Anda di halaman 1dari 6

CAIRAN TUBUH,

ELEKTROLIT & MINERAL


www.pssplab.com
M. Anwari Irawan
Sports Science Brief
01
CAIRAN TUBUH, ELEKTROLIT & MINERAL
M. Anwari Irawan Volume 01 (2007) No. 01
Sports Science Brief
1. Pendahuluan
Air (H 0) merupakan komponen utama
2
yang paling banyak terdapat di dalam tubuh
manusia. Sekitar 60% dari total berat badan orang
dewasa terdiri dari air. Namun bergantung kepada
kandungan lemak & otot yang
terdapat di dalam tubuh, nilai
persentase ini dapat bervariasi
antara 50-70% dari total berat
badan orang dewasa.Oleh karena
itu maka tubuh yang terlatih &
terbiasa berolahraga seperti
tubuh seorang atlet biasanya
akan mengandung lebih banyak
air jika dibandingkan tubuh non
atlet.
Di dalam tubuh, sel-sel
yang mempunyai konsentrasi air
paling tinggi antara lain adalah
sel-sel otot dan organ-organ pada
rongga badan, seperti paru-paru
atau jantung, sedangkan sel-sel
yang mempunyai konsentrasi air
paling rendah adalah sel-sel
jaringan seperti tulang atau gigi. Konsumsi cairan
yang ideal untuk memenuhi kebutuhan harian bagi
tubuh manusia
a d a l a h
mengkonsumsi
1 ml air untuk
setiap 1 kkal
konsumsi energi
t u b u h a t a u
dapat juga diketahui berdasarkan estimasi total
jumlah air yang keluar dari dalam tubuh. Secara rata-
rata tubuh orang dewasa akan kehilangan 2.5 L
cairan per harinya. Sekitar 1.5 L cairan tubuh keluar
melalui urin, 500 ml melalui keluarnya keringat, 400
ml keluar dalam bentuk uap air melalui proses
respirasi (pernafasan) dan 100 ml
keluar bersama dengan feces
(tinja). Sehingga berdasarkan
estimasi ini, konsumsi antara 8-10
gelas (1 gelas 240 ml) biasanya
dijadikan sebagai pedoman
dalam pemenuhan kebutuhan
cairan per- harinya.
D a l a m p r o s e s
metabolisme yang terjadi di
dalam tubuh, air mempunyai 2
fungsi utama yaitu sebagai
pembawa zat-zat nutrisi seperti
karbohidrat, vitamin dan mineral
serta juga akan berfungsi sebagai
pembawa oksigen (O ) ke dalam
2
sel-sel tubuh. Selain itu, air di dalam tubuh juga
akan berfungsi untuk mengeluarkan produk
samping hasil metabolisme seperti karbon dioksida
(CO ) dan juga senyawa nitrat.
2
S e l a i n b e r p e r a n d a l a m p r o s e s
metabolisme, air yang terdapat di dalam tubuh juga
akan memiliki berbagai fungsi penting antara lain
sebagai pelembab jaringan-jaringan tubuh seperti
mata, mulut & hidung, pelumas dalam cairan sendi
2.Fungsi Cairan Tubuh
Photo by Stephane Vervalle
02
Sports Science Brief
tubuh, katalisator reaksi biologik sel, pelindung organ dan jaringan tubuh serta juga akan membantu dalam
menjaga tekanan darah & konsentrasi zat terlarut. Selain itu agar fungsi-fungsi tubuh dapat berjalan dengan
normal, air di dalam tubuh juga akan berfungsi sebagai pengatur panas untuk menjaga agar suhu tubuh tetap
o
berada pada kondisi ideal yaitu 37 C.
Di dalam tubuh manusia, cairan akan terdistridusi ke dalam 2 kompartemen utama yaitu cairan
intraselular (ICF) dan cairan ekstrasellular (ECF). Cairan intraselular adalah cairan yang terdapat di dalam sel
sedangkan cairan ekstraselular adalah cairan yang terdapat di luar sel. Kedua kompartemen ini dipisahkan
oleh sel membran yang memiliki permeabilitas tertentu. Hampir 67% dari total badan air (Bodys Water)
tubuh manusia terdapat di dalam
cairan intrasellular dan 33%
sisanya akan berada pada cairan
ekstrasellular. Air yang berada di
dalam cairan ekstrasellular ini
kemudian akan terdistribusi kembali
kedalam 2 Sub-Kompartemen yaitu
pada cairan interstisial (ISF) dan
cairan intravaskular (plasma darah).
75% dari air pada kompartemen cairan ekstraselular ini akan terdapat pada sela-sela sel (cairan interstisial)
dan 25%-nya akan berada pada plasma darah (cairan intravaskular).
