Anda di halaman 1dari 14

IDE PENDIRI BANGSA

TENTANG DASAR NEGARA

ARIO SAMPAN, S.H


IDE-IDE PENDIRI BANGSA TENTANG
NEGARA MERDEKA
PERISTIWA-PERISTIWA MENJELANG
KEMERDEKAAN RI
Komando Tentara Jepang wilayah Selatan mengadakan rapat
besar. Dalam rapat tersebut disepakati bahwa Indonesia akan
diberi kemerdekaan pada 7 September 1945. Pada 6 Agustus
1945 keadaan Jepang semakin kritis, karena Kota Hiroshima
dibom atom oleh Amerika Serikat. Menghadapi situasi tersebut
Jenderal Terauchi menyetujui pembentukan Dokuritsu Junbi
Inkai atau Panitia Kemerdekaan Indonesia (PPKI) pada tanggal
7 Agustus 1945. Tugas PPKI adalah melanjutkan tugas BPUPKI
dan mempersiapkan Kemerdekaan Indonesia. PPKI diketuai
oleh Soekarno dan wakilnya Mohammad Hatta.
Saat itu Jepang sudah lumpuh akibat bom atom pada
9 Agustus 1945 di Kota Nagasaki. Dengan demikian
jepang benar-benar tidak dapat berbuat apa-apa.
Akhirnya pada 15 Agustus 1945 Jepang menyerah
tanpa syarat kepada pihak Sekutu. Para tokoh yang
mengikuti perkembangan Perang Dunia II memiliki
ide untuk segera memproklamasikan kemerdekaan
Indonesia tanpa menunggu keputusan Jepang.
SYARAT MENDIRIKAN NEGARA

Wallace S Sayre dalam American Government (1966)


mengemukakan teori yang menjelaskan mengenai persyaratan
berdirinya suatu negara. Terdapat beberapa elemen yang
diperlukan dalam pembentukan suatu negara yaitu:
 Rakyat (people)
Wilayah (territory)
Kesatuan (unitary)
Organisasi politik (political organization) (BPUPKI/PPKI)
Kedaulatan (sovereignty)
Ketetapan (permanence) / (UUD)
BPUPKI

Sejarah dirumuskannya Pancasila sebagai dasar


negara adalah diawali dengan pembentukan Badan
Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan
Indonesia BPUPKI. BPUPKI adalah organisasi yang
dibentuk untuk mempersiapkan kemerdekaan
Indonesia sekaligus sejumlah syarat yang harus
dipenuhinya sebagai negara merdeka
Pancasila dirumuskan dalam sidang pertama BPUPKI. Sidang
pertamanya sendiri dilaksanakan pada 29 Mei-1 Juni 1945.
Pada sidang pertama BPUPKI, Soepomo, Moh. Yamin, dan
Soekarno menyampaikan beberapa usulan tentang falsafah atau
dasar negara Indonesia. Penyampaian ini didasarkan pada
arahan Ketua BPUPKI, Radjiman Wedyodiningrat pada pidato
pembukaan sidang Radjiman mengatakan bahwa untuk
mendirikan negara yang merdeka, maka dibutuhkan suatu dasar
negara
USULAN DASAR NEGARA DARI
MOH. YAMIN
Saat mengusulkan rancangan dasar negara, Moh. Yamin mengatakan bahwa, "...rakyat Indonesia mesti mendapat
dasar negara yang berasal daripada peradaban kebangsaan Indonesia; orang timur pulang kepada kebudayaan timur."

"... kita tidak berniat, lalu akan meniru sesuatu susunan tata negara negeri haram. Kita bangsa Indonesia masuk yang
beradab dan kebudayaan kita beribu-ribu tahun umurnya." (Risalah Sidang, halaman 12).

Moh. Yamin menyampaikan usulan dasar negara secara tertulis pada ketua sidang dan secara lisan.

Usulan lisan:
1. Peri Kebangsaan.
2. Peri Kemanusiaan
3. Peri Ketuhanan
4. Peri Kerakyatan, dan
5. Kesejahteraan Rakyat

Usulan tertulis:
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Kebangsaan persatuan Indonesia
3, Rasa kemanusiaan yang adil dan beradab
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/ perwakilan
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
USULAN DASAR NEGARA PROF. SOEPOMO

Menurut Soepomo, negara Indonesia merdeka adalah negara yang dapat


mempersatukan semua golongan dan paham perseorangan, serta mempersatukan
diri dengan berbagai lapisan rakyat.
Usulan dasar negara menurut Soepomo.

1. Persatuan (Unitarisme)
2. Kekeluargaan
3. Keseimbangan lahir dan batin
4. Musyawarah
5. Keadilan rakyat

Soepomo turut menegaskan bahwa negara Indonesia merdeka bukan negara yang
menyatukan dirinya dengan golongan terbesar dalam masyarakat serta tidak
menyatukan dirinya dengan golongan paling kuat (golongan politik atau
ekonomi yang paling kuat).
USULAN DASAR NEGARA
IR. SEOKARNO
Soekarno menyampaikan pidato mengenai dasar negara Indonesia merdeka pada 1 Juni 1945. Ia memberikan
usulan yang berbentuk Philosophische Grondslag atau Weltanschauung, yaitu fundamen, filsafat, pikiran,
jiwa, hasrat yang sedalam-dalamnya demi mendirikan negara yang kekal abadi.

Soekarno menyatakan usulan dasar negara dengan sebutan Panca Dharma. Lalu, dengan anjuran para ahli
bahasa, rumusan dasar negara yang diusulkan Soekarno ini dinamakan Pancasila.

1. Kebangsaan Indonesia
2. Internasional atau Perikemanusiaan
3. Mufakat atau Demokrasi
4. Kesejahteraan Sosial, dan
5. Ketuhanan Yang Maha Esa

Pancasila Ditetapkan Sebagai Dasar Negara

Pancasila ditetapkan sebagai dasar negara pada 18 Agustus 1945 oleh Panitia Persiapan Kemerdekaan
Indonesia (PPKI) pada sidang pengesahan UUD 1945.

Pada sidang ini, PPKI mengesahkan UUD 1945 di mana terdapat rumusan Pancasila sebagai dasar negara
pada alinea keempat Pembukaan UUD 1945.
MAKNA PANCASILA

Sebagai dasar menata negara yang merdeka dan berdaulat

2. Sebagai dasar mengatur penyelenggaraan aparatur


negara yang bersih dan berwibawa. Sehingga akan tercapai
tujuan nasional yang tercantum dalam Pembukaan UUD
1945 alinea 4

3. Sebagai dasar, arah, dan petunjuk aktivitas


perikehidupan bangsa Indonesia dalam kehidupan sehari-
hari

/
FUNGSI PANCASILA SEBAGAI DASAR
NEGARA
1. Sumber segala sumber hukum atau sumber tertib hukum di Indonesia.
Sehingga, Pancasila adalah asas kerohanian tertib hukum di Indonesia

2. Suasana kebatinan atau geistlichenhinterground dari undang-undang dasar

3. Cita-cita hukum bagi hukum dasar negara

4. Norma-norma yang mengharuskan UUD mengandung isi yang mewajibkan pemerintah


maupun penyelenggara negara lain memegang teguh cita-cita rakyat yang luhur

5. Sumber semangat bagi UUD 1945, penyelenggara negara, serta pelaksana pemerintahan.
Melalui Ketetapan Nomor XVIIV MPR/1998, kedudukan Pancasila sebagai dasar negara RI
telah dikembalikan.

Pancasila sebagai dasar negara digunakan untuk mengatur segala tatanan kehidupan banhsa
Indonesia dan mengatur penyelenggaraan negara. Pancasila dijadikan sebagai dasar negara
karena memang sesuai dengan jiwa bangsa Indonesia.
MENGAPA PANCASILA DI JADIKAN SEBAGAI
DASAR NEGARA INDONESIA

Mengapa Pancasila Dijadikan Sebagai Dasar Negara Indonesia?


Pancasila dijadikan sebagai dasar negara Indonesia karena sesuai
dengan jiwa bangsa Indonesia sendiri, demikian menurut Teguh
Prasetyo dan Arie Purnomosidi dalam Membangun Hukum
Berdasarkan Pancasila, seperti dikutip dari buku Memahami
Pancasila karya Fais Yonas Bo'a dan Sri Handayani RW.

Pancasila sebagai dasar negara mempunyai pengertian sebagaimana


dimaksud pada Pembukaan UUD 1945 alinea 4. Dalam buku
Pancasila Sebagai Ideologi dan Dasar Negara karya Ronto, Pancasila
sebagai dasar negara juga memiliki sejumlah makna.
MUKADIMAH PIAGAM JAKARTA

Anda mungkin juga menyukai