masuk kategori sangat
praktis. berdasarkan nilai persentse yang didapatkan bisa
disimpulkan bahwa media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural dinyatakan praktis untuk digunakan.
Setelah mendapatkan nilai validasi dari validator ahli
materi dan media, nilai keefektifan. Untuk menentukan kualitas
dari media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
menggunakan cara mengkalkulasikan nilai validasi, nilai
keefektifan dan nilai kepraktisan. berdasarkan kalkulasi yang
dilakukan nilai kualitas yang didapatkan sebesar 93,27 % yang
masuk dalam kategori sangat berkualitas. Langkah terakhir yang
merupakan evaluasi, pada langkah ini dilakukan
53
penyempurnaan terhadap media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural. Setelah melakukan revisi maka media
video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural siap
digunakan untuk umum. Setelah melakukan revisi media video
interaktif etika bertamu berbasis plurikultural bisa dinyatakan
valid, efektif dan praktis. Media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural masuk pada kategori sangat layak
digunakan.

4.2.2 Pembahasan Kualitas Pengembangan Video Interaktif


Etika Bertamu Berbasis Plurikultural bagi BIPA Madya

Media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural


termasuk berkualitas apabila dinyatanyak valid, efektif, dan
praktis. oleh karena itu, media video interaktif dianalisis untuk
mengukur kevalidan, keefekifan dan kepraktisan. Untuk
mengukur kevalidan media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural dilakukan validasi kepada validator ahli
materi dan media. Hasil dari validator ahli mendapatkan nailai
95,65% yang termasuk dalam kategori sangat valid. Dari nilai
hasil validasi media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural dinyatakan valid dan layak digunakan.
Setelah melakukan validasi maka selanjutnya merupakan
implementasi. Media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural di uji coba kepada pemelajar BIPA untuk
mendapatkan nilai keefektifan. Berdasarkan implementasi yang
dilakukan nilai yang diperoleh sebesar 87,5% yang termasuk
dalam kategori sangat efektif. Berdasarkan nilai yang didapatkan
maka media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
dinyatakan efektif dan bisa digunakan dalam pembelajran materi
etika bertamu dan jenis-jenis kalimat.
Untuk mengukur kepraktisan pemelajar BIPA diberikan
angket kepraktisan untuk mengetahui respon pemelajar BIPA.
Berdasarkan angket yang diberikan media video interaktif
mendapatkan nilai sebesar 96,66% yang termasuk dalam kategori
sangat praktis. Berdasarkan nilai yang didapatkan media video
interaktif etika bertamu berbasis plurikulturan dinyatakan
praktis untuk digunakan dalam pembelajaran etika bertamu dan
jenis-jenis kalimat. Setelah mengetahui kevalidan, keefektifan dan
54
kepraktisan dari media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural, maka kualitas media bisa ditentukan. Untuk
menentukan kualitas media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural dilakukan dengan melakukan
mengkalkulasi persentase nilai kevadildan 95,65%, persentase
nilai keefektifan 87,5%, dan persentase nilai kepraktisan 96,66%.
Hasil akhir dari penentuan kualitas media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural mendapatkan nilai sebesar 93,27
% masuk dalam kategori sangat berkualitas. Berdasarkan nilai
bisa dikatan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural dinyatakan berkualitas dan layak digunakan untuk
pembelajaran etika bertamu dan jenis kalimat.

55
BAB V
PENUTUP

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian pada pembahasan bab


sebelumnya, maka dapat disimpulkan sebagai berikut.

5.1.1 Proses Pengembangan Video Interaktif Etika Bertamu


Berbasis Plurikultural

Pada proses pengembangan media video interaktif etika


bertamu berbasis plurikultural terdapat lima langkah. Pertama
tahap analisis dilakukan dengan cara observasi langsung ke kelas
pemelajar BIPA dan wawancara terhadap pengajar BIPA untuk
mengidentifikasi latar belakang neagar asal dan kebutuhan
pemelajar BIPA. Kedua tahap desain, pada tahap ini dilakukan
desain format terhadap video yang dibuat, menentukan materi
dan tujuan pembelajaran. Ketiga tahap pengembangan, pada
tahap ini dilakukan pengambilan gambar, mengedit video sesuai
dengan format yang sudah dibuat dan melakukan validasi
kepada validator ahli. Keempat tahap implementasi, pada tahap
ini media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural
dilakukan uji coba kepada pemelajar BIPA. Kelima tahap revisi,
pada tahap ini dilakukan revisi media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural sesuai dengan masukan dari
validator ahli dan saran dari pemelajar BIPA. Setelah melalui
semua langkah-langkah tersebut revisi produk, dijadikan ukuran
bahwa media pembelajaran sudah valid, efektif, dan praktis
sehingga layak digunakan.