Pendistribusian air di dalam 2 kompartemen utama (Cairan Intrasellular dan Cairan Ekstrasellular)
ini sangat bergantung pada jumlah elektrolit dan makromolekul yang terdapat dalam kedua kompartemen
tersebut. Karena sel membran yang memisahkan kedua kompartemen ini memiliki permeabilitas yang
berbeda untuk tiap zat, maka konsentrasi larutan (osmolality) pada kedua kompartemen juga akan berbeda.
Elektrolit yang terdapat pada cairan tubuh akan berada dalam bentuk ion bebas (free ions). Secara
umum elektrolit dapat diklasifikasikan menjadi 2 jenis yaitu kation dan anion. Jika elektrolit mempunyai
muatan positif (+) maka elektrolit tersebut disebut sebagai kation sedangkan jika elektrolit tersebut
mempunyai muatan negatif (-) maka elektrolit tersebut disebut sebagai anion. Contoh dari kation adalah
+ + - -
natrium (Na ) dan nalium (K ) & contoh dari anion adalah klorida (Cl ) dan bikarbonat (HCO ). Elektrolit-
3
+ +
elektrolit yang terdapat dalam jumlah besar di dalam tubuh antara lain adalah natrium (Na ), kalium (K ),
+ + - - 2- 2-
kalsium (Ca ), magnesium (Mg ), klorida (Cl ), bikarbonat (HCO ), fosfat (HPO ) dan sulfat (SO )
2 3 4 4
Di dalam tubuh manusia, kesetimbangan antara air (H O)-elektrolit diatur secara ketat agar sel-sel
2
dan organ tubuh dapat berfungsi dengan baik. Pada tubuh manusia, elektrolit-elektrolit ini akan memiliki
3.Distribusi Cairan Tubuh
4.Elektrolit
Total Cairan Tubuh
67 %
Cairan Intraseluler
33 %
Cairan Ekstraselular
75 %
Cairan Intertisial
25 %
Cairan
Intravascular
03
Sports Science Brief
fungsi antara lain dalam menjaga tekanan osmotik tubuh, mengatur pendistribusian cairan ke dalam
kompartemen badan air (bodys fluid compartement), menjaga pH tubuh dan juga akan terlibat dalam setiap
reaksi oksidasi dan reduksi serta ikut berperan dalam setiap proses metabolisme.
Berdasarkan kebutuhannya di dalam tubuh, mineral dapat digolongkan menjadi 2 kelompok utama
yaitu mineral makro dan mineral mikro. Mineral makro adalah mineral yang menyusun hampir 1% dari total
berat badan manusia dan dibutuhkan dengan jumlah lebih dari 1000 mg/hari, sedangkan mineral mikro
(Trace ) merupakan mineral yang dibutuhkan dengan jumlah kurang dari 100 mg /hari dan menyusun lebih
kurang dari 0.01% dari total berat badan. Mineral yang termasuk di dalam kategori mineral makro utama
adalah kalsium (Ca), fosfor (P), magnesium (Mg), sulfur (S), kalium (K), klorida (Cl), dan natrium (Na).
Sedangkan mineral mikro terdiri dari kromium (Cr), tembaga (Cu), fluoride (F), yodium (I) , besi (Fe), mangan
(Mn), silisium (Si) and seng (Zn).
Dalam komposisi air keringat, tiga mineral utama yaitu natrium, kalium & klorida merupakan
mineral dengan konsentrasi terbesar yang terdapat di dalamnya. Sehingga dengan semakin besar laju
pengeluaran keringat, maka laju kehilangan natrium , kalium dan klorida dari dalam tubuh juga akan semakin
besar. Diantara ketiganya, natrium dan klorida merupakan mineral dengan konsentrasi tertinggi yang
terbawa keluar tubuh melalui kelenjar keringat (sweat glands). Oleh karena itu maka pembahasan mengenai
mineral dalam penulisan ini hanya akan berfokus pada 3 mineral utama yaitu natrium, kalium dan klorida.
Di dalam produk pangan atau di dalam tubuh, natrium biasanya berada dalam bentuk garam seperti
+
natrium klorida (NaCl). Di dalam molekul ini, natrium berada dalam bentuk ion sebagai Na . Diperkirakan
+
hampir 100 gram dari ion natrium (Na ) atau ekivalen dengan 250 gr NaCl terkandung di dalam tubuh
manusia. Garam natrium merupakan garam yang dapat secara cepat
diserap oleh tubuh dengan minimum kebutuhan untuk orang dewasa
berkisar antara 1.3-1.6 gr/hari (ekivalen dengan 3.3-4.0 gr NaCl/hari).
Setiap kelebihan natrium yang terjadi di dalam tubuh dapat dikeluarkan
melalui urin & keringat.
Hampir semua natrium yang terdapat di dalam tubuh akan
+
tersimpan di dalam soft body tissue dan cairan tubuh. Ion natrium (Na )
merupakan kation utama di dalam cairan ekstrasellular (ECF) dengan
konsentrasi berkisar antara 135-145 mmol/L. Ion natrium juga akan
berada pada cairan intrasellular (ICF) namun dengan konsentrasi yang
lebih kecil yaitu 3 mmol/L.
