Anda di halaman 1dari 1

Sosialisasi BKSN 2019 dan Sermon Bulan Agustus Paroki St.

Maria Tak Bernoda


Katedral

DPPH Katedral bersama pengurus lingkungan dan stasi kembalikan mengadakan


sermon bersama pada 20 Agustus 2019 di Aula Katedral. Pada sermon ini dilaksanakan juga
sosialisai BKSN 2019 yang dibawakan oleh Sei. Kerasulan Kitab Suci Katedral bersama RD.
Marihot, Pr. Sei KKS Katedral memamarkan tentang tema BKSN 2019, yakni “Keluarga
Katolik Hidup Memasyarakat Seturut Kitab Suci” (Kej 2:18). Tema tersebut terbagi dalam 4
sub tema yakni a) Keluarga Katolik dipanggil untuk Hidup Bersatu; b) Hidup di tengah
Masyarakat yang Beranekaragam; c) Kritis terhadap Kebiasaan yang ada dalam masyarakat;
dan d) Diutus untuk bersaksi di tengah Masyarakat. Melalui tema tersebut kita akan diajak
untuk menyadari, memahami dan menghidupi Cinta Kasih Allah bersama lingkungan
masyarakat kita masing-masing. Selain itu dalam BKSN tahun ini akan juga dilaksanakan
evaluasi pada tiap pertemuan, dan diharapkan bahwa setiap umat membawa Kitab Suci – nya
masing-masing pada setiap pertemuan.

Setelah dilaksanakan sosialisasi BKSN 2019, pertemuan kali ini dilanjutkan dengan
sermon yang bertemakan “Memetik Makna Kitab Suci”. Tema tersebut dipaparkan oleh
Komisi Kerasulan Kitab Suci KAM yang bawakan oleh Bpk. Fernando H. S. Tamba dan
Bpk. Tampubolon. Dalam pemaparannya Bpk. Tamba mengingatkan bahwa hendaknya
sebelum kita membaca Kitab Suci, kita berdoa dan mengundang Roh Kudus hadir dan setia
pada Kitab Suci sebagai sumber, bukan memberi arti pada teks KS yang dibaca. Cara
memetik pesan KS yang baik adalah dengan memahami isi teks dengan baik dan setiap
pembaca KS menemukan inti bacaan tersebut. Pesan Kitab Suci adalah amanat Kitab Suci
yang harus diamalkan dalam hidup sehari-hari. Ada 2 yang dapat digunakan yakni dari Inti
bacaan menuju pesan dan dari kesan menuju pesan. Semoga kita semua menyambut BKSN
2019 dengan penuh semangat dan semakin mencintai Kitab Suci sebagai sumber iman yang
sejati.

Anda mungkin juga menyukai