5.1.2 Kualitas Media Video Interaktif Etika Bertamu Berbasis


Plurikultural

Kualitas pengembangan media video interaktif etika


bertamu berbasis plurikultural dinyatakan berkualitas untuk
pembelajaran etika bertamu dan jeni-jenis kalimat bagi BIPA
Madya. Produk dinyatakan berkualitas karena media video
interaktif mendapatkan nilai persentase sebesar 93,27 %. Kualitas
56
media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural dapat
dideskripsikan berdasarkan hasil penilaian kevalidan,
keefektifan, dan kepraktisan.

a. Kevalidan media video interaktif etika bertamu berbasis


plurikultural berdasarkan kalkulasi penilaian validator ahli
medapatkan nilai sebesar 95,65% sehingga bisa
dikategorikan sebagai media yang valid.
b. Keefektifan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural berdasarkan hasil penilaian terhadap
pemelajar BIPA medapatkan nilai sebesar 87,5% sehingga
bisa dikategorikan sebagai media yang efektif.
c. Kepraktisan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural berdasarkan angket yang diberikan kepada
pemelajar BIPA medapatkan nilai sebesar 96,66% sehingga
bisa dikategorikan sebagai media yang praktis.

5.2 Saran

Media video interaktif etika bertamu berbasis plurikultural


merupakan media pembelajaran yang dikembangkan dengan
khusus untuk pembelajaran etika bertamu dan jenis-jenis kalimat
bagi pemelajar BIPA Madya. Manfaat media video interaktif etika
bertamu berbasis plurikultural yaitu, membantu dan
mempermudah pemelajar BIPA dalam proses pembelajaran.
Adapun saran yang diberikan peneliti sebagai berikut.

5.2.1 Bagi Peneliti

Pengembangan media video interaktif etika bertamu


berbais plurikultural dalam prosesnya memerlukan waktu yang
cukup lama. Kebutuhan dan karakterik pemelajar BIPA dijadikan
dasar dalam merancang media video interaktif etika bertamu
berbasis plurikultural. Bagi peneliti yang ingin
mengembangankan media pembelajaran diwaktu yang akan
datang, harus memerhatikan kebutuhan dan karakteristik
pemelajar BIPA agar media yang akan dikembangkan bisa
memperoleh hasil yang maksimal sesuai dengan tujuan
57
pembelajaran.

5.2.2 Bagi Pengajar BIPA

Pengajar BIPA bisa menggunakan media video interaktif


etika bertamu berbasis plurikultural sebagai variasi media
pembelajaran untuk materi etika bertamu yang ada di Indonesia
dan jenis-jenis kalimat. Pengajar BIPA bisa mengembangkan
berbagai macam media pembelajaran untuk membantu dan
mempermudah proses pembelajaran.

5.2.3 Bagi Pemelajar BIPA

Pemelajar BIPA dalam peroses pembelajaran materi etika


bertamu dan jenis-jenis kalimat akan lebih tertarik dengan
menggunakan media video interaktif etika bertamu berbasis
plurikultural. Pemelajar BIPA dapat menggunakan media
pembelajaran dengan maksimal untuk memahami materi yang
disampaikan media pembelajaran yang mudah dipahami, dengan
adanya media pembelajaran membuat pemelajar BIPA lebih
bersemangat dalam mempelajari materi yang disampaikan.

58
Daftar Pustaka
Agusta, I. (2003). Teknik Pengumpulan dan Analisis Data
Kualitatif. Pusat Penelitian Sosial Ekonomi. Litbang Pertanian,
Bogor, 27, 02(1), 59.

Alfansyur, A., & Mariyani. (2020). SENI MENGELOLA DATA:


PENERAPAN TRIANGULASI TEKNIK, SUMBER DAN
WAKTU PADA PENELITIAN PENDIDIKAN SOSIAL.
HISTORIS: Jurnal Kajian, Penelitian & Pengembangan
Pendidikan Sejarah, 5(2), 146–150.
https://doi.org/10.31764/historis.vXiY.3432

Ananda, Arta Dwi. 2021. Pengembangan Media Video Animasi


Putumu (Puisi Itu Mudah) Dalam Pembelajaran Menulis Puisi
Siswa Kelas VIII. Skripsi Universitas Negeri Surabaya.

