Anda di halaman 1dari 18

Bab 2

Globalisasi dan Perubahan


Komunitas Lokal
Disusun Oleh:
Sandy Estrina Claudya Marpaung
XII IPS 1
SOSIOLOGI
A. Pengertian Globalisasi

Globalisasi berasal dari kata globe (bola dunia),


kemudian diubah menjadi global (universal atau
keseluruhan yang saling berkaitan). Globalisasi
berkaitan dengan integrasi ekonomi, kebijakan
internasional, pertukaran ilmu pengetahuan,
keseimbangan kebudayaan, perkembangan dan
hubungan kekuasaan.
Pengertian Globalisasi menurut Para Ahli:
Ritzel: Globalisasi sebagai sebuah proses yang melibatkan
peningkatkan likuiditas, dan pertumbuhan arus manusia,
objek, tempat dan informasi sebagaimana struktur yang
ditemukan akan memperlambat atau mempercepat arus
tersebut.
Amin Rais : globalisasi adalah proses interkoneksi yang
terus meningkat di antara berbagai masyarakat, sehingga
kejadian-kejadian yang berlangsung di sebuah negara dapat
memengaruhi negara dan masyarakat lainnya
David Harvey : Globalisasi adalah pengecilan ukuran waktu
dan tempat.
B. Faktor Pendorong Terjadinya Globalisasi
1. Pesatnya Perkembangan Teknologi
Komunikasi.
2. Integrasi Ekonomi Dunia.
3. Perubahan Politik Dunia.
4. Berkembangnya Perusahaan-
Perusahaan Transnasional.
C. Pengaruh Globalisasi Terhadap Kehidupan
Bermasyarakat
Pengaruh Positif Pengaruh Negatif
• Pola hidup yang serba • Beralihnya masyarakat agraris
cepat menjadi masyarakat industri
modern
• Pesatnya perkembangan • Perubahan dari kehidupan
informasi dan transportasi berasaskan kebersamaan
• Pemanfaatan SDA yang menjadi kehidupan individualis
melimpah • Masuknya pola hidup budaya
Barat
D. Dampak Globalisasi Terhadap Kehidupan
Bermasyarakat
Dampak Positif Dampak Negatif
1. Perubahan sistem pengetahuan 1. Keguncangan budaya
dan teknologi 2. Ketimpangan budaya
2. Perubahan nilai budaya 3. Kehilangan unsur sosial-
3. Perubahan etos budaya (watak budaya
khas budaya) 4. Pergesaran nilai-nilai budaya
4. Perubahan kepercayaan yang menimbulkan perilaku
5. Perubahan pandangan hidup tanpa arah
E. Pengaruh Globalisasi Terhadap Perubahan
Komunitas Lokal
1. Komunikasi
Di era globalisasi ini, masyarakat banyak diuntungkan
karena perkembangan ilmu pengetahuan dan
komunikasi. Dengan alat yang semain canggih di era
globalisasi, seseorang dapat dengan cepat dan mudah
mendengar, melihat, dan meniru kebudayaan asing.
Pada akhirnya adalah bahwa setiap orang harus siap
menghadapi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi
pada era globalisasi.
2. Perjalanan
Perjalanan pada era globalisasi ini dilakukan
menggunakan sarana perhubungan yang sudah
modern. Mobil, kapal, ataupun pesawat terbang bisa
menjadi pilihan setiap perjalanan. Dengan
menggunakan pesawat terbang, jarak yang jauh
dapat ditempuh dengan waktu yang singkat. Berbeda
dengan dulu, perjalanan jarak jauh bisa memakan
waktu hingga berhari-hari.
3. Gaya Hidup
Pada kehidupan yang modern, tuntutan hidup yang
lebih nyaman, lebih praktis, lebih efisien, dan
efektif ada nilai tambah. Masyarakat akan berusaha
untuk memenuhi tuntutan tersebut.Kita harus
berhati-hati dalam menyikapi gaya hidup yang
modern karena ada beberapa gaya hidup modern
yang kurang sesuai dengan nilai dan budaya
bangsa Indonesia. Beberapa gaya hidup modern
yang positif yaitu, menghargai waktu, bekerja
keras, dan suka menuntuk ilmu. Sementara gaya
hidup modern yang negatif yaitu, konsumtif,
pergaulan bebas, suka berfoya-foya, dll.
4. Tradisi
Di era globalisasi ini hendaknya kita
lebih bijak memilih tradisi-tradisi yang
harus dipertahankan ataupun tradisi
yang harus ditinggalkan. Tradisi sebagai
seni untuk kepentingan pariwisata dan
sebagai kekayaan budaya bangsa
Indonesia bisa dipertahankan hidup
ditengah-tengah masyarakat, misalnya
upacara Sekaten di Solo dan upacara
Kasada di Bromo.
F. Sikap Dalam Menghadapi Perkembangan
Globalisasi
1. Sikap Selektif terhadap Pengaruh Globalisasi
a. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan sebagai filter
budaya asing yang bersifat negatif.
b. Peningkatan penghayatan dan pengalaman Pancasila guna
memperkukuh persatuan dan kesatua.
c. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan agar dapat memiliki
mana yang baik dan benar bagi masyarakat.
d. Meningkatkan penguasaan teknologi di segala bidang agar kita tidak
bergantung pada bangsa lain.
2. Menentukan Posisi terhadap
Implikasi Globalisasi
a. Bidang Ekonomi
• Meningkatkan kemampuan bangsa dan negara
untuk berkompetisi secara internasional.
• Meningkatkan kualitas produksi dalam negeri
agar dapat bersaing di pasar internasional.
• Meningkatkan pendapatan per kapita masyarakat.
B. Bidang Teknologi
• Mampu mengembangkan teknologi dan informasi yang
bertaraf internasional.
• Memanfaatkan teknologi untuk mempublikasikan
potensi yang dimiliki oleh Negara Indonesia.
• Membuka akses informasi dari dunia internasional
sebagai studi banding dan sebagai sarana kerja sama
dengan negara lain.
C. Bidang PolitiK
• Menegakkan nilai-nilai demokrasi
• Memperluas dan meningkatkan hubungan dan
kerja sama internasional.
• Partisipasi aktif dalam percaturan politik untuk
menuju perdamaian dunia.
D. Bidang Hukum
• Mematuhi peraturan hukum dan perjanjian
internasional.
• Turut meratifikasi perjanjian hukum
internasional dalam berbagai masalah, seperti
masalah HAM, narkoba, dan lain sebagainya.
• Menghormati peradilan internasional dan
bekerja sama dengan interpol.
E. Bidang Sosial Budaya
• Turut serta berpartisipasi dalam kegiatan sosial
internasional, misalnya lewat organisasi PBB dan
Palang Merah Internasional.
• Menjunjung tinggi pelaksanaan HAM.
• Mengadakan pertukaran pelajar antarnegara.
F. Bidang Lingkungan Hidup
• Menentang pemakaian senjata nuklir, baik untuk perang
maupun penelitian yang dapat merusak lingkungan
hidup.
• Turut serta melestarikan lingkungan hidup serta ekologi
darat, laut, dan udara secara nasional dan internasional.
• Menggalang kerja sama antarnegara dalam
menanggulangi pencemaran lingkungan.
Thank You

Anda mungkin juga menyukai