Anda di halaman 1dari 61

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI DI INDUSTRI

DAN DUNIA KERJA PADA BIDANG BUSANA


(FESYEN)

Dasar-Dasar Keahlian Busana Elemen 3


PERJALANAN
REVOLUSI INDUSTRI DI
DUNIA

REVOLUSI INDUSTRI
DAFTAR MATERI 4.0

PERKEMBANGAN
MESIN PRODUKSI DI
BIDANG BUSANA
(FESYEN)
Perjalanan revolusi industri di dunia

Industri 1.0 Industri 2.0 Industri 3.0 Industri 4.0


INDUSTRI 1.0
◦ Berlangsung periode antara tahun 1750-1850.
◦ Saat itu terjadi perubahan secara besar-besaran di bidang pertanian,
manufaktur, pertambangan, transportasi, dan teknologi serta memiliki
dampak yang mendalam terhadap kondisi sosial, ekonomi, dan budaya di
dunia.
◦ Revolusi industri pertama ditandai dengan dikembangkanya mesin uap
oleh James Watt.
◦ Pekerjaan yang sebelumnya dikerjakan oleh manusia mulai digantikan
oleh mesin-mesin uap. Industrialisasi berkembang dengan pesat.
◦ Produksi barang kebutuhan masyarakat bisa diproduksi dengan lebih
mudah dan secara masal.
◦ Revolusi industri pertama mengubah cara-cara memproduksi barang yang
secara langsung juga mempengaruhi pola-pola perekonomian dunia.
◦ Revolusi industri pertama memicu lahirnya revolusi industri lanjutan di
tahun-tahun berikutnya.
INDUSTRI 2.0
◦ Dikenal sebagai Revolusi Teknologi
◦ Sebuah fase pesatnya industrialisasi di akhir abad ke-19 dan awal abad
ke-20.
◦ Revolusi Industri 1.0 yang berakhir pertengahan tahun 1800-an, diselingi
oleh perlambatan dalam penemuan makro sebelum Revolusi Industri 2.0
muncul tahun 1870.
◦ Revolusi industri kedua ditandai dengan pengembangan energi dan
perlatan listrik oleh ilmuwan dan menerapkannya dalam industri.
◦ Nama besar Tesla dan Edison mewarnai perkembangan revolusi industri
tahap dua.
◦ Revolusi ini lebih menitikberatkan pada penggunaan motor-motor listrik.
◦ Khususnya motor listrik arus bolak-balik yang dikembangkan oleh Tesla.
Tesla berhasil mengembangkan teknologi listrik arus bolak-balik mulai
dari pembangkitan, transmisi hingga penggunaannya pada peralatan
listrik.
INDUSTRI 3.0
◦ Dikenal dengan era digital yang mampu mengubah pola relasi dan
komunikasi masyarakat kontemporer.
◦ Revolusi ini berkembang sejak tahun 1960 ditandai dengan
ditemukannya teknologi informasi dan elektronika yang diterapkan
pada sistem otomatik produksi.
◦ Perkembagan perangat komputer yang begitu pesat hingga awal
millenium kedua juga membawa perubahan signifikan dalam
kehidupan manusia.
◦ Ragam aktifitas sebagian besar manusia mulai terintegrasi dalam
perangkat komputer.
◦ Perkembangan teknologi digital dengan cepat mengubah sejarah
manusia bagaikan sebilah pisau. Jika digunakan pada hal yang tepat
maka akan dirasakan manfaatnya. Begitu juga jika terjadi
penyalahgunaan perkembangan teknologi maka kerusakanlah yang
ditimbulkan.
INDUSTRI 4.0
◦ Ditengarai muncul di akhir abad ke-19 dimulai tahun 1997 yang
ditandai dengan kemunculan superkomputer, robot pintar, kendaraan
tanpa pengemudi, editing genetik dan perkembangan neuroteknologi
yang memungkinkan manusia untuk lebih mengoptimalkan fungsi otak.
(Klaus Schwab, Founder dan Executive Chairman of the World
Economic Forum dalam bukunya The Fourth Industrial Revolution)
◦ Industri 4.0 adalah nama tren otomasi dan pertukaran data terkini dalam
teknologi pabrik.
◦ Industri 4.0 mencakup sistem siber-fisik, internet untuk segala,
komputasi awan, dan komputasi kognitif.
◦ Lewat komputasi awan, layanan internal dan lintas organisasi
disediakan dan dimanfaatkan oleh berbagai pihak di dalam rantai nilai.
Mari kita mengenal lebih jauh tentang revolusi
industri 4.0
Internet of Things (IoT)
(Internet untuk segala)