Anggaira, A. S. (2019). Literasi Terkini dalam Pembelajaran BIPA


pada Era Revolusi Digital. Prosiding Seminar Nasional
Pendidikan Program Pascasarjana Universitas PGRI
Palembang, 29–39.
https://jurnal.univpgripalembang.ac.id/index.php/Prosidi
ngpps/article/view/2511/2322

Asteria, P. V. (2019). Penerapan Media Gambar Dalam


Pembelajaran Menulis Deskripsi Di Kelas Multi-Level Bipa.
Kode: Jurnal Bahasa, 8(2), 1–17.

Asteria, P. V., & Afni, A. N. (2023). Prototipe Pembelajaran


Plurilingual dan Plurikultural Berbasis Budaya Jawa pada
Pembelajaran Bipa. 10(1), 113–127.

Asteria, P. V., & Farida, D. N. (2009). E-Mikuta (Komik Saku


Kosakata Elektronik): Media Pembelajaran BIPA Berbasis
Teknologi. Kongres Bahasa Indonesia, 1–14.

Coste, D., Moore, D., & & Zarate, G. (2009). PLURILINGUAL


AND PLURICULTURAL COMPETENCE With a Foreword and
Complementary Bibliography Studies towards a Common
European Framework of Reference for language learning and
59
teaching. 1–48. www.coe.int/lang

Dewi, E. K., & Asteria, P. V. (2022). PENGEMBANGAN BAHAN


AJAR BIPA MADYA KOMPETENSI PLURILINGUAL DAN
PLURIKULTURAL DENGAN STRATEGI FLIPPED
LEARNING. ejournal.unesa.ac.id.

Fahri, M. U. (2020). PEMANFAATAN VIDEO SEBAGAI MEDIA


PEMBELAJARAN. 1–14.

Farista, R., & M, I. A. (2018). Pengembangan Video Pembelajaran.


Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, 53(9), 1689–1699.

Ferdinand, G. R., Madallo, E., Palamba, R., Josua, R., Manajemen,


J., Ekonomi, F., & Jaya, U. A. (2019). ETIKA DALAM
KEHIDUPAN BERMASYARAKAT. academia.edu.

Inderasari, E., & Agustina, T. (2017). Pembelajaran Bahasa


Indonesia Pada Mahasiswa Asing Dalam Program Bipa
IAIN Surakarta. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,
6(2), 6–14.
https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jpbsi/article/vi
ew/20226

Kusmiatun, A. (2016). Mengenal BIPA (Bahasa Indonesia bagi


Penutur Asing) dan Pembelajarannya. Penerbit K-Media.

Maharani, T., & Astuti, E. S. (2018). Pemerolehan Bahasa Kedua


dan Pengajaran Bahasa dalam Pembelajaran BIPA. Jurnal
Bahasa Lingua Scientia, 10(1), 121–142.
https://doi.org/10.21274/ls.2018.10.1.121-142

Munir. 2015. Multimedia & Konsep Aplikasi dalam Pendidikan.


Bandung. Alfabeta.

Nurcahyawati, E. (2022). IMPLEMENTASI ETIKA MAHASISWA


DALAM PEMBELAJARAN KEWARGANEGARAAN
Implementation of Student Ethics in Citizenship Learning.
JAGADDHITA, 2(1), 1–8.
60
https://journal.unindra.ac.id/index.php/jagaddhita

Purwono, P. Y., & Asteria, P. V. (2021). Pembelajaran Bipa


Dengan Aplikasi Awan Asa Berbasis Pengenalan Lintas
Budaya. Fon: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,
17(1), 97–107. https://doi.org/10.25134/fon.v17i1.4199

Rijali, A. (2019). Analisis Data Kualitatif. Alhadharah: Jurnal Ilmu


Dakwah, 17(33), 81.
https://doi.org/10.18592/alhadharah.v17i33.2374

Rohimah, D. F. (2018). Internasionalisasi Bahasa Indonesia Dan


Internalisasi Budaya Indonesia Melalui Bahasa Indonesia
Bagi Penutur Asing (Bipa). An-Nas, 2(2), 199–212.
https://doi.org/10.36840/an-nas.v2i2.104

Rosiyana, R. (2020). Pengajaran Bahasa Dan Pemerolehan Bahasa


Kedua Dalam Pembelajaran Bipa (Bahasa Indonesia Penutur
Asing). Jurnal Ilmiah KORPUS, 4(3), 374–382.
https://doi.org/10.33369/jik.v4i3.13839

Sa’adah, M., Tri Rahmayati, G., & Catur Prasetiyo. (2022).


