Anda di halaman 1dari 35

ORGAN REPRODUKSI PRIA DAN WANITA

WANITA
Pria
ORGAN REPRODUKSI WANITA
Terdiri dari :
1. Genitalia interna, terdiri dari : ovarium, tuba uterina (fallopii), uterus,
vagiana
2. Genitalia externa : llabium majus, labium minus, vestibulum vaginae,
mons pubis/mons veneris, clitoris, glandula vestibularis major dan minor.

Genetalia dalam

OVARIUM
 Ada 2, kanan dan kiri
 Organ yang menghasilkan telur (ovum), juga merupakan kelenjar endokrin
kaena menghasilkan hormon yang mempengaruhi pertumbuhan genitalia
externa dan mengatur terjadinya menstruasi.
 Letaknya pada dinding lateral pelvis
 Homolog dengan testis
 Arterialisasi dari a. ovarica.
Organ reproduksi wanita
Tuba Falopi/uterina
 Merupakan saluran yang fungsinya membawa ovum dari ovarium ke cavum
uteri (ruang dalam uterus).
 Ada 2 kiri dan kanan, terbagi atas (dari lateral ke medial) :
• Infundibulum(+fimbrae tubae)
• Ampulla (tempat tersering terjadinya pembuahan)
• Isthmus
• Pars uterina tubae (bagian tuba yang masuk ke dalam dinding uterus)
 Arterialisasi : dari r. tubae a. uterinae dan r. tubae a. ovarica.

Uterus (rahim)
 Adalah organ berongga dengan dinding muskuler tebal, terletak dalam cavum
pelvis minor antara vesica urinaria (disebelah ventral) dan rectum ( disebelah
dorsal).
 Fungsinya untuk tempat nidasi ovum yang telah dibuahi sampai aterm.
 Bentuk seperti buah pir, dengan dinding ventral dan dorsal saling berimpit.
 Ukuran : panjang 7½ cm, lebar 5 cm, tebal 2½
 Posisi uterus normal anteversi dan antefleksi.
Bagian-bagiannya
1. Fundus : bagian uterus yang terletaj cranial dari garis
yang menghubungkan kedua osteum tubae.
2. Corpus : adalah bagian yang terpenting dari uterus,
didalamnya tedapat cavum uteri, yang dalam keadaan
tidak hamil pipih dalam arah antero-posterior dan
berbentuk segitiga.
3. Isthmus : bagian yang menyempit setelah corpus, yang
dibagian dalam sesuai dengan osteum uteri internum.
4. Cervix uteri : (leher rahim) : bagian uterus mulai dari
osteum uteri internum sampai osteum uteri externum
dan berhubungan dengan vagina.

 Arterialisasi : dari a. uterina


 Aliran limfa : ke lnn lumbales, lnn iliaca interna dan
externa, lnn sacrales dan lnn subinginalis superficialis.
Bagian-bagiannya

Vagina
• ]Adalah organ berbetuk tabung, yang berfungsi untuk : alat
kopulasi, jalan kelahiran, jalan keluar dari darah menstruasi.
• Dinding sangat elastis.
• Menghubungkan uterus dengan dunia luar dan bermuara ke dalam
vestibulum vaginae pada lubang yang disebut introitus vaginae.
• Arterialisasi : dari a. vagianalis.

Hymen / selaput dara


 Adalah lipatan mucosa yang menutupi sebagian dari introitus
vagina.
 Bentuknya bermacam-macam : hymen annularis, hymen elastica,
hymen cribriformis, hymen lobatus, semilunaris, fimbriatus dll.
 Sisa-sisa hymen disebut caruncula hymenalis
Bagian dalam
Bagian dalam
Bagian dalam
BAGIAN DALAM
Genetalia luar
Mons Pubis
 Adalah daerah dengan peninggian dibagian median, di depan symphisis
pubis.
 Sebagian besar terisi ajringan lemak.
 Setelah pubertas, tertutup kulit berambut.

Labium Minus
 Homolog dengan scrotum
 Merupakan dua lipatan memanjang (kanan dan kiri), berjalan ke caudo
dorsal dari mons pubis dan menutup rima pudendi.
 Bagian luarnya tertutup kulit yang mengandung banyak pigmen, banyak
kelenjar lemak. Setelah pubertas tertutup kulit berambut.
 Permukaan dalam licin dan tidak berambut.
 Kedua labium majus ke ventral bertemu, tempat pertemuan ini disebut ;
commisura anterior.
 Ke arah dorsal tidak menggabung, tetapi bagian centrum tendineum
perinei masuk ke rima pudendi, disebut : commissura posteerior.
 Di bawah kulit, terdapat jaringan ikat subcutis yang sebagian besar terdiri
dari lemak, beberapa berkas otot polos, saraf, pembuluh darah dan limfa.
Bagian luar…..
Labium Minus
• Adalah 2 lipatan kulit kecil, terdapat diantara kedua labio majora.
• Tidak mengandung jaringan lemak, permukaannya licin, basah dan berwarna
merah muda
• Kedua labium minus membatasi suatu celah, yang disebut vestibulum
vaginae.
• Kesebelah ventral, lipatan kulit pecah jadi dua (medial dan lateral). Yang
bagian lateral bertemu disebelah kranial clitoris, disebut praeputium
clitpridis. Yang bagian medial bertemu disebelah kaudal clitpris disebut
Frenulum clitoridis.
• Kearah dorsal kedua labium minus bertemu, disebut Frenulum labii.