Internet of Thing merupakan konsep dimana suatu alat fisik


atau mesin yang terkoneksi dengan jaringan internet.
Sehingga mampu mentransfer data tanpa memerlukan
bantuan manusia.
Mesin terintergrasi lewat Internet untuk segala (IoT), sistem
siber-fisik berkomunikasi dan bekerja sama dengan satu sama
lain dan manusia secara bersamaan.
Contoh:
Salah satu adopsi IoT yang sangat dekat
dengan kehidupan adalah alat pelacak
kendaraan online. Teknologi ini
memungkinkan Anda mengetahui lokasi
kendaraan yang dipesan secara real time dan
memperkirakan waktu tempuhnya. Dengan
demikian, Anda dapat menghemat waktu
karena tahu kapan armada akan datang
Big Data
(Mahadata)
Big Data merupakan istilah untuk mendeskripsikan volume
informasi yang besar, baik yang terstruktur maupun
informasi tidak terstruktur. Data atau informasi tersebut
bisa disusun, diolah, dianalisa, dan disimpan. Big Data
sudah dimanfaatkan dalam berbagai jenis bisnis serta
mampu membantu dalam menentukan arah dalam bisnis.
Contoh:
Salah satu contoh penggunaan big data di
kehidupan sehari-hari adalah pada penggunaan
internet.
Hampir seluruh orang di dunia ini terhubung
dengan internet setiap harinya. Tentu saja Anda
juga sering menggunakan Google untuk mencari
informasi. Nah, data-data dari hasil pencarian ini
merupakan data yang disimpan oleh Google, nah
Google adalah yang dimaksud dengan big data.
Augmented Reality
(Realitas berimbuh)

adalah teknologi yang menggabungkan benda


maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke
dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu
memproyeksikan benda-benda maya tersebut
dalam waktu nyata.
Contoh:
Perusahaan fashion dengan nama Zara, salah satu toko
mereka menerapkan Augmented Reality pada produk
fashionnya, sebelum membeli, pelanggan dapat
mencobakan produk fashion tersebut, dengan perangkat
augmented reality yang sengaja dipasang didalam toko
tersebut.
Pelanggan akan melihat sosok mereka diperangkat
tersebut, bersamaan dengan produk fashion yang akan
dibeli. Sehingga pelanggan dapat membayangkan apakah
produk tersebut cocok dengan mereka.
Cyber Security
(Keamanan komputer)

Cyber security adalah aktifitas meningkatkan keamankan


informasi untuk mencegah adanya cyberattack.
Cyberattack merupakan aktifitas disengaja yang
menargetkan sistem informasi untuk merusak, mengubah
atau mencuri ketersedian informasi, integritas (integrity),
dan kerahasiaan (confidentiality)
Addictive Manufacturing
(Percetakan 3D)

adalah teknologi percetakan 3D yang digunakan oleh industri


manufaktur. Tidak hanya sebagai printer 3D, namun juga direct
digital manufacturing dan rapid prototyping. Di era yang serba
digital ini, design berbentuk digital bisa di wujudkan menjadi
produk nyata menggunakan komputer dan software khusus AM.
Ukuran dan bentuk yang dihasilkanpun sama, sesuai gambar
desain yang dibuat.
Integrated System
(Integrasi sistem)

adalah serangkaian proses yang menghubungkan


sistem komputer dan software secara fisik dan
fungsional. integrated system ini akan
menyatukan antar komponen sub sistem dalam
sebuah sistem agar setiap bagiannya bisa
berfungsi layaknya kesatuan sistem.
Contoh:
Salah satu contoh integrasi sistem ada pada
aplikasi gojek. Seperti contoh saat kita
memesan layanan antar makanan
menggunakan fitur gofood, kita dapat
membayar layanan tersebut dengan layanan
gopay, yang mana kedua fitur itu terdapat
pada gojek.
Cloud Computing
(komputasi awan)

