Anda di halaman 1dari 17

EKONOMI JALAN

RAYA(MODUL 3)
ROSSANA MARGARET
TIME VALUE OF MONEY
Konsep nilai waktu uang (time value of money) mengacu
pada biaya kesempatan (opportunity cost) dalam
menghasilkan pendapatan pada saat sekarang. Bila
sejumlah dana tidak digunakan untuk membiayai suatu
proyek, maka dana tersebut akan dapat digunakan untuk
membiayai proyek lain. Dengan kata lain jika suatu dana
ditanamkan seluruhnya pada suatu proyek maka akan
menghilangkan kesempatan untuk mendapatkan
penghasilan (return) dari proyek lain yang tidak dipilih.
TIME VALUE OF MONEY
Faktor yang berpengaruh terhadap time value of
money :
◦ Uang memiliki purchasing power (daya beli).
◦ Secara umum uang digunakan untuk melakukan transaksi, sehingga semua
komoditi harus dinilai berdasarkan nilai tukarnya terhadap uang.
◦ Daya beli uang menurun disebabkan oleh : inflasi, perubahan pola supply
dan demand dan Perubahan struktur ekonomi
◦ Uang memiliki earning power (kemampuan
menghasilkan).
◦ Sejumlah uang yang disimpan di bank akan bertambah dengan adanya
bunga. Sebagaimana meminjam barang, bunga (interest) dianggap sebagai
sewa atas pemakaian uang tersebut.
TIME VALUE OF MONEY
STUDI KASUS :
Pada tahun 1990 harga 1 kg beras tidak lebih dari Rp.600. Pada tahun 1995
menjadi Rp. 800. Tahun 2000 sekitar 1.200. Tahun 2005 Rp 5000. Sekarang
sekitar Rp.5500. Bila kita meminjam uang 100.000 rupiah sebulan yang lalu
maka hutang kita saat ini mungkin telah menjadi 101.000.
INTEREST RATE
Perhitungan bunga terbagi menjadi 2 kelompok :
1. Bunga sederhana (simple interest)
Bunga yang dihitung dari pokok uang/pinjaman selama
periode pinjaman
F = Pokok + Bunga
=P+Pin
= P (1 + i n)
2. Bunga Majemuk (compound interest)
Bunga yang dihasilkan dari pokok pinjaman dibungakan lagi
bersama-sama dengan pokok pinjaman.
F = Pokok + Bunga
= P + P(1 + i)n-1 . i
= P (1 + i)n
CASH FLOW
Notasi dan diagram cash flow yang digunakan untuk
perhitungan bunga majemuk :
1) i = suku bunga efektif per periode bunga
2) N = jumlah periode bunga majemuk
3) P = jumlah uang saat ini
4) F = Jumlah uang yang akan datang
5) A = arus dana yang besarnya sama pada tiap periode
BUNGA SEDERHANA
Seorang petani meminjam uang di KUD sebesar Rp
10.000.000 dengan bunga 10%/tahun dengan
perhitungan bunga sederhana. Berapa hutang yang
harus dibayar pada akhir tahun keempat?
F = Rp 10.000.000 x (1 +(10% x 4))

= Rp 14.000.000
BUNGA MAJEMUK
Seorang karyawan meminjam uang di Bank sebesar Rp
10.000.000 dengan bunga 10%/tahun dengan perhitungan
bunga majemuk. Berapa hutang yang harus dibayar pada
akhir tahun keempat?
F = Rp 10.000.000 (1 + 10%) 4

= Rp 14.641.000
BUNGA MAJEMUK
1) Single payment compound-amount
2) Single payment present-worth
3) Uniform series compound-amount
4) Sinking-fund deposit
5) Capital-recovery
6) Uniform series present-worth
7) Uniform gradient-series
BUNGA MAJEMUK
Single Payment compound-amount

◦ Seseorang mendepositokan uangnya di Bank sebesar P = $500. Berapa uang tersebut


setelah 5 Tahun bila suku bunga i=6%

• $500 (1+0,06)5 = $669.112


Bunga Majemuk
Single Payment present-worth
◦ Digunakan untuk menentukan nilai sekarang dari sejumlah uang yang diterima pada waktu
mendatang selama periode tertentu dan tingkat bunga tertentu.

atau

◦ Jika kita menginginkan ditabungan kita setelah 5 Tahun, uangnya menjadi $1.000. berapa uang
yang harus depositokan sekarang bila suku bunga i=6%

• $1.000 (1+0,06)-5 = $747,26


Bunga Majemuk
Uniform series compound-amount
◦ Digunakan untuk menentukan nilai mendatang (F) dari suatu rangkaian pembayaran
yang seragam (A) yang terjadi pada setiap akhir periode tertentu dan tingkat bunga
tertentu.

◦ Seorang PNS menabung Rp 10 juta per tahun untuk keperluan investasi saat dia
pensiun lima tahun yang akan datang. Jika suku bunga yang diberikan bank 6% per
tahun, berapa total uang yang dia kumpulkan sampai akhir tahun ke-5?
Bunga Majemuk
Sinking-Fund Deposit
◦ Digunakan untuk menghitung besarnya pembayaran seri yang seragam
pada tiap akhir tahun dari sejumlah uang pada masa mendatang pada
akhir periode tertentu dan tingkat suku bunga tertentu

◦ Jika kita ingin memiliki uang $ 1000 pada akhir tahun keenam, berapa
uang yang harus kita depositokan setiap tahunnya, jika suku bunga
deposito itu 10%/tahun
Bunga Majemuk
Capital-Recovery
◦ Digunakan untuk menentukan nilai aliran kas yang seragam setiap
akhir tahun selama periode tertentu dengan suku bunga tertentu dari
nilai sekarang

◦ Untuk ekspansi bisnisnya seorang pengusaha meminjam uang di bank


sebesar Rp 100 juta dengan suku bunga 5% per tahun untuk jangka
waktu 10 tahun. Berapa angsuran yang dibayar pengusaha tersebut
setiap tahunnya
Bunga Majemuk
Uniform series present-worth
◦ Digunakan untuk menentukan nilai sekarang dari sejumlah
pembayaran yang seragam setiap akhir tahun selama periode tertentu
dan suku bunga tertentu

◦ Sebuah dealer menawarkan mobil dengan uang muka Rp 10 juta dan


sisanya dapat diangsur Rp 2 juta/bulan selama 100 bulan. Bila bunga
yang diberlakukan dealer tersebut adalah 1%/bulan, berapa harga
mobil itu jika dibayar tunai saat ini
Bunga Majemuk
Uniform gradient-series
◦ Digunakan untuk menghitung pembayaran yang naik atau turun secara
konstan pada setiap periode

◦ Biaya operasi dan pemeliharaan suatu mesin produksi dari tahun ke-1
sampai tahun ke-5 berturut-turut adalah Rp 5 juta, Rp 7,5 juta, Rp 10
juta, Rp 12,5 juta, dan Rp 15 juta. Berapa biaya tersebut per tahunnya
jika diketahui tingkat suku bunga adalah 20% per tahun
Bunga Majemuk

Anda mungkin juga menyukai