Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI

DINAS PENDIDIKAN
KELOMPOK KERJA GURU (KKG)
KELAS III
KORWIL PURWOASRI

NOTULEN RAPAT

Nama Kegiatan : KKG Kelas III


Materi : Penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (termasuk
SK dan KD)
Pembuatan alat peraga
Diskusi permasalahan pembelajaran
Jenis Rapat : Dinas
Hari/Tanggal : Kamis, 10 Agustus 2023
Tempat : Aula Korwil Pendidikan Kec.Purwoari

1. Pembukaan
1. Rapat dibuka dengan membaca doa yang dipimpin oleh bapak Ketua KKG pukul
10.00 wib.
2. Dilanjutkan Sambutan Bapak K3S ( Bapak Sukoco, S.Pd)
Ucapan terima kasih saya selaku ketua K3S kepada guru-guru dan kepengurusan
KKG Kelas 3 di Kec.Purwoasri yang telah menghadirkan Ketua K3S dalam rapat
Program Kerja Guru Kelas 3 pada bulan Agustus 2023 ini.
3. Sambutan ke dua oleh pembina KKG Kelas 3 ( Ibu Erlin Eka Sayekti, S.Pd)
Ucapan terima kasih kepada guru-guru kelas 3 yang telah hadir dan berperan aktif
dalam komunitas belajar bagi guru.
Berkaitan dengan program kerja bulan Agustus ini, diharapkan mampu menghasilkan
Alat Peraga yang dapat dipergunakan dalam pembelajaran dikelas yang berpihak pada
peserta didik di setiap lembaga guru.

4. Sambutan terakhir oleh Ketua KKG Kelas 3 ( Bapak Arga Saronika, S.Pd)
Ucapan terima kasih kepada rekan-rekan guru yang tetap rukun dalam menjalin
kolaborasi dalam komunitas belajar guru kelas 3 Kec.Purwoasri.

Memandu jalannya rapat untuk membahas program kerja bulan Agustus.

2. Uraian Hasil Rapat


Rencana Pelaksanaan Pembelajaran adalah rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu
pertemuan atau lebih. Rencana Pelaksanaan dikembangkan dari silabus untuk mengarahkan
kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar (KD).
RPP disusun menggunakan Model Pembelajaran : Project based learning pembelajaran
luring Pendekatan : Saintifik, TPACK, 4C, PPK Metode : Ceramah, diskusi, penugasan

Diskusi Permasalahan Pembelajaran


a. Kurangnya minat belajar peserta didik,
Guru diharapkan mampu menumbuhkan motivasi internal pada setiap peserta
didik dalam belajar. Bisa melalui budaya positif disekolah.
b. Pembelajaran kurang menarik
Sharing dan berbagi adalah kolaborasi yang mampu menumbuhkan inovasi bagi
guru dalam mendesign pembelajaran agar mampu meningkatkan kualitas
pembelajaran yang berpihak pada peserta didik.
c. Sarana prasarana terbatas.
Menumbuhkan cara berpikir positif berbasis kekuatan / aset. Bahwa modal atau
sumberdaya sekolah tidak hanya modal finalsial, namun ada banyak modal seperti
modal manusia, modal sosial, modal lingkungan (alam), modal politik dan modal
budaya. Guru dapat mebgelola setiap modal untuk menjadi sumberdaya
pembelajaran yang berpihak pada peserta didik.

Pembuatan projek kelas dengan model pembelajaran PbJL :


1. Awalai pembelajaran dari pertanyaan esensial (start with the essential question),
yaitu pertanyaan-pertanyaan yang bisa memberi penugasan kepada siswa dalam
melakukan suatu aktivitas.
2. Merancang kegiatan proyek (design a plan for the project) secara kolaboratif
antara guru dan siswa. Dengan perencanaan yang berisi aturan main, pemilihan
aktivitas yang dapat mendukung dalam menjawab pertanyaan esensial, serta
mengetahui alat dan bahan apa saja yang dapat digunakan untuk membantu
penyelesaian kegiatan proyek.
3. Membuat jadwal aktivitas (create a schedule) bersama. Guru dan siswa dapat
berkolaborasi dalam menyusun jadwal aktivitas untuk menyelesaikan proyek.
Aktivitas pada tahap ini antara lain:
4. Membuat timeline atau jangka waktu pengerjaan untuk menyelesaikan proyek,
5. Membuat deadline atau batas akhir penyelesaian proyek,
6. Membimbing siswa membuat cara yang sesuai dan berhubungan dengan
proyeknya,
7. Meminta siswa untuk membuat penjelasan (alasan) tentang pemilihan suatu cara
dalam menyelesaikan proyek.
8. Guru bertanggungjawab memonitor aktvitas dan perkembangan kegiatan proyek
siswa (monitor the students and the progress of the project) selama
menyelesaikan proyek. Untuk mempermudah proses monitoring, guru dapat
membuat sebuah rubrik yang berupa kartu kendali.
9. Melakukan penilaian (asses the outcome) untuk membantu guru dalam mengukur
ketercapaian standar, berperan dalam mengevaluasi kemajuan masing-masing
siswa, memberi umpan balik tentang tingkat pemahaman yang sudah dicapai
siswa.
10. Refleksi pengalaman yang didapatkan (evaluate the experience) oleh guru dan
siswa terhadap aktivitas dan hasil proyek yang sudah dilakukan pada akhir proses
pembelajaran. Selanjutnya, guru dan siswa dapat berdiskusi dalam rangka
evaluasi atau memperbaiki kinerja selama proses pembelajaran.

3. Kegiatan KKG ditutup dengan doa bersama yang dipimpin bapak Ketua KKG.
Kegiatan KKG berakhir pukul 14.00 wib.

Purwoasri, 10 Agustus 2023


Sekertaris

Nyar Rahmawati Dewi


NIP. -

Anda mungkin juga menyukai