Anda di halaman 1dari 8

Kue

Senin, 6 Juni 2011 Japanese Mochi

Foto: Ahmad Fadilah Isi: 200 gr kacang merah 3 sdm gula pasir sdt garam Kulit: 150 gr tepung sagu 300 gr tepung kanji 2 sdt gula pasir sdt garam 200 ml air Taburan: 200 gr tepung sagu, sangrai Cara Membuat: 1. Isi : Rebus kacang merah sampai matang. Angkat dan selagi masih panas, haluskan kacang merah bersama gula pasir dan garam, sisihkan. 2. Kulit : Campur semua bahan kulit, aduk rata. Panaskan di atas pan sambil terus diaduk sampai adonan kalis. 3. Biarkan sebentar adonan sampai hangat, lalu bentuk bulat kecil, dan isi dengan kacang merah yang sudah dibuat. Taburi mochi dengan tepung sagu yang sudah disangrai. Untuk 5 Porsi Tip: Agar adonan tidak lengket pada saat dibentuk, taburi tangan dengan tepung sagu terlebih dahulu

Kue

Jumat, 20 Mei 2011 Fruit Cream Cheese Pudding

Foto: Adrianus Adrianto Bahan: 200 gr cream cheese 100 gr mentega 100 gr gula pasir 3 btr telur, pisahkan kuning dan putihnya 75 gr tepung terigu 450 ml susu cair 1 btg roti perancis, potong-potong kotak kecil 100 gr buah kering campur es krim vanili untuk menyajikan Cara Membuat: 1. Kocok cream cheese , mentega, dan 50 gr gula pasir hingga lembut. Masukkan kuning telur satu per satu sambil dikocok rata. 2.Masukkan tepung terigu sambil diayak lalu tambahkan susu cair, aduk rata. 3. Kocok putih telur hingga setengah mengembang, masukkan sisa gula pasir, kocok kembali hingga mengembang. 4. Masukkan putih telur ke dalam adonan cream cheese , aduk rata. Tambahkan potongan roti perancis, aduk rata. 5. Tuang ke pinggan tahan panas ukuran kecil-kecil, taburkan buah kering. Kukus selama 30 menit hingga matang. Angkat dan sajikan. Untuk 6 orang

Kue

Jumat, 22 April 2011 Easter Cake

Foto: Ahmad Fadilah Chocolate Mixture: 700 gr dark cooking chocolate 900 ml whippy cream 50 gr cokelat bubuk 45 gr gelatin, tim dengan air hingga cair dan bening Sponge Cake: 10 btr telur 200 gr gula pasir 100 gr tepung terigu 50 gr tepung maizena 50 gr mentega, cair 30 gr cokelat bubuk untuk taburan Cara Membuat: 1. Chocolate Mixture : Cairkan dark cooking chocolate dan dinginkan, campur dengan whippy cream , aduk perlahan hingga rata. 2. Tambahkan cokelat bubuk dan gelatin, aduk rata. Sisihkan. 3. Sponge Cake : Kocok telur dan gula hingga mengembang dan kaku. Tambahkan campuran tepung terigu dan maizena, aduk rata. Terakhir tambahkan mentega cair, aduk rata. 4. Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 22x22x4 cm, yang sudah dilapisi kertas roti dan diolesi margarin. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celsius selama 45 menit, atau sampai cake matang. Potong cake menjadi tiga bagian. 5. Penyelesaian : Siapkan loyang, beri chocolate sponge cake untuk dasarnya, tuangkan 1/3 bagian chocolate mixture , ulangi kembali step -nya hingga menjadi tiga lapisan. 6. Dinginkan di dalam lemari chiller hingga membeku. 7. Setelah itu lepaskan dari cetakan dan taburi cokelat bubuk. Potong-potong saat akan disajikan. Untuk 12 Orang

Kue

Sabtu, 23 April 2011 Baked Cheese Cake

Foto: Ahmad Fadilah Bahan: 400 gr cream cheese 200 gr sour cream 1 btr telur 100 gr gula halus 30 ml jus lemon 20 gr esens vanili 1 resep sponge cake siap pakai Cara Membuat: 1. Siapkan cetakan bulat diameter 20 cm, lapisi dengan sponge cake . Sisihkan. 2. Campur jadi satu, cream cheese , sour cream , telur, gula halus, jus lemon dan esens vanili, aduk rata. 3. Masukkan adonan ke dalam loyang berisi sponge cake . 4. Panggang cake dengan cara au bain marie , selama 1 jam. 5. Lepaskan dari cetakan setelah cake dingin. Untuk 8 Orang

