Anda di halaman 1dari 13

DEFINISI

Menyelam adalah kegiatan yang dilakukan di bawah permukaan air, dengan atau
tanpa menggunakan peralatan, untuk mencapai suatu tujuan tertentu.  Hal penting
dalam melakukan penyelaman adalah penguasaan perlengkapan/peralatan yang
dipakai
JENIS

• Berdasarkan kedalaman yang dijadikan tolak ukur

• Berdasarkan kepada tujuan yang hendak dicapai


Berdasarkan kedalaman yang dijadikan tolak
ukur
• Penyelaman dangkal : penyelaman dengan kedalaman maksimum 10m

• Penyelaman sedang : penyelaman dengan kedalaman > 10m s/d 30m

• Penyelaman dalam : penyelaman dengan kedalaman > 30m


Berdasarkan kepada tujuan yang hendak
dicapai
• Penyelaman untuk kepentingan pertahanan dan keamanan Negara :
- Tactical diving : penyelaman untuk tugas – tugas tempur
- Submarine Rescue : penyelamatan kapal selam
- Search & Rescue (SAR)

• Penyelaman komersial : Penyelaman professional antara lain untuk kepentingan konstruksi


di bawah permukaan air, penambangan lepas pantai, dll

• Penyelaman ilmiah : dilakukan untuk kepentingan ilmiah antara lain penelitian biologi,
geologi, arkeologi, dan kelautan pada umumnya
Berdasarkan kepada tujuan yang hendak
dicapai
• Penyelaman olahraga dilakukan untuk kepentingan mempertahankan atau meningkatkan
kondisi kesehatan dan kebugaran jiwa dan raga. Penyelaman ini dapat dibedakan
berdasarkan peralatan yang digunakan :

- Skin Diving : penyelaman yang dilakukan dengan menggunakan peralatan dasar selam
(Masker, Snorkel, dan Fins)

- Scuba Diving : penyelaman menggunakan peralatan SCUBA


TEKNIK

• Penyelaman Tahan Nafas

• Penyelaman SCUBA (Self Contained Underwater Breathing Apparatus)

• Penyelaman SSBA (Surfased Supply Breathing Apparatus Diving)


Penyelaman Tahan Nafas

• Goggling: Penyelaman tahan nafas dengan menggunakan kacamata renang.


Biasanya banyak dilakukan oleh para penyelam alam dan para nelayan untuk
mencari mutiara dan menembak ikan. Dengan goggling ini penyelam sulit
melakukan ekualisasi, akibatnya mudah terkena squeeze mata dan barotrauma
telinga
Penyelaman Tahan Nafas

• Snorkelling: Penyelaman tahan nafas dengan menggunakan masker kaca (yang


menutupi mata dan hidung) serta pipa nafas (Snorkell). Penyelam mudah
melakukan ekualisasi dan dapat berenang ke permukaan tanpa mengangkat
kepala apabila hendak bernafas
Penyelaman SCUBA
• Penyelaman ini dilakukan pada kedalaman 20 – 40m atau kurang dari itu tergantung dari kebutuhannya, dan
disesuaikan dengan kecepatan arus. SCUBA dilakukan untuk melakukan tugas penyelaman di air dangkal yang
memerlukan mobilitas tinggi, tapi dapat diselesaikan dalam waktu relative singkat

• Penyelaman ini sering dilakukan untuk melakukan pemeriksaan, pencarian benda – benda, penelitian, pengamatan
pertumbuhan biota laut, perbaikan atau perawatan ringan pada kapal, penunjang bagi objek wisata di bawah air

• Keuntungan SCUBA: persiapannya cepat, praktis, mobilitas tinggi, dan gangguan yang ditimbulkan oleh peralatan
selam sangat minimal

• Kerugian SCUBA: terbatasnya suplai udara dalam SCUBA sehingga kedalaman dan lamanya terbatas, tidak dapat
dilakukan komunikasi suara antara penyelam dan tender, sangat terpengaruh kecepatan arus, adanya hambatan
pernafasan, dan perlindungan terhadap penyelam terbatas
Penyelaman SSBA

• Penyelaman ini memerlukan dukungan logistic yang lebih komplek serta


dukungan peralatan dan anggota dalam jumlah cukup besar. Penyelaman ini
memasok udara tidak terbatas dan dapat dilaksanakan pada kecepatan arus
maksimal 2,5 knots

• Penyelaman ini biasa dilakukan untuk penelitian pada kedalaman air lebih dari
60m selama 40menit
ALAT SELAM DAN KEGUNAANNYA
• Masker : mencegah air masuk ke hidung dan mata serta
melindungi dari zat yang dapat menimbulkan iritasi. Masker juga
dapat memungkinkan melihat benda di bawah air dengan jelas

• Snorkel : memungkinkan kita untuk melihat tamasya bawah air


dengan cara berenang tanpa harus mengangkat kepala untuk
mengambil nafas

• Sabuk pemberat : berperan dalam keseimbangan sesuai dengan


kebutuhan di dalam air
ALAT SELAM DAN KEGUNAANNYA
• Peralatan apung :

Anda mungkin juga menyukai