Anda di halaman 1dari 6

Tema :Kewirausahaan

Produksi & Pemasaran Bahan Makanan Umbi-Umbian

Sosialisasi Penanggung Jawab: Samsuri, S.Pd.


Hari: Selasa, 12 Februari 2024 Rizky DwiCahyo, S.Pd.
JP ke- : 3-4
Ratih Purwasih, S.Pd.

Menjadi Wirausaha wan yang mandiri & Kreatif

1. Guru mempersiapkan 4 jenis artikel berbeda yang di print tentang


wirausahawan yang mandiri dan kreatif
2. Guru mengajukan pertanyaan pemantik: Apa itu wirausahawan? Apa yang
dimaksud dengan mandiri? Seperti apa orang yang kreatif?
3. Guru membagi siswa dalam kelas kedalam kelompok yang terdiri 5 atau 6
orang yang dibagikan masing-masing 1 artikel yang telah dipersiapkan guru
4. Masing masing kelompok membaca dan mendiskusikan artikel tersebut (untuk
menggiring berjalannya diskusi guru dapat memberikan pertanyaan penuntun
diskusi)
5. Peserta didik menampilkan hasil diskusinya
6. Guru memberikan umpan balik
ARTIKEL 1
Mulailah Berbisnis! Jadilah Wirausaha Muda yang Kreatif, Inovatif, dan Mandiri
KHOERUN NAJUAH Mahasiswa Ekonomi Pembangunan Universitas Negeri Malang

5 Oktober 2023 11:53 WIB Jika kebanyakan orang zaman dulu bercita-cita menjadi PNS, zaman sekarang
orang berlomba-lomba untuk wirausaha di usia muda. Sayangnya, untuk mencapai impian wirausaha muda
ini tidaklah mudah. Jika kamu adalah salah satu yang bermimpi seperti ini, langkah pertama yang harus
dilakukan adalah dengan membuat strategi bisnis yang memiliki adaptabilitas dan kreativitas bisnis di
dalamnya. Ada banyak kesalahpahaman tentang apa itu kewirausahaan dan apa yang dibutuhkan untuk
menjadi seorang pengusaha. Adapun beberapa mitos yang salah seperti pengusaha adalah jalan hidup atau
takdir, pengusaha harus memiliki modal besar, dan pernyataan bahwa bisa jadi pengusaha hanya setelah
mendapatkan peluang. Sesuai keyakinan, bahwa kita harus niat ke diri sendiri untuk memulai usaha dan
siap mencari pengalaman. Tidak selalu wirausaha harus memiliki modal besar. Juga seorang wirausaha
harus dibentuk, diasah, dan diaplikasikan. Karena peluang itu bukan ditunggu tapi harus diciptakan Kunci
sukses membangun bisnis sebagai wirausaha muda yaitu a combination of spirit and skills, kombinasi spirit
dan skill. Pertama, spirits. Spirit ini adalah karakter-karakter yang diperlukan seseorang untuk memulai
bisnis. Karakter-karakter yang dimaksud dalam hal ini yaitu mandiri dan berani, kreatif, mau belajar, pintar
melihat peluang, fokus, semangat dan pantang menyerah, serta lakukan sesegera mungkin tanpa menunda.
Mandiri dan berani. Artinya, bagaimana kita bertanggung jawab terhadap diri sendiri dan lingkungan
sekitar. Berani bertindak dengan perhitungan seperti planning yang matang. Inovasi tidak terbatas pada
barang yang dipasarkan, tetapi juga dalam melaksanakan kampanye yang dapat menarik basis pelanggan
