Anda di halaman 1dari 5

RINGKASAN HASIL RAKOR PERSIAPAN MUDIK TAHUN 2023

Hari, Tanggal : Selasa, 11 April 2023

Waktu : 10.30 WIB – Selesai


Tempat : Ruang Rapat Utama, Kantor Staf Presiden

Pimpinan Rapat : Kepala Kantor Staf Presiden

Kepala Staf Kepresidenan


1. Rapat hari ini akan membahas mengenai kesiapan penyelenggaraan mudik
lebaran tahun 2023, yang akan dilihat dalam kesiapan infrastruktur dan
transportasi, kesiapan pasokan bahan bakar minyak dan energi, serta kesiapan
pengamanan.
2. Melalui rapat ini terdapat beberapa aspek yang perlu ditekankan, yaitu:
a. Pertama, aspek keselamatan menjadi perhatian utama.
b. Kedua, aspek pelayanan, hospitality ini menjadi kunci baik fasilitas di jalan
tol, maupun pelayanan di pesawat, kereta maupun kapal.
c. Ketiga, manajemen krisis harus taktis, cepat dan solutif..
d. Keempat, harus ada inovasi, kebaruan, dan terobosan dalam
penyelenggaraan mudik agar lebih semarak dan berkesan.
e. kelima, fokus penekanan pada hasil, dampak, dan manfaat pembangunan
infrastruktur yang telah dilakukan agar dapat dinikmati oleh masyarakat.

Kementerian Perhubungan
1. Terkait dengan persiapan lebaran, Kementerian Perhubungan sudah memastikan
bahwa kapasitas layanan yang dimiliki baik Perhubungan Darat, Laut dan Udara
sudah mencukupi.
2. Kementerian Perhubungan juga memberikan himbauan kepada para Kepala
Kantor UPT untuk mengoptimalisasi armada di setiap daerah, terutama ruas-ruas
dengan jumlah penumpang tertinggi pada arus mudik/balik, sebagai upaya untuk
mengurangi terjadinya penumpukan penumpang. Estimasi kenaikan jumlah
pengguna transportasi sebesar 123,8 juta orang atau naik sebesar 40%.

PUPR Bina Marga


1. Secara umum, PUPR Bina Marga menyampaikan kesiapan infrastruktur jalan dan
jembatan dalam menunjang aktivitas mudik lebaran 2023.
2. Walaupun secara umum PUPR siap, namun terdapat beberapa lokasi infrastruktur
yang masih memiliki kendala dalam teknis utamanya disebabkan oleh cuaca yang
tidak menentu, sehingga menghambat penyelesaian beroperasi, yakni:

1
a. Pelabuhan Ciwanden
b. Jembatan Cikereteg
c. Jembatan Koboan
d. Jembatan Brebes
3. Selain itu, terdapat beberapa wilayah lain yang perlu untuk menjadi perhatian
seperti Berastagi-Sumatera dan Beberapa lokasi di daerah Kalimantan.

PUPR Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT)


1. BPJT menyampaikan bahwa terdapat 2654 Km jalan tol yang akan dioperasikan
untuk menunjang aktivitas mudik dan lebaran 2023.
2. Sampai saat ini, masih terdapat beberapa proyek perbaikan dan pelebaran jalan
yang masih berjalan. Berbagai aktivitas pembangunan tersebut sudah
diinstruksikan agar dapat berhenti beraktivitas pada H-10 sebelum lebaran,
tepatnya pada tanggal 12 April 2023.
3. Untuk menunjang mobilisasi masyarakat, terdapat penambahan ruas tol baru
yaitu, 7 ruas tol di Pulau Jawa dan 4 ruas tol di Pulau Sumatera. Penambaha n
ruas tol baru ini masih bersifat fungsional dengan jam operasional pukul 06.00-
15.00 WIB karena belum semua fasilitas jalan tol terpenuhi, seperti: lampu
penerangan, rambu-rambu lalu lintas.
4. Terdapat beberapa rest area sementara, mobile toilet, dan SPBU mobile. Selain
itu, terdapat beberapa tempat makanan sederhana yang dibuka pada rest area
sementara juga beberapa tambahan titik untuk tempat pengisian daya kendaraan
listrik (SPKLU) dan tambahan card reader di pintu tol untuk meminimalisir
kemacetan.

Kementerian ESDM
Kementerian ESDM mengkonfirmasi pasokan tenaga listrik untuk menunjang hari raya
sudah terpenuhi. Jumlah pasokan tenaga ini didukung oleh proyeksi penurunan
penggunaan tenaga listrik dari sektor industri di wilayah Jawa-Bali.

PLN
1. PLN menentukan masa siaga dari 10 April - 2 Mei 2023. Untuk menunjang masa
tersebut, PLN sudah menyiapkan personil sebanyak 18.125 personel.
2. PLN membentuk tim TTKP/Kopasus PLN yang dibentuk untuk melakukan
pelayanan cepat tanggap selama masa lebaran berlangsung.
3. Selain itu, PLN sudah menyediakan 116 unit SPKLU yang tersebar pada beberapa
titik di jalan tol untuk menunjang masyarakat yang menggunakan kendaraan listrik.

