Anda di halaman 1dari 19

Pengantar Manajemen

H. ABDI HARDIANSAH HASIBUAN. M.Psi C.Ht CI


Pokok Bahasan

 Unsur-Unsur Manajemen

 Tujuan Manajemen

 Fungsi-Fungsi Manajemen
Unsur-Unsur Manajemen
Unsur manajemen terdiri dari “6M” yaitu:

1. Man (Manusia)
2. Money (Uang)
3. Material (Bahan Baku)
4. Machine (Mesin)
5. Method (Metode)
6. Market (Pasar)
Unsur-Unsur Manajemen
1. Man (Manusia)

Dalam manajemen, faktor manusia adalah yang


paling menentukan. Manusia yang membuat
tujuan dan manusia pula yang melakukan proses
untuk mencapai tujuan. Tanpa ada manusia
tidak ada proses kerja, sebab pada dasarnya
manusia adalah makhluk kerja. Oleh karena itu,
manajemen timbul karena adanya orang-orang
yang berkerja sama untuk mencapai tujuan.
Unsur-Unsur Manajemen
2. Money (Uang)

Uang merupakan alat tukar dan alat pengukur


nilai. Besar-kecilnya hasil kegiatan dapat diukur
dari jumlah uang yang beredar dalam perusahaan.
Hal ini akan berhubungan dengan berapa uang
yang harus disediakan untuk membiayai gaji
tenaga kerja, alat-alat yang dibutuhkan dan harus
dibeli serta berapa hasil yang akan dicapai dari
suatu organisasi.
Unsur-Unsur Manajemen
3. Material (Bahan)

Material terdiri dari bahan baku, bahan


setengah jadi dan barang jadi yang digunakan
dalam proses produksi. Bahan baku dan
manusia tidak dapat dipisahkan, tanpa materi
tidak akan tercapai hasil yang dikehendaki.
Unsur-Unsur Manajemen
4. Machine (Mesin)

Dalam kegiatan perusahaan, mesin sangat


diperlukan. Penggunaan mesin akan membawa
kemudahan atau menghasilkan keuntungan
yang lebih besar serta menciptakan efesiensi
kerja.
Unsur-Unsur Manajemen
5. Method (Metode)

Sebuah metode dapat dinyatakan sebagai


penetapan cara pelaksanaan kerja suatu tugas
dengan memberikan berbagai pertimbangan-
pertimbangan kepada sasaran, fasilitas-
fasilitas yang tersedia dan penggunaan waktu,
serta uang dan kegiatan usaha.
Suatu tata cara kerja yang baik akan
memperlancar jalannya pekerjaan.
Unsur-Unsur Manajemen
6. Market (Pasar)

Memasarkan produk tentu sangat penting sebab bila


barang yang diproduksi tidak laku, maka proses
produksi barang akan berhenti. Artinya, proses kerja
tidak akan berlangsung.

Oleh sebab itu, penguasaan pasar dalam arti


menyebarkan hasil produksi merupakan faktor
menentukan dalam perusahaan. Agar pasar dapat
dikuasai maka kualitas dan harga barang harus sesuai
dengan selera konsumen dan daya beli konsumen.
Tujuan Manajemen
Tujuan-tujuan hendaknya ditetapkan secara logis, rasional,
realistis dan ideal. Berdasarkan fakta, data, kemampuan
serta potensi yang dimiliki.

Tidak bertentangan dengan nilai-nilai sosial, agama, moral


serta peraturan-peraturan pemerintah, agar tujuan
perusahaan yang ditetapkan bermanfaat bagi masyarakat
dan bisa dicapai.

Pada dasarnya setiap tujuan adalah rencana. Dan tujuan-


tujuan organisasi, perusahaan atupun pemerintah dapat kita
lihat atau ditentukan pada Anggaran Dasar atau Anggaran
Rumah Tangga pada Statuta atau Undang-undang Dasar.
Tujuan Manajemen
Menurut tipenya tujuan terbagi atas:

1. Profit objectives
Bertujuan mendapatkan laba bagi pemiliknya.

2. Service objectives
Bertujuan memberikan pelayanan yang baik bagi konsumen,

3. Social objectives
Mementingkan nilai guna yang diciptakan perusahaan bagi kesejahteraan
masyarakat.

4. Personal objectives
Menghendaki para pekerja secara ekonomi dan sosial mendapat
kepuasan dibidang pekerjaan dalam perusahaan.
Tujuan Manajemen
Menurut bidangnya, tujuan terbagi atas:

1.Top Level objectives


Tujuan-tujuan umum, menyeluruh, menyangkut berbagai bidang sekaligus.

2. Finance objectives
Tujuan-tujuan mengenai modal dan keuangan

3. Production objectives
Tujuan menyangkut produksi.

4. Marketing objectives
Tujuan-tujuan mengenai bidang pemasaran.

5. Operational objectives
Tujuan-tujuan mengenai bidang operasional.
Tujuan Manajemen
Menurut jangka waktunya, tujuan terbagi:

1. Sasaran jangka panjang


2. Sasaran jangka menengah
3. Sasaran jangka pendek
Fungsi-Fungsi Manajemen
Fungsi-Fungsi Manajemen
Menurut George R. Terry (Bapak Ilmu Manajemen)

PLANNING ACTUATING

ORGANIZING CONTROLLING
Fungsi-Fungsi Manajemen
Perencanaan (Planning)

1.Pemilihan atau penetapan tujuan organisasi.


2.Penentuan Strategi, kebijakan, proyek,
program, prosedur, metode, sistem anggaran
dan standar yang dibutuhkan untuk mencapai
tujuan. Pembuatan keputusan banyak
dibutuhkan disini.
Fungsi-Fungsi Manajemen
Pengorganisasian (Organizing)

1.Menentukan segala sumber daya yang ada


dengan kegiatan yang dibutuhkan untuk
mencapai tujuan organisasi.
2.Merancang dan mengembangkan suatu
kelompok kerja dalam organisasi.
3.Penugasan tanggung jawab dan
mendelaegasikan wewenang kepada individu-
individu untuk melaksanakan tugasnya.
Fungsi-Fungsi Manajemen
Pengarahan (Actuating)

1.Menugaskan karyawan untuk bergerak


menuju tujuan yang telah ditetapkan.
2.Fungsi ini bisa disebut dengan beberapa
nama, antara lain: Leading, Directing,
Motivating dan umumnya sering dipakai
dengan Actuating.
Fungsi-Fungsi Manajemen
Pengawasan (Controlling)

1.Penemuan dan penerapan cara dan peralatan


untuk mengukur dan menjamin bahwa rencana
telah dilaksanakan sesuai dengan yang ditetapkan
sebelumnya.
2.Pengawasan Positif: mencoba mengetahui apakah
tujuan organisasi dicapai dengan efisien dan efektif
3.Pengawasan Negatif: mencoba untuk menjamin
bahwa kegiatan yang tidak diinginkan atau
dibutuhkan tidak terjadi atau terjadi kembali.

Anda mungkin juga menyukai