yang lebih besar.Untuk menumbuhkan pemikiran imajinatif, kita dapat mencapainya dengan mengadopsi
sudut pandang alternatif, memperluas pengetahuan dan menerima konsep-konsep baru, serta
mengembangkan imajinasi sambil mempertahankan ketekunan. Melalui penerapan kemajuan inventif,
pelanggan akan tetap terlibat dan produkmu akan mempertahankan dominasi pasar mereka.Mau belajar
dan nilai tambah yang dimaksudkan yaitu salah satu tanda orang yang berhasil adalah selalu terbuka untuk
mempelajari hal baru. Belajar bisa dilakukan di mana saja dan bisa didapatkan dari siapa saja. Agar usaha
yang dijalankan bisa maju, maka bukalah hati untuk menerima kritik dan saran dari orang lain yang lebih
berpengalaman. Setelah itu, pelajarilah untuk menilai diri sendiri terkait usaha yang sedang
dijalankan.Pintar melihat peluang yang berarti peluang tidak akan datang lagi, jadi anda harus mendekati
dan mengkaji peluang tersebut dengan pola pikir terbuka dan tentunya penuh perhatian. Apalagi jika kamu
seorang wirausaha yang ingin mendirikan usaha atau sedang dalam proses merintis usaha. Peluang bisnis
adalah tentang kemungkinan keuntungan dan risiko. Nantinya kamu akan dihadapkan pada potensi
keberhasilan atau kegagalan. Oleh karena itu, kamu perlu membekali diri dengan sumber daya,
pengetahuan, dan perencanaan yang matang sebelum memanfaatkan peluang.Peluang bisnis melibatkan
kecerdikan dan kebaruan. Peluang bisnis yang menguntungkan adalah yang mampu menyelesaikan
permasalahan sehari-hari. Riset dan investigasi pasar merupakan persiapan utama untuk mengidentifikasi
permasalahan konsumen yang dapat diselesaikan melalui produk atau layanan yang Anda tawarkan.Seiring
dengan terus berkembangnya dunia digital, tampaknya segala hal dapat diubah menjadi usaha bisnis yang
potensial. Dengan banyaknya pilihan yang dapat dipilih, Anda mungkin menghadapi dilema ketika
memutuskan peluang mana yang akan diambil. Banyak orang memilih untuk mengeksplorasi berbagai
peluang secara bersamaan, namun apakah itu pendekatan yang terbaik? Tidak ada jawaban yang pasti,
karena pada akhirnya bergantung pada kemampuan individu. Namun, disarankan untuk berkonsentrasi
pada satu peluang saja.Dengan mengarahkan perhatian Anda pada satu peluang, kamu dapat menyalurkan
seluruh ide dan pemikiranmu untuk mengembangkan bisnis secara lebih fokus. Ini akan memudahkan
pelaksanaan rencana kamu dan membuat prosesnya lebih efisien.Ketekunan setara dengan memiliki daya
tahan, keuletan, dan pantang menyerah. Jika kita mencermati beberapa individu terkemuka dalam sejarah,
mereka adalah orang-orang yang gigih dalam usahanya. Bahkan ketika menghadapi banyak kegagalan,
mereka akan terus berusaha hingga mencapai kesuksesan. Dengan memiliki watak yang tekun, segala
rintangan dan kemalasan akan mudah ditakluki, sehingga mendekatkan pada kemenangan.
ARTIKEL 2