Vestibulum vagina
 Adalah celah antara kedua labia minus.
 Berisi : introiyus vaginae, urethra pada orificium urethrae externa, orificium
dari glandula vestibularis major (greater vestibular gland).
 Orificium urethra externa, terletak dorsal dari clitoris dan tepat ventral dari
introitus vaginae.
 Fossa navicularis, adalah cekungan di vestibulum vaginae, antara introitus
vaginae dengan frenulum labii.
Bagian luar ….
Clitoris/kelentit
 Homolog dengan penis
 Merupakan jaringan erektil, tiddak dilalui urethra.
 Terdiri dari : 2crura clitoridis, yang melekat pada ramus inferior ossis ischii bagian
dalam. 2 corpora cavernosa clitoridis (letaknya caudal dari symphisis pubis) menjadi
corpus clitoridis, glans clitoridis.

Bulbus vestibuli
 Homolog dengan penis
 Merupakan massa memanjang dari jaringan erektil, pada sisi lateral introitus
vaginae, terbungkus m. bulbo cavernosus, berjalan samapai glans clitoridis.

Galndula vestibularis major


 Ada sepasang, bentuk bulat/ovoid
 Letaknya tepat dorsal atau tertutup bagian posterior bulbus vestibuli.
 Muaranya terdapat pada celah antara labium minus dengan batas perlekatan
hymen.
 Homolog dengan glandula bulbourethralis pada pria.
 Kelenjar ini tertekan selama coitus, sehingga mengeluarkan sekresi mukus yang
beerfungsi untuk lubrikasi bagian distal vagina.
Bagian luar….
Vascularisasi genitalia externa
 Labia major dapat darah dari a. labialis anterior
 Labia minor dari a. labialis posterior
 Crura dan corpus clitoridis mendapat darah dari a. profunda clitoridis.
 Glans clitoridis dapat dari a. dorsalis clitoridis.
 Bulbus vestibuli dan glandula vestibularis major dapat dari a. bulbus
vestibuli dan a. vaginalis.

Aliran limfa : genitalis externa ke lnn subinguinalis superficialis.

Innervasi :
 Labium majus dan minus dapat dari n. labialis anterior dan posterior.
 Clitoris dari n. dorsalis clitoridis.
 Bulbus vestibuli dari plexus utero vaginalis
 Lain-lain dai sistem saraf otonom.
Bagian luar
Bagian luar
mammae
ORGAN REPRODUKSI PRIA
]Ada 2 bagian :
1. Genitalia interna, meliputi : testis, epididimis, ductus deferens, vesicula
seminalis,ductus ejaculatorius, glandula prostat, glandula bulbourethralis.
2. Genitalia externa : scrotum dan penis

PENIS

 Bekerja sebagai alat untuk mengeluarkan urine (air seni), cairan semen (ejakulat)
dan untuk kopulasi.
 Terdiri dari dua bagian yang brntuknya silindrik : corpus cavernosum ( ada 2) dan
corpus spongiosum (ada 1)
a. Corpus cavernosum : ¾ bagian distal, terdiri dari jaringan erektil terbungkus di
dalam jaringan fibrous yang kuat. Ke arah proximal menempel pada ramus inferior
ossis pubis. Bagian proximal ini membentuk crus penis (2 kanan dan kiri). Jaringan
fibrous sebelah anterior membentuk septum penis.
b. Corpus spongiosum : terdiri dari jaringan erektil. Bagian anterior membesar,
menutuppi ujung anterior corpus cavernosum, dan disebut sebagai glans penis.
Corona glandis adalaha bagian glans yang paling lebar. Bulbus penis letaknya
menempel pada diaphragma urogenital. Seluruhnya ditembus/dilalui oleh urethra.
Bagian luar

