Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BELU

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS AULULIK
Aululik,Desa Dualasi,Kecamatan Lasiolat,Kabupaten Belu
Call Center 081246061480 , Email: aululikpuskesmas@gmail.com
Kode Pos 85726

KERANGKA ACUAN KERJA


MONITORING GARAM BERYODIUM
UPTD PUSKESMAS AULULIK TAHUN 2022

1. Pendahuluan
GAKY atau Gangguan Akibat Kekurangan Yodium merupakan sekumpulan
gejala yang timbul karena tubuh seseorang kekurangan unsur yodium secara terus
menerus dalam jangka waktu yang cukup lama. Yodium adalah mineral yang terdapat
di alam,baik di tanah maupun di air yang merupakan zat gizi mikro yang diperlukan
oleh tubuh manusia untuk mengatur pertumbuhan dan perkembangan fisik serta
kecerdasan.
Masalah Gaky merupakan masalah yang serius mengingat dampaknya secara
langsung atau tidak langsung mempengaruhi kelangsungan hidup dan kualitas sumber
daya manusia yang mencakup aspek perkembanganekonomi.
Salah satu dampak
2. Latar Belakang
Puskesmas sebagai salah satu fasilitas kesehatan tingkat pertama mempunyai
tugas melaksanakan kebijakan kesehatan untuk mencapai tujuan pembangunan
kesehatan di wilayah kerjanya dalam rangka mendukung terwujudnya kecamatan
sehat.
Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di puskesmas mendukung
terwujudnya kecamatan sehat.
3.Tujuan
1.Tujuan Umum
Memperoleh gambaran penggunaangaram beryodium di tingkat masyarakat
2. Tujuan Khusus
1. Mengetahui kualitas kandungan yodium dalam garam yang dikomsumsi
masyarakat.
2. Mengetahui merk garam yang dikomsumsi masyarakat
3. Mengetahui bentuk garam yang di komsumsi masyarakat
4. Mengetahui prosentase keluarga yang menggunakan garam yodium
5. Mengetahui prosentase kelurahanyang menggunakan garam yodium.
4. Cara Melaksanakan Kegiatan.
1. Membuat surat yang ditujukan kepada semua SD yang ada di wilayah kerja
Puskesmas Aululik tentang kegiatan monitoring garam tingkat masyarakat
yang dilaksanakan di setiap SD.
2. Memonitoring garam dilakukan pada semua kelas mulai dari kelas 4,5 sampai
dengan kelas 6 dimana satu kelas diwakili 26 siswa.
3. Pada hari pelaksanaan siswa membawa sampel garam yang biasa dikomsumsi
oleh keluarganya masing masing,kemudian petugas mencatat merk garam,
bentuk garam,nama perusahaan yang memproduksi,no pendaftaran,tempat
membeli dan memeriksa kandungan yodium dalam garam tersebut dengan
menggunakan Iodina Test.
4. Dikatakan garam beryodium baik jika dari 26 sampel terdapat maksimal 2
sampel garam yang diperiksa tidak mengandung yodium
5. Petugas melakukan penyuluhan kepada semua guru dan siswa akan penting nya
kommsumsi garam yodium. .
5. Sasaran.
Sasaran adalah murid SD
6. Jadwal Pelaksanaan kegiatan
Kegiatan dilakukan pada bulan Februari dan Agustus 2022
7. Pencatatan dan evaluasi pelaksanaan kegiatan
* Membuat laporan hasil pelaksanaan kegiatan monitoring garam
* Menjumlah seluruh hasil pemakaian garam yang mengandung dan yang tidak
8. Biaya
Biaya kegiatan ini akan dibebankan pada Pembiayaan BOK Tahun anggaran
2022 Sebesar Rp. 8.400.000

Mengetahui
Kepala UPTD Puskesmas Aululik Pelaksan Kegiatan

Edelbertus Mauk, S.Kep.,Ns Maria E. S. Molo,A.Md.Gz


Nip. 19750227 200003 1 005

Anda mungkin juga menyukai