KOMPAS.com - Kreatif dan inovatif merupakan dua karakter penting dalam wirausaha. Karakter
ini berhubungan dengan sikap, watak, cara berpikir, dan perilaku seorang wirausaha. Dalam
Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kreatif diartikan sebagai memiliki kemampuan untuk
menciptakan suatu hal atau mempunyai daya cipta. Sedangkan inovatif adalah mengenalkan
suatu hal yang baru atau kreasi baru. Sebagaimana dikutip dalam Buku Ajar Kewirausahaan
(2020) karya Asmar Yulastri dan kawan-kawan, Suryana menjelaskan jika karakter kreatif dan
inovatif dijadikan dasar atau sumber daya untuk meraih kesuksesan. Kata lainnya, untuk meraih
kesuksesan dalam berwirausaha, seseorang harus mampu menghadirkan ide kreatif dan inovatif
saat memanfaatkan sumber daya. Baca juga: 8 Syarat Menjadi Wirausaha Sukses Karakter
wirausaha yang kreatif dan inovatif Beberapa karakter wirausaha yang kreatif dan inovatif adalah:
Karakter wirausaha yang kreatif Menurut Jonni Mardizal dalam buku Membangun Ekonomi Kreatif
Pemuda (2017), karakter kreatif dalam wirausaha dapat dipahami sebagai kemampuan penciptaan
sebuah produk baru, yang berasal dari gagasan pemiliknya. Karakter wirausaha yang inovatif
Mengutip dari buku Pendidikan Kewirausahaan: Teori untuk Pembuktian Praktik & Praktik untuk
Pembuktian Teori (2020), karakter inovatif adalah sikap atau kemampuan untuk selalu mencari
solusi serta pendekatan baru dalam menghadapi berbagai permasalahan dan kondisi. Contoh
karakter wirausaha yang kreatif dan inovatif Penjelasan contoh karakter wirausaha yang kreatif
dan inovatif, yaitu: Karakter wirausaha yang kreatif dan inovatif berarti mampu menciptakan
sebuah produk baru yang berasal dari pemikiran atau gagasannya. Selain itu, dua karakter ini juga
mengacu pada cara berpikir dan sikap untuk menyelesaikan permasalahan. Contoh karakter
wirausaha yang kreatif dan inovatif: Tidak mudah menyerah untuk menemukan hal yang baru.
Bersedia menerima kritik dan saran. Jeli atau teliti dalam melihat tiap peluang yang ada. Mau
bekerja keras. Berpikir positif dan selalu mau mencoba melakukan suatu hal walaupun mengalami
kegagalan. Baca juga: 5 Karakter Seorang Wirausaha Cara melatih karakter wirausaha yang
kreatif dan inovatif Berikut ini beberapa cara melatih karakter kreatif dan inovatif dalam wirausaha:
Memperhatikan lingkungan sekitar Agar bisa menumbuhkan karakter kreatif dan inovatif,
seseorang harus mau memperhatikan lingkungan sekitar. Mulai dari mau mendengarkan orang
lain, hingga mampu menemukan hal baru di sekitarnya. Belajarlah dari orang sukses Karakter
kreatif dan inovatif bisa ditumbuhkan dari kemauan belajar dari orang sukses. Misalnya dari
bagaimana orang tersebut bertindak, bersikap, dan berpikir dalam menemukan hal baru. Percaya
diri Dalam wirausaha, karakter kreatif dan inovatif bisa dilatih dengan menumbuhkan rasa percaya
diri. Artinya tidak mudah merasa minder (rendah diri) ketika usaha atau temuannya diberi kritik,
bahkan mengalami kegagalan. Perbanyak mencari ide baru Kreatif dan inovatif berarti mampu
mencari ide atau menciptakan hal baru. Untuk menumbuhkan karakter ini, seseorang harus
berlatih dengan memperbanyak mencari ide baru.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Contoh Karakter Wirausaha yang Kreatif dan
Inovatif
ARTIKERL 3
Inovatif dan Sikap lain yang Harus Dimiliki oleh Wirausahawan
28 September 2023 18:43 WIB
Selalu mencari peluang berkaitan dengan sikap inovatif. Menjadi seorang wirausahawan adalah
impian banyak orang. Salah satu cara untuk bisa menjadi wirausahawan yang sukses adalah
dengan memiliki sikap seorang wirausahawan, termasuk inovatif.Wirausahawan yang inovatif akan
memiliki banyak ide menarik dan berusaha mewujudkannya. Ide-ide segar dan inovasi ini yang
akan membawa usaha melesat tinggi.