STRATEGI DALAM MENJAGA KEABSAHAN DATA
PADA PENELITIAN KUALITATIF. Jurnal Al ‘Adad: Jurnal
Tadris Matematika, 1(2), 54–64. http://e-
journal.iainptk.ac.id/index.php/al-adad/article/view/1113
/408

Sugiyono, P. (2015). Metode Penelitian Kombinasi (Mix Methods).


Bandung: Alfabeta, 28, 1-12.

Sultoni, Gunawan, I., & Sari, D. N. (2018). Pengaruh etika


profesional terhadap pembentukan karakter mahasiswa.
JAMP: Jurnal Adminitrasi dan Manajemen Pendidikan,
Volume 1 Nomor 3 September 2018, 279-283.

Sutisna, I. (2020). Statistika Penelitian: Teknik Analisis Data


Penelitian Kuantitatif. Universitas Negeri Gorontalo, 1(1), 1–
15.
61
https://repository.ung.ac.id/get/karyailmiah/4610/Tekni
k-Analisis-Data-Penelitian-Kuantitatif.pdf

Suyitno, I. (2017). Aspek Budaya dalam Pembelajaran Bahasa


Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA). Bahasa dan Sastra
Indonesia dalam Konteks Global, 0812178003, 55–70.

Tanwin, S. (2020). Pembelajaran Bipa (Bahasa Indonesia Penutur


Asing) Dalam Upaya Internasionalisasi Universitas Di
Indonesia Pada Era Globalisasi. Jurnal Bahasa Indonesia Prima
(BIP), 2(2), 31–38. https://doi.org/10.34012/bip.v2i2.1215

Tas’adi, R. (2016). Pentingnya Etika Dalam Pendidikan. Ta’dib,


17(2), 189. https://doi.org/10.31958/jt.v17i2.272

Wardani, R. K., & Syofyan, H. (2018). Pengembangan Video


Interaktif pada Pembelajaran IPA Tematik Integratif Materi
Peredaran Darah Manusia. Jurnal Ilmiah Sekolah Dasar, 2(4),
371―381.

62
LAMPIRAN
Lampiran 1 lembar Check List

No Tahapan Spesifikasi atau Kegiatan ChecklistWaktu


1 Analisis 1. Melakukan V 6-2-
(Analyze) Wawancara Kepada 2023
Pengajar BIPA.
2. Menganalisis V 6-2-
kebutuhan etika 2023
masayarakat Indonesia
dalam pembelajaran
BIPA.
3. Manganalisis media V 6-2-
video pada 2023
pembelajaran BIPA.
4. Membagikan lembar V 6-2-
angket kepada 2023
pemelajar BIPA
5. Mengumpulkan V 6-2-
kebutuhan materi 2023
pembelajaran BIPA.
2 Desain (Design) 1. Mentukan tujuan V 23-2-
pembelajaran. 2023
2. Menyusun konsep V 23-2-
video dimulai dari 2023
pembukaan, isi
penutup. Durasi video
sekitar 5-10 menit yang
terdiri pembukaan,
pengenalan topik,
pertanyaan interaktif,
inti video, penutup,
link terkait.
3 Pengembangan Menyusun storyboard V 23-2-
(Development) berdasarkan konsep 2023
video, berupa:
1. Menyiapkan property
video.

63
2. Membuat naskah V 23-2-
video. 2023

3. Menentukan seting V 6-5-


latar tempat, waktu, 2023
dan suasana.
4. Menyiapkan V 6-5-
backsound. 2023
5. Melakukan V 7-5-
pengambilan gambar 2023
sebagai bahan untuk
mengembangkan
media pembelajaran
berupa video
interaktif.
6. Mengedit video hasil V 10-5-
rekaman sesuai 2023
konsep.
7. Melakukan validasi V 15-5-
kepada ahli bahasa 2023
dan ahli media
menggunakan lembar
validasi.
8. Melakukan perbaikan V 15-5-
atas masukan sesuai 2023
hasil validasi ahli.
4 Implementasi Melakukan uji coba kepada V 16-5-
(Implementation) pemelajar BIPA tingkat 2023
madya di UNESA
5 Evaluasi 1. Menganalisis hasil V 17-5-
(Evaluation) implementasi Video 2023
interaktif.
2. Melakukan evaluasi V 17-5-
berdasarkan hasil 2023
implementasi media
video interaktif.
3. Melakukan revisi V 18-5-
akhir 2023

