Anda di halaman 1dari 2

KRITERIA DIAGNOSA PTSD A.

Orangnya sudah di ekspose (terpapar/terlibat/mengalami/ diperlihatkan langsung maupun tidak langsung) pada sebuah kejadian traumatis, yang mana keduanya harus ada : 1) Orangnya sudah mengalami kejadian dimana terlibat ancaman kematian atau kematian yang aktual atau luka yang sangat serius. 2) Respons orangnya terlibat (mengalami/menyebabkan /memperlihatkan/menunjukkan) ketakutan yang luar biasa, perasaan tidak berdaya atau horor. B. Kejadian ini dialami terulang terus menerus, dalam 1 atau lebih: 1) Ingatan yang mengganggu yang berulang atau masuk dalam pikiran/ingatan tanpa kita mampu untuk menolaknya 2) Mimpi berulang yang menggangu mengenai kejadian 3) Tingkah laku atau perasaan seolah-olah kejadian traumatis sedang berulang (bahkan dalam keadaan mabuk) - Flashback 4) Reaksi psikologis yang kuat yang diperlihatkan terhadap sesuatu (tanda/simbol) yang merepresentasikan aspek dari kejadian traumanya. 5) Reaktivitas fisiologis terhadap sesuatu (tanda/simbol) yang merepresentasikan aspek dari kejadian traumanya. C. Penghindaran terhadap dorongan traumatis dan mati rasa (kebas/kaku/hilangnya respons emosional), 3 atau lebih: 1) Menghindari pikiran, perasaan atau percakapan yang terkait dengan traumanya 2) Menghindari kegiatan, tempat atau orang yang mengingatkan kepada traumanya

3) Kurang dapat mengingat aspek penting dari kejadian traumatis 4) Kekurangan minat atau partispasi dalam kegiatan yang signifikan 5) Perasaan terpisah atau jauh dari yang lain 6) Emosi yang terbatas ( misalnya, tidak bisa dapat perasaan sayang) 7) perasaan masa depan sudah makin pendek (misalnya, tidak ada harapan mengenai pekerjaan, perkawinan, anak atau usia hidup sesuai dengan umumnya) D. Hyperarousal- rangsangan fisiologis yang berlebihan, 2 atau lebih: 1) Sulit jatuh tidur atau sering terbangun 2) Kejengkelan atau tiba-tiba marah 3) Kesulitan dalam konsentrasi 4) Was-was yang berlebihan 5) Respon terkejut yang berlebihan E. Jangka waktunya adalah lebih dari 1 bulan. Referensi dari: Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders, Fourth Edition, Text Revision (DSM-IV-TR), Published by the American Psychiatric Association, Washington, DC, 2000, pps. 467-468.

Anda mungkin juga menyukai