Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PROJECT SELF QUANTUM

GAMES AND STORY


Disusun oleh :
Fitri Amaliah
STPI Bina Insan Mulia Yogyakarta
Amaliah6354@gmail.com
Abstrak
Dalam pembelajaran minat belajar merupakan salah satu hal yang penting. Karena ketika minat
dari peserta didik telah muncul, maka proses pembelajaran akan lebih menyenangkan. Terkadang
anak didik bisa kurang fokus ketika pembelajaran berlangsung, hal ini dapat disebabkan oleh
kurang adanya minat yang terlihat ketika peserta didik mengikuti pembelajaran. Untuk
memenculkan minat siswa, maka guru dapat menerapkan games and story baik diawal
pembelajaran, di sela-sela, maupun di akhir proses pembelajaran supaya peserta didik kembali
fokus dan mampu menerima pelajaran dengan baik. Tujuan utama dalam membuat project “
Games and Story” membentuk karakter anak yang alim, faqih, mandiri dan berahklak
khulkharimah. Games ini sendiri adalah kegiatan yang diterapkan oleh setiap orang untuk
menarik focus perhatian serta mencairkan suasana di dalam dan luar ruangan menjadi keadaan
yang semula yaitu keadaan yang bersemangat peserta didik. Story menceritakan tentang kisah
kisah teladan nabi, sahabat dan orang-orang sholeh pada zaman perjuangan nabi muhammad.
Setelah progam ini dijalankan hasilnya baik peserta didik semangat dan menambah minat
belajar. Semua dapat disimpulkan bahwa Games and story bisa dijadikan strategi metode
pembelajaran.
Kata Kunci : Metode Pembelajaran, Games and story
Abstract
In learning interest in learning is one of the important things. Because when the interest of
students has emerged, the learning process will be more enjoyable. Sometimes students can be
less focused when learning takes place, this can be caused by a lack of visible interest when
students take part in learning. To spark student interest, the teacher can apply games and stories
both at the beginning of learning, on the sidelines, and at the end of the learning process so that
students are refocused and able to receive lessons well. The main goal in making the "Games and
Story" project is to form the character of pious children, faqih, independent, and noble
characters. The game itself is an activity that is carried out by everyone to attract the focus of
attention and melt the atmosphere inside and outside the room into its original state, namely an
excited state of students. The story tells about the exemplary stories of the prophet, companions,
and pious people during the struggle of the Prophet Muhammad. After this program was
implemented, the results were good for students' enthusiasm and increased interest in learning. It
can be concluded that Games and stories can be used as a learning strategy.
Keywords: Learning Methods, Games, and stories
PENDAHULUAN
Model pembelajaran menjadi salah satu faktor pendukung dalam proses mentransfer ilmu dari
guru terhadap peserta didik. Seorang guru juga harus memiliki strategi belajar mengajar yang
tepat. Terdapat beberapa model pembelajaran yang biasa diterapkan guru dalam pembelajaran.
Seperti examples non examples, jigsaw, numbered heads together, cooperative script, think pair
and share, Role Playing, make a match, student facilitator and explaining, student teams
achievement divisions (STAD), Mind Mapping, demonstration, debate, problem based
introduction (PBI), snowball Throwing, talking stick, ice breaking dan masih banyak lagi model
pembelajaran yang bisa diterapkan dan dipelajari agar proses pembelajaran lancar dan tiada
hambatan.

Dalam pembelajaran minat belajar merupakan salah satu hal yang penting. Karena ketika
minat dari peserta didik telah muncul, maka proses pembelajaran akan lebih menyenangkan.
Terkadang anak didik bisa kurang fokus ketika pembelajaran berlangsung, hal ini dapat
disebabkan oleh kurang adanya minat yang terlihat ketika peserta didik mengikuti pembelajaran.
Untuk memenculkan minat siswa, maka guru dapat menerapkan games and story baik diawal
pembelajaran, di sela-sela, maupun di akhir proses pembelajaran supaya peserta didik kembali
fokus dan mampu menerima pelajaran dengan baik.

Game and story adalah salah satu progam yang di jalankan sebagai startegi guru sebagai
alternatif dalam metode pembelajaran. Dalam progam ini akan membuat peserta didik lebih
berminat dalam belajar yang lebih menyenangkan. Progam games and story mempunyai konsep
belajar sambil bermain di luar lingkungan. Tujuan agar anak bisa belajar dan mengeluarkan
ekpresi di lingkungan sekitar.

METODE PENLELITIAN

Project ini merupakan bentuk dari pengumpulan data kualitatif. Metode kualitatif merupakan
kegiatan penelitian dengan cara observasi dan wawancara. data yang diperoleh langsung dari
pengamatan dan pratek di laokasi acara tersebut. proses berlangsung pada hari Minggu, 11
Desember 2022. Penulisan ini fokus pada laporan project pelaksanaan self quantum.
PEMBAHASAN
1. Tujuan Project
Tujuan utama dalam membuat project “ Games and Story” membentuk karakter anak
yang alim, faqih, mandiri dan berahklak khulkharimah. Games ini sendiri adalah kegiatan
yang diterapkan oleh setiap orang untuk menarik focus perhatian serta mencairkan suasana di
dalam dan luar ruangan menjadi keadaan yang semula yaitu keadaan yang bersemangat
peserta didik. Story menceritakan tentang kisah kisah teladan nabi, sahabat dan orang-orang
sholeh pada zaman perjuangan nabi muhammad.

2. Target atau Subject Project


Target atau subject project ini adalah peserta didik Usia paud sampai kelas dasar 6. Dalam
project ini agar mereka saling berinteraksi dan saling bersosialisasi satu sama lainnya. Bisa
mewujudkan tujuan project ini.
3. Lokasi Project
Dalam kegiatan project berada di tempat musem benteng verdebug dan taman pintar.
Tujuan menggunakan tempat tersebut adalah agar peserta bisa belajar sambil bermain.
Banyak wahanan edukasi yang bisa menambah pengetahuan dan wawasan peserta didik.

Gambar 1. Museum Benteng Verdebug


Gambar 2. Taman Pintar

KESIMPULAN

Dalam project games and story progam mempunyai konsep yang sederhana tapi bisa efektif
dan efisien sebagai alternatif strategi metode pembelajaran. Peserta didik akan merasa semangat
dan menambahkan minat belajar. Setelah progam ini dijalankan hasilnya baik peserta didik
semangat dan menambah minat belajar. Semua dapat disimpulkan bahwa Games and story bisa
dijadikan strategi metode pembelajaran

Anda mungkin juga menyukai