Anda di halaman 1dari 9

Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 1
Bab 7
Iman kepada Allah
Bab 2 Swt.
A Sifat Allah dan Asmaul Husna
Bab 3

Bab4 B Penjelasan Asmaul Husna

Bab 5 C Sikap dan Perilaku

Bab 6
Diskusi/ Tugas
Bab 7
Kegiatan Siswa
Pernahkah kamu memperhatikan alam sekitarmu? Renungkanlah! Betapa
Bab 8 sempurna ciptaan Allah Swt. Dia menciptakan semua makhluk, mulai dari
yang terbesar hingga yang terkecil, gunung, lautan, daratan, manusia, hingga
protozoa dan amuba. Semuanya diciptakan Allah Swt. dengan segala kasih Rangkuman
sayang-Nya. Alam semesta telah menjadi bukti tanda-tanda kebesaran dan
Bab 9 keberadaan-Nya. Oleh karena itu, kita harus meyakini serta memahami sifat
dan Asmaul Husna milik-Nya. Pada bab ini akan dijelaskan sifat-sifat Allah
Swt. dan Asmaul Husna milik-Nya untuk menumbuhkan keimanan kepada- Evaluasi Bab 7
B a b 10 Nya. Apa yang bisa kalian buktikan bahwa kalian beriman kepada-Nya? Mari
simak bab ini.
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 A Sifat Allah dan Asmaul Husna

A Sifat ... Pengertian


Menurut bahasa, sifat adalah rupa, keadaan, atau ciri yang secara kodrati tampak, melekat, atau ada pada
sesuatu. Sebagai contoh, beberapa sifat air adalah berbentuk cair, menempati ruang, dan mengalir dari
tempat yang tinggi ke tempat yang rendah. Hal-hal itulah yang melekat pada air sehingga ketika kita melihat
B ... Husna ciri-ciri tersebut terdapat pada sesuatu, maka kita akan segera mengenali bahwa sesuatu itu adalah air.

Nama (dalam bahasa Arab disebut asma) adalah ungkapan, kata, gelar, atau sebutan yang digunakan untuk
menyebut atau memanggil sesuatu. Asmaul Husna berarti nama-nama yang baik atau bagus (milik Allah Swt.).
C Sikap ... Segala sesuatu di alam ini memiliki nama agar dapat dikenali.

Allah Swt. memiliki segala kesempurnaan, baik dari segi zat maupun perbuatan-Nya. Sifat-sifat Allah yang
Diskusi/ Tugas sungguh berbeda dengan makhluk-Nya banyak sekali dikaji oleh para ahli ilmu tauhid. Sebagian ulama
membagi sifat Allah ke dalam 20 sifat yang dapat dikelompokkan ke dalam sifat nafsiyah, salbiyah, ma’ani, dan
maknawiyah. Demikian pula dengan nama-nama-Nya yang berjumlah 99 atau Asmaul Husna.
Kegiatan Siswa

Rangkuman
Nama-nama Allah Swt. yang baik dan tercantum dalam Al-Qur’an disebut Asmaul Husna. Allah Swt. antara lain
memiliki nama Al-Khaliq yang artinya Maha Pencipta dan Ar-Rahim yang berarti Maha Penyayang karena Allah
Swt. benar-benar menyayangi seluruh makhluk-Nya. Allah berfirman:
Evaluasi Bab 7

Artinya: ”Dan Allah memiliki Asma’ul Husna (nama-nama yang terbaik), maka bermohonlah kepada-Nya
dengan menyebutnya Asma’ul Husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-
Nya. Mereka kelak akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.” (QS Al-A‘rāf/7:180)

Manusia dapat mengenal Tuhannya melalui berbagai cara. Di antaranya melalui hasil ciptaan-Nya atau melalui
sifat-sifat-Nya. Sifat-sifat itu ada yang disebut sifat wajib, yaitu sifat mutlak yang harus ada pada zat
Mahasempurna, juga ada yang disebut dengan Asmaul Husna, yaitu nama-nama yang baik dan agung bagi
Allah.
Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 B Penjelasan Asmaul Husna