Scrotum
• Suatu kantong dengan dinding tipis, terdiri dari kulit
dan subcutis.
• Lapisan kluit pigmennya banyak, berkerut-
kerut.sebcutisnya berisi serbut-seraut otot polos :
tunica dartos yang mengatur suhu testis.
• Fascia spermatica externa : lanjutan m. obliquus
externus abdominis.
• M. cremaster : lanjutan m. obliquus iternus abdominis.
• Processus vaginalis peritonei : lanjutan peritoneum
parietalis, setelah menutup disebut ligamentum
vaginale. Pd testis memecah jadi 2 : periorchium
&epiorchium.
Bagian luar
Kulit
• Tipis, tidak berbulu, subcutisnya tidak berlemak. Sebagian menutupi sampai
melampaui glans penis disebut sebagai praeputium penis.
 Pembuluh-pembuluh darah :
a. Arteri : cabang-cabang a. pudenda interna di dalam diaphragma urogenitale.
o A. dorsalis penis menembus diaphragma urogenitale disebelah
anteriornya, terletak di kanan dan kiri v. dorsalis penis, subfascialisnya
tertutup oleh fascia penis profundus.
o A. profunda penis diaphragma urogenitale, memasuki crura penis dan
terletak di dalam corpus cavernosusm.
o A. bulbaris menuju bulbus urethrae
b. Vena : berasal dari trabeculae di dalam corpus cavenosum.
o Superficial : dari praeputium penis, berjalan subkutan, dan bermuara ke
dalam v. pudenda externa.
o Profundus : dari jaringan cavernosus ke v. dorsalis penis subfascialis, ke v.
perinealis dan v. iliaca interna.
 Aliran limfa : menuju ke lymphonodi subinguinalis superficialis tractus
horizontalis.
Bagian luar
Bagian dalam
Bagian dalam
Bagian luar
Bagian luar
Testes
 Terdapat sepasang, letaknya di dalam scrotum. Yang kiri lebih berat
dari yang kanan.
 Ukurannya 4½ x2½x2 cm.
 Lapisan luarnya : tunica albuginea, sebelah dlam membentuk
septula, diantaranya diisi tubuli seminiferi contorti. Dari tubuli
seminiferi contorti tubuli recti ke rete testis vasa
efferentes epydidimis (caput, corpus, cauda) menuju
ductus deferens.
 Fungsinya : pembentukan spermatozoa (spermatogenesis) dan
pembentukan hormon testosteron. Hormon ini mempengaruhi
tanda-tanda sex sekunder pada pria dan fertilitas (kesuburan).

Epididymis
 Vassa efferentes bersatu disini, berbelok-belok, mengarah ke
corpus makin lurus, dan setelah cauda epididymis menjadi ductus
deferens.
 Terjadi pematangan spermatozoa.
Ductus defferen
• Terdiri dari 3 bagian : pars abdominalis, pars inguinalis, pars
scrotalis.
Keluar dari anulus inguinalis praeperitonealis, membelok ke
mediodorsal, menyilang a. iliaca externa pada sebelah ventralnya,
berjalan diantara ureter dan vesica urinaria, medial dari dari
vesicula seminalis, menuju ke basis prostat. Disini melebar,
namanya ampulla. Menggabung dengan saluran dari vesicula
seminalis, menjadi ductus ejaculatorius, menembus prostat,
bermuara ke dalam urethra menjadi colliculus seminalis.

VESICULA SEMINALIS
Kantong bergelembung kecil-kecil, menempel pada bagian
postero-inferior vesica urinaria, kaudal dari bagian ureter dan
ductus deferens bermuara bersama dengan ductus deferens ke
dalam pars prostatica urethrae. Kelenjar ini menghasilkan cairan
seminal yang kental (bagian dari cairan semen).
Prostat
• Suatu kelenjar yang terdapat pada kaudal dari vesica urinaria,
mempunyai capsula, sebesar buah duku.
• Berlobus lima : anterior, 2 lateral, posterior dan medius.
• Mengandung banyak jaringan ikat dan otot polos.
• Basisnya mengahadap ke vesica urinaria, apexnya mengarah ke
diaphragma UG.
• Terpisah dari rektum oleh excavatio rectovesicalis.
• Anterior terpisah dari symphysis pubis karena adanya plexus venosus
praevesicalis.
• Dilalui oleh urethra (pars prostatica).
• Pada dinding lumen terdapat colliculus seminalis. Pada puncak
colliculus ini terdapat utriculus prostaticus/vagina maskulina.
• Cekungan di kanan dan kiri colliculus dinamakan sinus prostaticus.
• Di kanan dan kiri utriculus prostaticus bermuara ductus ejaculatorius.
Pada sinus prostaticus bermuara saluran-saluran kelenjar prostat.
• Kelenjar ini menghasilkan cairan encer seperti susu, mengandung
banyak asam phosphatase (konsentrasi dalam darah tinggi, pada
karsinoma prostat).
testes
Scrotum
Lumen
Sperma
Bagian dalam

Anda mungkin juga menyukai