Anda di halaman 1dari 11

Ilmu Penyakit Dalam Hewan Kecil

EKTROPION

Kelompok 8
Rina Miska
Maurina Rizki
M.Ridha Maulana
Nikho Febri Hidayat
Ectropion adalah suatu keadaan
mata abnormal pada hewan,dimana
pinggiran kelopak mata terkilir atau
membengkok keluar.
Etiologi
Pada umumnya terjadi secara kongenital tetapi dapat pula
secara perolehan karena terjadi cicatrix setelah sembuh
dari luka, atau dapat terjadi sebagai akibat operasi
entropion.

Cicatrik atau jaringan parut yang terjadi di permukaan luar


mata akan menarik kelopak mata ke luar.

Ectropion juga dapat terjadi pada umur tua dan paralysa


muskulus orbicularis. Ectropion sering terjadi pada kelopak
mata bagian bawah.

Anjing yang sering mengalami ectropion adalah jenis Saint


Bernard, Bloodhound, American Cocker Spaniel, Basset
Hound, Neopolitan mastiff dan Bulldog.
Gejala Klinis

Ectropion dapat
menyebabkan gejala
sebagai berikut :
radang conjunctiva
radang palpebrae
serta epiphora yang
dapat menyebabkan
cornea dehidrasi
Diagnosa
Diagnosa dapat di tegak kan
berdasarkan anamnesa yang lengkap
serta pemeriksaan spesifik pada
mata
Pada anamnesa yang kita tanya kan
kepada pemilik hewan adalah
misalnya trauma pada
mata,kelumpuhan saraf wajah atau
pernah ada riwayat operasi kelopak
mata.
Penanganan
Penanganan ectropion dapat dilakukan
dengan operasi memperpendek tepi kelopak
mata.
Persiapan operasi :
Hewan direstrain dengan baik dengan posisi
ventral recumbency atau berdiri. Kemudian
dianestesi umum atau dapat juga anestesi
lokal yang dikombinasikan dengan
premedikasi sedative.
Kulit pada tepi palpebrae dibersihkan dan
didesinfeksi
Teknik Operasi
1. Teknik Wharton-Jones V-Y
Pertama, lakukan pemotongan bagian dari kelopak
mata berbentuk huruf V pada sudut mata sebelah
lateral.
Irisan dibuat mengenai kulit dan konjungtiva.
Jahitan dibuat dua tahap, konjungtiva dengan
catgut 4-0 dan kulit di jahit secara simple
interrupted dengan benang monofilament non-
absorbable (katun).
Jahitan pada konjungtiva diusahakan simpulnya
terdapat pada bagian luar agar tidak menggesek
sclera dan kornea.
2. Metode Trophine
Buat irisan berbentuk bulat dengan alat
trophine sebanyak 3-4 buah pada kulit dan
musculus orbicularis oculi kelopak mata bawah
kemudian dijahit lagi (simple interrupted)
dengan arah melintang, menggunakan benang
yang non-absorbable

Pasca operasi :
Jahitan operasi diambil setelah 8-10 hari setelah
operasi dilakukan. Perawatan pasca operasi
ectropion hewan diberikan saleb antibiotika dan
dijaga agar tidak digaruk dengan cara mengikat
kaki belakang.
Teurimong Geunaseh

Anda mungkin juga menyukai