5.Mineral Makro & Mikro
-Natrium (Na)
04
Sports Science Brief
Sebagai kation utama dalam cairan ekstrasellular, natrium akan berfungsi untuk menjaga keseimbangan
cairan di dalam tubuh, menjaga aktivitas saraf , kontraksi otot dan juga akan berperan dalam proses absorpsi
+ -
glukosa. Pada keadaan normal, natrium (Na ) bersama dengan pasangan (terutama klorida, Cl ) akan
memberikan kontribusi lebih dari 90% terhadap efektif osmolalitas di dalam cairan ekstrasellular.
Kalium merupakan ion bermuatan positif (kation)
utama yang terdapat di dalam cairan intrasellular (ICF) dengan
konsentrasi 150 mmol/L. Sekitar 90% dari total kalium tubuh
akan berada di dalam kompartemen ini. Sekitar 0.4% dari total
kalium tubuh akan terdistribusi ke dalam ruangan vascular
yang terdapat pada cairan ekstraselular dengan konsentrasi
antara 3.5-5.0 mmol /L. Konsentrasi total kalium di dalam
tubuh diperkirakan sebanyak 2g/kg berat badan. Namun
jumlah ini dapat bervariasi bergantung terhadap beberapa
faktor seperti jenis kelamin, umur dan massa otot (muscle mass). Kebutuhan minimum kalium diperkirakan
sebesar 782 mg/hari.
Di dalam tubuh kalium akan mempunyai fungsi dalam menjaga keseimbangan cairan-elektrolit dan
+ +
keseimbangan asam basa. Selain itu, bersama dengan kalsium (Ca ) dan natrium (Na ), kalium akan berperan
dalam transmisi saraf, pengaturan enzim dan kontraksi otot. Hampir sama dengan natrium, kalium juga
merupakan garam yang dapat secara cepat diserap oleh tubuh. Setiap kelebihan kalium yang terdapat di
dalam tubuh akan dikeluarkan melalui urin serta keringat
Elektrolit utama yang berada di dalam cairan ekstraselular (ECF) adalah elektrolit bermuatan negatif
- -
yaitu klorida (Cl ). Jumlah ion klorida (Cl ) yang terdapat di dalam jaringan tubuh diperkirakan sebanyak 1.1 g/
Kg berat badan dengan konsentrasi antara 98-106 mmol / L. Konsentrasi ion klorida tertinggi terdapat pada
cairan serebrospinal seperti otak atau sumsum tulang belakang, lambung dan juga pankreas.
Sebagai anion utama dalam cairan ekstraselullar, ion klorida juga akan berperan dalam menjaga
keseimbangan cairan-elektrolit. Selain itu, ion klorida juga mempunyai fungsi fisiologis penting yaitu sebagai
pengatur derajat keasaman lambung dan ikut berperan dalam menjaga keseimbangan asam-basa tubuh.
+
Bersama dengan ion natrium (Na ), ion klorida juga merupakan ion dengan konsentrasi terbesar yang keluar
melalui keringat.
-Kalium (K)
-Klorida (Cl)
05
Sports Science Brief
Copyright 2007 Polton Sports Science & Performance Lab / www.pssplab.com
Referensi
1. Cheng, Y.L. and Yu, A.W. Water-Electrolyte Balance. In Encyclopedia of Food Sciences & Nutrition, 2nd
Edition, Caballero, B. Trugo, L.C., & Finglas, P.M.,Eds,. Academic Press. 2003.
2. Graves-Freeland ,J.H & Trotter P.J. Mineral-Dietary Importance. In Encyclopedia of Food Sciences & Nutrition, 2nd
Edition, Caballero, B. Trugo, L.C., & Finglas, P.M.,Eds,. Academic Press. 2003.
3. Schieberle, P., Grosch, W. And Belitz,H.D. Food Chemistry, 3d ed Springer, Garching, 2004.
4. G.R. Ahmad & D.R.Ahmad, Electrolytes Analysis. In Encyclopedia of Food Sciences & Nutrition, 2nd Edition, Caballero,
B. Trugo, L.C., & Finglas, P.M.,Eds,. Academic Press. 2003.
5. Gisolfi, C.V. Use of electrolytes in fluid replacement solutions : what have we learned form intentinal absorption
studies? In : Fluid Replacement & Heat Stress. National Academy Press. Washington D.C. 1993.
6. Almatsier, S, Prinsip Dasar Ilmu Gizi, Gramedia, Jakarta, 2003.
7. www.mayoclinic.com
8. www.uwsp.edu
9. www.ann.com.au
10. http://cats.med.uvm.edu

Anda mungkin juga menyukai