merupakan teknologi yang menggunakan internet


sebagai pusat pengelolaan, penyimpan data dan
aplikasi. Teknologi ini memungkinkan para
pengguna memperoleh hak untuk mengakses atau
menjalankan program melalui komputer dan
jaringan internet tanpa instalasi.
Contoh:
Google Drive adalah salah satu contoh
cloud computing yang sering digunakan.
Penggunanya tidak perlu install aplikasi
drive. Hanya dengan memiliki akun Google
Mail maka penggunanya langsung bisa
akses Google Drive dan aplikasi lain milik
Google seperti Google Meet, Google
Classroom, dan lain-lain
Dalam buku Revolusi Industri : Sebab dan Dampaknya (2017) karya Anisa
Septianingrum, Revolusi Inggris menimbulkan dampak yang masif pada segala
aspek kehidupan masyarakat dunia. Berikut dampak positif dan negatif Revolusi
Industri:

Dampak Dampak
Positif Negatif
Dampak Positif
◦ Mempercepat pertumbuhan ekonomi
◦ Berkembangnya sistem transportasi
◦ Peningkatan efektifitas dan efisiensi dalam segi produksi dan distribusi produk
menggunakan mesin berteknologi canggih
◦ Semuanya sudah menerapkan konsep otomatisasi
◦ Barang melimpah dan berharga murah
Dampak
◦ Kerugian pada investasi teknologi yang telah digunakan sebelumnya Negatif
◦ Upah buruh rendah karena tidak lagi memberdayakan tenaga kerja manusia
◦ Kebangkrutan perusahaan kecil yang tidak mampu bersaing
◦ Ketersediaan lapangan kerja yang sedikit
◦ Angka pengangguran tinggi
◦ Munculnya kesenjangan ekonomi masyarakat
Setelah menyimak perjalanan revolusi tadi,
adakah dari kalian yang tau perkembangan apa
saja yang terjadi pada dunia fesyen?
Contoh perubahan pada proses mendesain
Mendesain busana secara konvensional/manual
Alat yang digunakan pada mendesain dengan
sistem konvensional/manual
◦ Kertas sketsa
◦ Pensil
◦ Penghapus
◦ Pensil warna
◦ Cat air, dll
Mendesain busana secara digital
Alat yang digunakan pada mendesain dengan sistem
digital
◦ Hp
◦ Laptop
◦ Netbook
◦ Pensil digital
◦ Aplikasi untuk mendesain
Contoh aplikasi untuk mendesain
busana secara digital menggunakan
HP
◦ IbisPaint X
◦ Pickles Fox
◦ Fusion Developers
◦ Snaptee
◦ T-Shirt Design Studio
◦ Planets Studio, dll
Contoh aplikasi untuk mendesain
busana secara digital menggunakan
laptop
◦ Adobe Illustration
◦ Photoshop
◦ CorelDraw, dll
Kelebihan
Mendesain secara manual Mendesain secara digital

◦ ambar yang dibuat bersifat khas sesuai dengan ◦ Harga desain lebih murah dan kompetitif.
kepribadian, sifat dan emosional. ◦ Waktu pengerjaan lebih cepat.
◦ Sentuhan lebih manusiawi.
◦ Mudah diperbaiki jika terdapat kesalahan.
◦ Bebas menggunakan media dan alat yang ada di ◦ Mudah diduplikasi.
alam.
◦ Ketrampilan sketsa tangan tidak terlalu
◦ Kecepatannya dalam menumpahkan gagasan
diutamakan.
melalui gambar.
◦ Lebih cocok untuk menggambar naturalis.
Kekurangan
Mendesain secara manual Mendesain secara digital