Untuk meningkatkan keimanan dan mengenal lebih dekat dengan Allah Swt. berikut ini penjelasan mengenai
A Sifat ... sembilan di antara Asmaul Husna, yaitu Al-Karīm, Al-Mu’min, Al-Wakīl, Al-Matīn, Al-Jamī’, AlÁdl, Al-Akhīr, As-
Samī’ dan Al-Bashīr.
1. Al-Karīm (Yang Maha Mulia). Allah Swt. bersifat al-karīm terhadap makhluk ciptaan-Nya, khususnya manusia
B ... Husna tanpa pilih kasih, baik menyangkut urusan dunia maupun urusan akhirat. Al-karīm bermakna kemuliaan atau
keistimewaan.
2. Al-Mu’min (Yang Maha Terpercaya). Allah Swt. bersifat al-mu’min yang wajib diimani oleh hamba-Nya. Al-
mu’min diambil dari akar kata amina artinya pembenaran atau ketenangan hati. Al-mu’min adalah sifat Allah
C Sikap ... Swt. yang artinya Maha Terpercaya.
3. Al-Wakīl (Yang Maha Mewakili/ Pemelihara). Allah Swt. bersifat al-wakīl terhadap makhluk ciptaan-Nya,
khususnya manusia, yang dipilih untuk diberi amanah-Nya sebagai khalifah di muka bumi. Lihat QS 2:30. Kata
Diskusi/ Tugas al-wakīl diambil dari akar kata wakala yang berarti mengandalkan pihak lain atau seseorang yang dipilih atau
diandalkan untuk mewakili suatu urusan yang seharusnya dikerjakan olehnya. Makna “mewakili Allah” bukan
berarti Allah Swt. Membutuhkan makhluk-Nya untuk mewakili-Nya. Allah Swt. memilih utusan-Nya dari
Kegiatan Siswa golongan jin dan manusia.
4. Al-Matīn (Yang Mahakokoh). Allah Swt. bersifat al-matīn. Seorang muslim harus mengimani bahwa Allah Swt.
Rangkuman
adalah Tuhan Yang Mahakokoh. Al-matīn berasal dari bahasa Arab yang artinya kekukuhan disertai dengan
keterbentangan dan kepanjangan.
5. Al-Jamī’ (Yang Maha Menghimpun). Allah Swt. bersifat al-jamī’. Seorang muslim harus mengimani bahwa
Evaluasi Bab 7 Allah Swt. adalah Tuhan Yang Maha Menghimpun.
6. Al-’Adl (Yang Mahaadil). Allah Swt. bersifat Mahaadil terhadap makhluk ciptaan-Nya, khususnya manusia,
tanpa pilih kasih, baik menyangkut urusan dunia maupun urusan akhirat. Kata al-ádl diambil dari kata ‘adalah
yang mempunya dua arti, yaitu lurus/sama dan bengkok/berbeda.
7. Al-Ākhir (Yang Terakhir). Al-ākhir berasal dari bahasa Arab yang berarti yang terakhir, biasa diawali dengan
kata al-awwal yang artinya yang permulaan. Kedua kata ini disebut secara berurutan “Huwa Al Awwl Wa Al-
Akhir”, Dia yang pertama dan Dia pula yang terakhir.
8. As-Samī’ (Yang Maha Mendengar). As-samī’ diambil dari kata sami’a yang berarti mendengar. As-samī’ artinya
Yang Maha Mendengar. Seorang muslim wajib meyakini bahwa Allah Swt. adalah Tuhan Yang Maha
Mendengar. Tidak ada suara yang tidak tertangkap atau luput dari jangkauan-Nya.
9. Al-Bashīr (Allah Maha Melihat). Kata al-bashīr diambil dari akar kata bashara artinya melihat, karena al-bashīr
biasa didahului dengan kata as-sami’ (Maha Mendengar). Selain Maha Melihat, Allah juga Maha Mendengar.
Wawasan Allah melihat bukan dengan mata sebagaimana makhluk yang diciptakan-Nya.
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 C Sikap dan Perilaku

Secara umum perilaku muslim khususnya pelajar muslim yang mencerminkan keimanan terhadap kesembilan
A Sifat ... Asmaul Husna di atas antara lain sebagai berikut.

