Anda di halaman 1dari 5

PRESENTATION

RUANG KOLABORASI
I M P L E M E N T A S I K U R I K U L U M M E R D E K A
D A L A M U P A Y A M E W U J U D K A N P E N D I D I K A N
Y A N G B E R P I H A K D A N M E M E R D E K A K A N
P E S E R T A D I D I K
Apa praktik baik yang telah dilakukan oleh sekolah-sekolah pada
video yang diobservasi mahasiswa tentang pendidikan yang
berpihak dan memerdekakan peserta didik?

Dalam praktik pembelajaran yang dilakukan berdasarkan


hasil observasi pada video-video tersebut ialah, praktik
pembelajaran di lakukan secara aktif dengan hubungan
saling timbal balik antara murid dan guru. Dalam hal ini,
murid bertindak secara mandiri, dan turut ikut serta
menentukan tujuan belajar, cara belajar, cara evaluasi
belajar, sampai merefleksikan hasil proses belajarnya.
Pembelajaran pun dilakukan dengan siklus yang dimulai dari
bertanya hingga refleksi. Siswa juga diberi ruang yang luas
untuk berpikir dan mengeksplorasi berbagai informasi dari
lingkungan sekitar atau media informasi lainnya, yang
kemudian akan dinilai dan diapresiasi oleh guru dan orang
tua.
Apa praktik baik yang dilakukan oleh sekolah
mitra Mahasiswa tentang pendidikan yang
berpihak dan memerdekakan peserta didik?
Pendidikan yang memerdekakan adalah peroses pendidikan yang
menuntun murid dalam mengembangkan potensi-potensi positif yang ada,
yang dilandasi dari kebebasan di dalam mengeksplorasi potensi-potensi
tersebut, bebas dari berbagai tekanan baik dari tekanan dari dalam diri
individu murid tersebut, maupun dari dalam luar diri, namun meskipun
demikian pendidikan yang memerdekakan ini haruslah di landasi dari
prinsip among. Pendidikan yang memerdekakan menurut KHD adalah
suatu proses pendidikan. yang meletakan unsur kebebasan anak didik
untuk mengatur dirinya sendiri, bertumbuh dan berkembang menurut
kodratnya secara lahiriah dan batianiah.
Praktik baik yang dilaksanakan di sekolah mitran yaitu Penanaman Profil
Pelajar Pancasila dengan membiasakan mengaji, membaca do'a sebelum
dan sesudah belajar dan melaksanakan shalat dhuha. Tugas yang
diberikan disesuaikan dengan kondisi, sistem among, dan sikap empati
peserta didik dengan didukung dengan fasilitas yang dapat mewadahi
pengembangan bakat dan minat peserta didik. Selain itu, di SMAN 10
PALEMBANG peserta didik diberikan kebebasan dalam memilih
ekstrakurikuler yang diminati sehingga peserta didik mampu
mengembangkan bakat dan minat dalam dirinya.
Bagaimana mewujudkan pendidikan yang
berpihak dan memerdekakan peserta didik
dalam implementasi kurikulum merdeka?

Menurut kami, cara mewujudkan pendidikan yang berpihak dan


memerdekakan peserta didik dalam implementasi kurikulum merdeka
sebagai berikut.
1. Memberikan kebebasan kepada peserta didik dalam memilih cara
belajar yang sesuai kebutuhan dirinya sehingga peserta didik berperan
aktif dalam proses pembelajaran.
2. Memberikan kesempatan peserta didik untuk mengembangkan potensi
dan bakat yang ada pada dirinya dengan mengikuti ekstrakurikuler
yang diminati.
3. Pihak sekolah menyediakan sarana dan prasarana yang mendukung
yang baik dan mendukung terhadap proses pembelajaran.
4. Adanya kolaborasi antara orang tua, masyarakat, dan guru terkait
implementasi hasil pendidikan karakter peserta di sekolah.
Thank's
W W W . P P G P R A J A B A T A N G E L 2 . C O M

Anda mungkin juga menyukai