Anda di halaman 1dari 16

MEDIA MENGAJAR

AKUNTANSI DASAR
Bidang Keahlian Bisnis dan Manajemen
Program Keahlian Akuntansi dan Keuangan

UNTUK SMK/MAK KELAS X


BAB 7

Memproses
Buku Besar

Sumber: pexels.com
PETA KONSEP

Akun sebagai Alat Pencatatan

Memproses Buku Besar Posting dari Jurnal Umum ke Akun Buku Besar

Posting dari Jurnal Khusus ke Buku Besar


A. Akun sebagai Alat Pencatatan

1. Pengertian Akun
Akun adalah suatu alat untuk mencatat transaksi keuangan yang bersangkutan dengan
aset, kewajiban, modal, pendapatan, dan beban. Tujuan pemakaian akun adalah mencatat
data yang akan menjadi dasar penyusunan laporan keuangan.

2. Penggolongan Akun

Akun Riil
• Akun yang disajikan ke dalam neraca, antara lain aktiva, kewajiban, dan ekuitas.

Akun Nominal
• akun yang disajikan dalam laporan laba-rugi, antara lain pendapatan/penjualan
(revenues) dan beban (expenses).
A. Akun sebagai Alat Pencatatan

3. Fungsi Akun

Menunjukkan tempat pencatatan unsur aktiva,


kewajiban, ekuitas, pendapatan, beban, dan
prive. Sumber: pxhere.com

Menunjukkan perubahan (bertambah/


berkurangnya unsur-unsur aktiva, kewajiban,
ekuitas, pendapatan, beban, dan prive).

Sumber informasi mengenai posisi aktiva,


utang, modal, dan perubahannya sebagai dasar
penyusunan laporan keuangan.
Sumber: pexels.com
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

1. Peralatan yang Dibutuhkan untuk Mengelola Buku Besar


Buku Besar adalah kumpulan akun-akun yang disusun sedemikian rupa sehingga ketika
diperlukan akan mudah ditemukan.
Peralatan yang diperlukan untuk mengelola Buku Besar:

Jurnal Umum ataupun


Alat tulis dan alat hitung Jurnal Khusus beserta
rekapitulasi jurnal

Buku Besar untuk


Bukti-bukti transaksi jika
melakukan posting dari
diperlukan.
jurnal
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

2. Bentuk Akun Buku Besar

Bentuk T (Sederhana) Bentuk Skontro

Bentuk Saldo Tunggal Bentuk Saldo Rangkap


B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

3. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

Catat tanggal akun Buku Besar sesuai dengan jurnal.

Catat angka jumlah debit jurnal ke Debit akun Buku Besar dan catat
angka jumlah kredit jurnal ke Kredit akun Buku Besar.

Catat nomor halaman jurnal ke kolom Referensi akun yang


bersangkutan.

Catat nomor kode akun yang bersangkutan ke kolom Referensi jurnal


setelah angka dalam jurnal di-posting ke Buku Besar.
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

4. Menyusun Neraca Saldo


Neraca Saldo (Trial Balance) adalah daftar yang memuat seluruh saldo dari akun-akun yang
terdapat dalam Buku Besar. Tujuan penyusunan Neraca Saldo adalah untuk menguji apakah
semua transaksi telah dipindahkan dengan benar ke Buku Besar dan telah mencerminkan
nilai transaksi yang sebenarnya.
Kode Akun Nama Akun Debit Kredit
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

Prosedur Pengisian Neraca Saldo:

Jika Buku Besar yang digunakan berbentuk dua kolom atau


skontro, kita perlu menghitung jumlah nilai pada lajur debit
dan lajur kredit terlebih dahulu.

Selisih antara nilai debit dan


nilai kredit kemudian dipindahkan ke Neraca Saldo.