1. Percaya dengan seyakin-yakinnya bahwa Allah Swt. adalah Tuhan Yang Maha Esa dan hanya kepada-Nya
menyembah/mengabdi.
B ... Husna 2. Melahirkan sikap dan tingkah laku dalam kehidupan sehari-hari yang mengandung nilai-nilai sifat tersebut,
seperti memiliki sifat disiplin dan kejujuran yang tinggi karena meyakini bahwa Allah As-Samī’ (Maha
Mendengar) dan Al-Bashīr (Maha Melihat).
3. Memiliki sifat hati-hati dalam setiap langkah, ucapan, tingkah laku, perbuatan, dan menjaga diri agar tidak
C Sikap ... terjerumus oleh godaan setan,sebab meyakini bahwa Allah Swt. bersifat Maha Melihat, Maha Mendengar,
Mahahidup, dan Maha Berkehendak.
4. Senantiasa mempelajari dan memahami Al-Qur’an sebagai pedoman/petunjuk hidup karena meyakini bahwa
Diskusi/ Tugas
Allah bersifat kalam.
5. Menyembah Allah Swt. dan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu pun karena meyakini Allah bersifat
Kegiatan Siswa Maha Esa, Maha Berkuasa, dan Maha Berbeda dengan makhluk ciptaan-Nya.
6. Gemar menuntut ilmu serta mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi karena meyakini Allah Maha
Berilmu dan Maha Berkehendak.
Rangkuman 7. Optimis, bekerja keras, selalu berdoa, serta produktif karena meyakini Allah Swt. Mahahidup dan Maha
Mendengar.

Evaluasi Bab 7

Pelajar yang meyakini bahwa Allah


Maha Berilmu akan senantiasa gemar
menuntut ilmu, mempelajari ilmu
pengetahuan dan teknologi.

Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 Diskusi/ Tugas

A Sifat ... 1. Diskusikan dan buatlah daftar minimal 10 perbuatan yang tidak mencerminkan iman kepada Allah Swt.!
2. Bagaimana pendapatmu jika ada orang yang mengaku beriman kepada Allah, tetapi ia tidak melakukan salat
fardu dan puasa?
3. Islam memusatkan segala segi kehidupan hanya kepada Allah Swt. Tiada Tuhan selain Allah. Oleh karena itu,
B ... Husna sifat musyrik merupakan dosa terbesar yang sulit diampuni. Apakah kamu benar-benar seorang muslim yang
beriman kepada Allah karena keesaan-Nya? Mengapa demikian? Jelaskanlah beserta contoh atau alasannya!
4. Seseorang telah melaksanakan rukun Islam tapi gemar berjudi, bermabuk-mabukan, dan melakukan korupsi.
Bagaimana amal ibadah orang seperti itu di hadapan Allah?
C Sikap ...
Diskusikanlah masalah tersebut bersama teman kelompokmu! Tulislah hasil diskusi kelompokmu dan
bandingkan dengan kelompok lain!
Diskusi/ Tugas

Kegiatan Siswa

Rangkuman

Evaluasi Bab 7

Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 Kegiatan Siswa

A Sifat ... Lakukanlah pengamatan di lingkungan sekitar tempat tinggalmu. Amatilah kemudian catat sikap atau
perilaku orang yang mencerminkan keimanannya kepada salah satu dari Asmaul Husna. Tulislah dalam
bentuk 9 kolom sesuai kesembilan Asmaul Husna yang telah kamu pelajari dalam bab ini. Jangan lupa
menuliskan komentar atau alasan yang mendukung pendapatmu!
B ... Husna

C Sikap ...