Kue

Senin, 25 April 2011 Green Tea Chiboust

Foto: Ahmad Fadilah Bahan: 10 gr gelatin 50 ml air 150 gr white chocolate 2 sdt green tea powder 300 ml whippy cream 1 loyang resep sponge cake cokelat Hiasan: 100 gr whippy cream , kocok 1 sdt green tea powder Cara Membuat: 1. Campur gelatin dengan air, tim hingga mencair dan bening. 2. Lelehkan white chocolate , tambahkan green tea powder , dan gelatin cair, aduk rata. 3. Potong sponge cake menjadi tiga bagian. Ambil selembar sponge cake , beri lapisan, ratakan, taruh sponge cake , beri lapisan, tutupi sponge cake . 4. Simpan dalam lemari es, hingga mengeras. 5. Potong-potong saat akan disajikan. Semprotkan whippy cream dan taburi bagian atas cake dengan green tea powder . Tip: Untuk membuat sponge cake cokelat, gunakan resep sponge cake di resep Easter Cake. Kurangi 25 gr tepung terigu dan gantikan dengan cokelat bubuk. Untuk 8 Orang

CHICKEN VOL-AU-VENTS.
Bahan Kulit : Lihat Puff Pastry Bahan isi : Velote/Ragout 2 sdm mentega 25 gr bawang bombai, cincang 50 gr tepung terigu 300 gr susu segar 75 gr ayam cincang 75 gr jamur kancing/champignon sdt lada halus sdt pala halus 50 gr cream Cara Membuat: 1.Bahan isi: Panaskan mentega, tumis bawang bombai hingga harum. 2. Masukkan bahan lain, aduk hingga tercampur rata dan matang. 3. Cetak kulit puff pastry, lalu isi dengan bahan isian, tutup kembali. Susun di loyang poles dengan telur, panggang dengan suhu 180 derajat Celcius hingga matang. Untuk 12 bh. Resep-resep: Ibu Dini Mariadi, penata saji: Erwin K, Foto: Fadoli Barbathuly/Nova. KULIT/PUFF PASTRY Bahan: 250 gr tepung terigu protein rendah 3 gr garam 2 gr bread improver 125 ml air 1 kuning telur 20 gr mentega 125 gr pastry margarin Cara Membuat: 1. Campur tepung terigu, garam, dan bread improver, lalu masukkan air dan kuning telur, mikser dengan speed 1 sekitar 2 menit. 2. Matikan mikser, masukkan mentega. Pindah ke speed 2, mikser lagi sekitar 7 menit (tidak sampai kalis). 3. Istirahatkan adonan di lemari es selama 20 menit (tutup plastik). 4. Rol adonan melebar, kemudian masukkan pastry margarin dengan metode setengah. lanjutkan menggiling hingga adonan persegi panjang sekitar 10x20 inch. 5. Istirahatkan adonan di lemari es selama 20 menit (tutup plastik). 6. Rol adonan melebar, kemudian masukkan pastry margarin dengan metode setengah.Lipat dengan metode single, lalu istirahatkan di lemari es selama 5 menit. 7. Rol lagi melebar persegi panjang sampai ketebalan 8 mm, lalu lipat dengan metode single,

istirahatkan selama 5 menit. Ulangi 2 kali lagi. 8. Terakhir, tipiskan setebal 3,5 mm, lalu potong-potong sesuai kebutuhan Tips: 1. metode setengah : menggiling dengan cara melipat sisi kanan dan kiri serta atas dan bawah hingga pastry margarin tertutup. Giling adonan dari bagian tengah ke atas lalu dari tengah ke bawah. 2. metode single : menggiling dengan cara membagi adonan menjadi 3 bagian yang sama, beri tanda pada tiap bagian. Lipat sisi kanan ke arah tengah lalu sisi kiri ke arah tengah.

VOL-AU-VENT RECIPE

Vol-au-vent is a delicious cake. Learn how to make/prepare Vol-au-vent by following this easy recipe. Vol-au-vent Recipe Difficulty Easy Rating Recipe Type 10.0 / 10 ( 1 votes) Non Veg.

Anda mungkin juga menyukai