Anda di halaman 1dari 19

Perhitungan Biaya

Makanan Awetan
 Perhitungan biaya produksi
meliputi :
1. Biaya Investasi
2. Biaya tetap
3. Biaya tidak tetap (variabel)
Investasi Alat dan mesin
 Yaitu
pembelian perlengkapan alat
dan mesin produksi yang dibutuhkan
untuk proses produksi. Alat dan mesin
yang dibeli harus sesuai dengan
kapasitas produksi dan hal teknis
seperti ketersediaan daya listrik.
Biaya Tidak Tetap/ Biaya variabel
 Yaitubiaya yang dikeluarkan sesuai
dengan jumlah produksi. Jadi sifatnya
tidak tetap, bisa berubah sesuai
jumlah produksinya. Contohnya:
bahan baku, kemasan
Biaya Tetap
 Yaitubiaya yang dikeluarkan yang
jumlahnya tetap setiap bulannya,
berapapun jumlah produksinya.
Biaya tetap meliputi biaya tenaga
kerja, listrik/air, gas, biaya
penyusutan alat
Biaya Total
 Yaitujumlah keseluruhan biaya
tidak tetap dan biaya tetap.
Harga Pokok Produksi (HPP)

  Yaitu harga pokok dari suatu produk.
Jika dijual dengan harga tersebut,
produsen tidak untung dan juga tidak
rugi. HPP ditentukan untuk bisa
menentukan harga jual.

 HPP =
Harga Jual
 Harga jual adalah harga yang
harus dibayarkan pembeli untuk
mendapatkan produk tersebut.
 Harga jual di tentukan dengan 2

cara:
1. Mempertimbangkan HPP
2. Harga produk pesaing
Penerimaan Kotor
 Yaitu
jumlah penerimaan uang yang
didapatkan oleh perusahaan, sebelum
dipotong biaya total
Pendapatan bersih (Laba)
 Yaitu
jumlah penerimaan uang yang
didapatkan oleh perusahaan setelah
dipotong biaya total.

Laba = Penerimaan kotor – Biaya total


Contoh Soal
Perhitungan biaya produksi lidah buaya
Diasumsikan umur alat 5 tahun
1 minggu 5 x produksi
1 bulan = 4 x 5 = 20 produksi
Maka biaya variabel dalam 1 bulan = 20 x 1.039.750= 20.795.000
1 bulan = 20 hari kerja
Biaya tetap per hari = 7.384.000 / 20 = 369.200
Menghitung biaya total
Menghitung biaya total per hari dan per bulan
1. Biaya total per hari
Biaya total = 1.039.750 + 369.200 = 1.408.950

2. Biaya total per bulan


Biaya total = 20.795.000 + 7.384.000 = 28.179.000
Menentukan HPP
Jumlah produksi tiap hari = 500 buah

HPP = 1.408.950 : 500 = 2.818

Atau menghitung HPP dengan biaya total per bulan.


Jika per hari produksi 500 buah maka 1 bulan = 500
x 20 = 10.000
Note: 1 bulan 20kali produksi

HPP = 28.179.000 : 10.000 = 2817,9 (dibulatkan


2818)
Menentukan harga jual
 HPP = 2818 maka harga jual harus diatas
HPP.
 Harga pesaing dengan volume yang relatif

sama dijual berkisar 4000 – 7000


 Maka ditetapkan harga jual 4000
Penerimaan kotor
Penerimaan kotor untuk sekali produksi
= Harga jual x Jumlah produksi
= 4000 x 500 = 2.000.000

Penerimaan kotor per bulan


= 4000 x 10.000 = 40.000.000
Laba
 Laba untuk sekali produksi
= 2.000.000 – 1.408.950 = 591.050

 Laba satu bulan


= 40.000.000 – 28.179.000
= 11.821.000
Soal
Diketahui biaya global produksi 1200 manisan buah (4 kali produksi setiap bulannya):

No. Jenis Biaya Jumlah

1 Investasi alat Rp. 6.000.000,-

2 Biaya variabel Rp. 1.300.000,-

3 Biaya tetap Rp. 1.000.000,-

1. Jika alat-alat dapat digunakan selama 5 tahun, besarnya biaya


penyusutan alat produksi sebesar…
2. Total biaya produksi manisan buah untuk satu kali produksi…
3. Tentukan HPP

Anda mungkin juga menyukai