64
Lampiran 2 SKL BIPA

PARAMETER DESKRIPSI CAPAIAN PEMBELAJARAN


KHUSUS
BIDANG BAHASA INDONESIA BAGI PENUTUR ASING
(BIPA)
LEVEL IV
SIKAP DAN Membangun dan membentuk karakter dan
TATA NILAI kepribadian manusia yang.
1. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha
Esa.
2. Memiliki moral, etika hidup
berkelanjutan dan kepribadian yang
baik di dalam menyelesaikan tugasnya.
3. Berperan sebagai warga negara yang
bangga dan cinta tanah air serta
mendukung perdamaian dunia.
4. Mampu bekerja sama dan memiliki
kepekaan sosial dan kepedulian yang
tinggi terhadap masyarakat dan
lingkungan hidupnya.
5. Menghargai keanekaragaman budaya,
pandangan, kepercayaan, dan agama
serta pendapat/temuan original orang
lain.
6. Menjunjung tinggi penegakan hukum
serta memiliki semangat untuk
mendahulukan kepentingan bangsa
serta masyarakat luas, dan
7. Memberikan pelayanan prima diukur
dari tingkat kepuasan pemberi tugas.
KEMAMPUAN Melaporkan hasil pengamatan atas
DI peristiwa dan
BIDANG KERJA mengungkapkan gagasan dalam topik
bidangnya,
baik konkret maupun abstrak, dengan
cukup
lancar tanpa kendala yang mengganggu

65
pemahaman mitra tutur.
PENGETAHUAN Menguasai penggunaan tata bahasa dan
YANG kosa kata
DIKUASAI dalam berbagai jenis teks yang diajarkan
yang
meliputi.
1. Penggunaan struktur frasa kompleks.
2. Penggunaan jenis-jenis kalimat.
3. Penggunaan imbuhan.
4. Penggunaan kata hubung.
5. Penggunaan kata ulang, dan
6. Penggunaan kosa kata yang berkaitan
dengan topik/bidang tertentu.

HAK DAN Memiliki hak dan tanggung jawab sebagai


TANGGUNG berikut.
JAWAB 1. Bertanggung jawab terhadap
penggunaan bahasa Indonesia yang
baik dan benar.
2. Berhak memperoleh pembelajaran
bahasa yang sesuai dengan standar
yang ditetapkan.

66
Lampiran 3 hasil wawancara

67
Lampiran 4 story board

No Adegan Uraian Adegan Durasi


Pembukaan Selamat pagi. Bagaimana kabar kalian hari ini?. Hari 1-5 menit
ini kita akan belajar tentang etika bertamu
masyarakat Indonesia, jenis-jenis kalimat yang biasa
digunakan ketika kita bertamu. Sebelum itu saya
ingin bertanya pernahkan kalian berkunjung
kerumah tetangga atau saudra kalian? Apa saja yang
kalian lakukan ketika berkunjung kesana?

Etika bertamu di indonsia sangat banyak, akan tetapi


kita akan mempelajari etika bertamu yang umum di
Indonesia seperti berkunjung tidak terlalu malam
mengucapkan salam, baru masuk ketika sudah
dipersilahkan dan lain-lain.

Tujuan pembelajaran kita hari ini yaitu :

1. Mengenali norma etika bertamu yang ada di


Indonesia.
2. Memahami jenis kalimat yang sering
digunakan ketika bertamu beserta contohnya
dengan benar.

68
3. Menulis percakapan menggunakan kalimat
tanya sapaan dan kalimat perinyah

Jenis kalimat sangat banyak, kali ini kita akan


mepelajari 3 jenis kalimat diantaranya:

A. Kalimat Tanya
Kaliat tanya merupakan kalimat digunakan
untuk menanyakan informasi kepada seseorang.
Kalimat tanya selalu diawali dengan kata tanya
seperti apa, dimana, kapan, siapa, mengapa, dan
bagaima (ADIKSIMBA).

