Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Muhammad Ivan Fadillah

NIM : 2012240008

MATA KULIAH : PEMAHAMAN TENTANG PESERTA DIDIK DAN


PEMBELAJARANNYA

01.02.3-T3-6 Elaborasi Pemahaman

1. Bagaimana sebuah asesmen dapat mengukur ketercapaian tujuan


pembelajaran?

2. Bagaimana sebuah asesmen dapat memberi ruang pada peserta didik


untuk memberikan umpan balik pada proses pembelajaran?
3. Bagaimana jika asesmen yang telah diterapkan dalam proses
pembelajaran belum dapat memenuhi tujuan pembelajaran?

JAWABAN:

1. Menurut pandangan saya, asesmen dapat mengukur ketercapaian dan menilai


sejauh mana peserta didik siap dan memahami materi kemudian mengukur sejauh
mana telah berhasil mencapai kompetensi yang diharapkan. Hal tersebut dilakukan
dengan membandingkan pengetahuan peserta didik dengan apa yang telah
ditetapkan dalam tujuan pembelajaran. Sebagai contoh, jika tujuan pembelajaran
adalah menguasai materi bola besar dalam pembelajaran PJKR tentu sebuah
asesmen PJKR akan mengukur sejauh mana peserta didik telah berhasil
memahami dan menerapkan konsep tersebut.

2. Dalam sebuah asesmen, setiap peserta didik dapat memberikan umpan balik pada
proses pembelajaran karena asesmen tidak hanya mengukur nilai akhir peserta
didik saja, melainkan memberikan ruang dan kesempatan kepada peserta didik
untuk mendapatkan umpan balik guna menunjang perkembangannya dalam proses
pembelajaran. Umpan balik dalam kegiatan asesmen dapat digunakan sebagai
bahan evaluasi dan bisa direncanakan sedemikian rupa sehingga memberikan
kesempatan yang memadai bagi peserta didik untuk memberikan respons terhadap
proses belajar sehingga dapat mendorong peserta didik untuk memberikan hal
yang kurang maksimal pada dirinya sendiri dan mengidentifikasi apa yang perlu
diperbaiki. Selain itu guru juga dapat memanfaatkan hal tersebut untuk merancang
pembelajaran yang berpusat kepada peserta didik.

3. Jika pemberian asasmen tidak memenuhi tujuan pembelajaran, maka perencanaan


pembelajaran besserta metode dan model pembelajaran harus dirancang kembali.
Evaluasi ini dapat meliputi peninjauan kembali desain asesmen, masalah yang
dihadapi peserta didik, teknik yang digunakan, dan kriteria penilaian,. Selain itu,
perlu juga dilakukan analisis terhadap hasil asesmen untuk mengetahui di mana
letak kelemahan sehingga dapatdiperbaiki dengan maksimal.

Anda mungkin juga menyukai