Anda di halaman 1dari 3

Nama : Maria Fatima Kwaik

Diskusi : Sesi V

Pada diskusi kali ini, silakan Anda:

1. mencari pengertian observasi dari 5 sumber yang berbeda (tuliskan pengertiannya dan
tuliskan pula sumbernya dengan jelas dan lengkap).

Pengertian Observasi dari 5 Sumber yang berbeda yaitu:

a. Menurut Sugiyono(2014:145), Observasi adalah: suatu proses yang


kompleks,suatu proses yang tersusun dari pelbagai proses biologis dan psikologis.
b. Menurut Riyanto(2010:96), Observasi adalah metode pengumpulan data yang
menggunakan pengamatan secara langsung maupun tidak langsung
c. Menurut Patton Observasi adalah metode yang akurat dalam mengumpulkan data
d. Menurut Gibson dan Mitchell, Observasi adalah teknik untuk menyeleksidalam
penentuan keputusan dan konklusi terhadap orang lain yang diamati
e. Menurut Karl Welek, Observasi adalah pencatatan, pemilihan, penyusunan,
penandaan, penggantian dari rangkaian proses tingkah laku dan suasana yang
memiliki hubungan dengan organisasi tertentu.

2. Lakukan observasi dengan langkah-langkah berikut ini.


o Pilih dan terapkan salah satu atau beberapa teknik untuk merekam observasi pada
anak didik Anda di sekolah.
o Pilih atau tentukan satu orang anak untuk Anda observasi perilaku dan
perkembangannya.
o Pilih satu saja aspek perkembangan anak yang akan diobservasi.
o Lakukanlah selama paling sedikit selama dua hari belajar.
o Rekam atau catatlah semua perilaku atau kejadian yang terjadi pada aspek
perkembangan tersebut selama anak tersebut Anda observasi.
o Setelah Anda dapatkan data tentang perilaku dan perkembangan anak tersebut,
Tuliskan laporan Anda tersebut dalam forum diskusi ini. Dalam laporan jangan
lupa menuliskan:

1) identitas anak didik (nama anak, usia, jenis kelamin)

Nama Anak : Almaria Putri Jansen

Umur : 3,5 Tahun

Jenis Kelamin : Perempuan

2) identitas observer (nama guru, usia, jenis kelamin),

Nama : Maria Fatima Kwaik


Usia : 35 Tahun

Jenis Kelamin : Perempuan

3) waktu, durasi, tempat dan aspek perkembangan yang observasi,

Waktu : Dua Hari Sekolah(Senin dan Selasa)

Durasi : 07.30-10.00

Tempat : Sekolah PAUD St. Vincensius Merauke

Aspek Perkembangan : Aspek Fisik (Motorik halus)

4) catatan perilaku dan kejadian yang teramati: Saya menggunakan teknik


checklist.

Selama dua hari belajar di sekolah, saya mengamati anak Putri terkait
perkembangan fisik yaitu motorik halus. Saya menyiapkan alat permainan berupa
potongan sedotan warna-warni dan benang, dan pola gambar warna-warni. Saya
meminta anak memasukan benang kedalam potongan-potongan sedotan sesuai
warna yang saya siapkan pada pola gambar yaitu warna kuning, merah dan hijau.
Alat peraga ini untuk menstimulus perkembangan motorik halus putri. Saya
memberikan contoh terlebih dahulu kemudian saya meminta putri mengikuti.

Pada saat meronce manik-manik dari sedotan, anak putri masih mengalami
kesulitan memegang benang dan sedotan. Putri belum sepenuhnya berkonsentrasi
pada saat meronce. Tangan masih bergetar/bergerak-gerak pada saat memasukan
benang ke dalam sedotan. Ibu guru membantu memegang benang lalu anak putri
yang memasukan benang dan menarik benang. Latihan ini dilakukan selama dua
hari di sekolah. Pada hari kedua Anak putri sudah bisa meronce dengan sedikit
bantuan sesuai warna pada contoh pola warna.

5) Komentar Anda terkait hasil observasi tersebut.

Tabel ceklist

Indikator Penilaian
Nama: Putri
B Btd Tb
Memegang 
benang dan
sedotan
Memasukan 
benang
kedalam
sedotan
Mengenal 
warna kuning,
merah, hijau

Keterangan:
B : Bisa
Btd : Bisa tapi dibantu
Tb : Tidak bisa

3. Tuliskan kelebihan dan kelemahan teknik observasi yang Anda pilih


Kelebihan ceklis:
 Mudah digunakan dan hanya memerlukan latihan kecil
 Tersedia kapan saja diperlukan
 Bersifat fleksibel dan dapat digunakan untuk berbagai strategi penilaian
 Guru dapat mengevaluasi dalam suasana yang menyenangkan dan mendapat hasil yang
diperlukan
 Perilaku dapat sering dilakukan, setiap ada informasi baru, guru dapat memperbaharui
catatannya
Kelemahan ceklist
 Memerlukan waktu dalam penggunaannya
 Membuat catatan dapat mengurangi waktu bermain dengan anak didik
 Guru akan menemui kesulitan jika tidak terbiasa menggunakannya
 Ceklist bukanlah suatu intstrumen tetapi merupakan format untuk mengorganisasikan
sasaran belajar atau indikator

Anda mungkin juga menyukai