Anda di halaman 1dari 6

Pengertian ROBOT

Ada banyak defenisi yang dikemukakan oleh para ahli mengenai robot.
Orang awam beranggapan bahwa  robot mengandung pengertian suatu
alat yang menyerupai manusia, namun struktur tubuhnya tidak
menyerupai manusia melainkan terbuat dari logam.(Novia, Leli,
2004). Beberapa ahli robotika berupaya memberikan beberapa defenisi,
antara lain :
1.Robot adalah sebuah manipulator yang dapat di program ulang untuk
memindahkan tool, material, atau peralatan tertentu dengan berbagai
program pergerakan untuk berbagai tugas dan juga mengendalikan serta
mensinkronkan peralatan dengan pekerjaannya, oleh Robot Institute of
America.
2.Robot adalah sebuah sistem mekanik yang mempunyai fungsi gerak
analog untuk fungsi gerak organisme hidup, atau kombinasi dari banyak
fungsi gerak dengan fungsi intelligent, oleh official Japanese.
Robot Non MObile
Robot ini tidak dapat berpindah posisi dari satu tempat ke tempat
lainnya, sehingga robot tersebut hanya dapat menggerakkan
beberapa bagian dari tubuhnya dengan fungsi tertentu yang telah
dirancang.
Klasifikasi Robot Non Mobile

Non Mobile Robot Arm ( Manipulator )


Hingga N-Joint (DOF/Sendi)
Rigit arm atau Flexible armNon redundant atau redundant
arm
Robot Mobile

Robot Mobil atau Mobile Robot adalah konstruksi robot yang ciri khasnya adalah


mempunyai aktuator berupa roda untuk menggerakkan keseluruhan badan robot
tersebut, sehingga robot tersebut dapat melakukan perpindahan posisi dari satu titik ke
titik yang lain.

Robot mobil ini sangat disukai bagi orang yang mulai mempelajari robot. Hal ini karena
membuat robot mobil tidak memerlukan kerja fisik yang berat. Untuk dapat membuat
sebuah robot mobile minimal diperlukan pengetahuan tentang mikrokontroler dan
sensor-sensor elektronik.

Base robot mobil dapat dengan mudah dibuat dengan menggunakan plywood /triplek,
akrilik sampai menggunakan logam ( aluminium ). Robot mobil dapat dibuat sebagai
pengikut garis ( Line Follower ) atau pengikut dinding ( Wall Follower ) ataupun
pengikut cahaya.
Robot Manipulator (Tangan)
Di Indonesia, pengembang robot jaringan belum banyak, meski pengembang dan
komunitas robot secara umum sudah banyak. Hal ini disebabkan tuntutan teknis yang
jauh lebih kompleks. Salah satu robot jaringan yang sudah berhasil dikembangkan
adalah LIPI Wireless Robot (LWR) yang dikembangkan oleh Grup Fisika Teoritik dan
Komputasi - GFTK LIPI.

Seperti ditunjukkan di LWR, seluruh proses kontrol dan monitoring bisa dilakukan
melalui perambah internet. Lebih jauh, seluruh sistem dan protokol yang dikembangkan
untuk LWR ini telah dibuka sebagai open-source dengan lisensi GNU Public
License (GPL) di SourceForge dengan nama openNR.

Robot ini hanya memiliki satu tangan seperti tangan manusia yang fungsinya untuk
memegang atau memindahkan barang, contoh robot ini adalah robot las di Industri
mobil, robot merakit elektronik dll.
Robot Humanoid

Robot humanoid adalah robot yang penampilan keseluruhannya


dibentuk berdasarkan tubuh manusia, mampu melakukan
interaksi dengan peralatan maupun lingkungan yang dibuat-
untuk-manusia. Secara umum robot humanoid memiliki tubuh
dengan kepala, dua buah lengan dan dua kaki, meskipun ada pula
beberapa bentuk robot humanoid yang hanya berupa sebagian
dari tubuh manusia, misalnya dari pinggang ke atas. Beberapa
robot humanoid juga memiliki 'wajah', lengkap dengan 'mata' dan
'mulut'. Android merupakan robot humanoid yang dibangun
untuk secara estetika menyerupai manusia.

Anda mungkin juga menyukai