Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BIAK NUMFOR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS YENDIDORI
Alamat :Jl.Sorido Raya,DistrikYendidori, 98547,
Email :pyendidori@gmail.com

ANALISIS PENETAPAN UKM PENGEMBANGAN

A. LATAR BELAKANG
UKM Pengembangan merupakan Upaya Kesehatan Masyarakat yang
kegiatannya memerlukan upaya yang sifatnya inovatif atau bersifat
eksentensikasi dan intensifikasi pelayanan, yang disesuaikan dengan prioritas
masalah kesehatan, kekhususan wilayah kerja dan potensi sumber daya yang
tersedia di masing – masing wilayah puskesmas.
Peraturan Menteri Kesehatan No. 43 tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan
Masyarakat. Penetapan pelayanan UKM Pengembangan dengan melihat dan
menganalisa alternatif pelayanan UKM yang ada.
Analisis kebutuhan merupakan kegiatan utama yang melandasi
pembangunan masyarakat. Untuk mengidentifikasi kebutuhan masyarakat yang
dapat dilakukan dengan berbagai cara, baik secara lisan maupun tulisan yang
kemudian di analisis untuk dapat memecahkan permasalahan tersebut.
Puskesmas Yendidori sebagai unit pelaksanaan pembangunan kesehatan di
Distrik Yendidori sedapat mungkin berfungsi sebagai :
1. Pusat penggerak pembangunan berwawasan kesehatan
2. Pusat pemberdayaan masyarakat dan keluarga dalam pembangunan
kesehatan
Salah satu faktor pendukung terwujudnya hal tersebut diatas adalah
manajemen kesehatan di tingkat pusat hingga ke tingkat puskesmas
terwujudnya efisiensi dan efektifitas manajemen kesehatan perlu didukung oleh
sistem informasi kesehatan. Dengan adanya analisis kebutuhan masyarakat
dapat diketahui prioritas permasalahan – permasalahan apa yang terjadi
sehingga dapat di tindak lanjuti demi perbaikan pelayanan Puskesmas
Yendidori. Analisis kebutuhan masyarakat bertujuan memberikan gambaran
secara keseluruhan apa yang menjadi harapan dan kebutuhan dari masyarakat
sehingga dapat menjadi koreksi dalam pelaksanaan kedepannya.

B. TUJUAN
1. Memperoleh data mengenai permasalahan dan kebutuhan yang
diinginkan oleh masyarakat
2. Untuk mempermudah dalam menentukan skala prioritas dalam
perencanaan program kegiatan
3. Memperlancar pelaksanaan kegiatan

C. PELAYANAN UKM PENGEMBANGAN


1. Pelayanan Kesehatan Sekolah
Penjaringan kesehatan peserta didik tingkat dasar dan tingkat lanjutan
2. Pelayanan Kesehatan Tradisional
Pengobatan tradisional adalah pengobatan yang dilakukan secara
turun temurun, baik yang menggunakan herbal, alat maupun
keterampilan.
Tujuan :
a. Meningkatkan fungsi dan kualitas masyarakat dalam kemandirian
hidup sehat
b. Meningkatkan pengetahuan petugas kesehatan dalam
memanfaatkan tanaman obat
c. Memanfaatkan tanaman obat sebagai pendamping pengobatan
konvensional di Puskesmas
d. Melayani masyarakat dalam upaya pemanfaatan pengobatan
tradisional di Puskesmas
3. Pelayanan Kesehatan Kerja
a. Pos UKK adalah bentuk pemberdayaan masyarakat di kelompok
pekerja informal utamanya di dalam upaya promotif, preventif untuk
melindungi pekerja agar hidup sehat dan terbebas dari gangguan
kesehatan serta pengaruh buruk yang diakibatkan oleh pekerja.
b. Prinsip Pos UKK adalah dari, oleh, dan untuk kelompok pekerja
informal di masyarakat.
4. Pelayanan Kesehatan Olahraga
Upaya Kesehatan Olahraga merupakan upaya kesehatan yang
memanfaatkan aktifitas fisik dan atau olahraga untuk meningkatkan
derajat kesehatan.
Tujuan :
Pelayanan kesehatan olahraga meningkatkan pengetahuan dan
pemahaman tentang kesehatan olahraga ditingkat pelayanan
kesehatan dasar, sehingga masyarakat terhindar dari berbagai
penyakit tidak menular dan dapat meningkatkan derajat kesehatan,
kebugaran serta produktifitas.
5. Pelayanan Kesehatan Jiwa
Kesehatan jiwa telah menjadi bagian masalah kesehatan masyarakat.
Terjadinya gangguan jiwa juga merupakan proses interaksi yang
kompleks antara faktor genetik, faktor organo – biologis, faktor
psikologis serta faktor sosiokurtural. Kini masalah kesehatan tidak lagi
mencakup soal angka kematian atau kesakitan melainkan juga
mencakup berbagai kondisi psikososial yang berdampak pada kualitas
kesehatan masyarakat termasuk taraf kesehatan jiwa masyarakat.
6. Pelayanan Kesehatan Lanjut Usia
Pemeriksaan dan pembinaan Posyandu Lansia, Olahraga / kesegaran
jasmani bagi lansia, keperawatan kesehatan dasar, penyuluhan yang
berkaitan dengan masalah kesehatan usia lanjut.

D. HASIL ANALISIS
Analisis Penetapan UKM Pengembangan :
NO UKM PENGEMBANGAN ANALISIS
1. Pelayanan Kesehatan Kegiatan yang dilaksanakan di sekolah
Sekolah sudah mencapai target
2. Pelayanan Kesehatan Kegiatan yang dilaksanakan belum
Tradisional mencapai target
3. Pelayanan Kesehatan Kerja Kegiatan yang dilaksanakan belum
mencapai target
4. Pelayanan Kesehatan Kegiatan dilaksanakan oleh petugas
Olahraga Puskesmas Yendidori
5. Pelayanan Kesehatan Jiwa Kegiatan yang dilaksanakan sudah
mencapai target sesuai dengan sasaran
6. Pelayanan Kesehatan Kegiatan yang dilaksanakan belum
Lanjut Usia mencapai target

E. KESIMPULAN DAN SARAN


1. Kesimpulan
Dari hasil analisis kinerja program maka dapat disimpulkan bahwa
program UKM Pengembangan telah dilaksanakan namun belum mencapai
target sehingga perlu ditingkatkan pelayanannya
2. Saran
Bagi setiap pengelola program harus lebih memprioritaskan permasalahan
di setiap unit program sehingga pada evaluasi akhir kinerja program,
dapat ditingkatkan dengan hasil yang mencapai target.

Kepala Puskesmas Yendidori

Moses Sonny Rumbiak

Moses Sonny Rumbiak, SKM


NIP.197209091993041004

Anda mungkin juga menyukai