Diskusi/ Tugas

Kegiatan Siswa

Rangkuman

Evaluasi Bab 7

Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 Rangkuman

A Sifat ... 1. Secara etimologis iman berasal dari bahasa Arab amana, yuminu, imanan yang berarti percaya. Iman kepada
Allah artinya percaya kepada Allah. Berdasarkan terminologis, iman kepada Allah artinya percaya dan
meyakini dengan seyakin-yakinnya akan adanya Allah Yang Maha Esa, baik Zat-Nya, perbuatan-Nya, maupun
sifat-sifat-Nya.
B ... Husna 2. Sembilan Asmaul Husna yang dibahas pada bab ini, yaitu 1) Al-Karīm (Yang Mahamulia), 2) Al-Mu’min (Yang
Maha Terpercaya), 3) Al-Wakīl (Yang Maha Mewakili/ Pemelihara), 4) Al-Matīn (Yang Mahakokoh), 5) Al-Jamī’
(Yang Maha Menghimpun), 6) Al-Ádl (Yang Mahaadil), 7) Al-Ákhir (Yang Terakhir), 8) As-Samī’ (Yang Maha
Mendengar), 9) Al-Bashīr (Allah Maha Melihat).
C Sikap ... 3. Sikap perilaku pelajar muslim yang mengimani Asmaul Husna al-karīm, al-mu’min, al-wakīl, al-matīn, al-jāmi’,
al-ádl, al-ākhir, as-samī’, dan al-bashīr adalah sebagai berikut.
a. Percaya dengan seyakin-yakinnya bahwa Allah Swt. adalah Tuhan Yang Maha Esa.
Diskusi/ Tugas b. Melahirkan sikap dan tingkah laku dalam kehidupan sehari-hari yang mengandung nilai-nilai sifat
tersebut.
c. Memiliki sifat hati-hati dalam setiap langkah, ucapan, tingkah laku, perbuatan, dan menjaga diri
Kegiatan Siswa agar tidak terjerumus oleh godaan setan.
d. Senantiasa mempelajari dan memahami Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.
Rangkuman
e. Menyembah Allah Swt. dan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu pun.
f. Gemar menuntut ilmu serta mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi.
g. Optimis, bekerja keras, selalu berdoa, serta produktif.
Evaluasi Bab 7

Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7 Evaluasi Bab 7

A Sifat ... A. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!


1. Buatlah diagram hubungan iman dan takwa! Kemudian, jelaskan sesuai dengan pemahaman masingmasing!
2. Jelaskan perbedaan antara orang yang beriman dengan orang yang bertakwa!
3. Jelaskan arti iman menurut hadis Nabi saw. yang diriwayatkan oleh Muslim!
B ... Husna 4. Sebutkan 3 perilaku orang yang menghayati sifat al-wakiil dan juga merupakan perintah Allah agar diterapkan
dalam kehidupan sehari-hari!
5. Apa tugas manusia sebagai khalifah di muka bumi?
6. Sebutkan 3 perilaku seseorang yang sedang mengamalkan sifat al-ádl!
C Sikap ... 7. Jelaskan yang dikemukakan oleh Sayidina Ali r.a. yang melukiskan makna sifat al-ākhir (Yang Terakhir)!
8. Jelaskan tentang sifat as-samī bagi Allah!
9. Perhatikan dan baca Ayat Al-Qur’an di bawah ini. Kemudian, tuliskan arti ayat tersebut!
Diskusi/ Tugas

Kegiatan Siswa
10. Allah Swt. bersifat al-bashīr (Allah Maha Melihat). Bagaimana cara Allah Swt. melihat? Jelaskan!

Rangkuman
B. Jelaskan istilah-istilah di bawah ini.
1. Asmaul Husna
Evaluasi Bab 7 2. Takdir
3. Khalik
4. Ibadah Mahdah
5. Tablig
6. Ta’awuz

Wawasan
Daftar Isi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 1 SMA X

Bab 7

A Sifat ...

B ... Husna

C Sikap ...

Diskusi/ Tugas

Kegiatan Siswa

Rangkuman

Evaluasi Bab 7

Wawasan

Anda mungkin juga menyukai