Anda di halaman 1dari 8

Chordata Invertebrata

PENGERTIAN CHORDATA
• Chordata berasal dari kata chorde
yang berarti senar atau tali. Sesuai
dengan namanya, anggota kelompok
chordate memiliki notokord
(korda dorsalis) memanjang sebagai
kerangka sumbu tubuh.
Ciri ciri morfologi chordata invertebrata
• Memiliki notokord, yaitu kerangka berbentuk
batangan keras tetapi lentur sebagai sumbu penyokong tubuh primer
• Memiliki tali saraf dorsa, berlubang terletak dorsal terhadap notokord, dan
memiliki ujung anterior yang membesar berupa otak.
• Memiliki ekor yang memanjang ke arah posterior terhadap anus.
• Memiliki celah faring terdapat pada area tepat di belakang mulut,pada beberapa
tahap selama masa perkembangannya
Klasifikasi chordata invertebrate
• CEPHOCHORDATA (LANCELET)
Lancelet memiliki bentuk menyerupai ikan,
namun tidak memiliki sirip, transparan, memanjang
seperti pisau, dan ukuran tubuhnya lebih kecil. Karena
tubuhnya seperti pisau, maka hewan ini dinamakan
lancelet. Lancelet hidup dengan mengubur tubuhnya
di dalam pasir di dasar laut tropis, hanya memperlihatkan
bagian kepala saja. Hewan ini menggunakan tentakelnya
untuk membawa makanan ke dalam mulutnya.
• UROCHORDATA (TUNICATE)
Hewan ini hidup di laut secara mandiri atau parasit.
Fase larvanya biasanya memiliki empat struktur chordata,
sementara pada fase dewasanya, meskipun tunicate
diklasifikasikan sebagai chordata, mereka telah kehilangan
notochord, tali saraf dorsal, dan ekor post-anal, tetapi
mereka masih memiliki celah faring. Kebanyakan tunicate
adalah hermafrodit. Tunicate memakan plankton dan detritus.
Contoh: Molgula sp, Botryllus sp.
CARA REPRODUKSI CHORDATA
Reproduksi dilakukan secara aseksual dan seksual. Reproduksi
aseksual umumnya dengan menggunakan budding yang tumbuh
sebagai koloni dan memulai sebagai individu baru. Sedangkan
reproduksi seksualnya yaitu dengan fertilisasi luar tubuh.
Sistem Pencernaan
Hewan-hewan ini sudah memiliki organ-organ pencernaan seperti
mulut, faring, usus, dan anus. Mereka umumnya adalah hewan yang
makan dengan menyaring partikel makanan. Organ yang berfungsi
untuk menyaring makanan tersebut adalah lekukan bersilia yang
terletak pada faring
Peranan dalam kehidupan
MANFAAT MENGUNTUNGKAN:
1. menyediakan petunjuk asal-usul Vertebrata dari sudut pandang
evolusi
2. tunicata mengandung bahan kimia yang unik dan beberapa dapat
dimanfaatkan sebagai obat
3. sebagai sumber bahan makanan, misalnya nanas laut,piure
4. Sebagai objek penelitian
5. Menambah estetika lingkungan

Anda mungkin juga menyukai