Anda di halaman 1dari 17

PENDIDIKAN

KEWARGANEGARAAN
2

Budaya Indonesia yang diklaim Malaysia

DOSEN :
Prof.Dr.Ir.H.Syarif Imam Hidayat,MM
DISUSUN OLEH :
MILA SHINTYA RAHMANSARI
17034010008
1. Ada berapa budaya Indonesia yang
diklaim Malaysia? Adakah contoh
lainnya? Sebutkan, apakah klaim
tersebut dimungkinkan terjadi lagi
dikemudian hari?
Ada 10 budaya Indonesia yang diklaim oleh pihak
Malaysia. 10 budaya tersebut antara lain :
• Batik
• Lagu Rasa Sayange
• Reog Ponorogo
• Wayang Kulit
• Kuda Lumping
• Rendang Padang
• Keris
• Angklung
• Tari Pendet dan Tari Piring
• Gamelan Jawa
Ada contoh lain yang tercatat 33 budaya Indonesia telah
diklaim negara asing, terbanyak adalah Malaysia dengan 21 klaim
budaya.
Berikut Daftar Klaim Asing Atas Budaya Indonesia:
1.Naskah Kuno dari Riau oleh Pemerintah Malaysia
2.Naskah Kuno dari Sumatera Barat oleh Pemerintah Malaysia
3.Naskah Kuno dari Sulawesi Selatan oleh Pemerintah Malaysia
4.Naskah Kuno dari Sulawesi Tenggara oleh Pemerintah Malaysia
5.Rendang dari Sumatera Barat oleh Oknum WN Malaysia
6.Lagu Rasa Sayang Sayange dari Maluku oleh Pemerintah
Malaysia
7.Tari Reog Ponorogo dari Jawa Timur oleh Pemerintah Malaysia
8.Lagu Soleram dari Riau oleh Pemerintah Malaysia
9.Lagu Injit-injit Semut dari Jambi oleh Pemerintah Malaysia
10.Alat Musik Gamelan dari Jawa oleh Pemerintah Malaysia
Sudah berkali-kali dua negara tetangga
serumpun di Asia Tenggara ini direpotkan dengan
urusan selisih budaya – selalu Malaysia dianggap
mengklaim, dan selalu disusul oleh protes serta reaksi
keras masyarakat Indonesia yang merasa dirugikan
karena berpendapat budayanya “dicuri” bangsa lain.
Namun demikian, peristiwa serupa selalu terjadi
kembali di kemudian hari. Perselisihan budaya antara
Indonesia dan Malaysia ini bagai api dalam sekam,
yang padam sejenak untuk kemudian meletup kembali
dengan skala tak kurang lebih besar dari perseteruan
2. Bolehkah sebuah negara mengklaim
kebudayaan bangsa lain karena budaya
tersebut memang telah dijalankan oleh
warga negaranya?
Tidak boleh, Indonesia memiliki
keanekaragaman budaya lokal yang dapat dijadikan
sebagai aset yang tidak dapat disamakan dengan
budaya lokal negara lain. Budaya lokal yang dimiliki
Indonesia berbeda-beda pada setiap daerah. Tiap
daerah memiliki ciri khas budayanya.
Mengklaim suatu kebudayaan bangsa lain
merupakan hal yang tidak patut dilakukan dan
merupakan suatu kesalahan karena akan merugikan
pihak yang memiliki kebudayaan asli tersebut.
3. Bolehkah bangsa Indonesia mengklaim
budaya bangsa lain sebagai bagian dari
kebudayaan nasional karena budaya tersebut
memang telah disenangi dan dipraktikkan oleh
orang Indonesia? Misalnya, budaya makan
sambil berdiri (standing party).
Tidak boleh, Indonesia memiliki banyak suku
bangsa dengan perbedaan-perbedaan kebudayaan,
yang tercermin pada pola dan gaya hidup masing-
masing.
Kebudayaan bangsa lain dapat dijalankan oleh
bangsa Indonesia akan tetapi tidak untuk diklaim
karena bangsa Indonesia sendiri memilki beragam
kebudayaan yang sebaiknya lebih diapresiasi sehingga
identitas bangsa tetap terjaga. Proses filtrasi perlu
dilakukan sedini mungkin supaya kebudayaan barat
yang masuk ke Indonesia tidak akan merusak identitas
kebudayaan nasional bangsa kita.
4. Apa yang perlu dilakukan agar
kebudayaan Indonesia sebagai identitas
nasional tidak diklaim oleh negara lain?
hal-hal yang perlu dikembangkan sebagai wujud bela negara
dalam wujud kebudayaan sebagai upaya membentuk
ketahanan budaya nusantara adalah sebagai berikut.
a. Pembekalan mental spiritual di kalangan masyarakat
b. Upaya peningkatan perasaan cinta tanah air (patriotisme)
c. Pengawasan yang ketat terhadap eksploitasi sumber daya
alam nasional termasuk kekayaan budaya nasional Indonesia
d. Meningkatkan peran pemerintah dalam melindungi
kebudayaan nusantara dengan cara membuat perlindungan
hukum terhadap hasil-hasil kebudayaan Indonesia dengan
mendaftarkan hak paten untuk setiap hasil budaya nusantara
agar tidak diklaim oleh bangsa lain.
5. Apakah setiap orang Indonesia dapat mengajukan
kebudayaan daerahnya sebagai kebudayaan
nasional/identitas nasional? Jika dapat, adakah
syaratnya?
Dalam fungsinya ini suatu unsur kebudayaan dapat menjadi
suatu unsur kebudayaan nasional Indonesia apabila unsur itu
mempunyai paling sedikit tiga syarat:
• Hasil karya bangsa Indonesia
• Mengandung cirri khas Indonesia
• Yang dinilai tinggi dan menjadi kebaggaan seluruh bangsa
Indonesia.
• Dapat dipakai untuk seluruh warga Indonesia yang bhineka, untuk
saling berkomunikasi dan dengan demikian dapat memperkuat
solidaritas.
6. Kebudayaan daerah sebagai kearifan lokal,
dapatkah luntur? Mengapa demikian?
Ya, Keraifan lokal baru menjadi wacana dalam
masyarakat pada taun 1980-an ketika nilai-nilai budaya lokal
yang terdapat dalam masyarakat Indonesia sebagai warisan
nenek moyang sudah hampir habis digerus oleh arus
modernisasi yang menjadi kebijakan-dasar pembangunan yang
dilaksanakan oleh orde baru. . Modernisasi membuahkan diri
pada globalisasi, ditambah oleh semangtat nasionalisme yang
hendak mengatur agar di seluruh Indonesia kehidupannya
seragam.
Dengan demikian, kekayaan budaya lokal baik berupa
kesenian, sastera, hukum adat, dll. banyak yang hilang sehingga
tidak dapat digunakan sebagai pemerkaya budaya nasional
yang hendak dibangun.
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai