Anda di halaman 1dari 5

TUGAS 5

PSIKOLOGI KESEHATAN

KEYLIN PRISILIA TRINITI RUNTUWENE


NIM : 22063005
Hal-Hal Penting dalam Video
“Body image: change the way you see yourself, Ira Querelle”
(https://www.youtube.com/watch?v=KWqN79d47qM)
 Banyak orang jaman sekarang menderita kelainan makan hanya karena tidak ingin tubuh mereka
gemuk dan ingin mempunyai bentuk tubuh yang baik dan mereka lebih merasa nyaman jika
mereka sedang diet. Juga banyak orang yang tidak merasa nyaman dengan tubuh mereka sendiri
karena tidak memiliki postur atau bentuk tubuh yang bagus.

 Semua karena citra tubuh. Citra tubuh adalah itulah cara kita melihat
diri kita dan bagaimana kita membayangkan penampilan kita, karena
dalam masyarakat saat ini penampilan lebih penting dari apapun. Contohnya, sekarang banyak
wanita menginginkan untuk kurus, memiliki payudara besar, dan tampil seksi agar menarik bagi
pria. Dan begitupun sebaliknya, pria harus ada six-pack besar yang menonjol, otor rahang yang
tajam, sehingga bisa membuat para wanita tergila-gila pada mereka.
Ira Querelle mengatakan bahwa dia percaya bahwa ketidaksempurnaan itu tidak ada.
Tidak ada yang ingin menjadi gemuk dengan alasan gemuk sama dengan jelek. Jika
bukan karna semua yang kita lihat dalam media sehari-hari, kita tidak akan menemukan
diri kita yang tidak menarik di mata orang lain. Itulah yang selalu membuat kita berpikir
apakah diri kita jelek atau tidak. Semua tergantung dalam sudut pandang. Kita tidak
perlu mengubah penampilan tubuh karena tubuh kita sudah sempurna dan mempunyai
kesempurnaanya masing-masing.
Kesimpulan
Dari video tersebut dapat disimpulkan bahwa yang kita butuhkan
sekarang adalah kepositifan tubuh tanpa menjatuhkan orang lain.
Maksudnya adalah cobalah saling memberikan pujian antara satu dan
lainnya kepada seseorang yang kita kenal. Beri tahu bahwa tidak sulit
menciptakan hal positif dalam hidup kita masing-masing. Jangan iri
kepada orang lain karena kita memiliki kesempurnaan masing-masing
dan tetaplah bersyukur atas apa yang ada pada diri kita.
THANK YOU

Anda mungkin juga menyukai