Anda di halaman 1dari 17

KULIAH PEMROGRAMAN

KOMPUTER
TM I

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO


UNISBA
Pengantar

Mata kuliah Komputer dan Dasar Pemrograman adalah salah satu


mata kuliah yang sangat penting bagi mahasiswa yang ingin
mempelajari ilmu teknologi informasi. Mata kuliah ini akan
membahas tentang dasar-dasar komputer, bagaimana komputer
bekerja, serta teknologi dan perkembangan komputer saat ini.

Selain itu, mata kuliah ini juga akan membahas tentang dasar-
dasar pemrograman, yaitu bagaimana membuat program
komputer dengan menggunakan bahasa pemrograman tertentu.
Pemrograman merupakan suatu keterampilan yang sangat
dibutuhkan di era digital saat ini, di mana hampir semua aspek
kehidupan bergantung pada teknologi dan perangkat lunak.
Pengantar

Dalam mata kuliah ini, mahasiswa akan belajar tentang konsep-


konsep dasar pemrograman, seperti struktur dasar program,
variabel, tipe data, operator, kontrol alur, serta input-output.
Selain itu, mahasiswa juga akan belajar bagaimana melakukan
debugging dan mengevaluasi program yang telah dibuat.

Diharapkan dengan mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa akan


memiliki pemahaman yang kuat tentang dasar-dasar komputer
dan pemrograman serta mampu menerapkannya dalam membuat
program komputer sederhana.
Blok diagram sistem komputer
CPU

Control unit
Peralatan Peralatan
Input
ALU Ouput

Register

Main Storage External Storage


(ROM/RAM) (Disk,Tape, etc)
Latar belakang komputer sebagai
alat bantu:
 Pada umumnya dibangun atas dasar
cara kerja mesin Von Newman 
hanya dapat melakukan satu
pekerjaan yang sederhana setiap
saatnya.
 Pengolahan data yang rumit harus
dipecah-pecah menjadi serangkaian
pekerjaan yang sederhana 
PROGRAM.
Program
 Program terdiri dari :
• Algoritma : Perintah-perintah yang
disusun sedemikian rupa sehingga
merupakan urutan pelaksanaan
pekerjaan yang logis dan sistematis.
• Struktur data : Definisi-definisi data
yang akan diolah.
 Jadi :
Program = Algoritma + Struktur
Data
Program (lanjutan)
 Algoritma harus dapat diimplementasikan
dalam bahasa-bahasa pemrograman
prosedural yang umum  Tidak boleh
terikat pada salah satu bahasa
pemrograman saja.

Belajar membuat program komputer



belajar bahasa pemrograman.
Dasar Pemikiran Pemrograman
 Perintah yang diberikan hanya yang
bisa dilaksanakan oleh mesin
 Kemampuan mesin untuk
berhubungan dengan dunia luar :
• Masukan data (input)
• Keluaran data (output)
Dasar Pemikiran Pemrograman (lanjutan)
 Kemampuan mesin dalam pengolahan
data biner (representasi sistem digital):
• Pemindahan data.
• Manipulasi data
 Aritmatika : Tambah, kurang, kali, bagi

 Logika : AND, OR, NOT, XOR

 Bitwise : AND, OR, NOT, XOR, penggeseran

bit
Dasar Pemikiran Pemrograman (lanjutan)
 Pekerjaan pengolahan data yang rumit
harus dipecah menjadi kumpulan
perintah-perintah dasar.
 Sebagai konsekuensinya pekerjaan harus
dilakukan dengan urutan-urutan pekerjaan
dasar yang disusun dalam kendali:
• Sekuential (urutan perintah)
• Kondisional (perintah bersyarat)
• repetisi (pengulangan perintah)
• sub-program (pengelompokan perintah)
Dasar Pemikiran Pemrograman (lanjutan)
 Penyusunan pekerjaan yang canggih
mempertimbangkan efektifitas dan efisiensi dari
setiap langkah yang dikerjakan.
 Program yang dihasilkan tidak saja harus bekerja
dengan benar, tetapi juga harus disusun dengan
benar.
 Pembuatan program dapat dipandang sebagai
suatu proses rekayasa yang harus dapat
dipertanggungjawabkan.
Dasar Pemikiran Pemrograman (lanjutan)

