Anda di halaman 1dari 8

MEMAHAMI TEXT

NEGOSIASI
Pelajaran:B.INDONESIA
Memahami text negosiasi
Pengertian text negosiasi

Teks negosiasi adalah teks atau komunikasi tertulis yang memuat interaksi sosial untuk mencapai
kesepakatan, di antara pihak-pihak yang memiliki kepentingan berbeda atau saling bertentangan.
1. Negosiasi merupakan proses penetapan keputusan secara bersama antara pihak yang memiliki
keinginan berbeda
2. Negosiasi merupakan suatu cara untuk menetapkan keputusan yang dapat disepakati oleh dua
pihak atau lebih untuk mencukupi kepuasan pihak-pihak yang berkepentingan
Ciri ciri teks negosiasi

● Mengarah pada tujuan praktis


● Terdapat partisipasi, yakni adanya pihak-pihak yang
berkepentingan
● Menyangkut rencana yang belum terjadi
● Selalu melibatkan dua belah pihak atau lebih
● Memprioritaskan kepentingan bersama
● Kegiatan komunikasi langsung
● Menghasilkan kesepakatan dan keputusan yang
menguntungkan di dalam negosiasi
Contoh percakapan negosiasi :
Pembeli: Berapa harga sekilo mangga ini, Bang?

Penjual: Rp 30 ribu, Bu. Murah.

Pembeli: Boleh kurang kan, Bang?

Penjual: Belum boleh, Bu. Barangnya bagus lho, Bu. Ini bukan karbitan. Matang pohon.

Pembeli: Iya, Bang, tapi harganya boleh kurang kan? Kan lagi musim, Bang. Rp 20 ribu saja ya?

Penjual: Belum boleh, Bu. Rp 28.000 ya biar saya dapat untung, Bu.

Pembeli: Baiklah, tapi saya boleh milih sendiri, kan Bang?

Penjual: Asal jangan pilih yang besar-besar, Bu. Nanti saya bisa rugi.

Pembeli: Iya, Bang. Yang penting saya dapat mangga yang bagus dan tidak busuk.

Penjual: Saya jamin, Bu. Kalau ada yang busuk boleh ditukarkan.

Pembeli: Baiklah, saya ambil 3 kilo ya Bang.


Jenis-jenis Teks Negosiasi
Secara umum, teks negosiasi terbagi ke dalam dua jenis. Ada teks negosiasi tuturan langsung dan tidak langsung.

1. Teks negosiasi tuturan langsung


Pada teks negosiasi tuturan langsung ini masih ada turunannya lagi, dan terbagi jadi tiga. Di antaranya:

Pertama, teks negosiasi pemecahan konflik adalah negosiasi untuk memecahkan suatu masalah dan menghasilkan
kesepakatan.
Kedua, teks negosiasi kerja sama adalah permohonan kerja sama antara pengusaha, dan pihak lain yang
meminjamkan modal yang sifatnya menguntungkan kedua pihak.
Ketiga, teks negosiasi penjual dan pembeli adalah teks yang sering digunakan konsumen ketika ingin membeli
barang ke produsen.
2. Teks negosiasi tuturan tak langsung
Teks negosiasi tuturan tak langsung, pada praktiknya juga dilakukan tidak secara langsung alias menggunakan
perantara.

Biasanya pihak pertama akan mengirimkan surat pengajuan penawaran, kemudian pihak kedua nantinya akan
menjawab pengajuan dari pihak awal.
struktur tek negosiasi
terbagi menjadi 4:
1.orientasi
Orientasi adalah bagian awal dari teks negosiasi. Orientasi biasanya di awali dengan
pengenalan topik / masalah.
2.pengajuan
Pengajuan berupa pernyataan dari negosiator pertama untuk meminta, mengajak,
mendorong negosiator kedua untuk melakukan sesuatu sesuai dengan keinginannya.
3.penawaran
Penawaran berupa pernyataan pernyataan dari kedua belah pihak, berisi penawaran
dan penolakan (adu tawar) tentang sesuatu yang di ajukan.
Tiap pihak menyampaikan sejumlah argumentasi beserta alasan alasannya
4.kesepakatan
Kesepakatan berupa keputusan antara kedua belah pihak baik itu yang berupa
kesetujuan maupun tidak setujuan
Thank you for my presentation

Anda mungkin juga menyukai