Anda di halaman 1dari 5

Pemeriksaan Psikiatri pada Lansia

GDS
Geriatric Depression Scale (GDS) merupakan tes untuk skrining depresi
yang mudah untuk dinilai dan dikelola, terdiri dari 30 pertanyaan atau 15
pertanyaan. Dirancang untuk mengeliminasi hal-hal somatik, seperti gangguan
tidur yang mungkin tidak spesifik untuk depresi pada lansia. Skor 11 pada GDS
mengindikasikan adanya depresi yang signifikan secara klinis, dengan nilai
sensitivitas 90,11 % dan nilai spesifisitas 83,67% (Nasrun, 2009). Terdapat juga
GDS versi pendek yang terdiri dari 15 pertanyaan saja. Pada GDS versi pendek
ini, skor 5 atau lebih mengindikasikan depresi yang signifikan secara klinis.
Geriatric Depression Scale menjadi tidak valid bila digunakan pada lansia
dengan gangguan kognitif. Status kognitif harus terlebih dahulu dinilai dengan
Mini Mental State Examination (MMSE), karena kemungkinan yang besar dari
komorbiditas depresi dan fungsi kognitif (Blazer, 2003)
Tabel. GDS Long Form
NO
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11

KEADAAN YANG DIRASAKAN SELAMA


SEMINGGU TERAKHIR
Apakah pada dasarnya anda puas dengan
kehidupan anda?
Apakah anda sudah meninggalkan banyak
kegiatan dan minat/kesenangan anda?
Apakah anda merasa kehidupan anda hampa?
Apakah anda sering merasa bosan?
Apakah anda penuh pengharapan akan masa
depan?
Apakah anda diganggu oleh pikiran-pikiran
yang tidak dapat anda keluarkan/ungkapkan?
Apakah anda mempunyai semangat baik
sepanjang waktu?
Apakah anda takut sesuatu yang buruk akan
terjadi pada anda?
Apakah anda merasa bahagia pada sebagian
besar waktu anda?
Apakah anda sering merasa tidak berdaya?
Apakah anda sering merasa gelisah dan
resah/gugup?

Ya

Tidak

0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0

12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30

Apakah anda lebih senang tinggal di rumah


daripada pergi keluar dan mengerjakan sesuatu
hal yang baru?
Apakah anda seringkali kuatir akan masa
depan?
Apakah anda merasa mempunyai banyak
masalah dengan daya ingat anda dibandingkan
kebanyakan orang?
Apakah anda pikir hidup anda
sekarang ini menyenangkan?
Apakah anda merasa murung dan sedih?
Apakah anda merasa tidak berharga seperti
perasaan anda saat kini?
Apakah anda sangat kuatir tentang kejadiankejadian masa lalu?
Apakah anda merasakan bahwa kehidupan
ini sangat menyenangkan/menarik?
Apakah
anda
merasa
berat
untuk
memulai proyek/pekerjaan baru?
Apakah anda merasa penuh semangat?
Apakah anda merasa bahwa keadaan anda
tidak ada harapan?
Apakah anda pikir bahwa orang lain
lebih baik keadaannya daripada anda?
Apakah anda seringkali kesal terhadaphal-hal
sepele?
Apakah anda seringkali merasa ingin menangis?
Apakah anda mempunyai kesulitan dalam
berkonsentrasi?
Apakah anda senang bangun di pagi hari?
Apakah anda lebih senang menghindari
kegiatan sosial?
Apakah mudah bagi anda untuk mengambil
keputusan?
Apakah pikiran anda jernih seperti biasanya?
Interprestasi Hasil : 0-10 Normal
11-30 Depres

0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0
0

MMSE
Mini Mental State Examination (MMSE) merupakan suatu alat tes yang
digunakan secara luas untuk menilai dan mengevaluasi kerusakan fungsi kognitif
termasuk didalamnya untuk mengukur orientasi terhadap tempat dan waktu,
memori segera, memori verbal, perhitungan, dan bahasa. Mini Mental State
Examination didesain untuk mendeteksi dan menjejaki kemajuan dari gangguan
kognitif yang terkait dengan gangguan neurodegenerative seperti penyakit
Alzheimer.
Tabel. MMSE (modifikasi Folstein)
Ite
m
1
2

5
6
7
8
9
10

Tes
ORIENTASI
Sekarang tahun, musim, bulan, tanggal, hari apa?
Kita berada di mana? Negara, propinsi, kota, puskesmas
REGISTRASI
Sebutkan 3 buah nama benda (apel, meja, koin), tiap
benda 1 detik, pasien disuruh mengulangi ketiga nama
benda tadi. Nilai 1 untuk tiap nama benda yang benar.
Ulangi sampai pasien dapat mengulangi dengan benar
dan catat jumlah pengulangan.
ATENSI DAN KALKULASI
Kurangi 100 dengan 7. Nilai 1 untuk tiap jawaban yang
benar. Hentikan setelah 5 jawaban. Atau disuruh
mengeja terbalik kata WAHYU ( nilai diberi pada huruf
yang benar sebelum kesalahan, misalnya uyahw = 2
nilai)
MENGINGAT KEMBALI (RECALL)
Pasien disuruh menyebut kembali 3 nama benda di atas.
BAHASA
Pasien disuruh menyebutkan nama benda yang
ditunjukkan (pensil, buku)
Pasien disuruh mengulang kata-kata : namun, tanpa,
bila
Pasien disuruh melakukan perintah, ambil kertas ini
dengan tangan anda, lipatlah menjadi dua dan letakkan
di lantai
Pasien disuruh membaca dan melakukan perintah
pejamkan mata anda
Pasien disuruh menulis dengan spontan

Nilai
Maks
5
5

3
2
1
3
1
1

Nilai

11

Pasien disuruh menggambar bentuk di bawah ini.

Total

30

Indeks Barthel
Indeks Barthel merupakan suatu instrument pengkajian yang berfungsi
mengukur kemandirian fungsional dalam hal perawatan diri dan mobilitas serta
dapat juga digunakan sebagai kriteria dalam menilai kemampuan fungsional bagi
pasien-pasien yang mengalami gangguan keseimbangan.Terdapat 10 indikator
yang dinilai, yaitu kemampuan untuk makan (feeding), mandi (bathing),
perawatan diri (grooming), berpakaian (dressing), buang air kecil (bowel), buang
air besar (bladder), penggunaan toilet (toilet use), transfer (transfers), mobilitas
(mobility), dan naik turun tangga (stairs). Interpretasi hasil dari pemeriksaan ini
adalah :
0 20

Ketergantungan penuh

21 61

Ketergantungan berat (sangat tergantung)

62 90

Ketergantungan moderat

91 99

Ketergantungan ringan

100

Mandiri

Tabel. Indeks Barthel

Anda mungkin juga menyukai