Anda di halaman 1dari 1

7.

Pihak Kedua wajib melapor kepada Pihak Pertama pada saat akan mengundurkan diri minimal 1
(satu) minggu sebelumnya, apabila tidak Pihak Kedua akan mendapatkan sanksi dari Pihak
Pertama berupa tidak akan membayarkan sisa upah yang belum dibayarkankan kepada Pihak
Kedua dan tidak akan diberikan Surat Keterangan Kerja oleh Pihak Pertama.
8. Pihak Kedua wajib menyerahakan Surat Lamaran Kerja terbaru kepada Pihak Pertama apabila
Kontrak Kerja Pihak Kedua diperpanjang oleh Pihak Pertama.
9. Pihak Kedua wajib mematuhi dan mentaati aturan-aturan yang ditentukan oleh Pihak Pertama
dalam perjanjian ini..
PASAL 6
PENGAKHIRAN HUBUNGAN KERJA

1. Pihak Pertama berhak melakukan Pengakhiran Hubungan Kerja terhadap Pihak Kedua apabila Pihak
Kedua melakukan salah satu/beberapa hal dibawah ini :
a. Pihak Kedua melakukan tindakan indisipliner, melalaikan tugas, melakukan tindakan kriminal antara
lain : mencuri, membunuh, menggunakan obat-obatan terlarang, mabuk, judi, perbuatan
asusila,membocorkan rahasia perusahaan Pihak Pertama dan/atau mitra kerja Pihak Pertama,
menghasut, pencemaran nama baik, penganiayaan, dan segala hal yang termasuk perbuatan hukum
pidana dan/atau;
b. Pihak Kedua Melakukan penipuan, penggelapan barang dan atau uang milik Perusahaan Mitra Kerja
Pihak Pertama atau milik teman sekerja dan memberikan keterangan palsu atau yang dipalsukan
sehingga merugikan Mitra Kerja Pihak Pertama atau Kepentingan Pihak Pertama;
c. Pihak Kedua melakukan penyerangan, pengancaman atau mengintimidasi teman sekerja atau
karyawan Mitra Kerja Pihak Pertama.
d. Pihak Kedua menerima pemberian imbalan jasa dalam bentuk apapun, untuk mekakukan hal-hal yang
merugikan atau mengurangi keuntungan atau menambah biaya Pihak Pertama.
e. Pihak Kedua terlibat langsung /tidak langsung dalam perbuatan hukum pidana / perdata dan/atau;
f. Pihak Kedua dinilai tidak mampu memperbaiki kinerja/prestasi kerja dengan telah diberi surat
peringatan dan/atau;
g. Pihak Kedua tidak masuk kerja 3 (tiga) hari kerja berturut-turut tanpa berita atau izin Pihak Pertama
dan/atau;
h. Pihak Kedua nyata-nyata terikat kerja dengan pihak lain dan/atau;
i. Pihak Kedua melanggar tata tertib kerja Pihak Pertama dan/atau mitra kerja Pihak Pertama.
j. Apabila Pihak Kedua menolak di pindah tugaskan oleh Pihak Pertama.
2. Jika Pihak Kedua melanggar Pasal 6 ayat a sampai j yang tersebut diatas, maka Pihak Pertama berhak
mengakhiri hubungan kerja secara sepihak tanpa persyaratan apapun.
3. Apabila terjadi Pengakhiran Hubungan Kerja sebagaima tersebut diatas, maka Pihak Kedua tidak berhak
menuntut hak apapun kepada Pihak Pertama dan Pihak Pertama hanya diwajibkan membayar sisa gaji
yang bersangkutan secara proporsional sampai dengan berakhirnya hubungan kerja dan kami Para Pihak
tidak akan menuntut apapun di kemudian hari.
4. Satpam tidak boleh berserikat ( sesuai Surat Telegram KAPOLRI NO.POL.ST/227/III/2001, Tanggal 30
Maret 2001).
PASAL 7
BERAKHIRNYA PERJANJIAN

Page 4 of 5

Anda mungkin juga menyukai