◦ Harga relatif mahal. ◦ Mengurangi sentuhan kemanusiawiannya karena


◦ Waktu pengerjaan relatif lama. garis yang dihasilkan lebih kaku.
◦ Perlu kecermatan dan kehati-hatian yang ekstra ◦ Karena mudah diduplikasi, originalitasnya sering
dalam pengerjaan. dipertanyakan.
◦ Sulit untuk di duplikasi. ◦ Perlu mempelajari secara khusus software yang
digunakan.
◦ Ketergantungan terhadap teknologi. 
Contoh perubahan pada proses
pembuatan pola
Pola Busana
Pola yaitu potongan kain atau kertas yang sangat penting.
Dengan adanya pola, penjahit dapat dengan mudah membuat
pakaian sesuai ukuran dan desain yang dikehendaki. Pola pada
umumnya dibuat pada kertas ada juga yang dibuat pada kain
blacu.
Pola busana juga mengalami perkembangan, berikut akan kita
bahas satu-persatu
Pola konstruksi
Merupakan pola dasar pakaian yang dibuat berdasarkan
ukuran badan si pemakai dan digambar dengan
perhitungan secara matematis sesuai sistem pola
konstruksi masing-masing. Pola konstruksi terbagi atas
beberapa bagian, diantaranya pola bagian atas, pola
bagian bawah, pola dasar lengan, serta pola bdan
terusan.
Karena bentuknya masih standar, maka pola dasar ini
masih membutuhkan pengembangan pola agar dapat
digunakan untuk membuat busana sesuai rancangan
yang diinginkan
Pola konstruksi
Kelebihan:
◦ Ukuran dan bentuk pola yang dihasilkan lebih sesuai dengan bentuk badan
◦ Pola konstruksi dapat digunakan untuk membuat berbagai model pakaian sesuai desain
yang diinginkan oleh pembuatnya.
◦ Kemungkinan kesalahan pola sangat kecil, apabila pola dibuat dengan cermat dan teliti
◦ Pola yang dihasilkan sesuai dengan model dan tidak lagi memerlukan penyesuaian pola

Kekurangan:
◦ Pola konstruksi kurang begitu praktis karena pembuatan pola harus dimulai dengan
mengukur badan seseorang lebih dahulu
◦ Proses pembuatan pola konstruksi memerlukan waktu dan tenaga yang banyak
◦ Pola konstruksi hanya dapat digunakan untuk orang yang telah dikur tidak bisa dipakai
untuk orng lain.
Pola standar

Merupakan pola pakaian yang dibuat berdasarkan


daftar ukuran umum yang telah distandarkan, seperti
ukuran Small(S), Medium(M), Large(L), Extra
Large(XL). Karena dibuat standar jenis pola ini
terkadang diperlukan penyesuaian untuk
pemakaiannya.
Pola draping
Merupakan teknik pembuatan pola dasar pakaia yang dikerjakan
langsung pada dressform atau manikin. Pengertian lain dari draping
ialah teknik menata kain tanpa menggunakan teknik menggunting
pola dan jahit. Proses pembuatan pola pakaian dengan teknik ini
terbilang lebih praktis karena hanya perlu menyampirkan kain blacu
pada sressform atau langsung di atas badan pemakai.
Kelebihan dengan teknik ini antara lain garis-garis desain pada
tubuh terlihat jelas, pas atau tidaknya pola pada tubuh dapat
dianalisa dengan mudah, dapat melihat keseimbangan garis desain
pada tubuh, style busana bisa langsung dilihat, namun sayang
dengan teknik draping membutuhkan lebih banyak bahan kain.
Pola di atas kain

