Anda di halaman 1dari 2

F.

Pelaksanaan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD)


Setelah dilakukannya survei di Kelurahan Toronipa mulai pada tanggal 11-12 maret
2024 maka Mahasiswa PKK jurusan keperawatan mengadakan Musyawarah
Masyarakat desa (MMD) untuk bersama sama dengan masyarakat mengangkat
prioritas masalah yang di dapat dari hasil survei yang disepakati masyarakat sebagai
prioritas masalah. Pelaksanaan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) dilaksanakan
pada tanggal 17 Maret 2024 bertempat di Aula Balai Kelurahan Toronipa, Kecamatan
Soropia, Kabupaten Konawe, yang dihadiri oleh Pak Desa beserta jajarannya, ketua-
ketua RT dan RW, masyarakat, serta 50 mahasiswa peserta Praktik Kerja Klinik
(PKK) Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kendari. Kegiatan MMD ini
dilaksanakan dengan tujuan memperkenalkan mahasiswa peserta PKK kepada
masyarakat yang ada di Kelurahan Toronipa, menyampaikan maksud dan tujuan
kedatangan mahasiswa di Kelurahan Toronipa, serta memaparkan hasil tabulasi dan
POA dari data yang telah dikumpulkan selama 2 hari mendata secara pintu ke pintu.
Hasil dari MMD ini yaitu diterimanya kami para mahasiswa peserta PKK di Kelurahan
Toronipa untuk melakukan intervensi dari masalah serta aparat kelurahan dan
masyarakat mendukung penuh tujuan serta rencana kegiatan mahasiswa peserta PKK
yang akan dilaksanakan selama 21 hari.

G. Pelaksanaan Kegiatan
1. Pada tanggal 7 Maret dilakukan serah terima di Kantor Camat Kelurahan
Toronipa, Kecamatan Soropia. Selain itu dilakukan juga winsield survey,
mapping wilayah dan perkenalan.
2. Pada tanggal 11-12 Maret 2024 dilakukan pendataan kesehatan warga desa
Kelurahan Toronipa secara pintu ke pintu, dengan pembagian kelompok
berdasarkan RW yang ada di Kelurahan Toronipa.
3. Pada tanggal 13-14 Maret 2024 melakukan tabulasi data.
4. Pada tanggal 15-16 Maret 2024 membuat laporan dan persiapan MMD
5. Pada tanggal 17 Maret 2024 di laksnakan MMD di Aula Balai Kelurahan
Toronipa.

H. Faktor Penghambat dan Penunjang dalam Pelaksanaan Kegiatan

Kegiatan intervensi yang dilakukan dalam rangka memecahkan masalah


kesehatan di Kelurahan Toronipa, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe masih
memiliki kendala dan juga hambatan. Berikut ini adalah tabel kegiatan intervensi beserta
faktor pendorong dan penghambat yang ada di Kelurahan Toronipa, Kecamatan Soropia,
Kabupaten Konawe.

Tabel Faktor Penghambat dan Penunjang Pelaksanaan Kegiatan

Kegiatan Sasaran Faktor Faktor


Penghambat Penunjang
Pelaksanaan Seluruh 1. Keluarga 1. Sebagian
pendataan masyarakat menerima keluarga tidak
keluarga kelurahan edukasi tetapi menolak untuk
toronipa susah untuk dilakukan
menerapkannya kunjungan
2. Kurangnya berulang
sumber daya 2. Sebagian
(alat keluarga
pemeriksaan) merasa senang
3. Sebagian bila
masyarakat dikunjungi
tidak berada
ditempat saat
pendataan.

I. Rencana Tindak Lanjut


Dianjurkan kepada aparat kelurahan serta kader untuk meningkatkan keaktifan dan
melakukan kerjasama dengan puskesmas terkait ketersediaan fasilitas, tenaga kesehatan
dan data masyarakat yang beresiko.

Rencana tindak lanjut masalah kesehatan :

1. Hipertensi
2. Dst.

Anda mungkin juga menyukai