Anda di halaman 1dari 4

TUGAS MODUL 7 KEWIRAUSAHAAN, ETIKA DAN HUKUM

Judul Artikel Model Of Good Corporate Governance (GCG) Implementation Through The
Effect Of The President Director’s Transformational Leadership And Managers’
Achievement Motivation In Business Companies

Penulis Anwar PrabuMangkunegara

Nama Jurnal Solid State Technology

Tahun, halaman Volume 63, Issue 6, 2020, Pages 1078-1093

Tujuan Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh kepemimpinan


Penelitian
transformasional dan motivasi Direktur Utama kepada Manajer yang berprestasi
dalam penerapan Tata Kelola Perusahaan pada PT Multi Garmenjaya

Latar Belakang Adanya masalah terkait Implementasi Tata Kelola Perusahaan pada

PT Multi Garmenjaya dimana masih adanya kelemahan terhadap pengelolaan tata

kelola perusahaan hal ini ditunjukkan dengan lemahnya sistem dan regulasi

standar akuntansi pada perusahaan, serta akuntabilitas pemegang saham dan

perluasan struktur di dalam proses manajeen perusahaan berjalan tidak efisien dan

menyebabkan performa bisnis perusahaan tidak berjalan secara optimal.

Hipotesis Hipotesis 1 (H1): Terdapat pengaruh signifikan Kepemimpinan Transformasional


(X1) terhadap Implementasi Tata Kelola Perusahaan (GCG).

Hipotesis 2 (H2): Terdapat pengaruh signifikan Motivasi Berprestasi (X2)


terhadap Implementasi Tata Kelola Perusahaan (GCG).

Kerangka Transformational Leadership (X1)


Pemikiran 1. Fostering the Acceptance of Group Goals
2. Providing Individualized Support Good Corporate
3. Providing an Appropriate Model Governance (Y):
4. Intellectual Stimulation 1. Transparency
2. Accountability
Achievement Motivation (X2) 3. Responsibility
1 Work responsibility 4. Independence
2. Work program and realization 5. Equality
3. Achievement orientation
4. Courage of risk
5. Achievement/success efforts

Populasi dan Dari populasi manajer yang ada di PT Multi Garmenjaya, penulis menggunakan
Sampel
31 manajer yang ada di PT Multi Garmenjaya sebagai sampel dengan memberikan
Kuesioner.

Metode Metode pengambilan sampel yang dilakukan adalah menggunakan purposive


Pengambilan
Sampel sampling dengan 31 manajer yang menjadi subjek penelitian.

Metode Metode penelitian menggunakan analisis deskriptif untuk mendeskripsikan


Penelitian
tanggapan atau jawaban dari responden yang telah dikategorikan menjadi 4, yaitu
Bagus Sekali, Bagus, Cukup, dan Buruk.

Hasil dan Berdasarkan penelitian yang dilakukan, hasil responden menyatakan bahwa
Bahasan
Direktur PT Multi Garmenjaya telah mengimplementasikan Kepemimpinan
Transformasional secara efektif. Aspek tertinggi yang dihasilkan dari
Kepemimpinan Transformasional terdapat pada aspek pertama, yaitu Fostering
the Acceptance of Group. Kemudian pada Motivasi Berprestasi, aspek tertinggi
terdapat pada Work Responsibility. Sedangkan pada Implementasi Tata Kelola
Perusahaan, aspek tertinggi terdapat pada Accountability.

Hasil penelitian berdasarkan hasil alat uji IBM SPSS v24.0 menyatakan bahwa
hasil pada tabel 2 menyimpulkan bahwa Kepemimpinan Transformasional dan
Motivasi Berprestasi secara Bersama-sama memiliki pengaruh terhadap
Implementasi Tata Kelola Perusahaan, namun secara terpisah pada tabel 3, hanya
Kepemimpinan Transformasional yang memiliki pengaruh terhadap Tata Kelola
Perusahaan, sedangkan Motivasi Berprestasi tidak memiliki pengaruh terhadap
Tata Kelola Perusahaan.

Dengan begitu, Hipotesis 1 diterima yaitu terdapat pengaruh signifikan


Kepemimpinan Transformasional terhadap Implementasi Tata Kelola Perusahaan.
Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian sebelumnya yang dilakukan
oleh Kesi Widjajanti and Eviatiwi Kusumaningtyas Sugiyanto (2015) dan Redi
Yuniansyah Elyanto and Bambang Syairudin (2017). Sedangkan Hipotesis 2
ditolak yaitu tidak terdapat pengaruh Motivasi Berprestasi terhadap Implementasi
Tata Kelola Perusahaan

Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa Presiden
Direktur PT Multi Garmenjaya telah mengimplementasikan Kepemimpinan
Transformasional secara efektif. Kemudian hasil penelitian juga menyimpulkan
bahwa Kepemimpinan Transformasional dan Motivasi Berprestasi secara
bersama-sama memiliki pengaruh sebesar 31,1% terhadap Implementasi Tata
Kelola Perusahaan.
Namun, secara terpisah, hanya Kepemimpinan Transformasional yang memiliki
pengaruh sebesar 42,3% terhadap Implementasi Tata Kelola Perusahaan dan
Motivasi Berprestasi tidak memiliki pengaruh terhadap Implementasi Tata Kelola
Perusahaan.

Pengaruh Kepemimpinan Transformasional yang dilakukan oleh Presiden


Direktur terhadap Implementasi Tata Kelola Perusahaan PT Multi Garmenjaya
terlihat paling dominan pada aspek Fostering the Acceptance of Group dimana di
dalamnya ada aspek Transparansi dan aspek Stimulasi Intelektual terhadap
Kemandirian, kemudian dilanjutkan dengan aspek Memberikan Dukungan
Individual pada setiap aspek Tata Kelola Perusahaan.

Keunggulan Penelitian ini menggunakan kalimat yang mudah dipahami oleh pembaca, tidak
ada kesalahan penulisan pada kalimat, dan memberikan penjelasan yang sangat
baik bagi pembaca terkait Latar Belakang Penelitian, Tinjauan Pustaka, Metode
Penelitian, Hasil Penelitian, dan Kesimpulan serta Saran sehingga penjelasan
tersebut dapat digunakan untuk penelitian selanjutnya.

Kekurangan Kekurangan dalam penelitian ini adalah hanya meneliti di dalam perusahaan
PT Multi Garmenjaya dengan menggunakan populasi dan sampel manajer yang
bekerja di PT Multi Garmenjaya, sehingga hasil penelitian tidak bisa digunakan
untuk pembahasan / penelitian dengan lingkup yang lebih luas.

Anda mungkin juga menyukai