Anda di halaman 1dari 5

ALAT PERAGA PEMBELAJARAN MATEMATIKA

(DIAGRAM HERMAPRODITH)

Disusun Guna Memenuhi Tugas


Mata Kuliah : Workshop Pendidikan Matematika
Dosen Pengampu: Saminanto, M.Si

Oleh:
Erlina Aeni Zahra

(083511000)

Khoirul Muthiah

(083511000)

Tri Sutrisno

(083511039)

FAKULTAS TARBIYAH
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI WALISONGO
SEMARANG
2011

DIAGRAM HERMAPRODITH
A. Alat Peraga
1. Bentuk dan Manfaat
a. Bentuk
DIAGRAM
DIAGRAM HERMAPRODITH
HERMAPRODITH

b. Manfaat
1) Memudahkan peserta didik untuk menyajikan data dalam bentuk
diagram (batang/garis).
2) Memudahkan peserta didik dalam memahami dan membaca sajian
data dalam bentuk diagram (batang/garis).
3) Memvisualisasikan

data

sajian

dalam

bentuk

diagram

(batang/garis) pada tingkat yang lebih tinggi (5 dimensi), sehingga


menjadikan peserta didik jauh lebih tertarik.
2. Pembuatan Alat Peraga
a. Alat dan Bahan
1) Alat
a) Gergaji
b) Lem
c) Palu
d) Double tip
e) Board marker
f) Amplas
2) Bahan
a) Papan kayu berukuran 50 x 50 x 2 cm
b) Lempeng kayu dengan ukuran 48 x 2 x 2 cm (2 buah)
c) Lempeng kayu dengan ukuran 40 x 2 x 2 cm (2 buah)
d) Paku
e) Lis pelindung kabel sepanjang 330 cm
f) Meteran (bahan yang cukup lentur) sepanjang 440 cm

g) Benang nilon dengan dua warna berbeda @ 50 cm


h) Kertas folio
i) Kertas mika
b. Langkah-Langkah Pembuatan
1) Tempelkan lempeng kayu (sebagaimana gambar)

dengan

menggunakan lem dan paku.


2) Lubangi papan kayu pada bagian tepat di atas lempeng kayu
horisontal (yang atas) sepanjang 30 cm dengan lebar 2 mm.
3) Pasang paku-paku dengan jarak sama antara satu dengan yang
lainnya.
4) Potong-potong lis pelindung kabel (bagian belakang) sepanjang 30
cm. Kemudian tempelkan pada ruang diantara baris paku vertikal.
5) Potong meteran (bahan elastis namun solid) menjadi masingmasing 40 cm. Kemudian masukkan pada lubang yang telah dibuat
berimpit dengan lis pelindung kabel yang telah terpasang.
6) Lipat bagian ujung meteran (bahan elastis namun solid) yang
menjulur

kebelakang,

ke

atas

kemudian

tahan

dengan

menempelkan lis pelindung kabel (bagian depan) yang telah


dipotong sebelumnya masing-masing sepanjang 30 cm.
7) Lengkapi chart title dan axis title dengan menggunakan kertas folio
yang telah dipotong sepanjang ruang yang tersedia dan dilindungi
mika (laminating). Kemudian tulis chart title dan axis title dengan
menggunakan board marker agar mudah diganti jika ingin
digunakan untuk data yang lain.
3. Penggunaan Alat Peraga
a. Indikator
1) Menyajikan data dalam bentuk diagram batang
2) Menyajikan data dalam bentuk diagram garis
3) Mengidentifikasi data yang tersaji dalam bentuk diagram batang
4) Mengidentifikasi data yang tersaji dalam bentuk diagram garis
b. Prasyarat Penggunaan
1) Peserta didik telah mengetahui macam-macam data ditinjau
menurut sifatnya.
2) Peserta didik telah mengetahui macam-macam bentuk data sajian
(tabel, diagram batang, dan diagram garis)
3) Peserta didik mampu membaca data sajian dalam bentuk tabel,
diagram batang, dan diagram garis.
c. Langkah-Langkah Penggunaan

1) Tentukan chart title (judul diagram) dengan menuliskannya pada


ruang yang telah disediakan.
2) Tentukan axis title (baik horisontal maupun vertikal) dengan
menuliskannya pada ruang yang telah disediakan.
3) Untuk penggunaan diagram batang, tarik (keatas) atau masukkan
(kedalam)

meteran

(bahan

elastis

namun

solid)

hingga

menunjukkan range angka yang diinginkan. Sesuaikan antara


horizontal axis title dengan vertical axis title.
4) Untuk penggunaan diagram garis, kaitkan benang nilon pada pakupaku yang digunakan sebagai titik koordinat yang menyatakan nilai
masing-masing

bagian

data

sajian

sedemikian

sehingga

menunjukkan suatu data sajian dalam bentuk diagram garis.


B. Skenario Pembelajaran Menggunakan Alat Peraga
1. Standar Kompetensi
Menggunakan aturan statistika, kaidah pencacahan, dan sifat-sifat peluang
dalam pemecahan masalah.
2. Kometensi Dasar
Menyajikan data dalam bentuk tabel dan diagram batang, garis, lingkaran,
dan ogive serta penafsirannya.
3. Skenario Pembelajaran
No
1
2

Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Awal
Berdoa dan presensi
Apersepsi :
Menanyakan macam-macam data berdasarkan
sifatnya.
Menanyakan macam-macam bentuk data
sajian.
Motivasi:
Data sajian dalam bentuk tabel dan diagram
(batang, garis, lingkaran, dan ogive) sangat
bermanfaat
bagi
kita,
yaitu
untuk
mempermudah kita dalam menyajikan suatu
hasil pengamatan maupun penelitian. Dengan
menggunakan data sajian berupa tabel dan
diagram (batang, garis, lingkaran, dan ogive)
juga mempermudah kita dalam membaca atau

Pengorganisasian
Siswa

Waktu

K
K

5 menit

5
6
7
9

10

11

12
13

menafsirkan data yang disampaikan oleh


suatu sumber.
Menyampaikan tujuan:
Dengan demonstrasi penggunaan alat peraga
diagram
hermaprodit
siswa
mampu
mengidentifikasi dan menyajikan data dalam
bentuk diagram batang/garis.
Kegiatan Inti
Eksplorasi
Guru membagi peserta didik kedalam 4
kelompok, masing masing kelompok terdiri
dari 6 orang anggota.
Guru membagikan lembar kerja berupa data
sajian dalam bentuk tabel pada masingmasing kelompok.
Guru menyampaikan cara penggunaan alat
peraga.
Elaborasi
Peserta didik bersama-sama dalam kelompok
berdiskusi untuk mengidentifikasi data sajian
berupa tabel yang telah diberikan guru yang
nantinya akan ditampilkan penyajiannya
dalam bentuk diagram batang/garis.
Peserta didik bersama-sama dalam kelompok
menggambar terlebih dahulu pada selembar
kertas wujud data sajian yang telah mereka
diskusikan.
Konfirmasi
Setiap kelompok mempresentasikan hasil
diskusinya dengan menggunakan diagram
hermaprodit di depan kelas dengan dipandu
guru.
Penutup
Peserta didik dipandu oleh guru menyimpulkan
cara menyajikan suatu data dalam bentuk
diagram (batang dan garis).
Evaluasi
Jumlah
Keterangan: I = Individual, G = Group, K = Klasikal

G
G

8 menit

8 menit
G

8 menit

3 menit

8 menit
40 menit

Anda mungkin juga menyukai