Selalu Mencari Peluang Berkaitan dengan Sikap Inovatif


Dikutip dari Kewirausahaan: Membangun Usaha Sukses Sejak Usia Muda, Suharyadi, dkk (2007),
wirausahawan merupakan seseorang yang menemukan gagasan baru dan selalu berusaha
menggunakan sumber daya yang dimiliki secara optimal untuk mencapai tingkat keuntungan
tertinggi.Untuk bisa sukses dalam bidang wirausaha, tentunya harus memiliki beberapa sikap
tertentu. Berikut adalah penjelasannya.
1. Kreatif dan Inovatif. Selalu mencari peluang berkaitan dengan sikap inovatif. Ada banyak sekali
orang yang menjadi wirausahawan. Oleh karena itu, wirausahawan harus kreatif agar bisa
bersaing. Daya kreativitas itu sebaiknya dilandasi dengan cara berpikir yang maju dan penuh
dengan inovasi.
2. Disiplin. Seorang wirausahawan diharuskan memiliki kedisiplinan yang tinggi. Disiplin adalah
ketepatan komitmen wirausahawan terhadap tugas dan pekerjaannya.
3. Komitmen Tinggi. Wirausahawan juga harus memiliki komitmen tinggi. Komitmen merupakan
kesepakatan tentang suatu hal yang dibuat oleh seseorang terhadap diri sendiri atau orang lain.
Seorang wirausahawan yang menjaga komitmennya kepada konsumen akan memiliki nama baik di
mata konsumennya.
4. Jujur. Jujur merupakan landasan moral yang sangat penting. Seorang wirausahawan yang baik
akan memiliki sikap jujur tentang karakteristik produk yang ditawarkan, tentang promosi yang
sedang dilakukan, dan tentang segala hal yang berhubungan dengan penjualan produk yang
dilakukan olehnya.
5. Mandiri. Sikap selanjutnya adalah mandiri. Mandiri adalah ketika seseorang bisa melakukan
keinginannya dengan baik tanpa bergantung pada pihak lain baik untuk mengambil keputusan
atau bertindak. Wirausahawan harus bisa bersikap mandiri dalam menjalankan kegiatan usahanya.
6. Realistis. Wirausahawan juga harus mampu bersikap realistis atau bisa menggunakan fakta
sebagai landasan berpikir rasional. Meskipun memiliki potensi tinggi, tetap harus diiringi dengan
sikap realistis agar tidak mengalami kegagalan.Selalu mencari peluang berkaitan dengan sikap
inovatif. Pahami juga sikap-sikap lain yang harus dimiliki oleh wirausahawan. (KRIS)
ARTIKEL 4

Kapan Kamu Wirausaha Mandiri? Yuk Mulai Sekarang


Posted on 05 Jan 2022
Apa Itu Wirausaha Mandiri?

Wirausaha atau kewirausahaan mandiri merupakan kemampuan menciptakan sesuatu baru secara kreatif
dan inovatif guna mendapatkan nilai tambah dari barang tersebut. Sedangkan wirausahawan ditujukan
pada orang yang melakukan aktivitas wirausaha serta memiliki potensi dalam berbisnis.Biasanya orang
seperti ini memang memiliki latar belakang pengusaha atau pebisnis yang telah mengetahui banyak seluk
beluk tentang kewirausahaan. Namun jangan khawatir, untuk pemula seperti Anda dan ingin memulai, bisa
saja. Asalkan tekun dalam belajar mencoba.Sebelum berusaha, hendaknya Anda tahu apa saja jenis-jenis
wirausaha. Agar memberikan Anda pengetahuan lebih serta tidak salah dalam menjalankannya.
Dibutuhkannya kesabaran dan pemikiran yang kreatif untuk memulai usaha baru.

Karakteristik Wirausaha Mandiri


1Percaya Diri dan Optimis. Sebuah kepercayaan tentang kemampuan akan ide-ide menjadi modal
utamanya. Jika Anda tidak percaya pada potensi sendiri, maka usaha Anda tidak akan berjalan dengan
mulus. Akan banyak menghadapi hambatan dan membuat Anda menyerah di tengah jalan.Selain itu,
optimis akan produk yang Anda jual memberikan kesan positif dan dapat dipercaya

2. Berintegritas. Integritas adalah sebuah nilai yang ada pada diri seseorang dalam berusaha, yaitu
bertanggung jawab, jujur, kualitas, kemampuan, serta niat untuk berusaha. Saling memberikan support
antara individu individu, individu kelompok, dan kelompok dengan kelompok lainnya.Integritas dalam bisnis
dijadikan sebagai sumber kekuatan untuk memperkuat modal usaha, memperkuat tim kerja, meningkatkan
laba usaha, pertumbuhan, fokus sesuai keahlian masing-masing fungsi dan perannya.

3. Berani Mengambil Resiko.Tidak lengkap jika karakteristik ini tidak ada dalam diri seorang wirausahawan.
Salah satu kunci untuk memulai wirausaha mandiri, karena disini terdapat semua item yang mendukung
pelaku usaha, seperti tidak takut rugi, berani mengambil keputusan, menghadapi masalah, dan lainnya.
4. Kepemimpinan.Kepemimpinan bukan hanya tentang suruh menyuruh, namun lebih dari itu. Karakteristik
wirausaha mandiri ini lebih berupaya dalam menginspirasi pekerja atau karyawannya dengan visi misi
usaha yang sedang dijalankan.Kepemimpinan sangat penting agar dalam pelaksanaannya terorganisir
dengan baik dan lancar. Tidak dipungkiri setiap aspek kehidupan, semua orang harus memiliki pemimpin
yang bertanggung jawab dalam mengurus atau mengelola sesuatu, berlaku juga pada usaha.

