Anda di halaman 1dari 8

1Oth GRADE

TARI KANJA, TARI


DOWEDERA, TARI
MAENGKET
Here is where your presentation begins

ANGINETTE NADINE / X IPS 1 / 1


TARI KANJA
Tari Kanja adalah tari tradisional istana yang
bertema kepahlawanan dan termasuk jenis tari
putra.Tari ini diciptakan pada tahun 1673 M oleh
Sultan Abdul Khair Sirajuddin yakni Sultan Bima
kedua yang memerintah dari tahun 1640 s.d. 1682
M. Gerak-gerak tarinya ditata berda­sarkan gerak-
gerak seni bela diri yang telah diperhalus. Tari
Kanja ada dua macam, yaitu Kanja Rato Reda atau
Kan­ja Kese dan Kanja Ncau atau Kanja Dua
(Duel).  

*saya hanya menemukan contoh fotonya saja, dan video


tari kreasinya di youtube,
link : https://youtu.be/QN6mmUinKz0
FUNGSI TARI KANJA
Di masa kesultanan, kedua tari Kanja ini hanya diperge­larkan di depan istana Kesultanan
Bima, pada setiap Upaca­ra Adat Besar U-a Pua, dan ditarikan oleh para panglima perang
atau wakilnya. Namun dalam perkembangannya sekarang, kedua tari ini hanya merupakan
seni pertunjukan biasa yang dipergelarkan di atas panggung atau di lapangan dalam ben­tuk
arena, dalam rangka memenuhi permintaan masyarakat un­tuk memeriahkan upacara-
upacara adat, seperti upacara khi­tanan, pernikahan, membayar kaul atau syukuran, dan
sebagainya. Sering pula dipergelarkan atas permintaan pa­ra pejabat pemerintah dalam
rangka memeriahkan perangatan­-peringatan hari besar nasional maupun daerah dan
menyambut/menghibur para tamu resmi yang kebetulan berkunjung ke Ka­bupaten Dati II
Bima.
TARI DOWE DERA
Tari Dowe Dera merupakan tari pengembangan dari tari Ende Lio asal NTT. Tari Ende Lio
adalah sebuah tarian daerah yang mengekspresikan rasa lewat tatanan gerak dalam irama
musik dan lagu. Tarian ini merupakan ungkapan rasa syukur atas segala berkat dan rahmat
yang diberikan oleh Tuhan kepada mereka.Menurut sumber sejarah yang ada, tarian ini
sejak dulu sering ditampilkan dalam upacara adat atau ritual adat masyarakat Ende Lio.
Tari ini ditampilkan di bagian akhir acara sebagai penutup dan merupakan ungkapan rasa
syukur atas berkat dan rahmat yang diberikan oleh Tuhan kepada mereka.

*saya hanya menemukan video musiknya


saja, link : https://youtu.be/fu1zgf_eF7Q
FUNGSI TARI DOWE DERA
Tarian Dowe Dera ditarikan pada saat menanam tanaman.
Para penari terdiri dari 2 (dua) kelompokan yaitu
kelompokan laki-laki dan kelompokan perempuan, dengan
upacara ritual hukum budaya di tempat Mopo (di tengah-
tengah ladang). Penari laki-laki dengan musik gaku,
membuat lubang pada tanah, sedangkan para ibu/ gadis
mengisi bibit tanaman yang sudah dilubangkan. Tarian ini
diikuti dengan lagu Dowe Dera didampingi musik Gaku
yang terbuat dari bambu (lihat musik gaku) dan penarinya
dilengkapi dengan pakaian hukum budaya serta
aksesorisnya.
TARI MAENGKET
Tari Maengket sudah ada sejak Suku Minahasa mengenal pertanian. Menurut catatan sejarah,
tarian ini sudah ada sejak abad ke-7. Ada pula sumber yang mengatakan bahwa nama
maengket diambil dari kata “engket” yang artinya pasang, nyalakan, buka jalan. Kemudian
diberi awalan “ma” sebagai bentuk kata kerja. Maka kata maengket bisa diartikan sebagai
kegiatan yang bertujuan untuk menerangi, membuka jalan, dan menyatukan masyarakat.

link : https://youtu.be/Tfzf9rX1OfQ
FUNGSI TARI MAENGKET
Tari Maengket ditampilkan untuk memeriahkan upacara panen raya sebagai
ungkapan syukur kepada Sang Pencipta dan rasa bahagia atas hasil panen yang
baik dan melimpah. Tari Maengket dilakukan secara massal dan ditarikan
berpasangan; bisa laki-laki dan perempuan maupun perempuan semua atau laki-
laki semua.
TERIMAKASIH!
Mohon maaf bila ada salah-salah

Anda mungkin juga menyukai