Merupakan salah satu teknik pembuatan pola pakaian


yang dikerjakan langsung pada kain sesuai desain
model yang diinginkan. Pola jenis ini biasanya banyak
diaplikasikan pada model pakaian yang berpotongan
sederhana seperti kemeja, rok, dan pakian rumah lain
dengan desain yang simple.
Pola rader
Adalah lembaran kertas berisi macam-
macampola dengan model desain busana yang
digambar secara bertumpukan dalam satu
halaman. Pola ini terdiri dari beberapa desain
dengan ukuran (S, M, L dan XL)
Ciri yang paling khas dari pola rader adalah:
1. Tiap desain mempunyai warna garis yang
berbeda
2. Tiap ukuran mempunyai bentuk garis yang
berbeda
3. Tiap desain pakaian mempunyai tanda yang
berbeda
Merupakan pola yang dibuat dengan dicetak dan dimasukkan
Pola cetak
kedalam amplop dan siap digunakan. Jenis dari pola cetak sendiri
bermacam-macam, sebagian dibuat dalam bentuk pola standar
namun ada juga yang telah diubah sesuai dengan model pakaian.
Ciri khasnya:
1. Terdapat nomor/code
2. Terdapat ukuran standar yang digunakan
3. Terdapat langkah pengerjaannya
4. Terdapat bentuk potongan pola dan jumlah komponen
polanya
5. Terdapat desain busananya
6. Terdapat table ukuran
7. Terdapat keterangan model busananya
8. Tersedia perkiraan kebutuhan kain/bahan
Sistem pola komputer adalah proses pembuatan pola
menggunakan software-software yang telah di Pola computer/digital
programkan di komputer melalui berbagai cara yang
telah ditentukan. Perangkat lunak yang dapat digunakan
pada proses pendesainan busana sangatlah luas dan
beragam, karena komputer desain menyediakan berbagai
macam program pengolahan gambar dan tata letak.
Software-software tersebut mengalami perkembangan
yang sangat pesat, hingga dalam hitungan bulan terjadi
peningkatan versi dari seri yang telah ada, ataupun
muncul seri yang baru. Ada beberapa software yang
digunakan untuk membuat pola secara komputerisasi,
antara lain: Richpeace, Optitex, Gerber, Lectra, GGT,
dan lain sebagainya.
Contoh perubahan pada mesin jahit
Mesin jahit manual engkol tangan
Kelebihan:
◦ Masih bisa digunakan walaupun listrik padam
◦ Body mesin cenderung awet karena terbuat dari besi
◦ Harga beli cenderung terjangkau

Kekurangan:

◦ Hanya memiliki satu fungsi dan satu macam pola jahitan


◦ Dari segi desain dan model cenderung kuno
◦ Kecepatan mesin cukup rendah karena masih mengandalkan kekuatan tangan
◦ Tidak cocok untuk memproduksi banyak baju
Mesin jahit manual injak kaki
Kelebihan:
◦ Masih bisa digunakan walaupun listrik padam
◦ Body mesin cenderung awet karena terbuat dari besi dan kayu
◦ Harga beli cenderung terjangkau

Kekurangan:

◦ Umumnya hanya memili satu fungsi dan satu macam pola jahitan
◦ Dari segi desain dan model cenderung kuno
◦ Kecepatan mesin cukup rendah karena masih mengandalkan kekuatan kaki
◦ Tidak cocok untuk memproduksi banyak baju
◦ Karena hanya dapat untuk mengerjakan 1 pola jahitan, memerlukan alat
tambahan untuk kegunaan yang berbeda
Mesin jahit highspeed
Kelebihan:
◦ Lebih tahan pressure. Dapat digunakan 24 jam 7 hari seminggu karena didesain untuk
industri/produksi dengan skala produksi besar
◦ Lebih mampu dipakai menjahit bahan tebal.
◦ Lebih mampu dipakai menjahit bahan tipis , licin, atau melar meski tanpa ganti jarum
khusus (blue tips needle). Cukup jarum ukuran kecil. (9 atau 11)
◦ Bisa dipasangi benang jins (tebal atau benang 20/40) katun maupun nilon.

Kekurangan:
◦ Tidak moveable (tidak bisa dibawa kemana-mana)
◦ Konsumsi daya (watt) lebih besar
◦ Jenis jahitan hanya lurus.
◦ Harga relatif mahal
◦ Kecepatan tinggi, sangat tidak familiar bagi kebanyakan pemakai mesin jahit sehingga
perlu waktu untuk beradaptasi.
Mesin jahit portable komputer
Kelebihan:
◦ Mudah dibawa dan dipindahkan
◦ Berat mesin ringan dan ramping
◦ Memiliki fitur, pola jahitan, dan fungsi beraneka ragam
◦ Semua fungsi otomatis,jadi lebih mudah
◦ Suara mesin lebih halus
◦ Mempunyai memori,jadi bisa menyimpan settingan mesin jahit
◦ Semua mesin jahit digital fiturnya one atep buttonhole
◦ Free arm
◦ Desain lebih modern
◦ Menggunakan daya listrik yang rendah
Mesin jahit portable komputer
Kekurangan:

◦ Harga cukup mahal


◦ Kecepatan penggunaan cukup rendah
◦ Body dari mesin jahit ini pun tidak sepenuhnya dari besi, jadi
rentan kena benturan.
◦ Bergantung pada listrik untuk penggunaannya
◦ Sulit digunakan untuk menjahit beberapa jenis kain yang memiliki
tekstur dan karakteristik tertentu, salah satunya untuk kain yang
bersifat stretch dan jeans.
◦ Bila rusak sedikit lebih susah memperbaikinya,perlu ke tukang
service,karena di mesin digital ada komponen elektriknya
Contoh perubahan pada mesin lubang kancing
Mesin lubang kancing untuk mesin manual

Alat ini dipasangkan pada bagian sepatu mesin tradisional.


Memerlukan pengaturan khusus. Sepatu ini masih berbahan besi
dengan bentuk yang besar.
Mesin lubang kancing untuk mesin highspeed
portable

Digunakan untuk membuat lubang kancing pada mesin yg mempunyai fitur lubang

kancing 1 step. Sepatu lubang kancing ini biasanya disertakan dalam setiap pembelian

mesin jahit portable. Jika tak ada, sepatu lubang kancing ini bisa dibeli di toko

peralatan jahit offline maupun online. Untuk tutorial cara pemakaiannya bisa dibuka di

youtube.
Mesin lubang kancing otomatis

Digunakan untuk membuat lubang kancing sekaligus memotong sisa


benang yang tersisa dari proses tersebut. Mesin ini memiliki kerumitan
dan kesempurnaan hasil kerjanya yang bagus, sehingga harganya paling
mahal diantara mesin jahit pakaian yang lain.

Mesin ini memiliki kelemahan yang terletak pada dinamonya yang kecil
sehingga memerlukan waktu yang lebih lama disbanding mesin jahit
industry yang lain.
Contoh perubahan pada gunting kain
Gunting manual
Kelebihan:

◦ Mudah digunakan, dibawa dan dipindahkan


◦ Harga relative murah
◦ Bisa menjangkau bagian-bagian yang menyudut
◦ Tidak memerlukan listrik

Kekurangan:

◦ Kecepatan penggunaan cukup rendah


◦ Hanya dapat digunakan untuk satu lembar kain.
◦ Tidak cocok untuk memproduksi dengan skala besar
Mesin Potong Lurus (Straight knife)
Kelebihan:
◦ Cocok digunakan untuk memproduksi dalam skala besar
◦ Pengerjaan lebih cepat
◦ Dapat digunakan untuk memotong berbagi bentuk.
◦ Akurat,tahan lama, serta mudah dalam perawatanya.
◦ Makin besar gerakan pisau pemotong makin cepat proses pemotongnya dan lebih
memudahkan operator dalam mendorong pisau tersebut.

Kekurangan:

◦ Bergantung pada listrik penggunaanya


◦ Harga cenderung mahal
◦ Bagian pisau paling bawah cepat menimbulkan panas sehingga dapat menimbulkan
kerusakan pada hasil potongan.
◦ Perlu perawatan dengan memberikan minyak anti fusi agar hasil pemotongan baik.
Mesin potong pisau bundar (round knife)
Kelebihan:

◦ Cocok digunakan untuk memproduksi dalam skala besar


◦ Pengerjaan lebih cepat
◦ Digunakan untuk pemotongan yang lurus.
◦ Relatif lebih murah daripada Sraight knife.

Kekurangan:
◦ Bergantung pada listrik penggunaanya
◦ Harga cenderung mahal
◦ Hanya bisa digunakan untuk jumlah lapisan kain sedikit tidak melebihi poros pisau.
◦ Bila digunakan untuk memotong berbentuk lengkung dan jumlah lapisan yang
banyak akan menghsilkan potongan kain lapisan bawah berbeda ukuranya dengan
potongan kain lapisan atas.
Mesin potong Pita (Band Knife)
Kelebihan:
◦ Hasil potong pisau ini sangat akurat terutama dipakai untuk memotong
pola-pola kecil atau yang berbentuk aneh.
◦ Cara pemotongan lapisan kain digerakkan kearah pisau yang berputar
sedangkan pisaunya sendiri diam.
◦ Tidak menimbulkan panas.
◦ Dilengkapi dengan penghisap udara kompresor sehingga kain agar diam
ketika berada diatas meja.
◦ Dilengkapi dengan bola kelereng untuk memudahkan kain bergerak.