B. Kalimat Sapaan
Kalinat sapaan merupakan kalimat yang
digunakan untuk menyapa seseorang. Kalimat
sapaan bisa berbeda-beda bergantung dengan
lawan bicara yang kamu ajak berbicara dan
situasi yang sedang terjadi. Contoh dari kalimat
sapaan seperti selamat pagi, sampai jumpa, halo,
hi, dll.

69
C. Kalimat Perintah
Kalimat perintah merupakan kalimat yang
digunakan untuk meminta atau memerintah
seseorang untuk melakukan sesuatu. Kalimat
perintah sendiri memiliki ciri-ciri khusus seperti.
(1) Secara lisa ditandasi perubahan intonasi bunyi.
(2) Tertulis ditandai dengan tanda seru.
(3) Kalimat perintah ajakan ditandai dengan kata
ayo,mari, marilah, dll.
(4) Kalimat peritah larangan ditandai dengan kata
jangan, janganlah atau kata yang menyatakan
larangan.

isi Membuat Latar tempat di kos/rumah pukul 21.00 WIB (9 3-7 menit
janji malam)
dengan Tono : “Gas, besok kamu di rumah atau ada acara di
teman luar?”
Bagas : “Aku besok ada di rumah, kenapa?”
Materi Tono : “Besok pagi saya boleh main ke rumahmu
kalimat boleh tidak?”.
tanya Bagas : “ Boleh, besok kamu berangkat pukul
berapa?”

70
Tono : “Besok aku berangkat sekitar pukul 9.00
mungkin sampai sana pukul 10.00”
Bagas : “Oke, sampai jumpa besok”

Etika bertamu yang ada di Indonesia biasanya


sebelum berkunjung ke rumah teman atau saudara
kita, sebaiknya membuat janji terlebih dahulu.
Dengan membuat janji kita bisa tahu mereka sedang
di rumah atau sedang di luar.

Dari cuplikan video barusan terdapat jenis kalimat


apa saja?,
Contoh :
-besok kamu di rumah atau ada acara di luar?
-Besok pagi aku boleh main ke rumahmu boleh
tidak?
-Besok kamu berangkat pukul berapa?

Di depan Tono : “ Assalamualaikum” (sambil mengetuk pintu) 3-7 menit


rumah Bagas : “ Waalaikumsalam, mari silahkan masuk”
Tono : “Bagaimana kabarnya gas?”
Kalimat Bagas : “Alhamdulillah baik, kalau kamu?”
sapaan, Tono : “Baik juga, bapak ibu kemana?”
kalimat Bagas : “Ayah lagi bekerja, kalau ibu masih belanja ke

71
tanya dan pasar”
kalimat
perintah Ketika kita sampai dirumah ucapkan kepada tuan
rumah. Bisa selamat pagi, halo, permisi dll.
Akantetapi karena mayoritas penduduk Indonesia
beragama islam ketika salam sering mengucapkan
Assalamualaikum. Masyarakat Indonesia ketika
mengucapkan salam dibarengi mengetuk pintu
sebanyak 3 kali lalu berhemti. Jika tuan rumah tidak
menjawab salam ketuk lagi sembari mengucapkan
salam dan diulang sebanyak 3 kali. Jika masih tidak
dijawab kamu bisa menunggunya atau kembali lain
waktu.
Dalam cuplikan video tesebut terdapat penggunaan
kalimat sapaan, kalimat tanya, kalimat perintah.
Dimana letak kalimat tersebut?

Contoh kalimat tanya :


1. Bagaimana kabarnya gas?
2. bapak ibu kemana?

Contoh kalimat sapaan :


1. Assalamualaikum

72
2. Waalaikumsalam
Contoh kalimat perintah :
mari silahkan masuk
Duduk di Bagas : “Silahkan duduk, kamu mau minum apa?” 3-5 menit
ruang Tono : “Tidak usah pak, tidak perlu repot-repot”
tamu dan Bagas : “Tidak apa-apa, kalau begitu minum teh saja
ditawarkan ya. Saya tinggal kedapur sebentar.”
minum Tono : “Yasudah, terima kasih maaf merepotkan”
Bagas :”Ini minumnya, silahkan diminum.”
Tono : “Terima kasih, saya minum ya.”