Jika Buku Besar yang digunakan berbentuk tiga kolom atau


satu rangkap, cukup nilai saldo akhirnya yang dipindahkan
ke Neraca Saldo.
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

5. Menghitung Saldo dari Buku Besar

Bentuk Skontro Bentuk Stafel


• Jika dua sisi terisi semua, saldo merupakan • Tiga Kolom: saldo dari Buku Besar ini
selisih antara jumlah debit dan kredit. adalah angka yang tampak terakhir dan
• Untuk saldo debit, letakkan selisih saldonya merupakan selisih antara jumlah debit dan
di kolom kredit, sedangkan untuk saldo kredit. Letakkan saldonya di kolom debit
kredit letak selisihnya di kolom debit. atau kredit karena saldo tidak menjelaskan
• Jika hanya satu sisi saja yang terisi, maka debit atau kredit.
saldonya adalah jumlah itu sendiri. • Empat kolom: saldonya merupakan angka
yang tampak terakhir pada kolom saldo
debit atau kredit.
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

6. Tujuan Menyusun Neraca Saldo


Tujuan pembuatan Neraca Saldo adalah
menguji kebenaran pencatatan dan
pemindahbukuan transaksi ke Buku Besar.
Jika pencatatan dan pemindahbukuan
dilakukan dengan benar, jumlah Neraca
Saldo akan seimbang.
Ketidakseimbangan jumlah Neraca Saldo
mungkin diakibatkan oleh kesalahan dalam
menyiapkan neraca saldo, kesalahan yang
Sumber: maxpixel.net terjadi pada buku besar, atau kesalahan
mencatat di buku besar.
B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

7. Cara Menemukan Kesalahan dalam Neraca Saldo

Periksa kembali kebenaran Neraca Saldo dengan menjumlahkan ulang sisi debit dan kredit.

Periksa kembali kebenaran Neraca Saldo dengan membandingkannya terhadap saldo Buku Besar.

Cocokkan kembali jumlah saldo di Buku Besar dengan sumber pencatatan, yaitu Jurnal Umum.

Teliti kembali kebenaran pencatatan transaksi pada jurnal.


B. Posting dari Jurnal Umum ke Buku Besar

8. Mengoreksi Kesalahan

Kesalahan Prosedur Koreksi

Ayat jurnal salah dan belum diposkan. Hapus kesalahan tersebut serta cantumkan
judul dan jumlah yang benar.
Ayat jurnal sudah benar tetapi diposkan Hapus kesalahan tersebut dan lakukan
secara keliru. posting yang benar.
Ayat jurnal salah tetapi sudah diposkan. Buatlah jurnal koreksi dan posting untuk
memperbarui kesalahan tersebut.
C. Posting dari Jurnal Khusus ke Buku Besar

1. Buku Besar Pembantu


Buku Besar Pembantu disebut akun pengendali; akun pengendali untuk debitur pada
perusahaan yang berpiutang adalah perkiraan piutang dagang (accounts receivable),
sedangkan akun pengendali untuk kreditur pada perusahaan yang berutang adalah
perkiraan utang dagang (accounts payable).

Buku Pembantu Piutang


• Berfungsi untuk mencatat perincian piutang perusahaan kepada langganannya masing-masing
(debitur).

Buku Pembantu Utang


• Berfungsi untuk mencatat perincian utang perusahaan kepada tiap-tiap kreditur.
C. Posting dari Jurnal Khusus ke Buku Besar

2. Pemindahan Angka dari Jurnal ke Buku Besar


Berikut ketentuan posting jurnal khusus ke dalam buku besar:

Posting dari jurnal khusus


Jumlahkan angka setiap
dilakukan sebulan sekali, Posting dari Jurnal Umum
kolom khusus untuk tiap
yaitu setiap akhir bulan. Yang dilakukan setiap tanggal
perkiraan dan angka dalam
di-posting adalah angka transaksi.
kolom serba-serbi.
jumlah dari tiap perkiraan.

Masukkan angka jumlah


perkiraan dalam jurnal Untuk perkiraan dalam kolom
Untuk perkiraan dalam kolom
khusus debit ke perkiraan serba-serbi yang telah di-
serba-serbi, yang di-posting
debit Buku Besar. Masukkan posting, di bawah angka
bukanlah angka jumlah,
angka jumlah kredit ke jumlah diberi tanda check
tetapi angka-angka perkiraan.
perkiraan Buku Besar kredit mark (✓).
pada akhir bulan.

Anda mungkin juga menyukai