Kekurangan:

◦ Tidak dapat digunakan langsung setelah proses spreading.


◦ Harganya relatif mahal.
Alat Pemotong Cetak (Die-Cutting)
Kelebihan:
◦ Hasil pemotongan selalu sama dengan pola yang telah ditentukan
◦ Pisau tidak menimbulkan panas.

Kekurangan:

◦ Alat ini apabila sudah tumpul tidak dapat di asah lagi, jadi
harus diganti dengan yang baru.
◦ Boros dalam penggunaan kainnya.
◦ Apabila tumpukan kainnya tinggi maka harus menggunakan
sistem hidrolik.
Alat Pemotong yang dikendalikan oleh
komputer

A. Alat potong dengan B. Dengan Pancaran air (Water jet)


mengunakan sinar laser
Kelebihan Alat Pemotong yang dikendalikan oleh
komputer
A. Alat potong dengan mengunakan sinar laser B. Dengan Pancaran air (Water jet)

◦ Mempunyai keakuratan energi yang ◦ Mempunyai keakuratan energi yang tinggi.


tinggi.Energi yang tinggi ini difokuskan. ◦ Tidak banyak menggunakan tenaga manusia.
kebahan,menyebabkan kenaikan temperatur
pada bahan dengan cepat dan hasilnya bahan
menjadi terpotong.
◦ Tidak banyak menggunakan tenaga manusia.
Kekurangan Alat Pemotong yang dikendalikan oleh
komputer
A. Alat potong dengan mengunakan sinar laser B. Dengan Pancaran air (Water jet)

◦ Tidak dapat digunakan untuk memotong ◦ Pemotongan cukup efektif pada lapisan bagian
tumpukan kain yang tinggi dan juga kain yang atas,tetapi semakin kebahwah garis
terbuat dari sintetik100%. pemotongan smakin melebar.
◦ Harga yang relatif mahal sebab dengan ◦ Harga yang relatif mahal sebab dengan
teknologi tinggi. teknologi tinggi
◦ Tidak dapat digunakan untuk memotong
tumpukan kain yang tinggi dan juga kain yang
terbuat dari selulosa100%.
Daftar pustaka
◦ https://www.kompas.com/skola/read/2020/11/13/151307369/revolusi-industri-dan-dampaknya-bagi-indonesia?page=all.
◦ https://id.wikipedia.org/wiki/Revolusi_Industri
◦ https://diptra.id/revolusi-industri-1-0-72d9ecbd809b
◦ https://www.vice.com/id_id/article/3k7jj3/tawaran-revolusi-industri-ketiga-perubahan-tatanan-hidup-manusia
◦ https://www.warungstmj.com/revolusi-industri-ketiga-sebuah-revolusi-digital/
◦ https://medium.com/diptra/revolusi-industri-3-0-f6bf35f8c75e
◦ https://id.wikipedia.org/wiki/Revolusi_Industri_Kedua
◦ https://diptra.id/revolusi-industri-2-0-580546619f78
◦ https://economy.okezone.com/read/2018/01/29/320/1851695/revolusi-industri-ke-4-di-depan-mata-ini-perjalanannya
◦ https://ristekdikti.go.id/revolusi-industri-ke-4-dan-integrasinya-dalam-tata-kelola-negara/
◦ http://id.beritasatu.com/home/revolusi-industri-40/145390
◦ http://www.kemenperin.go.id/artikel/15554/Indonesia-Hadapi-Revolusi-Industri-Keempat
◦ https://ivoox.id/revolusi-industri-dari-1-0-hingga-4-0/
◦ https://id.wikipedia.org/wiki/Industri_4.0
◦ https://dafunda.com/tekno/aplikasi-desain-baju-terbaik-terbaru-2019/

Anda mungkin juga menyukai