Ketika kita bertamu ke rumah seseorang alangkah


baiknya kita duduk ketika sudah dipersilahkan oleh
tuan rumah. Dan juga ketika ditawarkan makan atau
minum kebiasaan masyarakat menolak dengan sopan
karena tidak ingin merepotkan tuan rumah. Akan
tetapi jika tuan rumah menyuguhkan makanan atau
minuman alangkah baiknya kita menunggu
dipersilahkan menikmatinya baru kita boleh
mencicipi suguhan tersebut.
Dalam cuplikan video tersebut terdapat penggunaan
kalimat
1. Kalimat tanya
-Anda mau minum apa?

73
2. Kalimat perintah
-Silahkan diminum
Berpamita Tono : “Setelah ini saya ada acara diluar, saya mau
n pamit pulang.”
Bagas : “Lo…, kok buru buru pulang, padahal masih
banyak yang ingin saya bicarakan”
Tono : “Iya, setelah ini saya mau pergi belanja
dengan ibu ke kota”
Bagas : “Yasudah, nanti pulanya hati-hati”
Tono : “Lain kali saya akan berkunjung lagi dan
terimakasih hidangannya dan maaf sudah
merepotkan” (Sambil bersalaman)
Bagas : “Sama-sama, nanti kalau mau main kesini
kasih kabar saja”
Tono : “Siap, saya pulang dulu ya dan titip salam
kepada bapak ibuk, Wassalamualaikum”
Bagas : “Waalaikumsalam, iya nanti aku sampaikan,
sampai jumpa”

Ketika kita bertamu keruah orang, ketika ingin


pulang harus berpamitan dengan tuan rumah.
Sewaktu berpamitan ucapkan terimakasih kepada
tuan rumah dan minta maaf karena sudah
merepotkan ketika berkunjung. Tidak hanya

74
mengucapkan terimakasih, ketika pamit kita juga
harus mengucapkan salam dan bersalaman serta
titipkan salam kepada seluruh anggota keluarga tuan
rumah. Setelah itu baru mengucapkan salam
perpisahan

Dalam cuplikan video tersebut terdapat


pengguanaan jenis kalimat “
1. Kalimat petintah
- nanti pulangnya hati-hati.
- nanti kalau mau main kesini kasih kabar saja

2. Kalimat sapaan
- Wassalamualaikum
- Waalaikumsalam
- Sampai jumpa

Peutup Baiklah teman-teman setelah mempelajari etika 3-4 menit


bertamu yang ada di Indonesia apakah sama dengan
negara asal kalian atau ada perbedaan?

1. Sebutkan etika bertamu yang ada di Indonesia!


2. Sebutkan persamaan dan perbedeaan etika
bertamu yang ada di Indonesia dengan negara

75
asal kalian!
3. Sekarang buatlah dialog tentang etika bertamu di
negara asal kalian menggunakan jenis kalimat
tanya, kalimat sapaan, dan kalimat perintah./1

Terima kasih dan sampai jumpa di video selanjutnya

76
Lampiran 5 analisis buku BIPA

Sumber NO Data Halaman Konteks


BIPA 1 Pak untuk menyapa 5, 28 Etika
UMUM laki-laki yang lebih /norma
tua
Bu untuk menyapa
perempuan yang
lebih tua
2 Orang Indonesia 19
biasanya berkenalan
dengan berjabat
tangan yang
dilakukan
menggunakan tangan
kanan, salim (cium
tangan).
3 Permisi, terimakasih 44
4 Dia selalu menyapa 79
kami, di kelas dia
juga suka membantu
temannya belajar

77
Lampiran 6 hasil pekerjaan pemelajar BIPA

78
79
Lampiran 7 hasil angket validasi materi dan media

Validasi Materi

80
81
Validasi Media

82
Lampiran 8 RPP BIPA BERBASIS PLURIKULTURAL

83
84
Lampiran 9 angket kepraktisan

N Pertanyaan Penilaian
o Ya Kuran Tida Sko
g k r
1. Apakah media video
interaktif mudah untuk
digunakan dalam
berbagai macam
kondisi?
2. Apakah penyampaian
materi dalam video
mudah untuk
dipahami?
3. Apakah peran video
intekatif dalam
pembelajaran materi
jenis kalimat dapat
membantu
mempermudah proses
pembelajaran?
4. Apakah video intekatif
sesuai digunakan
dalam proses
pembelajaran materi
jenis kalimat ?
5. Apakah kalian dapat
lebih aktif belajar ketika
menggunakan media
video interaktif dalam
proses pembelajaran?
Jumlah

85
Lampiran 10 foto saat implementasi

86

Anda mungkin juga menyukai