 Pada umumnya proses pembuatan


program tidak dapat dilakukan dengan
sekali jalan  memerlukan tahap-tahap :
• Analisa masalah
• Penentuan kebutuhan solusi  program
• Perancangan
• Pembangunan
• Pengujian
• Perbaikan dan
• Dokumentasi
Kuliah Pemrograman komputer

Pada kuliah ini akan dibahas tentang


perancangan algoritma, struktur data
dan pembangunannya dalam beberapa
bahasa pemrograman.
Notasi Algoritma
Alasan diperlukannya notasi :
 Memudahkan penyusun menuangkan ide

dan kemudian memeriksanya kembali


untuk memastikan kebenaran ide, proses
dan hasil yang akan dicapai.
 Menghidari kesalah-pahaman di antara

penyusun dengan pemeriksa maupun


pengalih ke bahasa pemrograman
terutama bila ini dilakukan oleh orang-
orang yang berbeda.
Yang perlu diperhatikan dalam penulisan
algoritma:
Dalam penulisan algoritma, terdapat beberapa hal yang perlu
diperhatikan agar algoritma yang dibuat dapat diimplementasikan
dengan baik. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam
penulisan algoritma antara lain:

1. Kebenaran: Algoritma harus benar dan dapat menghasilkan


output yang sesuai dengan input yang diberikan.

2. Efisiensi: Algoritma harus dirancang sedemikian rupa sehingga


dapat bekerja dengan cepat dan memerlukan sedikit sumber
daya.

3. Keterbacaan: Algoritma harus mudah dibaca dan dimengerti


oleh orang lain, termasuk programmer yang akan
mengimplementasikannya.
Yang perlu diperhatikan dalam penulisan
algoritma:
4. Kesederhanaan: Algoritma harus dirancang sesederhana mungkin agar dapat
diimplementasikan dengan mudah dan terhindar dari kesalahan.

5. Kejelasan: Algoritma harus jelas dan terstruktur dengan baik sehingga tidak
menyebabkan kebingungan saat diimplementasikan.

6. Kevalidan: Algoritma harus diuji dan diverifikasi untuk memastikan bahwa


algoritma dapat bekerja dengan baik pada semua situasi dan input yang diberikan.

7. Konsistensi: Algoritma harus konsisten dalam penggunaan notasi dan konvensi


yang digunakan.

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, penulisan algoritma dapat dilakukan


dengan baik dan menghasilkan algoritma yang mudah dipahami,
diimplementasikan, dan diuji kebenarannya.
Daftar Pustaka :
 Horowitz, E & Sahni, S. Fundamentals of Data Structures in
Pascal, Pitman Publishing Limited, 1984.
 Inggriani Liem. Algoritma dan Pemrograman, Diktat kuliah,
Teknik Informatika ITB, 1996.
 Knuth, D.E. The Art of Computer Programming, Vol. 1.
Fundamentals Algorithms, Addison Wisley, 1968.
 Knuth, D.E. The Art of Computer Programming, Vol. 3.
Sorting and Searching, Addison Wisley, 1968.
 Rinaldi Munir. Algoritma dan Pemrograman dalam bahasa C
dan Pascal, Vol. I dan II, Informatika, Bandung, 1999.
 Tremblay, J.P and Bunt. An Introduction to Computer
Sience, and Algorithmic Approach, Mc Graw Hill
International, Student Edition, 1980
 Wirth, N. Algorithms & Data Structures, Prentice Hall,
1986.
 Wirth, N. Systematic Programming, Prentice Hall, 1975.

Anda mungkin juga menyukai