2
BPH Migas
1. BPH Migas ditunjuk sebagai koordinator Posko Nasional Hari Raya Idul Fitri 2023.
BPH Migas bekerjasama dengan pertamina menyediakan 114 terminal BBM,
7.491 SPBU dan 68 DPPU.
2. Secara umum, persediaan dan kondisi ketahanan BBM masih baik dengan
ketahanan stok diatas 16 hari.
3. Beberapa upaya yang dilakukan oleh BPH Migas untuk menunjang aktivitas mudik
lebaran 2023, yaitu:
a. Peningkatan stok BBM dan penambahan fasilitas BBM di SPBU.
b. Memastikan ketersediaan pasokan BBM di jalan Tol dan Non-Tol.
c. Memastikan ketersediaan pasokan BBM di titik yang belum ada fasilitas
pelayanan BBM.
d. Melakukan pemantauan dan koordinasi untuk menjamin ketersediaan stok
pada jalur mudik/lebaran.
e. Melakukan koordinasi dengan BMKG dalam rangka antisipasi cuaca yang
dapat menghambat distribusi BBM.
f. Melakukan monitoring lapangan baik untuk transportasi darat, laut dan
udara.
4. Dalam upaya antisipasi bencana geologi, BPH Migas memiliki beberapa upaya
sebagai berikut:
a. Membentuk tim Tanggap Darurat Bencana Geologi.
b. Melakukan pemantauan terhadap aktivitas gunung berapi di Indonesia.
c. Memberikan Peta Sebaran Titik Rawan Gerakan Tanah.
d. Membuat laporan dan rekomendasi teknis penanggulangan bencana
geologi yang akan disampaikan kepada Pemerintah Pusat, Pemda, BNPB
dan lembaga terkait.

Pertamina
Terdapat usulan mengenai pemberhentian sementara penggunaan QR Code untuk
pembelian BBM jenis Pertalite. Hal ini diakibatkan karena penggunaan QR Code dirasa
menghambat dan menyebabkan penumpukan pada beberapa SPBU pada saat
pembelian BBM yang menimbulkan kemacetan.

Polri
1. Polri akan melaksanakan Operasi Ketupat, yang merupakan operasi reguler yang
biasa dilakukan menjelang lebaran.
2. Berdasarkan pemetaan dari hasil survey, Polri menemukan 5 titik krusial yang
perlu diperhatikan, diantaranya adalah pelabuhan Merak, pelabuhan Ciwandan,
rest area di seluruh tol arteri di Bekasi dan arah tol Cipularang.

3
TNI
1. TNI siap untuk mengamankan dan menunjang seluruh aktivitas terkait dengan
pelayanan dan keamanan masyarakat selama masa mudik/lebaran.
2. TNI menyediakan Alutsista seperti KRI dan transportasi udara untuk menunjang
mobilisasi bagi masyarakat yang membutuhkan.

BASARNAS
1. BASARNAS menetapkan tanggal siaga khusus mulai 13 April sampai 3 Mei, yang
memiliki fokus pada daerah rawan bencana, jalan tol dan tempat wisata. Terdapat
34 kantor SAR dan 225 posko BASARNAS.
2. Terdapat lima alat transportasi udara berupa helikopter yang disediakan untuk
menangani keadaan darurat yang memerlukan bantuan transportasi udara, demi
menunjang keamanan mudik/lebaran 2023.
3. BASARNAS juga menyediakan call center 115 yang akan terus standby terhadap
laporan-laporan dari masyarakat.

BMKG
Terdapat beberapa daerah yang masih masuk dalam masa peralihan cuaca, sehingga
masih ada potensi hujan ringan - sedang. Namun, untuk daerah Aceh Barat,
Kalimantan, Sulawesi Tengah dan Papua diprediksi masih memiliki potensi hujan
yang cukup tinggi.

Kemendagri
1. Kemendagri telah memberikan instruksi kepada Kepala Daerah untuk memastikan
kesiapan lapangan dan melakukan kerjasama dengan instansi-instansi terkait
pembentukan posko penunjang mudik/lebaran.
2. Kemendagri akan menginstruksikan penindakan terhadap kegiatan pasar
dadakan dan pusat hiburan yang dapat berpotensi menimbulkan kemacetan..

Kominfo
1. Sejak awal bulan Ramadhan, Kominfo telah membentuk task force Komunikasi
Publik yang bekerjasama dengan Kementerian/Lembaga terkait dengan bentuk
kegiatan talkshow, forum merdeka barat dan pers rilis.
2. Selain itu, Kominfo membuat E-Book terkait panduan mudik yang berisikan
informasi-informasi yang berkaitan dengan mudik tahun 2023, yang akan disajikan
secara realtime update sehingga membantu para pemudik.

RENCANA TINDAK LANJUT

4
1. Kepala Staf Kepresidenan memberikan instruksi untuk memperhatikan dan
melakukan penanganan terhadap permasalahan terkait pasar dadakan yang
muncul menjelang mudik karena dapat berpotensi menimbulkan kemacetan.
2. Diperlukan pemberian informasi berkala kepada publik terkait keberadaan SPKLU
agar dapat memudahkan masyarakat yang bepergian menggunakan KLBB.
3. Terkait dengan ketersedian rambu-rambu pada jalan tol, seperti permasalahan
pada jalur Cisundawu-Cipali diarahkan agar segera ditindaklanjuti oleh
kementerian PUPR.
4. Sosialisasi secara live melalui sarana komunikasi mengenai kondisi jalan dan
integrasi informasi melalui E-Book yang telah dibentuk oleh Kominfo menjadi
sebuah hal yang perlu diperhatikan, agar dapat memberikan informasi terkini
kepada masyarakat berkaitan dengan mudik/lebaran.
5. Seluruh pihak yang hadir diharapkan untuk selalu berada pada keadaan tanggap
dan siaga terhadap seluruh permasalahan yang mungkin terjadi selama masa
mudik lebaran.

Anda mungkin juga menyukai