5. Kreatif dan Inovatif.Memproduksi barang yang dihasilkan menjadi sesuatu lebih menarik serta beda, dan
tentunya baru. Kreatifitas para wirausahawan sangat dibutuhkan dalam hal ini guna meningkatkan daya
saing usaha.Banyak hal pendorong karakteristik wirausaha mandiri ini, yaitu motivasi tinggi, tidak takut
mencoba hal baru, belajar dari pengalaman diri atau orang lain, dan lain sebagainya. Tidak lupa energi-
energi positif yang dipancarkan lingkungan juga menjadi faktor paling berpengaruh.

6. Orientasi Hasil dan Masa Depan. Perlu kiranya untuk Anda dalam memperhatikan usaha, yaitu
bagaimana bisnis tersebut akan berlangsung di masa depan. Memperhatikan segala bentuk faktor
penunjangnya agar wirausaha mandiri Anda tidak berhenti ditengah.Memperluas target promosi pasar juga
membantu untuk mengenalkan produk atau usaha Anda kepada masyarakat luas. Mempunyai visi kedepan
yang konsisten serta perolehan pencapaian, dan memerlukan strategi apa saja.

7. Daya Juang. Karakteristik terakhir yang perlu Anda pahami adalah daya juang. Memiliki jiwa kompetitif
serta mampu bertahan di era luasnya lapangan ekonomi. Terus belajar pada para ahli akan membantu
Anda dalam memahami dan menjalankan sebuah usaha.Daya juang memiliki beberapa esensi, yaitu
kewaspadaan, memotivasi, siap susah, dan sebagainya
Berusahalah untuk bertahan guna menghilangkan kecenderungan mudah menyerah dan sifat-sifat
negatif lainnya yang dapat melemahkan usaha kamu.
Kedua, skills. Ada beberapa skill yang dimaksud dalam hal. Adapun di antaranya yaitu manajemen
skill, networking skill, marketing skill, dan human resources skill

Management SkillKemampuan kepemimpinan adalah kapasitas untuk mengawasi aset dengan


melibatkan individu lain yang berharga untuk mencapai tujuan organisasi dengan baik dan efektif.
Pentingnya kemampuan kepemimpinan sangat penting dalam dunia profesional karena dapat
membantu seorang manajer dalam mengatasi hambatan dan meningkatkan hasil.

Networking Skill Tanpa jaringan yang menyeluruh, pengusaha juga akan mengalami pertumbuhan
yang lambat. Seorang wirausaha harus memiliki kemampuan networking yang efektif dalam
mencari aliansi, kerjasama, bahkan dalam mencari calon staf.Masuk akal bahwa seiring dengan
berkembangnya bisnis, para pengusaha akan memperluas jangkauan bisnisnya ke berbagai
wilayah. Nah, di sinilah kemampuan networking berperan penting.

Marketing Skill Marketing skill dimana mengenai keterampilan pemasaran, terdapat kebutuhan
teknis yang perlu dipenuhi.Kebutuhan teknis dalam hal ini merujuk pada pemahaman terhadap
teknologi spesifik, seperti di bidang media sosial, aktivasi, mesin pencari, dan sebagainya.

Human Resources Skill Keterampilan perekrutan sangat penting bagi siapa saja yang
menginginkan atau bekerja di bidang manajemen personalia.

Set Your Goals! Untuk memulai bisnis, maka kamu diharuskan mempunyai tujuan atau goals yang
ingin dicapai, seperti untuk mendapatkan income atau pendapatan lebih besar, untuk membuka
lapangan pekerjaan, dan dapat memberikan manfaat bagi orang lain.

Jangan Ragu Memulai Bisnis!Jangan ragu untuk memulai bisnis. Fokus pada penembangan
potensi diri. Tentukan tujuan, atur strategi, implementasi.

Anda mungkin juga menyukai